5 Rekomendasi Earphone Wireless Terbaik untuk Mendengarkan Lagu Favoritmu

5 Rekomendasi Earphone Wireless Terbaik untuk Mendengarkan Lagu Favoritmu

Saat ini banyak orang yang memilih untuk mendengarkan musik secara intim, yakni dengan menggunakan earphone. Hal ini karena suara yang dihasilkan oleh earphone terbilang lebih nyata dan enak didengar. Nah, berikut BP-Guide rekomendasikan earphone wireless terbaik yang cocok untuk Anda yang senang mendengarkan musik di manapun berada.

Baca juga

Musik Telah Menjadi Bagian dari Hidup Manusia

Sejak zaman dahulu, musik memang tidak pernah dapat dipisahkan dari kehidupan manusia. Musik telah diibaratkan sebagai udara yang dihirup dan dihembuskan tanpa batas waktu. Terkadang musik dapat menjadi obat penenang atau menjadi sahabat yang menemani manusia dalam segala aktivitas.

Maka dari itu manusia sering kali mendengarkan musik lebih dari dalam 12 jam sehari. Hal ini cukup membuktikan bahwa musik memiliki pengaruh penting dalam kehidupan manusia. Musik terus berkembang seiring dengan perkembangan zaman. Saat ini Anda dapat menikmati musik di manapun berada.

Namun, kita juga bisa menggunakan earphone atau headset dan mendengarkannya melalui ponsel. Saat ini orang cenderung memilih untuk memutar musik melalui ponsel dibandingkan perangkat lain seperti mp3 atau radio. Hal ini karena memutar musik melalui ponsel lebih mudah dan bisa memutar lagu apa saja yang kita inginkan melalui aplikasi.

Tips Memilih Earphone Wireless

Sumber gambar www.cnbc.com
  • Perhatikan kualitas suara dari speaker
    Setiap earphone memiliki kualitas yang berbeda, alangkah lebih baik apabila Anda memilih earphone dengan suara yang sesuai dengan genre musik yang biasa didengarkan.
  • Lihatlah spesifikasi fitur
    Periksalah apakah earphone tersebut sudah memiliki fitur yang lengkap seperti noise cancelling, sensitivity dan lain-lain. Hal ini akan sangat penting, seperti fitur noise cancelling untuk mendengarkan musik tanpa ada gangguan suara dari lingkungan sekitar.
  • Cek kenyamanan earphone
    Anda dapat memilih jenis earphone yang nyaman ketika Anda gunakan. Baik yang menutupi telinga atau earphone dengan jenis standar.
  • Perhatikan material earphone
    Pilihlah earphone dengan bahan yang sesuai, apakah earphone dengan bahan silikon, busa, atau yang lainnya. Hal ini dikarenakan material dari earphone akan mempengaruhi kualitas suara.
  • Perhatikan daya tahan baterai
    Umumnya earphone wireless akan bertahan dengan baterai selama 2 hingga 3 jam. Namun jika Anda sering mendengarkan musik, lebih baik memilih earphone wireless dengan daya tahan baterai yang lama.
  • Pastikan Anda membeli earphone di toko resmi
    Saat ini banyak sekali beredar earphone palsu yang dijual dengan harga yang lebih murah. Untuk menghindari hal tersebut, lebih baik selalu membeli earphone di toko resmi agar keaslian dan kualitasnya terjamin.

Tips Merawat Earphone

Sumber gambar www.shubz.in

Setelah membeli earphone, pastikan Anda dapat merawat earphone tersebut dengan baik agar tidak mudah rusak. Caranya pertama adalah Anda tidak boleh menggunakan earphone dengan volume yang maksimal. Hal ini akan menyebabkan suara bocor dan suara yang dihasilkan tidak akan sejernih saat awal penggunaan.

Selain itu, Anda juga harus sering membersihkan earphone, baik kabelnya ataupun earbuds-nya. Simpan juga di tempat yang tepat, seperti di kotak atau earphone case.

