9 Rekomendasi Earphone dan Headphone Gaming Terbaik Membuatmu Nyaman Saat Bermain Game (2023)

9 Rekomendasi Earphone dan Headphone Gaming Terbaik Membuatmu Nyaman Saat Bermain Game (2023)

Earphone tersedia untuk berbagai macam kebutuhan mendengarkan musik, salah satunya gaming. Yuk, cek rekomendasi earphone gaming apa aja yang lagi trend saat ini!

Baca juga

Main Game Bisa Menghasilkan Uang

Bermain game merupakan kegiatan yang menyenangkan, biasanya digunakan untuk hiburan dan mengisi waktu luang. Sayangnya, banyak orang yang menilai bahwa bermain game online hanya menyita waktu dan membuat seseorang menjadi pemalas. Padahal, bermain game mempunyai manfaat yang penting bagi Anda.

Bermain game adalah kegiatan mengisi waktu luang, sama halnya seperti kegiatan menonton film, membaca buku, atau bermain media sosial yang juga menjadi hobi banyak orang. Menariknya, banyak hobi yang jika ditekuni ternyata bisa menjadi peluang bisnis dan menghasilkan uang.

Selain membuat diri Anda merasa terhibur dan lebih rileks, hobi main game jika ditekuni bisa menjadi profesi baru, yaitu gamers. Ada banyak sekali gamers yang sukses menghasilkan banyak uang dari hobi yang satu ini. Menariknya, sudah banyak kompetisi atau turnamen game online yang diadakan oleh banyak pihak.

Turnamen game online ini biasa disebut e-sport. Mulai dari tingkat sekolah, tingkat kampus, tingkat nasional, bahkan sampai tingkat internasional. Turnamen e-sport bahkan dijadikan sebagai salah satu cabang olahraga di ajang kejuaraan internasional. Artinya, bermain game kini bukan hanya sekedar hobi, namun juga profesi baru yang bisa dimaksimalkan oleh semua orang.

Cara Menghasilkan Uang dari Game

Menjadi Youtuber

Sudah jadi rahasia umum bahwa menjadi Youtuber memang bisa menghasilkan uang. Itulah mengapa banyak artis, atlet, tokoh politik, hingga orang biasa yang mendadak menjadi Youtuber. Ada banyak konten video yang bisa dikreasikan agar bisa mendapat banyak subscriber dan viewers, termasuk menjadi Youtuber gaming.

Sebagai Youtuber gaming, konten video yang dibagikan tentunya seputar dunia game. Mulai dari update game terbaru, peningkatan versi, tips dan trik main game, misteri dalam game, hingga live streaming bersama subscriber. Jika kanal Youtube Anda sudah memenuhi syarat, Anda bisa mendapatkan penghasilan melalui AdSense atau iklan berbayar.

Ikuti Kompetisi

Seperti disinggung sebelumnya, permainan game online kini sudah diakui di dunia dan dijadikan salah satu cabang olahraga dalam kompetisi internasional. Cabang olahraga e-sport, kini sudah dipertandingkan di ajang Pekan Olahraga Nasional, SEA Games, hingga Asian Games.

Ada beberapa game yang dipertandingkan dalam ajang e-sport, seperti PUBG Mobile, Street Fighter V, Dota 2, Mobile Legends, dan masih banyak lagi. Selain itu, kompetisi e-sport juga sudah banyak diadakan oleh perusahaan gaming hingga tingkat kampus.

Artinya menjadi gamers professional bisa menghasilkan banyak uang. Apalagi jika Anda berhasil menembus berbagai kompetisi e-sport tersebut.

Joki Game

Semakin banyak orang yang sukses menghasilkan uang dari game, makin banyak pula gamer baru yang tertarik dan ingin menjadi gamer profesional. Bermain game memang punya tantangan tersendiri.

Salah satunya menaikkan level permainan agar Anda diakui sebagai gamers professional, serta mendapat banyak subscriber ketika menjadi Youtuber. Sayangnya, meningkatkan level permainan tak semudah yang dibayangkan.

Hal ini menjadi alasan mengapa banyak gamers pemula yang memilih menggunakan joki untuk meningkatkan level akunnya. Di sinilah peluang bisnis joki game terbuka lebar. Anda bisa menawarkan joki game dengan mematok tarif tertentu. Selain jadi hobi, jasa joki ini juga bisa menghasilkan uang.

Reseller Diamond atau Gold

Beberapa game online menawarkan pembelian dalam aplikasi yang berguna untuk mendapatkan item baru. Pembelian dalam aplikasi ini menggunakan diamond atau gold sebagai mata uang atau nilai tukarnya. Diamond atau gold ini dapat di-top up atau dibeli menggunakan uang asli.

