- Suka Celana Jogger? Jangan Ngaku Doyan Kalau Belum Tahu Trend Celana Jogger Wanita Terbaru 2023 Ini!
- 7+ Tren Fashion Celana Jeans Wanita Terbaru 2023
- Ini Dia 10 Celana Training yang Sporty dan Bisa Menyerap Keringat
- Menciptakan Penampilan Kasual dan Modis dengan 7 Celana Pendek Wanita Terkini
- Rekomendasi 8 Celana Kulot Bermotif yang Cantik untuk Busana Harianmu
Celana Kain Bisa Membuat Wanita Muslim Tampak Aktif dan Profesional
Wanita muslim khususnya yang berjilbab memang sering terkena kendala dalam memilih pakaian yang cocok untuk segala kegiatan. Sebenarnya banyak model celana wanita muslim yang ada di pasaran dan sudah di rancang khusus untuk wanita yang berjilbab. Bahan yang digunakan juga sudah banyak yang tentunya bertujuan untuk kenyamanan si pemakai. Katun contohnya, bahan ini menyerap keringat dengan baik dan tentunya nyaman di pakai karena menyerap keringat.
Pada umumnya gaya bohemian masih menjadi andalan wanita dalam memilih bawahan karena kenyamanan dan keawetannya. Tapi masih banyak lagi kok model bawahan wanita yang bisa kamu jadikan variasi dalam gaya fashion kamu. Di bawah ini ada beberapa contoh model celana yang bisa menjadi pilihan kamu.
- Model celana Palazzo. Model ini memiliki bentuk yang melebar di bagian bawahnya, sehingga membentuk model segitiga atau huruf A. Model ini sangat digemari oleh wanita yang berpostur badan tinggi, dan sangat cocok untuk wanita muslim karena model celana ini tidak ketat dan sangat membuat kamu terlihat professional.
- Model celana jogger pants kain. Celana ini membuat kamu terlihat sebagai wanita aktif , karena model bentuk yang di hasilkan oleh jogger ini membuat si pemakai nyaman dalam kegiatan apapun. Terdapat ciri khas dari celana jogger ini., yaitu dengan bentuk yang sedikit melebar di bagian panggul sampai lutut dan ada karet pada bagian opening leg nya.
- Model celana kain type kulot. Model celana ini adalah model yang paling umum di gunakan oleh wanita berjilbab, modelnya yang lurus namun tetap longgar. Menggunakan bahan katun dan terdapat karet di bagian pinggangnya membuat celana ini nyaman dipakai dan tentunya membuat kamu tetap tampil elegan.
- Model celana kain fit n flare. Model ini hampir mirip dengan model celana palazzo, perbedaannya terdapat pada bagian paha yang sedikit lebih ketat dibandingkan dengan celana palazzo.
Ini Perbedaan Menggunakan Rok dan Celana
Sudah kewajiban wanita muslim untuk berpakaian sopan dan tertutup yang bertujuan untuk menjaga kehormatannya. Sama seperti wanita pada umumnya, wanita muslim mempunyai dua bawahan yang menjadi andalan, yaitu rok dan celana. Kedua model ini mempunyai kelebihan tersendiri saat dipakai. Perbedaan mendasar antara rok dengan celana adalah dari bentuknya. Rok adalah kain yang di bentuk mirip dengan pipa atau kerucut dengan cara pemakaiannya yang dimulai dari pinggul hingga menutupi sebagian atau seluruh bagian kaki tergantung dari model rok tersebut. Sedangkan celana, seperti yang kita ketahui kalau bentuknya mengikuti bentuk kaki kita, tergantung pilihan kamu mau ketat atau yang sedikit longgar untuk model celana tersebut.
Kedua tipe bawahan ini memiliki kelebihan sendiri-sendiri. Misalnya kalau kamu memakai rok, akan terlihat lebih feminin dibandingkan dengan memakai celana, kamu juga akan terlihat lebih sopan dan sampai saat ini, rok juga masih menjadi andalan bagi wanita muslim karena tidak membentuk lekukan tubuh. Sedangkan kelebihan dari celana adalah dapat dipakai saat situasi dan kondisi apapun, jadi cocok untuk model wanita yang aktif. Celana pun lebih gampang di kombinasikan dengan banyak atasan, dan zaman sekarang sudah banyak model celana yang cocok di pakai sehari-hari oleh wanita muslim.
