- Fashionable! Yuk, Intip 5 Gaya Artis Korea saat Mengenakan Jaket dan 10 Rekomendasi Jaket Ala Korea yang Bikin Kamu Semakin Trendi (2023)
- 10 Rekomendasi Jaket untuk Anak yang Keren namun Tetap Nyaman
- 10 Jaket Sweater untuk Pria dan Wanita yang Siap Menghangatkan Badanmu
- Yuk, Simak Tips Memilih Jaket untuk Anak dan Ada 9+ Jaket Anak Perempuan Imut yang Bisa Anda Pilih di Sini
- Jangan Ragu Tampil Keren dan Macho dengan 9 Koleksi Jaket Vans Paling Keren untuk Beragam Aktivitas
Brand yang Berasal dari Spanyol Ini Sudah Mendunia
Bagi kamu penikmat fashion, mungkin sudah tidak asing dengan brand satu ini, Zara. Clothing brand ini berasal dari Spanyol dan merupakan besutan Armancio Ortega pada tahun 1975. Zara dengan nama awal Zorba ini juga termasuk flagship store dari Inditex yang memiliki beberapa brand ternama lain seperti Pull and Bear, Stradivarius, serta Bershka.
Popularitas Zara sebagai merek pakaian termasuk cepat. Tak hanya orang biasa, sebagian artis pun gemar mengenakan pakaian jebolan Zara karena meski diproduksi massal, baju-baju Zara masih terlihat berkelas dan memiliki gaya. Terlebih, brand ini cukup responsif terhadap perkembangan tren terbaru sehingga pemakainya tak ketinggalan mode yang sedang in.
Zara sendiri juga sudah memiliki cabang di Indonesia yang bisa kamu kunjungi. Kamu akan disuguhi dengan konsep store yang ringan dan nyaman jadi bisa membuat kamu bebas berbelanja dengan leluasa. Gaya minimalis pada desain interior di dalam toko juga memudahkan kamu untuk melihat busana yang dipajang.
Ada berbagai fashion item yang ditujukan bagi wanita dan pria. Untuk wanita, kamu bisa memilih aneka busana mulai dari kaus sampai outerwear trendi seperti blazer dan jaket. Bagi kaum pria, bisa memilih celana sampai pakaian renang. Zara bahkan menghadirkan koleksi untuk anak-anak yang saat ini juga tak mau ketinggalan mode.
Tips Menggunakan Jaket supaya Penampilan Makin Oke
Tampil berkelas tak melulu menggunakan busana dengan harga fantastis. Lewat padu padan yang tepat, kamu bisa tampil stunning. Mengenakan outerwear seperti jaket untuk penampilan sehari-hari pun bisa jadi opsi yang tepat terlebih bagi kamu yang suka bergaya kasual dan ringan. Berikut beberapa tips saat menggunakan jaket agar penampilan kamu semakin oke.
Perhatikan Bahan dan Sesuaikan dengan Kegiatan
Tinggal di negara tropis di Indonesia memungkinkan kamu menghadapi dua perubahan cuaca yakni panas dari musim kemarau serta dingin dari musim hujan. Pada hari-hari normal, suhu di kota-kota besar seperti Jakarta sudah cukup panas sehingga saat mengenakan jaket, kamu harus mempertimbangkan bahan pembuatnya.
Untuk cuaca hangat sampai cukup terik, sebaiknya kamu mengenakan jaket berbahan ringan seperti katun atau denim. Jaket denim bisa kamu kenakan dalam berbagai waktu karena jaket bahan ini lebih ringan daripada jaket bermaterial kulit atau parasut.
Untuk jaket denim, bisa kamu kenakan pada acara-acara santai sementara jaket yang lebih tebal lebih cocok digunakan ketika kamu beraktivitas di luar ruang pada suhu yang lebih rendah.
Pilih Desain dan Warna
Meski hanya sebagai outerwear, bukan berarti kamu abai terhadap desain atau warna jaket. Outerwear yang trendi justru bisa mendukung keseluruhan penampilan jadi sebaiknya kamu memilih desain serta warna yang serasi dengan busana juga selera.
Kamu sebaiknya memilih jaket dengan model yang simpel agar mudah dikombinasikan bersama berbagai busana lain. Pilih warna-warna dasar atau warna netral supaya lebih mudah diserasikan dengan warna pakaian lainnya.
