- 10 Rekomendasi Sandal Homyped untuk Pria, Wanita, dan Anak (2023)
- Mainkan Pesona Anda dengan 7+ Sandal Pesta Pilihan Serta Tips Memilihnya (2023)
- Mau Hangout Santai Tapi Keren? Yuk, Pakai Satu dari 10 Sandal Adidas Model Terbaru Ini!
- 8 Sandal Ukir Ini Punya Ragam Motif Unik dan Lain Daripada yang Lain, Mana yang Anda Pilih?
- Makin Trendy dengan 10 Sandal Bata Terbaru agar Gaya Terlihat Maksimal (2023)
Sandal yang Nyaman dengan Bentuk Datar akan Memberikan Efek Relaksasi pada Kaki yang Lelah
Memakai sandal akan bikin kaki kita lebih nyaman daripada memakai sepatu. Ini karena sandal lebih terbuka modelnya dan membuat kaki lebih bisa bernafas lega.
Dalam memilih sandal untuk dikenakan tentu tidak bisa sembarang. Kita tak bisa memilih sandal hanya karena modelnya lucu atau warnanya menarik. Percuma saja model lucu dengan warna menarik jika sandalnya tak nyaman dikenakan.
Fungsi sandal adalah untuk melindungi kaki dari berbagai benda yang membahayakan. Maka itu, kala membeli sandal, jangan sampai sandalnya sendiri yang malah melukai kaki. Entah karena bentuknya atau hiasannya yang bikin kaki tak nyaman.
Sandal yang nyaman merupakan sandal dengan bentuk datar. Ini karena sandal yang berbentuk datar bisa memberi efek relaksasi pada kaki yang sedang lelah.
Tips Memilih Sandal untuk Santai
Jenis alas kaki pada umumnya dibedakan menjadi dua yakni sepatu dan sandal. Untuk perlindungan lebih menyeluruh memang disarankan memakai sepatu. Modelnya tertutup rapat dan aman digunakan dalam segala aktivitas outdoor.
Sementara, alas kaki berupa sandal, penggunaannya lebih pada kegiatan rumahan atau suasana yang santai. Ini karena modelnya terbuka dan membuat kaki lebih bebas. Sandal untuk santai di rumah maupun untuk aktivitas yang ringan harus dipilih secara tepat. BP-Guide akan membimbing kamu mengetahui tips memilih sandal untuk santai.
Perhatikan Bahan
Sandal yang nyaman bisa ditentukan dari bahan pembuatannya. Memang makin ke sini, bahan pembuatan sandal pun sangat beragam. Produsen makin kreatif memanfaatkan aneka bahan yang ada.
Jika ingin sandal berkualitas tinggi kamu bisa coba sandalnya dulu sebelum membelinya. Usahakan kaki kamu tidak lecet usai mengenakan sandalnya. Pilihlah sandal dengan bahan tali penjepit dari kain atau kulit. Namun jika kamu ingin melakukan kegiatan di air ada baiknya bahan sandal dipilih yang khusus.
Kamu bisa pakai sandal dengan tali penjepit berbahan anyaman poliuretan maupun nilon. Untuk bahan sol sandal juga wajib kamu pilih yang tepat. Pilih yang solnya berbahan karet supaya antislip dan kamu tak mudah terpeleset. Kamu juga bisa pilih sandal dengan sol bahan memory foam atau ethylene-vinyl acetate.
Pilih yang Tidak Longgar
Sandal adalah alas kaki pilihan banyak orang. Meski untuk keluar rumah lebih nyaman pakai sepatu karena kaki bisa lebih terlindungi, namun mengenakan sandal akan membuat kaki serasa lebih nyaman. Modelnya yang terbuka membuat kaki lebih nyaman bergerak.
Saat memilih sandal pilihlah ukuran yang tepat. Ini supaya kamu lebih nyaman kala melangkah. Jika ukuran sandal sudah pas maka kaki juga akan terhindar dari rasa mudah lelah. Hindari memilih sandal yang kekecilan karena bisa bikin kaki cepat lelah kala berjalan.
Ukuran sandal yang terlalu longgar pun kurang baik untuk dipilih. Model sandal yang terlalu longgar bisa bikin sandal mudah lepas dan akhirnya jadi bikin kaki mudah cedera.
Perhatikan Sol yang Digunakan
Memilih sandal memang harus teliti supaya kaki tidak cedera. Selain itu juga supaya kamu lebih nyaman dengan sandal yang kamu kenakan.
Dalam sebuah sandal, bagian alas kaki atau sol memang yang terpenting. Bahan dari sol yang dipakai secara tidak langsung mempengaruhi kenyamanan kala memakai sandal. Sol berfungsi untuk menopang kaki selama berjalan. Maka dari itu pilih sol yang terasa nyaman ketika dipakai berjalan.
Kala membeli sandal cobalah berjalan mengenakan sandal tersebut. Ini juga sekaligus untuk mengetes tingkat fleksibiltas sol sandal tersebut.
Model yang Keren
Setelah faktor kenyamanan memakai sandal, ada faktor lain yang patut kamu pertimbangkan nih saat membeli sandal. Model sandal yang keren bisa kamu lirik usai kamu tahu kenyamanannya. Ini karena sandal juga digunakan untuk menunjang penampilan kamu.
Dengan model sandal yang keren, tak pelak lagi kamu jadi lebih percaya diri melangkah keluar rumah. Pilih model sandal kekinian yang keren supaya kamu tak terkesan ketinggalan zaman. Update model sandal kamu supaya penampilan jadi lebih modis dan trendi.