Rok Terlihat Lebih Feminin tapi Celana Cocok untuk Aktivitas Tinggi
Memakai rok memang akan membuat kamu terlihat lebih feminin, akan tetapi rok tidak bisa di pakai dalam segala jenis kegiatan. Contohnya, kalau kamu merupakan seorang wanita muslim yang berhijab tidak mungkin kamu menggunakan rok, sedangkan kamu bekerja sebagai wedding organizer. Ketika kamu memilih menggunakan rok panjang, itu akan membuat kamu tidak leluasa dalam beraktivitas.
Untuk wanita muslim yang berhijab kamu harus bisa lebih selektif dalam memilih pakaian, tidak ada salahnya kamu menggunakan celana. Zaman sekarang juga juga banyak designer pakaian yang membuat target marketnya adalah wanita berjilbab, jadi sudah tidak ada alasan untuk tampil tidak modis karena kamu memakai hijab. Salah satunya adalah model celana boyfriend jeans, kamu tetap bisa tampil feminin dengan gaya yang sedikit casual. Dengan desainnya yang tidak ketat, cocok banget buat kamu wanita muslim yang mempunyai aktivitas cukup banyak.
Dengan Paduan yang Pas, Celana Juga Bisa Menutupi Bagian Sensitif Wanita Seperti Halnya Rok
Sebagai wanita muslim modern, pasti kamu juga tidak ingin ketinggalan zaman dalam berpakaian dan ingin tetap terlihat fashionable. Banyak wanita muslim yang berfikir kalau memakai hijab dia akan memiliki keterbatasan dalam berpakaian,sebenarnya menutup aurat itu bukan kewajiban wanita berhijab saja tapi untuk wanita muslim khususnya.
Wanita muslim memiliki kewajiban untuk menutup aurat, termasuk bagian sensitif wanita dan lekuk tubuhnya. Disarankan menggunakan pakaian yang lebih longgar dan tidak mengekspos bagian tubuhnya. Kamu bisa tetap terlihat fashionable dengan cara mengombinasikan dengan atasan yang pas.
Celana Lebih Simpel dan Juga Nyaman Digunakan
Ada banyak jenis celana khusus wanita yang beragam dari motif hingga warna yang bisa kamu jadikan pilihan. Kamu bisa memilih yang sesuai dengan kenyamanan kamu saat memakainya dan usahakan pilih yang simple agar enak dilihat mata dan kamu pun juga harus merasa percaya diri saat memakainya. Di bawah ini ada beberapa model kombinasi yang bisa kamu jadikan inspirasi dalam gaya kamu berpakaian.
- Casual kekinian dengan stripe pants dengan motif hitam garis-garis. Model ini bisa dibilang cukup klasik tapi tidak termakan oleh waktu, model celana ini sangat cocok untuk acara santai yang tidak terlalu formal.
- Gaya casual dengan palazo pants, selain celana ini sedang menjadi hits, celana ini memiliki desain yang lebar dari paha hingga bawah. Jadi cocok banget buat kamu para hijabers, apalagi kalau dipadukan dengan cardigan sebagai atasannya.
- Simple casual dengan celana jogger. Celana yang terbilang nyaman ini sangat bisa dijadikan pilihan buat kamu wanita muslim berjilbab, cocok bila dipadukan dengan blazer.
- Menggunakan celana merah menyala. Walaupun tidak semua wanita berani bermain warna pada gaya berpakaiannya, tapi dengan warna merah ini kamu akan terlihat cukup anggun. Warna ini juga cukup masa kini dan bisa kamu padukan dengan blouse agar lebih berkesan feminin.
Tetap Sopan dan Stylish dengan Menggunakan Celana Wanita Muslim
Sebagai wanita muslim yang berjihab pastinya kamu harus memperhatikan kerapian dan kesopanan dalam berpakaian dan tentunya kamu tetap mau tampil stylish kan? Nah buat kamu yang ingin tampil sopan namun tidak mau ribet, atasan seperti flannel atau kemeja yang agak panjang bisa menjadi referensi yang tepat. Menutupi semua lekuk tubuh tapi masih terlihat cantik dan sopan.