Pastikan Ukuran Jaket Pas di Badan
Saat memilih jaket, upayakan agar ukurannya sesuai dengan ukuran tubuh kamu. Pastikan kamu bisa mengenakan jaket dengan leluasa dan jaket tidak terasa sempit terutama di bagian ketiak juga lengan. Jangan menumpuk jaket dengan outerwear yang sedang kamu kenakan ketika mencoba jaket karena bisa membuat jaket terasa lebih sempit daripada ukuran yang sebenarnya.
Selain itu, pertimbangkan juga bahan jaket. Kamu sebaiknya mengecek label pada jaket yang menerangkan material serta tata cara perawatan. Jangan terburu-buru saat membeli jaket dan periksa apakah ada jahitan yang terlepas atau bagian jaket yang terkena noda.
Rekomendasi Jaket Zara Terbaru yang Bisa Dijadikan Pilihan
Tertarik membeli jaket? Berikut rekomendasi jaket Zara yang bisa kamu pilih.
Pria
Pria umumnya lebih terbiasa dengan jaket karena fungsional terlebih bagi mereka yang terbiasa menggunakan kendaraan roda dua. Selain untuk tampil trendi dan memaksimalkan penampilan, jaket juga bisa melindungi dari udara dingin saat berkendara terutama di malam hari dan berikut rekomendasi jaket pria dari BP-Guide.
Faux Suede Blazer
Untuk tampilan klasik dan berkelas, kamu butuh jaket dengan potongan simpel yang cocok dikenakan pada berbagai acara. Selain itu, jaket juga bisa jadi pelindung tubuh dari udara dingin saat diperlukan. Sebagai pilihan, Zara menghadirkan Faux Suede Blazer.
Berwarna cokelat gelap yang memberi kesan maskulin, blazer ini dilengkapi dengan ritsleting dan kancing pada bagian lengan yang menambah kesan klasik. Bisa dipesan melalui Tokopedia seharga Rp 850.000.
Denim Jacket
Saat bingung memilih gaya, double denim bisa jadi panduan yang tepat dan ringkas. Kamu tinggal memadukan atasan dan bawahan denim yang serasi. Supaya tidak terlihat monoton, kamu bisa mengombinasikan atasan serta bawahan denim dalam warna yang berbeda. Untuk outerwear, kamu bisa mengenakan jaket denim dari Zara ini.
Ringan dengan material katun, jaket dengan warna denim ini cocok kamu kenakan untuk gaya kasual yang santai. Padankan bersama sepatu kets untuk kesan sporty yang dinamis atau bisa kamu gunakan sebagai penghangat tubuh saat cuaca dingin. Bisa diperoleh melalui situs resmi Zara seharga Rp 780.000.
Contrast Bomber Jacket
Untuk jaket sehari-hari, pria bisa mengenakan jaket bomber. Jaket ini memiliki desain sederhana dan biasanya dilengkapi dengan ritsleting. Cocok dibawa saat bepergian dan stylish. Desain jaket bomber ini terinspirasi dari model jaket pilot pesawat terbang sehingga memberi kesan yang dinamis dan gagah.
Salah satu yang bisa kamu pilih adalah Contrast Bomber Jacket dari Zara. Tersedia dalam tiga warna pilihan yakni warna hitam, navy dan khaki, jaket ini bisa diperoleh melalui situs resmi Zara dengan harga Rp 459.900.
Checked Quilted Jacket
Ingin tampil beda dengan jaket yang hangat? Kamu bisa coba mengenakan quilted jacket. Jaket satu ini cocok digunakan ketika kamu ada di daerah dingin seperti pegunungan karena quilted jaket umumnya dilapisi dengan kapas. Tampilan jaket ini menyerupai potongan-potongan kain yang disambung sehingga memberi kesan berbeda dari jaket pada umumnya.
Salah satu jaket kapas yang bisa kamu kenakan adalah Quilted Jacket dari Zara. Dibalut dengan warna gelap yang memberi kesan gagah, jaket ini juga dilengkapi dengan aksen kulit pada beberapa bagian. Cocok untuk gaya biker yang rebel, jaket ini dibanderol seharga Rp 599.900.
Faux Leather Bomber Jacket
Memadukan jaket dengan busana formal seperti setelan kemeja? Kenapa tidak? Gaya preppy yang rapi tidak melulu identik dengan vest rajut atau jas. Kamu bisa coba mengenakan jaket kulit polos seperti Faux Leather Bomber Jacket dari Zara ini.