Di sinilah peluang bisnis dari bermain game bisa Anda maksimalkan. Anda bisa membuka jasa top up diamond atau gold, dengan kata lain menjadi reseller game. Anda bisa mematok harga sedikit lebih tinggi sebagai keuntungan atas penjualan diamond tersebut.

Pasalnya, top up diamond dalam aplikasi hanya bisa dilakukan dengan metode pembayaran transfer atau e-wallet, cara ini tentu merepotkan bagi gamers pemula yang belum mempunyai akun bank. Dengan menjadi reseller, Anda bisa melayani top up diamond secara tunai.

Rekomendasi Aksesoris Gaming agar Main Game Makin Lancar

Gamepad

Aksesoris gaming pertama yang bisa Anda gunakan adalah gamepad. Gamepad memiliki bentuk menyerupai stick PS dengan tata letak tombol yang sama.

Gamepad berfungsi sebagai controller saat bermain game di smartphone. Jika biasanya Anda bermain game dengan layar sentuh sebagai controller-nya, gamepad ini bisa menggantikan fungsi layar sentuh tersebut.

Gamepad bisa disambungkan ke ponsel, sehingga Anda bisa memainkan game dengan menekan tombol yang ada pada gamepad. Selain itu, gamepad juga mempunyai phone holder yang berfungsi sebagai tempat meletakkan ponsel.

Trigger Custom Controller

Sumber gambar bills.alterra.id

Aksesoris gaming selanjutnya bernama trigger custom controller. Aksesoris ini memiliki fungsi mirip gamepad, namun dengan fitur yang lebih sederhana. Trigger custom controller biasanya digunakan untuk memainkan game battle royale seperti PUBG Mobile.

Trigger custom controller bisa dipasang di sisi atas smartphone sesuai jangkauan jari, kemudian Anda bisa mengatur perintah di layar smartphone. Misalnya, Anda bisa mengatur trigger di sebelah kiri untuk menembak, dan trigger sebelah kanan untuk melompat. Anda jadi bisa memainkan game dengan lebih mudah, nyaman, dan tidak mudah pegal.

Smartphone Antenna Signal Booster

Sumber gambar id.aliexpress.com

Bagi para gamers, kestabilan koneksi internet merupakan hal yang amat penting. Terutama bagi beberapa jenis game yang butuh koneksi internet yang lancar. Jika Anda menghadapi masalah koneksi, Anda bisa menggunakan Smartphone Antenna Signal Booster yang berfungsi untuk menguatkan sinyal smartphone.

Aksesoris ini bisa ditempelkan di bagian belakang smartphone, sehingga Anda tak perlu khawatir terjadi lag saat sedang asyik bermain game.

Earphone Gaming

Aksesoris gaming berikutnya yang tak boleh ketinggalan adalah earphone gaming. Berbeda dengan earphone pada umumnya, earphone gaming menghasilkan suara yang lebih variatif, jelas, dan merata.

Earphone gaming biasanya didesain dengan bentuk yang nyaman di telinga, sehingga cocok digunakan dalam waktu lama. Selain itu, earphone gaming juga bisa memberikan pengalaman bermain game yang lebih baik.

9 Rekomendasi Earphone dan Headphone Gaming Terbaik

Altec GH9605

Rekomendasi pertama adalah Earphone Gaming Altec GH9605 yang memiliki desain keren dan sporty. Earphone ini menggunakan koneksi jack 3.5 mm yang bisa disambungkan langsung ke ponsel.

Menariknya, earphone Altec ini mempunyai fitur Noise Cancelling Mic yang bisa meredam suara bising yang masuk ke dalam speaker earphone. Oleh karena itu, earphone ini cocok digunakan untuk Anda yang ingin bermain game sambil live streaming atau berkomunikasi dengan gamers lain.

Harga Rp. 120.000-129.000

Olike Hero Bolt

Jika Anda lebih suka menggunakan earphone wireless, Anda bisa menggunakan earphone Olike Hero Bolt yang mendukung teknologi Bluetooth 5.1 anti delay. Earphone ini memiliki efek lighting di bagian luar case-nya, sehingga membuat tampilannya menjadi lebih keren.

Earphone ini mempunyai kapasitas daya 300 mAh yang bisa digunakan untuk mendengarkan musik selama 4 jam, atau berbicara melalui telepon hingga 2,5 jam.

Harga Rp. 189.000-210.000

Basike TWS Earbuds Gaming

Basike TWS Earbuds Gaming merupakan earphone wireless yang mendukung koneksi Bluetooth 5.1 yang lebih kuat. Earphone ini memiliki daya pakai baterai yang lebih lama, serta memiliki sensor sentuh, bukan menggunakan tombol fisik.

Menariknya, earphone gaming ini juga memiliki material anti keringat, sehingga bisa digunakan untuk olahraga. Earphone ini bisa digunakan di Android dan iOS serta cocok untuk berbagai penggunaan, seperti gaming, komputer, DJ, travel, dan lain-lain.

