10 Rekomendasi Oleh-oleh ini Bisa Jadi Pilihan Menarik Saat Jalan-jalan ke Taiwan

10 Rekomendasi Oleh-oleh ini Bisa Jadi Pilihan Menarik Saat Jalan-jalan ke Taiwan

Setiap negara tentu saja memiliki keunikan masing-masing dan bisa menjadi kekhasan negara tersebut. Jangan bingung ketika memilih liburan atau traveling ke Taiwan. Kamu bisa memilih makanan atau souvenir-souvenir unik yang mudah kamu bawa pulang dan tidak memberatkan koper kamu. Taiwan punya beragam oleh-oleh sehingga kamu memiliki banyak pilihan.

Baca juga

Dikenal Sebagai "Heart of Asia", Taiwan Banyak Menarik Minat Para Pecinta Traveling

Dikelilingi dengan pegunungan menyejukkan dan latar belakang perbukitan, Taiwan memiliki julukan 'Heart of Asia' ini kerap dijadikan destinasi wisata karena menyediakan pengalaman liburan menyenangkan. Taiwan memiliki daya tarik dengan pemandangan indah, masyarakat ramah, hingga transportasi umum yang sangat memadai. Umumnya turis akan berkunjung ke beberapa kota terkenal di sana, seperti Taipei, New Taipei City, Taichung, Hualien, dan Kaohsiung.

Mengapa Kamu Harus Berkunjung ke Taiwan?

Keindahan Alam yang Memukau

Meski terkenal sebagai negara industri penghasil aneka barang elektronik, Taiwan memiliki pemandangan alam yang luar biasa indahnya. Kamu wajib mengunjungi pulau-pulau hijau dan taman nasional di sana. Beberapa wisata alam yang wajib kamu datangi saat liburan ke Taiwan, yaitu Taroko Gorge, Yushan National Park, Alishan Scenic Mountain Area, Sun Moon Lake, dan Maokong.

Murah

Dibandingkan dengan negara tetangganya, seperti Korea Selatan dan Jepang, Taiwan memiliki destinasi wisata yang tak terlalu mahal. Tidak ada salahnya untuk berlibur ke negara ini karena sekarang sudah tersedia penerbangan langsung ke Taipei dan Kaohsiung dari Singapura dan Kuala Lumpur. Jika beruntung, kamu bisa mendapatkan harga tiket pesawat yang murah lho! Kamu gila belanja? Jangan khawatir, di Taiwan semua barang juga dijual dengan serba murah!

Banyak Festival

Tidak hanya menawarkan hamparan keindahan alamnya, Taiwan juga menyuguhkan berbagai perayaan dan festival menarik. Sayang untuk dilewatkan, setiap tahunnya kalender di Taiwan dipenuhi dengan acara-acara syarat budaya dan makna. Mulai dari Taiwan Lantern Festival, Matsu Pilgrimage, Dragon Boat Festival, International Balloon Fiesta, dan masih banyak lagi.

Makanan yang Enak

Jangan lupakan wisata kuliner di Taiwan! Tidak hanya bubble tea, negara ini masih punya ragam kuliner lezat yang tak boleh dilewatkan. Kamu wajib mengunjungi pasar malam atau night market di sana karena di tempat tersebut kamu bisa menemukan berbagai kuliner khas yang sangat autentik.

Kuliner apa saja yang bisa ditemukan di pasar malam Taiwan? Kamu bisa mencoba omelette tiram atau bihun goreng. Jangan lupa coba pangsit babi pedas dan sup mi sapi ya!

Berbagai Oleh-oleh Unik

Mengingat Taiwan adalah destinasi favorit bagi para wisatawan, pasti banyak sekali ragam oleh-oleh menarik yang ditawarkan di sana. Taipei merupakan kota yang pas buatmu untuk berbelanja dan mencari oleh-oleh. Di kota tersebut kamu bisa menemukan pusat perbelanjaan modern, pasar tradisional, dan pasar malam. Pasar-pasar tersebut menawarkan berbagai buah tangan dan makanan ringan yang bisa dibawa pulang ke tanah air. Harganya dijamin lebih murah dibanding tempat lainnya, lho!

