- 10 Rekomendasi Bentuk Kotak Hantaran Cantik yang Bisa Bikin Ia Tersenyum sebelum Pernikahan
- Bingung Cari Kado untuk Pernikahan? Ini Dia 30 Pilihan Kado Pernikahan Untuk Saudara dari Para Ahli Kado (2023)
- Tips Penting Cara Membungkus Parcel Pernikahan yang Sederhana tapi Cantik (2023)
- Makin Cantik, Ini 8 Rekomendasi Kotak Souvenir yang Mempercantik Souvenir Kamu
- Inilah 30 Kado Pernikahan yang Terjangkau Namun Bermanfaat Rekomendasi Ahli Kado!
Memilih Kado Pernikahan yang Tepat, seperti Apa?
Pernikahan kerabat atau orang tersayang menjadi salah satu momen membahagiakan dalam hidup. Oleh sebab itu, tidak sedikit orang yang berusaha memberikan kado pernikahan 2023 terbaik bagi orang-orang tersayang, baik keluarga atau sahabat.
Memilih kado pernikahan memang susah susah gampang, terlebih dengan banyaknya pilihan kado yang saat ini tersedia. Namun, kamu bisa mendapatkan kado yang tepat dengan menentukan beberapa hal, termasuk preferensi atau kesukaan si penerima kado, budget, dan kualitas kado.
Tips Memilih Kado Pernikahan
Berikan Hadiah yang Disukai Pengantin
Bagi yang sedang mencari kado pernikahan 2023 yang tepat, sebaiknya berikan hadiah yang disukai pengantin baik berupa barang atau lainnya. Siapa pun akan merasa senang saat menerima hadiah yang mereka sukai, termasuk pengantin baru, bukan?
Jadi, sebaiknya hadiahkan benda kesukaan sebagai kado pernikahan apabila kamu mengenal baik si pengantin. Dengan begitu, ia akan selalu mengingat kado yang sangat berkesan tersebut.
Akhirnya, kamu tidak perlu lagi bingung dalam memilih kado yang tepat sebagai hadiah pernikahan orang terdekat atau teman.
Pilih Barang yang Digunakan Sehari-hari
Masih bingung dalam memilih kado pernikahan 2023? Kado berupa barang yang digunakan sehari-hari bisa menjadi salah satu pilihan tepat. Mengapa? Barang tersebut akan sangat berguna bagi si penerima, terlebih jika mereka belum mempunyai barang tersebut.
Saat memutuskan untuk memberikan kado pernikahan untuk keluarga, sahabat, teman, atau rekan kerja, kamu bisa memilih rice cooker, mesin cuci, panci, atau barang lain yang dapat digunakan dalam memenuhi kebutuhan primer.
Jadi, item kitchen dan home appliance bisa menjadi pilihan yang paling pas.
Coba Pilih Kado yang Unik dan Anti Mainstream
Saat ini, ada begitu banyak pilihan kado pernikahan 2023. Itu artinya, kamu bisa memberikan kado yang pas dan paling sesuai. Selain memberikan barang yang disukai atau yang dapat memenuhi kebutuhan harian, tidak ada salahnya untuk memilih kado yang unik dan anti mainstream.
Dengan begitu, penerima akan bisa mengingat kado yang begitu berkesan dan tak terlupakan. Akan tetapi, tetap lebih baik apabila kamu mempertimbangkan kesukaan atau preferensi si penerima. Namun, kali ini memberikannya dalam bentuk yang berbeda dan jarang diberikan oleh orang lain.
Memberikan Bantuan Atau Jasa
Memberikan kado pernikahan tidak harus selalu berbentuk barang atau benda, bukan? Itu artinya, kamu juga bisa menawarkan bantuan atau jasa, misalnya dengan membantu persiapan pernikahan atau menawarkan jasa rias pengantin.
Bantuan tersebut akan meringankan beban calon pengantin dalam mempersiapkan pernikahan agar berjalan lancar dan sukses. Jadi, bantuan berupa jasa juga tidak boleh disepelekan. Bahkan, kamu tidak perlu minder karena lebih memilih bentuk kado pernikahan satu ini.
Beli Kado dengan Cara Patungan
Apabila ingin memberikan kado yang bermanfaat bagi penerima namun harganya tergolong tinggi, tidak ada salahnya untuk membelinya dengan cara patungan. Dalam hal ini, kamu bersama beberapa orang lain bersama-sama mengumpulkan dana untuk membeli kado.