Harga Rp. 99.000-169.000

Grotic G2000

Rekomendasi selanjutnya adalah Earphone Grotic G2000 yang memiliki desain minimalis dan mudah dibawa. Earphone ini memiliki efek bass dan stereo yang lebih baik, sehingga bisa menghasilkan suara yang jernih.

Menariknya, Grotic G2000 ini bisa digunakan untuk perangkat Nintendo Switch, Games Mobile, Xbox One, PS4 Pro, dan PC. Setiap pembelian Grotic G2000, Anda akan mendapatkan sepasang penutup telinga dan klik kawat.

Anda juga bisa menggunakan earphone ini sebagai aksesoris untuk live streaming atau berkomunikasi dengan gamers lain, karena memiliki mic dengan tangkapan suara yang jernih.

Harga Rp. 48.000-54.000

Miniso Headphone Gaming

Miniso Headphone Gaming bisa menjadi alternatif bagi Anda yang lebih suka menggunakan headphone ketimbang earphone. Headphone Miniso ini mendukung sistem Bluetooth 5.0 untuk menghasilkan suara yang stabil.

Headphone Bluetooth ini juga bisa disambungkan dengan kabel AUX jika baterainya sudah habis. Sehingga Anda tak perlu khawatir ketika menggunakan headphone ini saat di luar rumah.

Selain itu, headphone ini memiliki bantalan yang empuk dan nyaman, sehingga pas dan ergonomis ketika digunakan. Dengan pengisian daya selama 2 jam, Anda bisa menggunakan headphone ini hingga 4 jam non-stop.

Harga Rp. 149.000-159.900

Rexus Vonix F27

Rexus Vonix F27 juga merupakan jenis headphone gaming tanpa kabel. Sebagai gantinya, headphone ini menggunakan konektor yang terhubung ke ponsel. Headphone ini bisa Anda gunakan untuk live streaming, sebab dilengkapi dengan mikrofon yang bisa diatur posisinya.

Headphone Rexus ini memiliki bantalan telinga yang empuk, sehingga sangat nyaman meskipun digunakan dalam waktu yang lama. Bantalan tersebut juga berfungsi untuk meredam suara bising dari luar dengan sempurna.

Harga Rp. 115.000-199.000

Logitech G333

Kembali ke earphone kabel, rekomendasi berikutnya adalah Logitech G333 yang memiliki garansi resmi hingga dua tahun. Earphone gaming ini dapat menghasilkan suara yang sangat jernih, tidak bising, dan nampang nyata.

Earphone ini juga memiliki bobot yang ringan dan desain yang sangat menarik. Oleh karenanya, Anda bisa memainkan game dengan sangat nyaman menggunakan earphone Logitech ini. menariknya, Logitech G333 juga bisa digunakan untuk perangkat PC, Xbox, PlayStation, Nintendo, dan perangkat gaming lainnya.

Harga Rp. 579.000-599.000

Lenovo X15

Lenovo X15 adalah earphone gaming wireless yang mendukung konektivitas Bluetooth 5.1 yang lebih stabil dan mendukung transfer data yang cepat. Earphone ini mendukung teknologi stereo nirkabel, sehingga Anda bisa menggunakan salah satu earphone saja.

Dilengkapi dengan case pengisian daya berkapasitas 250 mAh, earphone ini bisa digunakan selama 3 jam non-stop. Earphone ini bisa menghasilkan suara yang lebih realistis dalam jarak transmisi Bluetooth hingga 10 meter.

Saat digunakan untuk bermain game, tentunya earphone Lenovo X15 ini bisa memberikan pengalaman bermain game yang lebih realistis.

Harga Rp. 179.000-199.000

Lenovo G40 Pro

Jika Anda sedang mencari headphone gaming wireless yang bisa digunakan untuk live streaming dengan jernih, Anda bisa menggunakan Lenovo G40 Pro. Headphone gaming ini tersedia dalam dua pilihan konektor, yaitu konektor USB dan audio 3.5 mm.

Headphone gaming ini memiliki kualitas suara HIFI yang dinamis dan dirancang khusus untuk gaming. Dengan desain yang ringan dan bantalan telinga yang nyaman, headphone ini bisa digunakan untuk live streaming berjam-jam.

Headphone gaming ini memang dibuat khusus untuk perangkat PC atau MAC, karena menjadi satu kesatuan dengan aksesoris gaming professional lainnya yang bisa Anda gunakan sebagai gamer professional.

Harga Rp. 249.000-299.900
From our editorial team

Suara nyaman di telinga bikin semangat saat main game!

Buat para gamer sejati, suara permainan yang sedang dimainkan tidak kalah pentingnya dengan aksi karakter di dalam game. Untuk itu, pastikan Anda memilih earphone gaming terbaik yang bisa Anda dapatkan lewat rekomendasi pilihan kami di atas!

Tag