Rekomendasi Model Sandal Panama untuk Tampilan Santai Keren Sehari-hari
Pria
Spartan
Sandal Panama memang keren dengan desainnya yang kekinian. Hadir dalam banyak series untuk pria. Dan salah satu dari seri tersebut adalah Spartan. Dari namanya saja berkesan sangat maskulin. Sehingga sandal ini cocok untuk kamu yang suka tantangan dan mengalami berbagai adventure yang seru.
Panama Spartan Series ini hadir dengan Biodynamic Technology. Ini merupakan teknologi keren di mana insole alias pijakan sandal dibuat begitu empuk. Tentunya insole ini mampu membentuk postur tubuh yang tegap. Untuk bagian outsole sandal ini juga tak kalah keren. Berbahan rubber yang antislip, produknya kuat dan awet. Aman dikenakan, produk ini hadir dalam ukuran 8 hingga 10. Bisa dibeli di Tokopedia pada harga Rp 150.000.
M-Army
Memiliki sandal yang keren tentu jadi idaman semua orang. Dengan sandal keren, maka kita jadi lebih percaya diri. Lihat saja sandal Panama yang satu ini. Modelnya keren abis dan eksklusif dengan print khas army look.
Sandal Panama Exclusive M Army ini berbahan karet alami. Sandalnya berbahan ramah lingkungan dan pastinya mudah untuk dibersihkan. Bisa dipakai dalam segala suasana dan juga untuk fashion. Produk tersedia dalam ukuran US yakni ukuran 8 hingga 10. Bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 150.000.
MS
Untuk sandal pria, makin simple modelnya maka terlihat makin keren. Seperti yang satu ini ada sandal MS dari Panama. Sandal satu ini desainnya minimalis namun ketika digunakan terlihat sangat elegan.
Sandal ini tersedia dalam varian maroon dan light grey. Sandal dengan desain simple ini nyaman dipakai kemana saja. Berbahan rubber sehingga anti slip. Kualitasnya tinggi sehingga tahan lama digunakan. Sandal ini hadir dalam ukuran US yakni 6 hingga 8. Produk bisa dibeli di JD dengan harga Rp 108.000.
MS 2
Dalam memilih sandal biasanya pria lebih suka memilih dari segi warnanya. Makin kalem dan netral maka makin disukai. Sandal Panama dengan warna hitam banyak disukai dan dicari. Sandal ini simpel dengan motif garis putih.
Panama mempersembahkan sandal MS 2 dengan warna dominan hitam. Sandal bergaris putih ini desainnya simple dan cukup nyaman. Berbahan karet dengan kualitas tinggi membuat sandalnya tahan lama. Sandal hadir dalam panjang mulai 25 hingga 26. Produk bisa dibeli di JD dengan harga Rp 80.000.
Wanita
W-Army
Wanita memang selalu suka tampil unik dan menarik perhatian. Dalam hal pemilihan sandal jepit pun, wanita tak hanya suka model yang lucu namun juga berkesan tak biasa. Tak sedikit wanita yang menyukai model army look. Dan model ini bisa juga diterapkan pada sandalnya.
Tengok saja Sandal Panama Exclusive untuk wanita dengan desain keren berikut ini. Sandalnya memiliki motif army yang keren. Tak mudah kotor dan mudah sekali untuk dicuci dan dibersihkan. Sandal berbahan karet berkualitas ini nyaman dikenakan. Sandal ini hadir dalam ukuran 35 hingga 40. Bisa dibeli di Bukalapak dengan harga Rp 150.000.
W11
Memiliki sandal keren tentu harus rajin dibersihkan dan dirawat. Ini supaya sandalnya tetap awet dan bisa dipakai dalam jangka waktu lama. Bersihkan sandal memakai sikat dan lap basah. Lalu jika sudah kering silahkan simpan di tempat sandal dengan rapi.
Lirik produk sandal panama keren dengan seri W11. Sandal ini hadir dalam warna dark grey. Sandal wanita ini berbahan rubber dengan Y strap. Solnya juga berbahan rubber sehingga nyaman dan antislip. Produk hadir dalam ukuran US yakni 6 hingga 8. Bisa dibeli di Vip Plaza dengan harga Rp 100.000.
W10
Tak jarang wanita memilih sandal dengan warna cerah. Ini supaya bisa memberi energi positif dan membuat penggunanya makin ceria. Kamu bisa kenakan sandal dengan warna ceria ini untuk hangout maupun ketika bersantai di rumah.
Sandal dari Panama dengan seri Classic ini menarik untuk dimiliki. Sandal dengan serian Choky Pink Seagrass ini keren banget warnanya. Nyaman dipakai melangkah dan berbahan karet ramah lingkungan. Sandalnya mudah dibersihkan dan juga anti slip. Sandal hadir dalam ukuran 36 hingga 40. Bisa dibeli di Bukalapak dengan harga Rp 100.000.
W7
Sandal Panama memang keren untuk jadi koleksi kamu. Selain warnanya menarik dengan desain simple yang keren, produk sandal Panama selalu berbahan berkualitas tinggi. Tak heran jika banyak orang mempercayakan produk sandal mereka pada Panama.
Lirik yuk Sandal Wanita W7 dari Panama ini. Menarik banget karena talinya berwarna pink. Sandal dengan dominan warna navy ini keren untuk dipakai sehari-hari. Sandal ini terbuat dari bahan rubber. Memiliki teknologi BPA Free maka sandalnya anti bakteri juga. Sandal mudah dicuci dan warnanya tak mudah pudar. Bisa dibeli di Blanja dengan harga Rp 100.000.
Jangan Malas untuk Mencoba
Kamu baru bisa mengetahui sebuah sandal nyaman atau tidak ketika mencobanya. Karena itu, jangan malas untuk mencoba sandal dan berjalan beberapa langkah. Rasakan apakah sandal itu nyaman atau tidak. Jika tidak nyaman, carilah sandal yang lain.