Cara dan tips memilih kado pernikahan satu ini juga akan membantu meringankan beban dan pengeluaran. Cari tahu informasi harga kado dan kemudian diskusikan bersama teman terdekat untuk menentukan berapa besaran iuran untuk masing-masing orang.
Rekomendasi Kado Pernikahan 2023
Mesin Cuci Sharp
Salah satu pilihan kado pernikahan 2023 yang tetap bisa kamu pilih dan berikan kepada orang tersayang sebagai kado pernikahan adalah mesin cuci Sharp. Sebenarnya, ada banyak pilihan merek mesin cuci di pasaran, namun kamu bisa memilih merek satu ini.
Bahkan Sharp juga menawarkan berbagai pilihan produk mesin cuci yang bisa disesuaikan dengan budget para pembeli. Salah satunya adalah mesin cuci dengan bukaan atas satu tabung.
Produk satu ini menjadi salah satu pilihan kado pernikahan yang tepat karena sangat berguna dalam aktivitas sehari-hari. Dengan menggunakan mesin cuci, pengantin baru bisa tetap produktif menjalankan kegiatan sehari-hari, tanpa harus mencuci pakaian secara langsung.
Mesin cuci satu ini dilengkapi dengan berbagai fitur. Salah satunya adalah eco logic system yang dapat mendeteksi jumlah cucian. Kemudian, mesin akan menyesuaikan konsumsi listrik dan air, serta durasi pencucian secara otomatis.
Apabila kado pernikahan ini tergolong mahal, tentunya kamu bisa membelinya secara patungan dengan beberapa teman lain.
Bed Cover Kintakun
Bed cover Kintakun adalah rekomendasi kado pernikahan 2023 selanjutnya yang juga bisa kamu pertimbangkan. Kamu bisa memilih bed cover saja atau satu set dengan seprei dan sarung bantal dan guling, tergantung pada budget yang kamu siapkan.
Bed cover kintakun juga banyak dijadikan sebagai pilihan kado pernikahan karena beberapa alasan berbeda. Harganya yang bervariasi dan pilihan motif yang beragam tentunya memudahkanmu dalam mendapatkan bed cover yang tepat.
Bahkan, kamu juga bisa menyesuaikan ukuran bed cover sesuai dengan kebutuhan si penerima kado.
Alat Pel MOP
Dengan adanya alat pel MOP, tentunya kamu tidak perlu bingung lagi dalam memilih kado pernikahan, baik untuk keluarga dekat maupun sahabat. Salah satu pilihan kado yang pas dan akan dibutuhkan dalam berumah tangga, tentunya alat pel akan sangat berguna.
Ide kado pernikahan satu ini bisa kamu dapatkan dengan harga yang terjangkau. Kamu bisa melakukan riset kecil-kecilan untuk membandingkan harga dan kemudian memilih produk yang sesuai dengan dana.
Salah satunya adalah easy fleksibel mop original TH2810 yang tersedia dengan harga di bawah Rp 150 ribuan. Alat pel ini akan membantu sehingga pengguna bisa mengepel dengan cepat, praktis, dan higienis. Juga dilengkapi dengan ember multifungsi.
Blender Philips
Blender Philips akan menambah daftar rekomendasi kado pernikahan 2023 versi kamu. Seperti yang kita tahu kalau Philips merupakan brand terkemuka dan tidak perlu lagi diragukan kualitasnya. Jadi, tidak salah apabila kamu memilih blender keluaran brand tersebut sebagai kado pernikahan.
Akan tetapi, pastikan dana yang kamu persiapkan cukup untuk membeli barang satu ini. Sebenarnya, kalau berbicara tentang harga, produk satu ini tentunya menawarkan harga yang kompetitif. Namun, kamu bisa mendapatkan 1 set blender lengkap dengan daya 350 watt.
Kapasitas tabung blender adalah 1,5 liter. Tabung terbuat dari bahan utama plastik sedangkan pisau terbuat dari baja anti karat. Dengan membeli blender dari Philips, kamu akan mendapatkan tabung, spatula, penggiling, chopper, dan filter.
Wajan Maxim
Ingin memilih kado pernikahan yang low budget? Tenang saja karena kamu bisa memilih produk seperti wajan Maxim. Meski harganya terbilang sangat terjangkau, tetapi kualitas wajan tidak kalah baik.
Kado pernikahan satu ini akan sangat berguna terlebih bagi mereka yang baru mulai berumah tangga dan belum mempersiapkan perlengkapan dapur dan memasak.
