10 Rekomendasi Brand Crewneck Lokal Pria Terkenal untuk Referensi Fashionmu! (2023)

10 Rekomendasi Brand Crewneck Lokal Pria Terkenal untuk Referensi Fashionmu! (2023)

Crewneck merupakan salah satu turunan dari Sweater. Jenis sweater ini sangat cocok digunakan untuk pria maupun wanita. Tidak hanya digunakan sebagai pakaian hangat saja Crewneck juga bisa digunakan kapan saja karena sudah dianggap sebagai salah satu fashion item yang versatile.

Baca juga

Crewneck sebagai Fashion Item yang Versatile

Ketika datangnya hujan atau sedang musim penghujan tentunya kita membutuhkan perlindungan diri dari cuaca yang dingin. Salah satunya kita dapat menggunakan Crewneck. Nama Crewneck tercetus pada tahun 1939 yaitu dinamai dari jenis sweater yang dikenakan oleh para pendayung di Amerika.

Namun, Era sekarang jenis pakaian ini lebih sering digunakan sebagai pakaian penunjang penampilan atau Fashionable. Ciri dari Crewneck yaitu pada bagian lehernya berbentuk huruf o atau lingkaran.

Bahan Dasar Pembuatan Crewneck

Fleece Cotton

Fleece cotton dapat dikatakan sebagai salah satu bahan crewneck terlaris di pasaran. Para produsen fashion sangat berminat menggunakan bahan ini, karena teksturnya lebih lembut dibandingkan dengan fleece polyester. Bahan dasar yang digunakan adalah katun, sehingga tidak terasa panas ketika dikenakan.

Kelebihan lainnya yaitu kainnya terasa dingin, namun tetap menghangatkan jika dipakai. Adapun, bahan fleece cotton ini kurang cocok digunakan di tempat bersuhu ekstrim karena serat pakaiannya masih terlalu terbuka.

Fleece Polyester

Fleece polyester atau fleece PE terbuat dari polyester dan campuran katun dengan komposisi 50-70%. Bahan fleece PE memang lebih panas daripada bahan fleece cotton, namun fleece PE masih memiliki banyak peminat. Untuk masalah tekstur, bahan ini memiliki tekstur yang lembut. Selain itu, juga terasa hangat ketika dikenakan saat cuaca dingin. Namun, meski bahannya hangat, tapi bahan ini tidak bisa menahan suhu ekstrim dan mudah terkena debu.

Baby Terry PE

Baby terry PE termasuk bahan crewneck yang terbuat dari biji plastik. Bahan ini termasuk bahan ramah lingkungan, karena biji plastik diproses melalui polimerisasi hingga membentuk serat kain.

Teksturnya yang halus dan lembut membuat bahan ini sering kali digunakan untuk membuat hoodie agar terasa hangat. Keunggulan lainnya yaitu bahan ini tidak mudah kotor. Sayangnya jenis kain ini terlalu tipis dan kurang awet, sehingga ketika mencucinya harus lebih berhati-hati.

Baby Terry Cotton

Untuk bahan baby terry teksturnya lembut karena bahannya 100% katun. Bahan ini banyak dipilih karena terasa dingin sehingga terasa nyaman dan tidak gerah digunakan. Namun, hal itu membuat bahan ini memiliki harga relatif mahal daripada bahan sebelumnya.

Selain itu, baby terry juga agak berbulu dan memiliki lipatan serat kecil di salah satu sisinya, sedangkan bagian dalam bertekstur lembut seperti selimut. Bahan ini juga dikenal dengan nama baby tray, tray, atau terry saja.

Perbedaan Crewneck dan Outer

Crewneck

Crewneck adalah jenis kemeja atau Sweater yang memiliki garis leher bulat tanpa kerah, sering digunakan dengan lapisan lain. Asal nama Crewneck muncul pada tahun 1939 dan dinamai berdasarkan jenis Sweater yang digunakan oleh pendayung. Crewneck bisa digunakan untuk pakaian dalam yang akan menyerap keringat dan mencegah bantalan bahu pemain sepak bola Amerika menyebabkan lecet.