10 Oleh-oleh Taiwan yang Unik

Tapioca Pearl

Demam bubble tea yang melanda tanah air tampaknya mengharuskanmu membeli boba di negara asalnya, Taiwan. Dikenal dengan nama zanzhu naicha, boba atau tapioca pearl terbuat dari tepung tapioka dan umumnya berwarna cokelat. Sebelum dicampur bersama dengan es teh, jus, atau minuman lain, boba harus dimasak terlebih dahulu.

Proses pemasakan tergantung seberapa besar butiran bobanya. Semakin besar ukurannya, maka semakin lama proses memasaknya. Boba bisa dibeli di berbagai supermarket di Taiwan. Tersedia berbagai varian rasa dan ukuran, mulai dari 2,5 mm, 2,2 mm, hingga 1,5 mm.

Jeli Buah

Sumber gambar klook.com

Jeli buah sangat populer di Taiwan. Dibuat dari tanaman konjak yang dicampur dengan buah alami, membuat jeli buah dari negara ini punya tekstur yang lebih keras dan bisa dinikmati oleh semua orang. Jeli buah dari Taiwan berukuran mini dengan pilihan rasa yang bervariasi.

Meski rasa jeli yang paling diminati adalah mangga, kamu wajib mencoba rasa lainnya, seperti prem, leci, blueberry, stroberi, dan kopi. Toko oleh-oleh dan pasar malam di Taiwan menjajakannya dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp 45-ribuan/kotak.

Di dalamnya tak ada kandungan bahan haram atau alkohol. Namun, ada baiknya untuk memeriksa komposisinya, terutama gelatin atau pengemulsi yang digunakan. Hal ini agar aman dikonsumsi oleh kaum Muslim.

Gantungan Kunci Khas Negara Taiwan

Sumber gambar tripzilla.ph

Gantungan kunci adalah cenderamata yang sangat umum diberikan kepada kerabat dan rekan kerja sepulang dari luar negeri. Bukan hanya karena harganya murah, gantungan kunci dari negara tertentu biasanya punya bentuk yang khas.

Gantungan kunci berbentuk negara Taiwan bisa kamu temukan di berbagai toko souvenir dan oleh-oleh serta pasar malam. Kamu bisa membelinya dengan harga mulai dari NT$ 50 atau setara dengan Rp 20 ribuan. Jangan lupa pilih model dan varian gantungan kunci yang paling menarik ya!

Merchandise Taipei 101

Sumber gambar tripzilla.com

Tahukan kamu, di Taipei ada gedung pencakar langit tertinggi di dunia? Namanya adalah Taipei 101 atau Taipei World Financial Center. Dengan jumlah lantai yang mencapai 101, gedung ini difungsikan sebagai area perkantoran sekaligus pusat perbelanjaan strategis di Taipei. Gedung ini mencapai ketinggian 438 meter. Tinggi banget 'kan?

Tidak ada salahnya berburu oleh-oleh di Taipei 101. Selain wisata belanja mewah, tempat ini menyediakan aneka barang autentik dengan harga yang cukup terjangkau. Kisaran harga yang dipatok untuk kemeja dan gelas di toko souvenir Taipei 101 mulai dari NT$ 400 atau setara dengan Rp 180 ribuan. Ada banyak pilihan gantungan kunci dan magnet berbentuk gedung Taipei 101 yang dijajakan di sana.

Nougat Taiwan

Sumber gambar havehalalwilltravel.com

Jangan samakan nougat dari Taiwan dengan nougat Eropa dan Amerika ya! Dibuat dari bahan susu sapi dan isian kacang, labu, atau jujube, nougat di sini memiliki cita rasa yang lebih kuat dan tekstur yang kenyal. Varian nougat yang paling banyak diminati adalah kacang karena rasa manis dan gurihnya berpadu sempurna.