Untuk padu padan, kamu bisa mengenakannya bersama kemeja lengan pendek atau lengan panjang. Serasikan bersama sepatu loafers atau sepatu Oxford untuk gaya lebih resmi. Bisa diperoleh melalui situs resmi Zara seharga Rp 599.900.
Wanita
Bagi wanita yang trendi, tidak ada salahnya mengenakan outerwear saat beraktivitas di luar rumah. Selain melindungi diri dari udara dingin, luaran busana seperti jaket juga bisa menunjang penampilan. Berikut beberapa rekomendasi jaket wanita dari Zara yang dapat kamu pilih.
Oversized Textured Jacet
Tampil dengan jaket kulit bisa memberi kesan dinamis nan rebel yang menarik. Jaket kulit saat ini tidak cuma identik dengan kaum punk atau pengendara motor. Banyak pecinta fashion yang jatuh cinta dengan jaket kulit karena bisa memaksimalkan penampilan tanpa berlebihan dan salah satu yang bisa kamu pilih adalah Oversized Textured Jacket dari Zara.
Jaket ini cocok buat kamu yang tidak terlalu suka jaket berpotongan sempit. Dilengkapi dengan ritsleting dan aksen kancing logam pada bagian krah, jaket ini dibanderol seharga sekitar Rp 1,1 juta di Ebay.
Coat
Untuk gaya yang feminin dan klasik, kamu bisa mengenakan coat sebagai luaran busana. Pilihlah coat berbahan ringan agar nyaman dikenakan sebagai padanan pakaian kamu sehari-hari. Untuk kesan yang lembut, kamu bisa memilih coat dengan warna pastel sementara jika ingin memberi tampilan bold, kamu dapat mengenakan coat berwarna gelap.
Jika kamu ingin memilih coat untuk busana kantor, kamu bisa memilih Frock Coat with Pocket Detail ini. Berwarna putih dan bisa dikombinasikan bersama setelan formal, coat ini dibanderol dengan harga Rp 699.900 di situs resmi Zara.
Bomber Jacket with Contrasting Texture
Tampil modis dengan jaket bomber? Bisa dengan Bomber Jacket with Contrasting Texture dari Zara ini. Mewah dengan aksen bulu pada bagian permukaan dan bisa dipadukan bersama gaun malam, jaket ini bisa kamu dapatkan melalui Ebay seharga Rp 2.012.033.
Faux Leather Jacket with Ruffle Trim
Tampil profesional dengan jaket kulit saat ke kantor bisa kamu dapatkan dengan memadukan kemeja atau blus . Sebagai alternatif, kamu bisa memilih Faux Leather Jacket with Ruffle Trim dari Zara.
Jaket ini berpotongan pendek dan pas tubuh dengan aksen rempel yang membuatnya cocok dikenakan bersama busana kasual hingga semi formal. Serasikan dengan sepatu bertali dan rok panjang untuk kesan yang rapi, jaket ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 513.000 di situs resmi Zara.
Faux Suede Jacket with Textured Interior
Jika kamu sering menemukan kata “faux” dalam label busana yang dibeli, cermati dengan jelas karena faux bisa diartikan sebagai imitasi. Namun, tidak perlu khawatir karena busana dengan bahan imitasi seperti bulu atau kulit imitasi tidak kalah keren. Salah satunya adalah Faux Suede Jacket with Textured Interior dari Zara ini.
Modis dan trendi dengan aksen belt serta zipper pada bagian depan, jaket ini bisa kamu padukan dengan busana kasual sehari-hari. Cocok juga disandingkan bersama gaun santai, jaket ini bisa kamu peroleh melalui Ebay dengan harga Rp 942.028.
Baca Label Perawatan
Beberapa jaket terbuat dari material yang agak rapuh seperti satin atau suede. Kamu perlu cermat dalam merawat beberapa material karena bisa berpengaruh terhadap ketahanan serat bahan serta tampilan jaket. Pilih deterjen yang sesuai dan usahakan agar mencuci secara manual agar bentuk jaket tidak rusak. Simpan jaket dalam ruangan sejuk dan hindarkan dari tempat lembap agar jaket terhindar dari jamur seperti jaket berbahan kulit.