Outer

Outer adalah pakaian yang sering digunakan sebagai pakaian luar ruangan, yang dirancang sebagai lawan dari pakaian dalam untuk menambah kesan fashionable, outer bisa juga dipakai untuk acara formal maupun santai. Selain itu, bisa juga digunakan untuk pakaian hangat ketika musim dingin.

10 Rekomendasi Brand Crewneck Lokal Pria Terkenal

Crewneck Erigo

Erigo termasuk salah satu usaha bisnis dalam bidang fashion dan merupakan brand fashion lokal terbesar di Indonesia. Erigo adalah brand fashion model crewneck lokal asli Indonesia dengan berbagai macam model dan motif.

Bagi kaum Adam yang kekinian bisa gunakan brand lokal dari Erigo. Kamu bisa pilih motif crewneck Erigo jenis Doyle Fleece. Karena, motif ini cocok banget buat kamu kenakan. Overized crewneck dengan detail neon stuffings di bagian depan sebagai aksen pelengkap juga memiliki bahan tebal dan kuat, cocok digunakan sehari- hari di musim dingin dan panas dengan tampilan ultramodern, keren trendy dan minimalis.

Brand Erigo tersedia di seluruh pelosok Indonesia. Bahkan brand ini sangat terkenal di Indonesia karena sangking banyaknya toko Erigo di seluruh kota di Indonesia. Belum lagi brand ambassador yang dipakai Erigo adalah rata-rata artis lokal dan model yang memiliki visual mendukung.

Harga Rp. 43.775-73.000

Crewneck Fuse Concept

Crewneck merk Fuseconcept adalah crewneck hitam yang juga tak kalah keren dari brand lainnya. Sablonan bertuliskan “Fuseconcept” berwarna hitam ini letaknya ada di lengan kanan.

Crewneck brand ini ternyata keren dan nyaman saat dipakai. Sablonan bertuliskan " Fuseconcept" membuat crewneck ini terlihat lebih trendy untuk digunakan di segala usia.Brand Fuseconcept kekinian hingga memuat pria yang memakai crewneck ini menjadi lebih terlihat keren dan trendy.

Harga Rp. 321.000-524.750

Crewneck Evil

Evil adalah brand lokal asli asal negara Indonesia. Crewneck ini bahannya nyaman dipakai oleh anak laki-laki, remaja laki-laki hingga pria dewasa. Crewneck brand Evil berbahan catoon flece dingin dan enak sekali dipakai.

Untuk warna abu-abu tampilannya sangat kece dan kekinian. Tulisan sablonan brand Evil ini bertuliskan "Definisi". Brand lokal ini dapat bersaing dengan brand-brand lokal lainnya maupun brand lokal luar negeri.

Meskipun motif dan warna terlihat sama saja dengan brand lainnya akan tetapi bran crewneck Evil sangat keren dan cocok untuk digunakan untuk bergaya di depan kamera. Crewneck ini juga sangat cocok digunakan untuk sesi foto selfie para content creator serta masyarakat umum.

Harga Rp. 85.000-90.000

Crewneck Thanksinsomnia

Brand Thanksinsomnia adalah crewneck yang mempunyai warna utama yakni berwarna hitam. Crewneck model ini memiliki sablonan bertuliskan “ Thxnsmn Design Stoplaats Rawa Boentoe Stasiun Kereta Api Kelas III/Kecil”. Sablonan tulisan pada crewneck ini berwarna putih.

Brand Thanksinsomnia sudah mulai dikenal oleh masyarakat luas terutama di Kota Jakarta. Bahkan kabarnya brand lokal crewneck ini sudah mulai merambah pasar online. Jadi jika kamu menginginkan crewneck dari brand Thanksinsomnia silahkan cek di marketplace atau pasar onlinenya ya.

Harga Rp. 100.000-329.000

Crewneck Russ And Co

Nama Russ Sweater Crewneck Don’t Blame New Black menjadi nama pamungkas dari brand Russ and Co. Crewneck model ini memiliki sablonan bertuliskan “ Don’t Blame” yang berwarna putih. Di Bagian belakang Crewneck terdapat tulisan “Shut Up”.

