10 Parfum Ralph Lauren dengan Beragam Karakter Keharuman yang Mampu Memikat Hati Wanita

10 Parfum Ralph Lauren dengan Beragam Karakter Keharuman yang Mampu Memikat Hati Wanita

Parfum adalah salah satu hal yang sepertinya tak bisa ditinggalkan oleh pria masa kini. Selain membuat tubuh beraroma harum, parfum juga bisa meningkatkan rasa percaya diri dan memikat pasangan, seperti halnya parfum Ralph Lauren yang direkomendasikan BP-Guide berikut ini.

Baca juga

Parfum Tak Hanya Sekadar Pewangi dan Penghilang Bau Badan, Lho!

Dengan menggunakan parfum maka dapat membuat lebih percaya diri dan tampilan seseorang tampak lebih segar. Aroma yang dimilikinya memberikan berbagai manfaat seperti menurunkan kadar stres, memperbaiki mood, dan mengurangi rasa sakit.

Tidak hanya itu, parfum juga memiliki manfaat lainnya seperti sebagai aroma losion, aroma wangi dalam laci pakaian di mana kamu bisa menyemprotkan parfum dalam laci, serta menjadi aromaterapi yang bisa membuat kamu lebih waspada, produktif, dan mempertajam indra.

Tips Memilih Parfum untuk Memikat Wanita

Pastikan Kamu Memilih Parfum untuk Pria

Sumber gambar tapoos.com

Salah satu cara yang bisa kamu gunakan untuk memikat wanita pujaan hati ialah dengan menggunakan parfum. Aroma parfum yang tepat dapat membuat wanita teringat padamu, oleh karena itu pastikan bila kamu menggunakan parfum maskulin dan segar. Selain itu, kamu juga harus memperhatikan cara penyemprotannya di mana wanita menyukai bau parfum yang tercampur dengan aroma tubuh.

Untuk memperoleh wangi yang maksimal, kamu bisa menyemprotkan parfum pada bagian dalam pergelangan tangan, lalu diusap dengan pergelangan lainnya dan tunggu hingga kering, selain itu kamu juga bisa menyemprot parfum pada bagian leher dekat telinga.

Miliki Dua Parfum untuk Siang dan Malam

Memiliki dua perfum sebaiknya kamu lakukan untuk memikat wanita di mana parfum beraroma sporty dan segar dapat digunakan pada siang hari, sedangkan parfum beraroma intense dan lebih seksual dapat digunakan pada malam hari. Dengan pemilihan wewangian yang tepat dapat membuat kamu lebih menarik ditambah lagi dengan aksesori pelengkap yang sepadan.

Wewangian pada siang hari dapat menemanimu melewati kesibukan pekerjaan sehingga dapat menambah mood, sedangkan wewangian pada malam hari dapat meningalkan kesan yang tahan lama dan akan mengingatkan akan seseorang yang identik dengan wangi tersebut.

Tentukan Aroma yang Jadi Ciri Khasmu

Sumber gambar paltimes.ps

Memang tidak mudah menemukan karakter yang sesuai dengan khas pribadimu melalui parfum. Perlu melakukan percobaan berkali-kali untuk mendapatkan aroma yang tepat seperti aroma yang masih wangi dan enak meski sudah seharian menempel di kulit dan bercampur dengan aroma khas tubuhmu.

Selain itu, kamu juga mengetahui ciri khasmu yang sesuai dengan selera dan keinginan, kamu bisa mencoba tobacco, amber, honey, floral, woody, dan lainnya. Kamu juga bisa memilih bau rumput yang habis dipotong atau bau udara pagi untuk kamu yang sporty dan kasual.

10 Rekomendasi Parfum Ralph Lauren yang Bisa Jadi Pilihan

Ralph Lauren Polo Red

Sumber gambar www.static-src.com

Ralph Lauren Polo Red EDT Parfum Pria bisa jadi salah satu pilihan parfum Ralph Lauren andalanmu. Parfum ini adalah parfum dengan keharuman citrus dengan beberapa perpaduan aroma dari base note dan top notes yang merupakan gabungan red grapefruit, cranberry, Italian lemon, red sage, red saffron, lavender, red wood, hot amber, dan biji kopi.

Parfum ini punya ketahanan yang cukup bagus mulai dari 8 hingga 10 jam sehingga kamu tak perlu touch up parfum berkali-kali selama beraktivitas. Aroma citrus-nya yang kuat cocok digunakan sebagai parfum di pagi hari untuk membangkitkan semangat dan menjagamu tetap percaya diri hingga sore hari. Parfum ini bisa kamu dapatkan di beberapa online store seperti Blibli dengan harga mulai dari Rp 430.000.