Buat kamu hijaber kantoran atau yang sedang kuliah, membeli celana jogger untuk kamu tidak akan sia-sia, karena celana ini bisa menjadi andalan, dapat dipadukan dengan atasan apa saja dan akan tetap berkesan sopan untuk orang lain. Warna seperti hitam, merah tua, atau dark blue sangat recommended karena termasuk warna yang bisa dikombinasikan dengan apa saja.
Perhatikan Atasannya
Dalam memilih atasan, wanita cenderung banyak pertimbangan apalagi untuk wanita muslim berhijab. Kamu bisa menghabiskan waktu yang sangat lama di dalam toko atau department store untuk menemukan atasan yang pas untuk mu. Sebenarnya ada 3 hal yang bisa menjadi focus utama kamu dalam memilih baju, jadi tidak terlalu banyak pertimbangan.
Pertama, pilih model baju yang sesuai. Ada banyak model atasan yang bisa menjadi pilihan kamu, tapi untuk kamu cewek berhijab lebih baik pilih baju dengan desain yang syar’i. Desain seperti ini biasanya lebar dan panjang yang intinya tidak ngetat atau menonjolkan daerah sensitif wanita.
Kedua, pilih corak yang sesuai dengan kesukaan kamu. Selain model kamu juga harus memikirkan warna dan corak apa yang kira-kira kamu suka dan cocok dengan kamu. Trend zaman sekarang lagi kembali ke masa lalu seperti monokrom, polkadot, dan garis-garis.
Terakhir, jangan lupa tentang bahan yang dipakai. Bahan sangat menentukan kualitas dari atasan tersebut, ada bahan yang mudah jatuh seperti sifon, satin, sutera atau lece dan ada juga yang cukup kaku yaitu katun. Perhatikan sekiranya kamu nyaman atau tidak dengan menggunakan pakaian berbahan yang ingin kamu beli tersebut.
Hindari yang Berbahan Tipis
Wanita berhijab memang sudah tidak aneh lagi di mata dunia, semenjak perkembangan fashion muslim, banyak produsen yang mengeluarkan busana muslim modern. Semakin banyak pilihan biasanya malah membuat kamu bingung produk mana yang lebih baik kamu beli. Hal yang paling mendasar dalam memilih atasan busana adalah bahannya, dan untuk kamu wanita berhijab usahakan jangan memilih bahan yang tipis, karena semakin tipis bahan semakin mudah juga pakaian itu tembus pandang, kalau begitu apa gunanya kamu memakai hijab kalo masih bisa di terawang orang lain?
Di bawah ini ada 4 bahan textile yang bisa kamu pilih dalam menentukan bahan atasan busana kamu :
- Woolpeach. Jenis kain ini sering dipakai untuk bahan gamis,karakter kain ini adalah tipis dan jatuh saat dipakai. Tapi walaupun tipis dan ringan bahan ini tidak transparan atau mudah di terawang.
- Satin Silk. Jenis kain ini sering dipakai oleh para desainer yang memiliki desain berkesan mewah, karena karakter bahannya yang mengkilap mirip dengan sutra.
- Spandex. Bahan ini sudah lumayan populer di kalangan fashion muslim. Dikarenakan bahannya yang ngepres di badan, diperlukan penggunaan yang cukup banyak untuk pakaian muslim agar tidak tembus pandang.
- Supernova. Barang ini mirip seperti katun, adem saat pemakaian dan mudah dibentuk
Tambahan Aksesoris Seperti Scarf Oke Juga Lho!
Dalam menutup aurat, kamu suka lupa dengan bagian yang tak terlihat , seperti leher misalnya. Untuk wanita leher merupakan aurat dan bagian lekuk tubuh yang harus ditutupi. Banyaknya model hijab yang ngepres di bagian leher dan banyak di pasaran sekarang, membuat kamu susah mencari model hijab yang bagus. Kalau sudah begini tidak ada salahnya kamu menggunakan scarf untuk menutupi lekuk leher kamu. Ada beberapa hijaber yang kurang setuju karena membuat penampilannya terlalu bertumpuk. Padahal kalau pemakaiannya benar dan pas, scarf bisa membuat kamu menjadi terlihat stylish loh.
