- Ingin Mendengarkan Musik dengan Suara Jernih? Yuk, Cek 10 Rekomendasi Earpods di Sini!
- 5 Rekomendasi Earphone Wireless Terbaik untuk Mendengarkan Lagu Favoritmu
- Cocok untuk Aktivitas Outdoor, Ini Dia 10 Earphone Anti Air yang Nyaman Digunakan (2023)
- 15 Rekomendasi Microphone Terbaik untuk Laptop: Tingkatkan Kualitas Audio Anda! (2023)
- Tingkatkan Pengalaman Audio Anda: 15 Rekomendasi Earphone Mic Terbaik untuk Semua Kebutuhan Anda (2023)
Wireless Earphone yang Fleksibel Memperlancar Kebutuhan Komunikasi dan Audio Penggunanya
Fungsi wireless earphone kini tidak hanya untuk mendengarkan musik atau video, terutama ketika Anda sedang berada dalam perjalanan. Kini wireless earphone juga mendukung kelancaran komunikasi saat berada dalam online meeting.
Menggunakan earphone tanpa kabel tentu menambah kenyamanan karena memungkinkan Anda untuk bergabung bahkan berdiskusi dimana saja.
Selain fungsinya yang bisa menunjang aktivitas, earphone wireless didesain sangat ergonomis akan pas dengan lubang telinga penggunanya. Meski ukurannya kecil, suara Anda tetap bisa tertangkap oleh earphone tanpa kabel kok!
Tips Memilih Earphone Wireless Terbaik
Pertimbangkan Desain Produknya
Pada umumnya, desain produk earphone wireless dibentuk seperti buds yang mungil dan pas di telinga. Namun sebelum menentukan pilihan, sebaiknya perhatikan desain dengan seksama, pastikan cukup kuat dan tidak mudah jatuh ketika Anda bergerak.
Selain itu, desain case atau wada earphone wireless juga harus dipertimbangkan, pastikan mudah disimpan dan Anda tidak mudah kehilangan case-nya karena ukuran yang terlampau kecil.
Bentuk dan Ukuran Juga Harus Diperhatikan
Masih berhubungan desain, bentuk dan ukuran earphone wireless sangat mempengaruhi kenyamanan Anda dalam menggunakannya. Bentuk earphone tanpa kabel bisa bulat atau lonjong, dengan ukuran kecil, sedang, sampai besar.
Jika Anda membeli produknya secara online, maka perhatikan ukuran atau dimensi produk agar Anda bisa memperkirakan apakah earphone tersebut akan pas untuk Anda.
Jangan Lupa, Utamakan Kualitas Suara
Yang namanya produk earphone, kualitas suara tentu harus menjadi prioritas utama. Lihat berbagai model suara yang dihasilkan oleh sebuah produk, termasuk fitur-fitur tambahan seperti active noise cancellation.
Kemudian baca juga review atau ulasan dari pembeli sebelumnya agar Anda yakin dengan kualitas produk tersebut.
Rekomendasi Earphone Wireless untuk Mendukung Aktivitas Anda
Apple AirPods Pro
Apple AirPods Pro pasti jadi produk kesayangan pada pengguna produk Apple seperti iPhone, iPad, atau Macbook. Selain warna putih yang terlihat netral dan modern, produk ini juga menghadirkan berbagai macam fitur untuk menyempurnakan pengalaman audio Anda lho!
Salah satunya adalah Transparansi, fitur yang memungkinkan Anda untuk mendengarkan suara jernih dengan mengeliminasi suara lain di sekitar Anda. Suara yang dihasilkan pun cukup imersif, membuat Anda bisa lebih fokus berkomunikasi atau sekedar mendengarkan musik.
Samsung Galaxy Buds Pro
Kalau Anda pengguna Samsung, pasti sudah tidak asing dengan Samsung Galaxy Buds Pro yang punya banyak varian warna. Salah satu warna paling populer adalah Phantom Violet yang terlihat elegan.
Earphone wireless yang satu ini menawarkan banyak keunggulan. Misalnya adalah 3 buah mikrofon yang dilengkapi fitur Voice Pickup Unti (VPU), membuat suara Anda terdengar lebih jelas saat berkomunikasi.
Ada juga Ambient Sound, fitur yang mengaktifkan suara di sekitar Anda, namun hanya aktif secara otomatis ketika earphone mendengarkan suara Anda. Kapasitas baterai produk ini juga cukup mumpuni karena mampu bertahan hingga 18 jam lamanya.
Selain itu, jika Anda kehilangan earphone atau lupa menaruhnya, tinggal buka saja aplikasi SmartThings untuk mengaktifkan bunyi bip pada earphone sehingga lebih mudah bagi Anda menemukannya.