Ralph Lauren Polo Green

Sumber gambar www.amazon.co.uk

Kamu bisa memilih parfum Ralph Lauren sebagai pilihan yang tepat seperti Ralph Lauren Polo Green yang berjenis Eau De Toilette dengan aroma green and fresh. Parfum ini dapat kamu gunakan pada siang hari di mana botol dengan isi kemasan 118 ml ini bisa kamu beli di bhinneka.com dengan harga Rp 850.000.

Parfum ini memiliki kesegaran woody yang dipadukan dengan aroma bergamot dan myrtle sangat cocok digunakan pria dalam menjalankan aktivitasnya sehari-hari. Memiliki ketahanan wangi yang mencapai 8 jam, parfum dengan jenis EDT ini dapat kamu beli di blibli.com seharga Rp 975.000.

Selain itu, parfum Ralph Lauren original yang memiliki kekuatan aroma sedang dan dapat memberikan kesan calm tapi tetap maskulin ini dapat kamu beli di tokopedia.com seharga Rp 750.000 di mana parfum ini memiliki top notes beraroma artemesia, caraway, ketumbar, juniper berries, basil, dan bergamot, sedangkan untuk middle notes berisi aroma carnation, chamomile, pepper, melati, dan mawar.

Ralph Lauren Polo Black

Sumber gambar www.amazon.com

Untuk mendapatkan aroma woody dengan kekuatan sedang, kamu bisa mencoba parfum Ralph Lauren Polo Black yang bisa menemanimu dalam kegiatan sehari-hari. Parfum dengan dengan berat 500 gram atau 125 ml ini dapat kamu miliki dari bukalapak.com dengan harga Rp 260.000.

Hadir dengan base note yang terdiri dari cendana, tonka bean, nilam, mangga, sage, tangerine, dan lemon, parfum yang tahan hingga 10 jam dan dapat digunakan oleh segala umur ini dapat kamu miliki dengan harga Rp 1.015.000 di jd.id. Selain itu, parfum Ralph Lauren original ini dapat kamu miliki dari zataru.com dengan harga Rp 998.000.

Ralph Lauren Polo Sport

Sumber gambar www.londondrugs.com

Diluncurkan pada tahun 1994, Polo Sport dari Ralph Lauren hadir dengan aroma parfum aromatic green yang sangat khas untuk pria. Dengan top notes berisi aroma aldehydes, artemisia, lavender, jeruk mandarin, mint, neroli, bergamot dan lemon, middle notes berisi cyclamen, jahe, seagrass, melati, mawar, brazilian rosewood dan geranium, dan base notes berisi cendana, amber, musk, guaiac wood, dan cedar.

Eau de Toilette yang berisi 125 ml ini dapat kamu beli di tokopedia.com dengan harga Rp 1.250.000. Selain itu, terdapat di lazada.co.id dengan harga Rp 780.000 di mana parfum ini memiliki aroma sedang dan tahan hingga 5 jam.

Ralph Lauren Polo Blue

Parfum Ralph Lauren Polo Blue hadir dengan wangi beraroma fresh aquatic di mana pada awal penyemprotan kamu bisa mencium aroma mentimun, jeruk mandarin, melon, pada fase tengah beraroma basil, geranium, sage, sedangkan aroma dasarnya ialah woods, musk, suede.

Parfum dengan isi 125 ml ini sangat cocok digunakan oleh pria yang bisa kamu beli di lazada.co.id seharga Rp 850.000. Parfum dengan komposisi aroma unik ini sangat dianjurkan untuk digunakan pada malam hari, dan dapat kamu beli di bukalapak.com seharga Rp 875.000.

Selain itu, kamu juga bisa miliki dari bakulparfum.com seharga Rp 775.000 di mana parfum ini diluncurkan pertama kali pada tahun 2003.

Ralph Lauren Polo Blue Sport

Sumber gambar www.fragrancenet.com

Dengan menggunakan parfum Ralph Lauren Polo Blue Sport kamu dapat merasakan aroma apel hijau, mint, jeruk mandarin, dan cedar pada fase awal, kemudian disusul dengan aroma sage, jahe, dan green notes, selanjutnya aroma fern, amber, musk, cendana, nilam, dan oakmoss sebagai aroma dasar.