Mix and Match Celana Wanita Muslim dengan Outfit Kesayangan
Untuk memilih celana muslim yang cocok, tentunya kamu perlu memperhatikan yang sekiranya bisa dikombinasikan dengan pakaian-pakaian kamu yang sudah ada. Itu dilakukan supaya kamu lebih gampang untuk mengombinasikan atau lebih sering disebut dengan mix and match pakaian kamu, dan tentunya tidak hanya digunakan sekali-sekali saja. Dengan begitu kamu juga dapat mengira-ngira apakah celana yang kamu ingin beli sesuai atau tidak dengan gaya berpakaian kamu.
Agar kamu lebih mudah untuk mengira-ngira bagaimana mix kamu match yang cocok dengan kamu, di bawah ini ada beberapa tips yang bisa kamu gunakan dalam memilih celana agar bisa di mix kamu match dengan outfit kesayangan :
- Ketika mix kamu match usahakan jangan lebih dari 3 warna. Menggabungkan banyak warna dalam satu tampilan akan membuat kamu susah untuk menyeimbangkan warna tersebut, usahakan mix kamu match pakaian hanya dengan 3 warna saja.
- Jangan hindari warna yang cerah. Banyak orang yang kurang berani dalam mix and match penampilannya menggunakan warna yang cerah karena takut terlalu mendominasi warna dan membuat penampilannya mencolok. Padahal kamu bisa terlihat lebih dinamis dan berkesan casual saat menggunakan warna yang cerah di dalam penampilan kamu.
- Tambahkan aksesoris agar mempertegas style kamu. Pemakaian topi, tas, jam tangan dan juga kalung bisa menambahkan kesan yang lebih terhadap style kamu.
- Buat tampilan hijab menjadi lebih simple. Sekarang sudah banyak orang yang memberikan tutorial hijab di Youtube atau Instagram. Kamu bisa mencari referensi yang cocok dengan style kamu dari sana, untuk tampilan zaman sekarang model hijab yang simple sedang lagi digemari oleh para hijabers. Model ini bisa kamu gunakan dalam gaya casual atau ketika ingin terlihat elegan.
- Kombinasikan sepatu running atau sneakers dengan maxi dress. Sekarang juga lagi ngetrend model casual dengan sedikit menggabungkan style yang sudah ada. Misalnya model maxi dress yang biasa dipakai ke pesta di gabungkan dengan sepatu sneaker yang berkesan casual banget. Style ini banyak digemari karena menghasilkan kesan cute pada wanita.
Celana yang Dipadukan dengan Long Cardigan
Cardigan sedang menjadi trend dalam industri busana muslim. Cardigan yang fungsi awalnya dibuat untuk membantu menghangatkan diri dari cuaca yang dingin kini juga sudah mengalami perkembangan dalam pemakainya. Untuk di busana muslim, cardigan digunakan sebagai pelapis atau menutupi apabila outfit utama yang dipakai terlalu ketat atau bisa dibilang menonjolkan daerah sensitif wanita yang merupakan aurat. Ada beberapa model cardigan yang bisa dipadukan dengan celana kamu, yaitu :
- Cardigan model kelelawar. Model ini memiliki desain yang lebar dan longgar dibagian lengan. Kenapa disebut dengan model kelelawar? Itu disebabkan karena bentuk dari model cardigan ini mirip dengan kelelawar yang sedang mengepakkan sayapnya. Tapi sayangnya model ini hanya cocok dengan wanita yang berbadan kurus, karena apabila di gunakan dengan yang berbadan gemuk dia malah akan terlihat lebih berisi.
- Cardigan model sobek. Cardigan model ini bentuknya cukup unik yaitu dengan beberapa bagian yang sobek tapi tenang aja, sobeknya masih beraturan kok dan memberikan aksen seni dalam pemakaian cardigan ini. Biasanya sobekan di cardigan tersebut terletak di bagian samping atau punggung, jadi bukan di daerah yang harusnya ditutup oleh wanita muslim
- Cardigan model panjang. Cardigan model ini mempunyai ciri khas yaitu panjang dari cardigan ini bisa sampai paha hingga mata kaki. Cocok banget buat kamu cewek muslim berhijab.