Sony WF-1000XM3
Sony WF-1000XM3 adalah earphone tanpa kabel yang bisa menghentikan suara-suara bising di sekitar Anda, sehingga Anda bisa menggunakannya dimana saja dengan nyaman. Ini juga termasuk produk yang hemat daya dan dapat digunakan sepanjang hari.
Earphone ini memiliki 2 buah mikrofon yang bisa menangkap suara-suara lain di sekitar Anda. Dari segi desain, Sony WF-1000XM3 memiliki bentuk ergonomis yang bersahabat dengan telinga Anda.
Di dalam produk ini juga terdapat chip bluetooth dengan koneksi stabil yang mampu bertahan selama berjam-jam, cocok untuk Anda yang suka streaming.
Xiaomi Mi True Wireless Earbuds Basic
Berikutnya ada Xiaomi Mi True Wireless Earbuds Basic, salah satu produk earphone wireless terbaik dari brand ini. Dengan harga yang tergolong cukup terjangkau, Anda akan bisa menikmati sejumlah teknologi canggih yang dibawa oleh produk ini.
Selain mampu menghasilkan suara yang jernih tanpa berisik, earphone ini juga telah mengantongi sertifikat IPX4. Itu artinya, Xiaomi Mi True Wireless Earbuds Basic tahan keringat dan cipratan air. Anda pun tidak perlu ragu memakainya saat berolahraga.
Produk ini dapat bertahan hingga 4 jam dengan penggunaan terus menerus.
Bose QuietComfort Earbuds
Seperti namanya, Bose QuietComfort Earbuds adalah produk yang bisa memberikan keheningan dan ketenangan untuk penggunaan. Dibekali dengan Active Noise Cancelling, Anda bisa mendengarkan musik atau berkomunikasi dengan lebih fokus dan lancar.
Produk ini juga memiliki capacitive touch yang memudahkan kontrol tanpa menggunakan tombol. Cukup dengan ketukan pada earphone, Anda bisa memindah lagu, mengangkat telepon, hingga mengatur tingkat noise cancelling yang diinginkan.
Pengisian daya Bose QuietComfort Earbuds juga cukup fleksibel, dengan kabel USB Type C atau wireless charging dengan charging case yang disediakan.
Jabra Elite 85T Titanium Black
Jabra Elite 85T Titanium Black menawarkan fitur unggulan berupa Active Noise Cancelling untuk menghilangkan kebisingan yang bisa mengganggu Anda. Ada juga fitur hear through yang bisa diaktifkan secara penuh.
Pengaturan suara yang bisa disesuaikan akan semakin menambah kenyamanan Anda dalam menggunakan earphone wireles satu ini.
Produk ini didesain semi terbuka untuk memberikan ventilasi pelepasan tekanan agar telinga tidak merasa terbebani dengan penggunaan earphone. Selain itu, daya tahan baterai juga tergolong lama, mencapai 3 jam lamanya. Anda bisa mengisi dayanya dengan atau tanpa kabel sesuai kebutuhan.
Master & Dynamic MW07 Plus
Rekomendasi produk berikutnya untuk Anda adalah Master & Dynamic MW07 Plus. Salah satu keunggulan earphone nirkabel ini adalah daya yang mampu bertahan sampai 10 jam!
Fitur lain yang dibawa oleh produk ini adalah Active Noice Cancellation dan 2 buah mikrofon yang ada di kedua earphone. Selain itu, earphone ini adalah produk yang tahan air dan keringat dengan sertifikasi IPX5.
Karena bentuknya yang unik, earphone ini bisa melekat dengan kuat pada lubang telinga yang lekuknya sama dengan lekuk produk. Yang tidak kalah penting adalah profil suara yang didesain khusus untuk telinga para penikmat audio di luar sana.
Suaranya halus dengan dentuman bas yang tidak berlebihan.
JBL Reflect Flow True Wireless Sport
Anda yang punya mobilitas tinggi atau sering menghabiskan waktu di gym akan jatuh cinta dengan JBL Reflect Flow True Wireless Sport yang dibekali sederet fitur canggih. Earphone ini bisa mengubah lagu, mengontrol panggilan, dan mengakses voice assistant Anda.
Untuk memenuhi kebutuhan Anda saat berolahraga, produk ini juga tahan keringat dan air, serta bisa bertahan selama 10 jam. Fitur bawaan lain dalam produk ini adalah Ambient Aware yang membuat Anda tetap bisa mendengar suara di sekitar tanpa merasa berisik.
Buat Anda yang ingin berkomunikasi dalam waktu lama tanpa menggenggam smartphone, tinggal aktifkan saja fitur TalkThru.
Baseus SIMU S1 Pro ANC
Dari namanya saja Anda pasti sudah bisa menebak bahwa Baseus SIMU S1 Pro ANC memiliki kemampuan untuk meredam suara-suara di sekitar. Tidak main-main, produk ini mampu mengeliminasi hingga 95% suara bising agar tidak masuk ke dalam telinga Anda lho!