Parfum dengan ukuran 125 ml dan termasuk dalam jenis EDT ini dapat kamu beli di bukalapak.com seharga Rp 675.000. Parfum yang di dominasi dengan aroma fresh green, aromatic, dan fruity dapat juga kamu beli di amazon.com seharga Rp 888.184. Selain itu, bisa juga kamu miliki dari blibli.com seharga Rp 860.000 di mana parfum ini dapat tahan selama 1 hingga 5 jam.

Ralph Lauren Explorer

Sumber gambar www.amazon.com

Pilihan parfum Ralph Lauren yang bisa kamu coba ialah Explorer di mana parfum beraroma woody ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2007. Kamu bisa merasakan aroma jeruk mandarin dan bergamot pada top note, kemudian aroma ketumbar and leather pada middle note, lalu aroma cendana, amber, dan mahoni pada base note.

Kamu dapat kamu miliki parfum ini dari kudo.co.id seharga Rp 605.000. Sangat direkomendasikan untuk pria yang suka berpetualang di mana memiliki kekuatan aroma sedang yang mampu bertahan selama 3 hingga 5 jam, kamu bisa memiliki parfum ini di blibli.com seharga Rp 400.000. Selain itu, kamu bisa juga memiliki parfum ini dari tokopedia.com seharga Rp 645.000.

Ralph Lauren Safari

Sumber gambar www.amazon.co.uk

Ralph Lauren Safari bisa menjadi pilihan yang menarik di mana parfum beraroma woody aromatic ini sangat cocok digunakan oleh pria di mana memiliki kekuatan aroma sedang. Parfum yang tahan selama 3 hingga 5 jam ini memiliki aroma dasar leather, cendana, amber, nilam, musk, oakmoss, dan cedar.

Kamu bisa memiliki parfum ini di blibli.com seharga Rp 900.000. Parfum yang diluncurkan pada tahun 1992 ini hadir dengan isi 125 ml yang mana bisa kamu beli di mataharimall dengan harga Rp 1.329.000. Selain itu, tersedia juga di lazada.co.id dengan harga Rp 1.200.000.

Ralph Lauren Polo Double Black

Sumber gambar www.lazada.sg

Parfum sudah menjadi kebutuhan banyak orang di mana tidak dibatasi oleh usia, golongan sosial, dan jenis kelamin. Kamu bisa mencoba parfum dengan jenis eau de toilette yang memiliki kadar alkohol tinggi dan tingkat wewangiannya satu tingkat di atas cologne, seperti parfum Ralph Lauren Polo Double Black.

Parfum ini memiliki aroma aromatic woody dan cocok digunakan pada malam hari. Kamu bisa memiliki parfum dengan isi 125 ml ini di bhinneka.com seharga Rp 850.000. Parfum Ralph Lauren orisinal ini juga dapat kamu beli di tokopedia.com dengan harga Rp 820.000 yang mana dapat bertahan selama 3 hingga 5 jam. Selain itu, terdapat pula di blibli.com dengan harga Rp 740.000.

Ralph Lauren Polo Red Intense

Sumber gambar www.amazon.com

Diluncurkan pertama kali pada tahun 2015, parfum Ralph Lauren Polo Red Intense memiliki aroma blood grapefruit, cranberry, lemon dan saffron untuk top notes, lalu aroma jahe, kopi, sage dan lavender untuk jantung parfum, dan aroma paduan dari amber, red cedar dan leather untuk base notes.

Jenis eau de parfum dengan isi 125 ml ini tersedia di bukalapak.com seharga Rp 1.190.000. Dengan ketahanan aroma selama 11 hingga 15 jam dan kekuatan aroma yang sedang, parfum yang cocok digunakan pada waktu malam hari ini dapat kamu miliki dari blanja.com dengan harga Rp 1.731.000.

Selain itu, tersedia pula di sephora.com dengan harga Rp 569.425 di mana dapat menyegarkan dan membuat ketagihan.

From our editorial team

Pilihan Parfum Ralph Lauren yang Tepat untuk Aktivitasmu

Kamu suka mengenakan parfum? Kalau iya, kamu bisa jadikan parfum Ralph Lauren sebagai salah satu pilihanmu. Parfum ini punya aroma maskulin yang oke dan bisa membuatmu tampil lebih percaya diri terutama di depan wanita. Pastikan kamu memilih parfum yang tepat dan sesuai karaktermu. Pilih juga parfum yang punya keharuman tahan lama jika kamu harus beraktivitas di luar ruangan seharian. So, jangan ragu untuk memilih parfum yang satu ini, ya!