Rencanakan Liburan Seru, Ini 10 Rekomendasi Tempat Camping Terbaik di Jakarta yang Wajib Dicoba!

Rencanakan Liburan Seru, Ini 10 Rekomendasi Tempat Camping Terbaik di Jakarta yang Wajib Dicoba!

Sumber gambar koa.com

Anda punya rencana liburan tapi gak mau pergi jauh dari Jakarta? Ada banyak tempat menarik yang bisa jadi tempat menghabiskan waktu melepas penat. BP-Guide merekomendasikan 10 tempat camping terbaik di Jakarta yang bisa menjadi tujuan Anda berlibur. Yuk, simak liputannya.

Baca juga

Bosan dengan Aktivitas Rutin di Wilayah Jakarta

Sumber gambar www.thejakartapost.com

Jakarta adalah kota yang sangat padat penduduknya. Sebagai ibukota yang sekaligus juga menjadi pusat ekonomi Indonesia, wajar tentunya ada banyak masyarakat yang memilih mencari penghasilan di kota ini. Akhirnya, Jakarta hanya dikenal sebagai kota untuk bekerja dan mendapatkan uang.

Padahal setiap orang tidak mungkin hanya bekerja, harus ada waktu untuk beristirahat sesekali. Jika tidak, maka Anda akan cepat merasa bosan dengan aktivitas rutin di Jakarta. Itulah mengapa Anda perlu liburan walau hanya ke wilayah di Jakarta dan sekitarnya saja.

Apa alasannya orang membutuhkan liburan ke tempat yang dekat dengan tempatnya tinggal? Lalu jika Anda ingin berkemah, di mana tempat camping terbaik di Jakarta dan sekitarnya yang bisa Anda kunjungi? Ketahui lebih lengkap mengenai hal ini pada penjelasan berikut.

Alasan Orang Membutuhkan Liburan yang Dekat dengan Tempat Tinggalnya

Dapat Dikunjungi Dalam Waktu Singkat

Sumber gambar www.travel-monkey.com

Jika memilih tempat liburan yang dekat dari lokasi Anda tinggal, maka pasti tempat itu tidak membutuhkan waktu yang lama untuk dicapai. Jadi tidak perlu sampai melakukan perjalanan berjam-jam untuk berlibur ke sana. Pastinya untuk Anda yang memiliki kesibukan padat sangat ingin bisa berlibur seperti ini.

Tidak Membutuhkan Biaya yang Besar

Ada juga alasan lain terkait biaya mengapa banyak orang lebih suka berlibur di lokasi yang dekat. Biaya akan semakin besar dikeluarkan jika Anda memilih berlibur ke wilayah yang lebih jauh.

Jadi memang banyak orang lebih memilih tempat yang dekat untuk berlibur karena ingin menghemat lebih banyak biaya. Jadi jika Anda juga ingin liburan yang hemat, maka Anda bisa mencari tempat yang dekat saja.

Bisa Dilakukan Tanpa Banyak Perencanaan

Sumber gambar www.anywhere.com

Kelebihan lain jika memilih tempat berlibur yang dekat adalah tidak perlu ada terlalu banyak perencanaan. Perencanaan yang terlalu banyak sulit dilakukan oleh Anda yang memiliki banyak kesibukan. Jadi itulah alasan yang juga mempengaruhi banyak orang untuk paling tidak bisa berlibur walau hanya ke tempat yang tidak terlalu jauh.

Menjadi Liburan Rutin Akhir Minggu

Tempat yang tidak jauh dari rumah untuk berlibur juga bagus karena bisa dijadikan rutinitas akhir minggu. Anda mungkin pernah mendengar bahwa liburan sangat baik dilakukan secara rutin.

Namun jika dilakukan ke tempat yang jauh dan membutuhkan banyak biaya, pasti tidak memungkinkan melakukannya secara rutin. Jadi pilihlah tempat yang dekat dan jadikan liburan menjadi rutinitas Anda juga.

Tidak Mudah Suntuk dengan Rutinitas Sehari-hari

Pilihan terakhir, memilih tempat berlibur yang dekat juga bisa membantu Anda mengatasi suntuk akibat rutinitas. Setiap Anda suntuk, Anda bisa menenangkan pikiran Anda dengan berlibur. Tidak perlu mengeluarkan banyak uang ataupun menghabiskan banyak waktu. Pas sekali bukan?

10 Tempat Camping Terbaik di Jakarta dan Sekitarnya untuk Pilihan Anda

Bumi Perkemahan Jambore, Cibubur

Tempat camping terbaik di Jakarta yang pertama ada di lokasi Cibubur. Bumi Perkemahan Jambore ini selalu menjadi tempat berkemah untuk aktivitas pramuka dan pelatihan lainnya di sekitar Jakarta.

Lokasinya yang berada cukup strategis tepat di pintu keluar tol Cibubur, membuat tempat camping yang satu ini mudah diakses. Anda juga mudah mendapatkan banyak fasilitas seperti tempat makan, kamar mandi, dan berbagai permainan menarik di sana.

Agrowisata Villa Bukit, Hambalang

Sumber gambar villabukithambalang.id

Anda yang ingin berkemah di lokasi yang masih asri tetapi tidak terlalu jauh dari Jakarta bisa menuju ke Agrowisata Villa Bukit. Lokasi tepatnya berada di Hambalang Sentul. Lokasi ini memiliki wilayah kemah khusus untuk Anda yang ingin menikmati tidur di alam bebas.