Kali ini ada beberapa produk cardigan yang bisa menjadi pilihan kamu dengan harga yang cukup terjangkau, yang pertama adalah ZANZEA Bohemian Style Tops Loose Kimono Long Cardigan yang dijual dengan harga Rp 129.000, yang kedua Mono Long Cardi / Cardigan Panjang seharga Rp 105.000, dan kalau kamu ingin harga yang lebih murah, ada produk yang bernama Simple Long Cardigan dengan bahan spandex dan warna yang bervariasi, model ini di jual dengan harga Rp 45.000 aja. Semua produk di atas kamu bisa mendapatkannya di tokopedia.co.id.
Rok Pendek yang Dipadukan dengan Celana Juga Oke!
Bila mendengar kata rok mini mungkin akan terbayangkan wanita yang vulgar dan seksi. Lalu apa yang terlintas di pikiran kamu ketika mendengar hijaber memakai rok mini? Pasti tidak mungkin yaa. Sebenarnya beberapa waktu terakhir pemakaian rok mini sedang menjadi trend di kalangan hijaber. Kamu tidak perlu bingung, ada beberapa model rok mini yang bisa digunakan oleh hijaber.
Di bawah ini ada beberapa model rok mini yang bisa kamu gunakan :
- A-Line Skirt. Rok mini yang memiliki bentuk seperti baju setengah tertutup,
- Bubble Skirt. Memiliki ciri bentuk elastis pada bagian pinggang dan lipatannya membentuk kedalam,
- Draped Skirt. Berbentuk layer dengan kain lemas sehingga menggantung bebas,
- Pencil Skirt. Model yang cukup formal, cocok untuk ke kantor, pilih yang panjangnya di bawah lutut.
- Dirndl Skirt. Bentuknya hampir mirip dengan bubble skirt, yang membedakan model ini tidak ada lipatan kedalam
- Flared Skirt mirip dengan rok A Line, yang membedakan bagian bawahnya lebih lebar, model panjang bervariasi dari sebetis sampai lutut.
- Mini Skirt. Model ini cocok untuk segala jenis tubuh, buat kamu yang berhijab bisa mengakalinya dengan menggunakan stoking panjang sehingga menutupi bagian kaki.
Rekomendasi untuk kamu agar bisa mengombinasikan rok pendek dengan busana muslim untuk tetap terlihat sopan dan tidak terkesan seksi :
- Pilih rok yang di bawah lutut atau minimal selutut, kamu bisa memilih bentuk maksi atau flare, kamu bisa menutupi bagian dari lutut kebawah dengan menggunakan skinny jeans agar tidak terlalu membentuk kaki
- Kalau kamu sudah memakai rok mini, gunakan atasan yang agak longgar untuk menyeimbangkan komposisi.
- Memadukan dengan atasan yang juga senada, kalau kamu ingin memakai rok mini yang bermotif usahakan yang senada dengan atasannya
Kalau kamu ingin mencari model rok yang lucu, kekinian dan bisa dipakai untuk kamu wanita muslim berhijab, kamu bisa mencarinya di Zalora.co.id. Ada banyak model rok seperti Dobby Skirt yang seharga Rp 230.000 atau Chic Simple Pialda Skirt yang seharga Rp 236.000 yang bisa membuat kamu tampil lebih kece.
Atasan Rajut dan Celana untuk Tampilan Chic dan Kasual
Atasan rajut merupakan salah satu model trend fashion ala korea yang lagi booming di Indonesia. Walaupun trend ini berasal dari korea, kamu juga bisa kok mengaplikasikan di gaya fashion muslim, tergantung kreativitas kamu dalam mix and match pakaian ke gaya yang biasa kamu kenakan. Model pakaian rajut ini hadir dengan beberapa model yang cukup bisa menjadi pilihan sesuai dengan bentuk tubuh dan gara berpakaian kamu.