Meskipun termasuk dalam salah satu makanan tradisional Taiwan, nougat sudah dikreasikan dalam jenis makanan lain seperti biskuit dan macaroon. Tak hanya bisa dijumpai saat festival, kudapan ini dapat dibeli di toko oleh-oleh, supermarket, atau toko nougat di Taiwan. Harganya sangat bervariasi, mulai dari NT$ 100 atau Rp 45 ribuan dan semakin mahal apabila dibeli di toko spesial nougat.

Patung Mini

Sumber gambar tripzilla.com

Salah satu pernak-pernik Taiwan yang tak boleh dilewatkan untuk dibawa sebagai oleh-oleh adalah patung. Patung khas Taiwan ini hadir dalam berbagai bentuk. Terbuat dari giok, kaca, atau kayu, patung ini bisa dibeli di Shifen Residential Area atau Jiufen dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari NT$30 atau Rp 13 ribuan hingga NT$200 atau Rp 90 ribuan. Patung ini memiliki ukuran yang mini, sehingga pas dibawa sebagai cenderamata karena tak memakan banyak tempat.

Barang Tembikar

Sumber gambar tripzilla.com

Kolektor tembikar, mari merapat! Taiwan adalah destinasi menarik bagimu karena di sini kamu bisa membeli aneka tembikar berkualitas yang dibuat dari bahan pilihan terbaik. Mulai dari mangkuk, piring, pot tanaman, hingga set tempat minum teh tradisional bisa kamu beli di negara ini. Di sepanjang Yingge Pottery Street, tembikar ditawarkan dengan harga yang bervariasi. Kalau beruntung, kamu bisa menawar tembikar di sana dengan harga mulai dari NT$20 atau Rp 9 ribuan saja.

Castella Sponge Cake

Sumber gambar sajiansedap.grid.id

Castella ternyata tidak hanya terkenal di Jepang, lo. Castella juga termasuk dalam deretan oleh-oleh khas Taiwan. Teksturnya lebih lembut daripada chiffon cake. Castella bisa didapatkan di berbagai toko kue, di antaranya Grand Castella Cake, Le Castella, dan Original Cake. Dengan harga NT$90 atau Rp 40 ribuan, kamu bisa membawa pulang varian rasa original. Untuk rasa keju, kamu bisa mendapatkannya dengan harga mulai dari NT$100 atau Rp 45 ribuan.

Minuman Chun Cui He

Sumber gambar tripzilla.ph

Chun Cui He adalah minuman khas Taiwan yang dikemas secara higienis di dalam botol. Dijual dengan harga mulai dari NT$60 atau setara dengan Rp 27 ribuan, kamu bisa mendapatkan minuman ini di berbagai toko serba ada di Taiwan.

Chun Cui He menyediakan varian rasa teh dan kopi. Untuk varian teh, kamu bisa coba rose milk tea, rose honey milk tea, green milk tea, earl grey milk tea, dan classic milk tea. Kemudian ada rasa white coffee, mocha, white chocolate coffee, serta matcha latte untuk varian rasa kopi.

Botol Minuman Teh Unik

Sumber gambar theculturetrip.com

Suka dengan barang-barang unik? Botol minum teh yang ditawarkan di food court Taipei 101 mungkin bisa jadi oleh-oleh menarik buatmu. Dipatok dengan harga mulai dari NT$139 atau Rp 63 ribuan, botol minuman ini punya bentuk yang tak biasa dan tampilan keren. Biasanya botol minum ini digunakan sebagai tempat minum bubble tea atau boba yang sedang naik daun saat ini.

From our editorial team

Oleh-oleh Khas Suatu Negara Menjadi Pilihan Utama

Ketika liburan atau traveling dan ingin membawa oleh-oleh untuk kerabat dan teman, usahakan untuk mencari barang yang khas negara yang dikunjungi. Hal ini akan lebih terkesan eksklusif dan langka atau sulit ditemukan. Namun, pertimbangkan juga untuk memilih barang yang mudah dikemas dan dibawa saat membeli oleh-oleh untuk kerabat di tanah air. Hal ini agar tidak menyulitkan kamu saat pulang.