Namun selain ada tempat berkemah, tersedia juga penginapan berbentuk villa yang bisa Anda sewa. Fasilitas yang ada di sana antara lain adalah outbond dan kafe.

Bumi Kepanduan, Sentul

Sumber gambar bumikepanduan.com

Sebenarnya masih banyak lagi tempat camping terbaik di Jakarta dan sekitarnya, namun banyak yang sangat suka mengunjungi Sentul. Salah satu tempat kemah di Sentul yang sangat direkomendasikan adalah Bumi Kepanduan.

Jika Anda tertarik untuk memanah, wilayah ini menyediakan kesempatan untuk Anda mencoba langsung. Namun yang paling penting adalah pemandangan Gunung Salak yang bisa Anda nikmati di sana.

Gunung Geulis Camp Area, Gunung Pancar

Sumber gambar hot.liputan6.com

Wilayah gunung pancar yang tidak jauh dari Jakarta juga bisa menjadi pilihan tujuan berkemah di wilayah yang asri. Salah satu tempat camping terbaik di Jakarta dan sekitarnya adalah Gunung Geulis Camp Area di kaki Gunung Pancar ini.

Anda tidak hanya bisa berkemah di sana, tetapi juga bisa menginap di villa yang berfasilitas lengkap. Tidak hanya itu saja, Anda juga bisa menggunakan area aula dan lapangannya untuk kegiatan kelompok bersama.

Kampoeng Awan, Mega Mendung

Sumber gambar hotelgerbera.com

Satu lagi tujuan tempat camping di Jakarta dan sekitarnya adalah Kampoeng Awan. Tepatnya lokasi ini berada di daerah Mega Mendung. Luas daerah kemah di sini mencapai 3,5 hektar dengan luas hutan pinus sekitar 30 hektar.

Wilayah Kampoeng Awan ini benar-benar sangat asri dan bahkan Anda bisa menikmati keindahan alam di sekitarnya. Seperti ada air terjun, jalur pendakian, hingga lokasi api unggun.

Kebun Binatang Ragunan, Jakarta Selatan

Jika Anda ingin menikmati berkemah di wilayah Jakarta, maka sebenarnya Kebun Binatang Ragunan menyediakan wilayah penginapan yang sangat lengkap. Anda pun bisa menikmati untuk berkeliling di kebun binatang ini di jam operasionalnya.

Lokasi kebun binatang ragunan pun sangat asri dan sejuk. Wilayah yang disediakan untuk berkemah di sana pun aman. Jadi silahkan untuk mencoba berkemah di sana.

Mongolian Camp, Highland

Sumber gambar www.agoda.com

Anda juga bisa mengunjungi Mongolian Camp jika ingin mencari tempat berkemah yang ada di sekitar Jakarta. Mongolian Camp ini adalah tempat berkemah yang memberikan nuansa percampuran budaya timur dan barat yang sangat harmoni.

Mulai dari bagaimana tempat tersebut didekorasi hingga macam-macam tenda di sana juga menunjukkan nuansa unik untuk berkemah. Pastinya Anda tidak akan merasa bosan selama berkemah di sana.

Richie the Farmer, Gunung Salak

Sumber gambar https://3doutbound.com

Masih dari wilayah Sentul, ada juga wilayah khusus berkemah yang disebut dengan Richie the Farmer. Tepatnya tempat camping terbaik ini berada di wilayah Gunung Salak.

Kelebihan dari tempat kemah yang satu ini adalah ada fasilitas makanan yang disediakan untuk berkemah. Tidak hanya itu, Anda juga bisa menikmati berbagai fasilitas lain seperti lapangan sepak bola, api unggun, hingga gazebo.

Wisata Citamiang, Gunung Mas

Sumber gambar www.traveloka.com

Berkemah di sana akan membuat Anda tidak ingin pulang. Udara yang sejuk dan segar membuat menghabiskan waktu di luar cukup lama tidak akan gerah dan melelahkan.

Wilayah wisata Citamiang yang berada di kaki gunung mas ini pun cukup terkenal karena dikelilingi oleh kebun teh dan juga hutan pinus. Anda bisa melakukan banyak aktivitas seperti berenang, melakukan pendakian, hingga menyalakan api unggun.

Pinggir Pantai Ancol, Jakarta Utara

Sumber gambar blogkulo.com

Pilihan yang juga tidak bisa Anda lewatkan adalah berkemah di wilayah pinggir pantai Ancol. Pantai Ancol sangat terkenal di Jakarta, namun tidak banyak orang yang mencoba untuk berkemah di pinggir pantai terbaik Jakarta ini. Langit malam di wilayah Ancol pun tidak akan mengecewakan Anda ketika bermalam di sana.

From our editorial team

Abadikan Momen Seru Bersama

Jadi silahkan pilih beberapa tempat camping terbaik di Jakarta dan sekitarnya yang bisa jadi tujuan untuk menghabiskan liburan. Jadi Anda tidak lagi merasa bosan dengan rutinitas yang harus Anda jalani di Jakarta! Jangan lupa abadikan momen seru liburan Anda bersama sahabat ataupun keluarga. Liburan yang singkat juga tetap memberikan manfaat yang berarti untuk Anda. Selamat berlibur!

Tag