Sebaliknya kalau Anda ingin lebih jelas mendengar suara sekitar, Anda dapat mengaktifkan Ambient Sound Mode agar terdengar lebih jelas lagi. Produk ini juga memiliki teknologi nirkabel V5.1 sehingga koneksinya jauh lebih stabil, tidak mudah terputus, dan tingkat latensi rendah.
Uniknya lagi, Baseus SIMU S1 Pro ANC dibekali antena LDS yang besar, membuat jarak transmisinya mampu mencapai sejauh 15 meter.
Anker Liberty 2 Pro
Anker Liberty 2 Pro bukan sembarang earphone wireless. Produk ini bahkan direkomendasikan oleh 10 produser audio pemenang Grammy Awards! Desain earphone dibuat sangat canggih untuk meminimalisir suara dari luar dan menghilangkan gangguan yang bisa membuat berisik.
Hasilnya adalah suara perpaduan antara bass dan treble yang selaras untuk memanjakan pendengaran Anda. Produk yang satu ini mampu bertahan hingga 8 jam dengan pilihan pengisian daya melalui kabel atau nirkabel yang sangat fleksibel.
Fitur lain yang tidak kalah menarik dari Anker Liberty 2 Pro adalah HearID yang mampu menganalisa produk pendengaran pengguna untuk memberikan pengalaman mendengarkan yang lebih sempurna.
Realme Buds Air 3
Berbagai fitur unggulan yang disematkan pada Realme Buds Air 3 pasti membuat Anda ingin segera memilikinya. Selain Active Noise Cancellation yang kini bisa ditemukan di hampir semua earphone wireless, produk ini juga memiliki sensor optik untuk mendeteksi pergerakan penggunanya.
Jika tidak ada gerakan yang terdeteksi, earphone akan otomatis mati untuk menyimpan daya. Produk ini juga tersinkronisasi dengan Google Assistance yang ada di perangkat Android.
Dengan demikian, Anda bisa mengontrol smartphone melalui voice command dengan menggunakan earphone ini!
Sennheiser Momentum True Wireless 2
Produk premium yang satu ini akan memberikan semua fitur canggih yang sepadan dengan harganya. Ukurannya dibuat lebih kecil agar nyaman di telinga, sehingga Anda merasa seperti tidak menggunakan apa-apa.
Kualitas audio mumpuni yang dikombinasikan dengan Active Noise Cancellation membuat aktivitas makin nyaman, baik itu melakukan panggilan atau sekedar mendengarkan audio. Penggunaan daya dan kualitas suara yang dihasilkan oleh produk ini juga relatif lebih stabil.
Di samping itu, sertifikasi IPX4 dapat melindungi earphone dari cipratan air dengan lebih sempurna.
Mifa X3 Sporty Wireless Bluetooth Headset
Nama Mifa sebagai brand audio sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Kali ini ada Mifa X3, salah satu produk unggulan yang mampu menghadirkan banyak fitur meski harganya terjangkau.
Selain Active Noise Cancellation yang bisa memberikan profil suara lebih jernih, produk ini mampu menghadirkan koneksi yang lebih jernih sambil menghemat daya.
Produk ini juga aman untuk berolahraga karena tahan terhadap cipratan air dan keringat. Daya tahannya pun cukup mengagumkan, mencapai 24 jam lamanya!
JBL T120 TWS Wireless Bluetooth Earphone
JBL T120 TWS Wireless Bluetooth Earphone dapat disebut sebagai salah satu seri terbaik yang pernah diluncurkan oleh brand ternama ini. Produk ini dibekali JBL Pure Bass, teknologi yang mampu menghasilkan audio jernih dan bass menggelegar yang nyaman di telinga.
Mikrofon yang ada di earphone ini juga memiliki fitur Active Noise Cancellation, sehingga suara di sekitar Anda dapat diredam ketika Anda sedang berada dalam panggilan.
Anker Soundcore Life Note
Terakhir ada Anker Soundcore Life Note, earphone yang dapat menghasilkan suara berkualitas baik dengan menyeimbangkan bass dan treble. Tanpa membuat telinga terasa bising, earphone ini cocok digunakan ketika bekerja.
Sementara itu pada ujung earphone dilapisi bantalan karet yang dipercaya berfungsi sebagai passive noise cancellation. Keunggulan lain dari produk ini adalah sertifikasi IPX5 yang membuatnya dapat bertahan di tengah hujan ringan.
Bersiaplah Menikmati Suara yang Berkualitas, Kapan Saja dan di Mana Saja
Earphone wireless sangat direkomendasikan buat Anda yang memiliki kebutuhan audio tinggi untuk berbagai aktivitas. Karena harga yang tidak bisa dibilang murah, pastikan Anda memilih produk yang memiliki fitur sesuai kebutuhan Anda. Anda bisa memilihnya dari rekomendasi BP-Guide di atas!