Langsung saja, di bawah ini ada beberapa model atasan rajut yang bisa kamu aplikasikan sesuai dengan style kamu :
- Sweater rajut dengan model klasik. Model ini sangat cocok untuk dipakai kalau kamu ingin berkesan sedikit sporty.
- Blouse Rajut Modern. Model ini lebih memberikan kesan modern untuk kamu, dan tentunya memberikan kesan stylish kekinian.
- Cardigan Rajut. Atasan rajut dengan model ini sangat cocok buat kamu yang kerja di ruangan ber ac tapi tidak terlalu kuat dingin. Soalnya model ini memberikan kehangatan untuk si pemakai
- Model Rajut Bohemian. Model ini cukup cocok untuk para hijaber karena modelnya melebar jadi dapat menutupi aurat secara maksimal.
Untuk model yang atasan rajut ini kamu bisa membelinya di bukalapak.co.id, banyak model atasan rajut dengan harga murah yang di jual, seperti Sweater rajut yang seharga Rp 70.000, atasan rajut/boho yang seharga Rp 60.000 dan atasan rajut roundhand yang seharga Rp 45.000 saja. Masih banyak model lain yang bisa kamu pilih.
Atasi Udara Dingin dengan Sweater Panjang dan Scarf atau Syal
Sesuai dengan fungsinya, scarf atau syal dibuat untuk melindungi tubuh terutama bagian leher agar terhindar dari dingin yang bisa menyebabkan badan kita menjadi demam atau meriang. Apalagi kalau kita melihat musim yang terjadi di Indonesia, ketika musim hujan terkadang tidak berhenti dan cuaca yang akan terjadi juga tidak bisa diprediksi dengan tepat. Mempersiapkan syal selalu di dalam tas tidak ada salahnya. Selain itu syal juga bisa membuat kita terlihat lebih stylish dan fashionable.
Supaya kamu tidak bingung, dibawah ini ada beberapa rekomendasi gaya berpakaian yang bisa membuat kamu terlihat stylish walau sedang musim hujan :
- Jika kamu merupakan orang yang suka dengan penampilan berkesan casual, kamu bisa kombinasikan dengan menggunakan sepatu boots , celana skinny jeans, dengan atasan sweeter dan di tambah syal di bagian leher.
- Kalau kamu merupakan orang yang suka dengan style baru, bisa tambahkan syal di bawah hijab kamu, bisa menjaga kehangatan kamu di musim dingin dan tentunya ada tekstur baru yang kamu ciptakan, yang terpenting kamu akan tetap terlihat kece kok.
- Bila kamu ingin menggunakan syal, kamu juga harus bisa mengkombinasikannya dengan hijab kamu, jangan sampai motif keduanya bertabrakan, akan membuat tidak enak di pandang. Coba dengan senada warna atau bisa juga dengan motif yang hampir mirip.
Untuk mendapatkan model scarf yang bermotif lucu dengan harga yang murah kamu bisa membelinya di tokopedia.com. Ada model Ring Neck Scarf yang seharga Rp 130.000, model Velvet Coat yang seharga Rp 230.000 dan yang paling murah adalah model Scarf Korean style polos dengan harga Rp 30.000.
- 10 Baju Couple Pilihan untuk Pasangan yang Selalu Ingin Tampil Harmonis dan Romantis
- Engga Pengen Ketinggalan Mode? Pakai 10 Model Baju Muslim Modern Yang Inspiratif Ini!
- 8+ Pilihan Baju Tidur Asyik Untuk Malammu!
- Nyaman, Menarik, dan Percaya Diri dengan 9 Baju Renang Wanita Ini! (2023)
- Cantik Dan Modis Saat Berenang Dengan 9 Rekomendasi Baju Renang Wanita Muslimah Syar'i
Paduan celana wanita muslim paling pas kalau cocok dengan gaya kamu..
Ide dan inspirasi paduan celana wanita muslim yang telah kami sediakan di atas kiranya bisa menjadi salah satu pilihan yang sesuai dengan gaya kamu. Tak perlu ragu untuk mencoba style yang belum pernah kamu coba sebelumnya, sebab tak ada yang tahu bakal cocok atau tidak sebelum kamu mencobanya sendiri. Selamat memadukan celana!