5 Rekomendasi Earphone Wireless Terbaik

Sony WF-SP700N Wireless In-Ear Sports Headphones

Sumber gambar www.sony.co.id

Sony merupakan brand terkenal yang selalu menciptakan produk dengan kualitas terbaik. Earphone wireless keluaran dari Sony ini memiliki teknologi noise cancelling yang akan membuat musik yang Anda dengarkan menjadi lebih jernih dan jelas.

Earphone ini juga memiliki teknologi anti air dan anti keringat, sehingga aman digunakan untuk berolahraga. Produk ini juga memiliki tombol untuk menerima telepon serta memiliki daya tahan baterai hingga 3 jam. Untuk earphone wireless dengan banyak keunggulan ini hanya dibanderol dengan harga Rp 1.695.000 saja.

Samsung Gear IconX

Sumber gambar www.samsung.com

Siapa sangka bahwa earphone wireless milik Samsung ini sebenarnya lebih dulu dipasarkan dibanding Airpods keluaran dari Apple. Meskipun lebih dulu, produk ini tetap memiliki beberapa keunggulan. Salah satunya dapat dapat digunakan meskipun tanpa terhubung dengan smartphone.

Earphone ini juga dapat digunakan sebagai fitness tracker dan memiliki tombol untuk mendengarkan notifikasi suara. Untuk ketahanan baterai, earphone ini dapat bertahan hingga 3,5 jam. Produk ini juga memiliki memori yang cukup besar yakni 4 GB. Untuk harga, earphone wireless ini terbilang sangat terjangkau yakni Rp 1.137.500 saja.

SmartOmi Boots

Sumber gambar carpares.com

Jika dibandingkan dengan yang lain, produk dari SmartOmi ini merupakan earphone wireless dengan harga termurah. Meskipun begitu ia memiliki fitur yang tidak kalah dengan yang lainnya. Earphone ini memiliki daya tahan baterai hingga 5 jam.

Produk ini juga memiliki fitur noise reduction dan teknologi auto-power off yang akan semakin mudah digunakan. Untuk kualitas suara sudah tidak perlu diragukan lagi, karena memiliki speaker yang jernih dan jelas. Produk ini hanya dibanderol dengan harga Rp 1.083.000 saja.

Jabra Elite 65t

Sumber gambar www.bhinneka.com

Jabra merupakan merek terkenal yang selalu mengeluarkan earphone dengan kualitas suara yang sangat mengagumkan. Apalagi pada produk ini disisipkan microphone pada setiap earpiece-nya yang membuat suara tampak sangat jernih. Terutama ketika sedang menelepon menggunakan earphone tersebut.

Bagusnya lagi earphone ini dapat dihubungkan dengan dua perangkat sekaligus. Menarik bukan? Earphone ini juga memiliki daya tahan baterai hingga 5 jam. Untuk seri ini, Jabra hanya memberi harga sebesar Rp 1.980.000 saja.

Jaybird Run

Sumber gambar www.amazon.in

Merek ini jarang ditemui di Indonesia karena jarang masuk ke toko online maupun offline. Meskipun begitu, earphone wireless ini memiliki kualitas yang sangat luar biasa. Earphone ini memiliki aplikasi sendiri yang bisa Anda install pada smartphone. Earphone juga memungkinkan Anda untuk mengatur suara secara nirkabel.

Produk ini juga memiliki fitur fast charging serta teknologi anti air yang tentunya membuat produk ini terlihat semakin canggih. Earphone wireless dari Jaybird ini hanya dibanderol dengan harga Rp 1.999.000 saja.

From our editorial team

Rawat Earphone Agar Tidak Mudah Rusak

Setelah membaca artikel ini, Anda tentu sudah mendapat bayangan akan membeli earphone wireless yang mana, bukan? Nah, pastikan Anda tetap perhatikan tips-tips untuk membeli earphone wireless di atas, ya. Jangan lupa juga untuk merawat earphone setelah digunakan agar tidak mudah rusak.

Tag