Brand ini juga tak kalah popular dengan brand heavyweighstudio "Russ Sweater Crewneck Don't Blame " akan terlihat keren saat di sablon di crewneck ini. Temukan berbagai macam motif dan gaya colorfull khas pria di brand Crewneck Rush and Co.

Harga Rp. 55.000-150.000

Crewneck Hsco

Nama Ocn Sychia merupakan nama yang sangat bagus dan juga keren dari brand Hsco Original 13. Dimana Crewneck ini memiliki sablon yang bertuliskan “ Anxiety Disorder”. Selain itu juga, sablonan pada crewneck ini adalah berupa wajah berwarna oranye dengan hiasan logo box berwarna merah dan ada juga sablonan yang tulisannya berwarna putih.

Crewneck brand Hsco Original 13 ini dapat beralih fungsi dari crewneck lengan panjang menjadi crewneck berlengan pendek. Brand crewneck ini sudah banyak tersedia di setiap toko-toko dan cabangnya di seluruh Indonesia.

Harga Rp. 280.000-444.000

Crewneck Otsky

Brand Otsky merupakan brand crewneck local asli Indonesia. Banyak yang kurag mengetahui brand ini brand local apa tidak. Karena, nama berbau unsur bahasa inggris menjadikan nama Otsky terbaca sebagai brand dari luar negeri. Padahal nama “ Unexpected” menjadi pelopor untuk crewneck berwarna hitam.

Nama Otsky sangat terlihat gentleman. Otsky membuat si pemakai berasa menjadi cool dan keren. Sehingga setiap pria yang memakai crewneck ini akan menjadi lebih percaya diri.

Warna dari Crewneck Otsky tidak cepat pudar. Bahannya lembut, mudah menyerap keringat, tidak gerah, dan tidak kaku. Kualitas jahitan dan sablon terbaik. Kualitas jahitan dan sablon terbaik (Printing / plastisol yang merupakan cat level high).

Harga Rp. 114.900-150.000

HOOLIGANS Crewneck Rasgado

Hooligans adalah brand pakaian lokal asal Bandung yang berdiri sejak 2007. Brand pakaian ini memiliki konsep unik dan spesifik yaitu sepak bola, hal ini karena kecintaan si pemilik brand kepada sepak bola. Brand Hooligans memproduksi berbagai macam pakaian untuk pria dan wanita seperti jaket, hoodie, crewneck dan celana pendek.

Salah satunya Outwear Sweater Crewneck Rasgado yang sangat nyaman digunakan di iklim tropis. Karena, menggunakan bahan Baby Terry jadi di bagian dalam tidak berbulu dan tidak terlalu tebal. Crewneck ini bisa digunakan untuk pria maupun wanita, juga menggunakan sablon Waterbase, Embroidery HLGN+, Sweatshirt crewneck dan Regular fit.

Harga Rp. 165.000-483.000

Crewneck Heavyweight Studio

Brand Heavy Weight Studio yang tak kalah menarik ini memiliki sablonan bertuliskan “ Heavyweight Studio” juga memiliki warna putih pada bagian depan dada tengah. Crewneck ini di desain memiliki 2 kantong tidak terlihat dibagian bawah sablonan “ Heavyweight Studio”. Heavy weight studio menjadi salah satu crewneck dari brand lokal asli Indonesia.

Brand lokal ini dapat bersaing dengan brand-brand lokal lainnya maupun brand lokal luar negeri. Crewneck ini juga sangat cocok digunakan untuk sesi foto selfie para content creator serta masyarakat umum. Heavy weight studio menyediakan berbagai macam motif crewneck untuk pria dari segala usia. Brand ini juga adalah salah satu brand crewneck yang populer.

Harga Rp. 265.300-452.828
From our editorial team

Pakai crewneck cocok untuk menghangatkan tubuh sekaligus tampil modis!

Buat beraktivitas di luar, mengenakan outer untuk menghalau udara dingin atau angin adalah wajib. Nah, yang lebih penting lagi, dengan crewneck yang kami rekomendasikan di atas, tampilan modis pun didapatkan sebagai bonus!