Wajan ini tersedia dalam berbagai ukuran diameter, jadi bisa kamu sesuaikan dengan kebutuhan si penerima kado, baik anggota keluarga maupun sahabat. Wajan tersebut akan membantu dalam menyajikan makanan dengan cepat.
Dilengkapi dengan handle yang nyaman saat dipegang, tentunya akan lebih mudah saat memasak.
Body Care The Body Shop
Pilihan kado pernikahan 2023 yang juga sangat pas adalah body care dari The body shop. Bahkan kamu bisa memilih body care dalam bentuk hampers yang tentunya jadi lebih terjangkau dan terlihat unik.
Memilih produk satu ini sebagai kado pernikahan bisa menjadi ungkapan rasa sayang untuk teman atau kerabat yang sedang merayakan momen bahagia mereka. Paket body care satu ini berisi body wash, body yogurt, dan eau de toilette dengan varian British rose.
LM Emas Antam
Ingin memberikan emas sebagai kado pernikahan 2023 namun dalam bentuk simpel? Nah, kali ini kamu bisa memberikannya dalam bentuk logam mulia, bukan perhiasan. LM Emas Antam saat ini menjadi salah satu pilihan kado yang populer dan banyak diminati.
Bahkan, tidak sedikit orang yang menghadiahkan mini gold karena harganya lebih terjangkau. LM emas Antam kini hadir dengan kemasan reinvented 20223 dan terdapat sertifikat di bagian belakang kemasan.
Tidak hanya itu, pembeli juga akan mendapatkan kwitansi sebagai bukti pembelian logam mulia. Dengan kadar emas 999,9 emas murni Antam 24 karat, tentunya keaslian dari logam mulia ini terjamin. Hal tersebut terbukti dengan adanya garansi yang melengkapi setiap pembelian.
Album Foto
Album foto juga bisa menjadi pilihan kado pernikahan 2023 yang tidak kalah menarik. Terlebih jika kamu memesan bagian cover custom dengan memilih foto pengantin atau si penerima hadiah. Nah, album foto terjangkau bisa kamu dapatkan dengan harga di bawah 100 ribuan namun tetap berkesan.
Kamu bisa memilih album dengan 20 atau 30 halaman saat hendak dijadikan sebagai kado pernikahan. Dengan adanya album foto satu ini, pengantin bisa mengabadikan setiap momen berharga mereka di satu tempat yang bisa disimpan dengan baik dan rapi.
Xiaomi Air Humidifier
Sebenarnya, kamu tidak perlu takut kehabisan ide dan pilihan kado pernikahan. Sekarang ini, semakin banyak variasi produk yang tersedia, termasuk Xiaomi air humidifier yang bahkan tersedia dengan harga bervariasi.
Seperti air humidifier diffuser night lamp yang ditawarkan dengan harga Rp 100 ribuan. Bentuknya yang unik dan mungil tidak akan memakan tempat. Jadi, pas untuk dijadikan sebagai kado. Penerima bisa meletakkannya di berbagai tempat tanpa harus khawatir memakan banyak tempat.
Meja Rias
Furniture juga bisa kamu jadikan sebagai salah satu kado pernikahan yang akan meninggalkan kesan tak terlupakan. Salah satunya adalah meja rias yang saat ini tersedia dengan berbagai pilihan dan desain.
Apabila pengantin wanita adalah teman terdekatmu dan kamu tahu bahwa dia sedang mencari meja rias yang cocok, kamu bisa menghadiahkan furniture tersebut sebagai kado. Dengan begitu, ia tidak perlu lagi mencari meja rias karena akan kamu kirimkan sebagai kado pernikahan.
Salah satu pilihan yang tersedia dan bisa didapatkan secara online adalah e-tife meja rias putih yang modern. Desain sederhana dengan gaya modern nordic menjadikan meja rias ini sebagai primadona. Dengan kualitas tinggi, tentunya furniture tersebut akan tahan lama dan super kokoh.
Kapan Harus Mempersiapkan Kado Pernikahan?
Saat mendapatkan kabar gembira yaitu pernikahan keluarga atau sahabat, kamu bisa mulai mempersiapkan kado terbaik sesuai dengan kemampuan. Dengan begitu, kamu tidak akan tergesa-gesa dan merasa diburu-buru oleh waktu. Jadi, sebaiknya tidak membeli kado pernikahan secara mendadak agar punya lebih banyak referensi dan pilihan.