Baca juga
- Tidak Hanya Memproduksi Obat, 11 Produk Nutrisi dari Kalbe Ini Punya Kualitas Terbaik dan Banyak Dikonsumsi Masyarakat
- 30 Rekomendasi Minuman Sehat dan Lezat yang Cocok untuk Ibu Hamil Menurut Ahli (2023)
- Musim Hujan Tiba, Saatnya Menikmati 10+ Minuman Herbal yang Menyehatkan dan Enak Dikonsumsi
- 30 Rekomendasi Air Mineral Murah untuk Tubuh dan Tips Memilih Air Minum Kemasan dari para Pakar (2023)
- 30 Rekomendasi Jamu Terbaik agar Kulit Semakin Sehat dan Cantik dari Para Ahli (2023)
Berbuka dengan Minuman Segar Dapat Menghilangkan Dahaga Seharian
Minuman segar termasuk hidangan yang ditunggu-tunggu selama puasa di bulan Ramadhan. Meneguk minuman yang segar setelah seharian menahan haus dan lapar tentu memberikan kepuasan tersendiri dan terasa nikmat untuk tubuh.
Namun jangan asal memilih minuman untuk berbuka ya! Anda juga harus memastikan bahwa minuman berbuka Anda terbuat dari bahan-bahan yang sehat dan bernutrisi untuk tubuh. Hal ini sangat penting untuk memastikan kesehatan tubuh Anda tetap terjaga selama berpuasa.
Minuman dan Makanan yang Sebaiknya Dihindari Saat Berbuka Puasa
Minuman Bersoda dan Mengandung Kafein
Kedua jenis minuman ini sebaiknya dihindari saat berbuka, karena bisa memicu naiknya kadar asam lambung. Dengan demikian, perut akan terasa nyeri dan tidak nyaman. Bagi Anda yang menderita maag atau GERD, pastikan untuk menghindari kedua minuman ini ya!
Anda boleh mengonsumsi minuman bersoda dan berkafein seperti kopi atau teh, namun beberapa saat setelah makan makanan yang berat untuk mengisi perut.
Menyantap Makanan dan Minuman yang Terlalu Manis
Ketika berbuka, Anda dianjurkan untuk menyantap makanan dan minuman manis untuk mengembalikan energi. Namun makanan yang mengandung terlalu banyak gula malah menjadi tidak sehat untuk tubuh.
Biasakan untuk mengonsumsi makanan dan minuman yang tidak mengandung pemanis buatan untuk menjaga kadar gula dalam darah tetap normal.
Makanan Pedas dan Bersantan
Mengisi perut yang kosong dengan makanan yang terlalu pedas tentu bisa memicu gangguan pencernaan seperti maag dan penyakit lambung lainnya. Anda boleh saja mengonsumsi makanan pedas dan mengandung santan, namun kurangi posinya.
Jangan terlalu banyak karena bisa membuat pencernaan “kaget” harus bekerja keras secara tiba-tiba setelah istirahat selama seharian.
Gorengan Tinggi Lemak Jenuh
Masyarakat Indonesia memang sulit dilepaskan dari gorengan yang selalu saja menggugah selera. Tetapi makan gorengan saat berbuka puasa hanya akan menumpuk kadar lemak tidak sehat di dalam tubuh yang bisa mengganggu saluran cerna. Akibatnya, perut akan merasa tidak nyaman.
Batasi konsumsi gorengan saat berbuka, namun akan lebih baik jika Anda menghindari gorengan sepenuhnya.
Junk Food
Makanan cepat saji atau junk food memang enak dan praktis. Tetapi untuk tubuh yang sudah berpuasa seharian, makanan tersebut tidak mengandung gizi dan nutrisi yang cukup.
Kekurangan nutrisi bisa menyebabkan gangguan kesehatan ringan seperti tetap merasa lemas dan tidak bertenaga. Oleh karena itu, sebaiknya berbukalah dengan makanan yang sehat.
Daftar Minuman Sehat dan Menyegarkan untuk Berbuka yang Nikmat
Jus Semangka
Selain jeruk, semangka juga merupakan buah yang tinggi kandungan vitamin C. berbuka puasa dengan buah semangka dan kurma bisa mengembalikan energi yang hilang saat berpuasa.
Selain itu, kandungan air di dalam jus semangka juga sangat tinggi sehingga bisa menghilangkan haus dengan cepat, tapi tidak bikin Anda cepat kenyang.
Bahan
- 200 gram semangka, potong dadu
- 10 ml yogurt tanpa rasa
- 2 sdm madu
- Es batu secukupnya
Cara membuat
- Siapkan blender, masukkan semua bahan pembuat jus ke dalamnya.
- Blender sebentar saja untuk mencampur rata semuanya.
- Tuangkan ke dalam gelas, nikmati selagi dingin.
Es Kelapa Muda
Rasanya bulan Ramadhan tidak lengkap tanpa menikmati es kelapa muda saat berbuka. Selain rasanya yang begitu segar, kelapa muda juga kaya akan kandungan gizi. Natrium di dalam kelapa muda tergolong rendah, sementara kadar kalium di dalamnya setara dengan 4 buah pisang, lho!
Bahan
- 2 buah kelapa muda
- 300 ml air putih
- 100 gram madu
- Es batu secukupnya
Cara membuat
- Pecahkan kelapa muda, keruk dagingnya dan ambil airnya.
- Masukkan air kelapa muda muda dan madu ke dalam satu wadah, lalu aduk hingga tercampur rata.
- Tambahkan daging ke dalamnya, aduk rata kembali.
- Sajikan di dalam gelas bersama es batu.
Infused Water Lemon Timun Mint
Infused water juga bisa menjadi ide minuman berbuka puasa yang sehat untuk Anda dan keluarga. Anda juga bisa memilih berbagai macam buah untuk dimasukkan ke dalam air, lho! Kali ini, yuk coba bikin infused water berisi lemon, mentimun, dan mint yang baik untuk kesehatan tubuh dan kulit.
Bahan
- 2 buah lemon ukuran sedang
- 2 buah timun ukuran sedang
- 7 lembar daun mint
- 1 liter air
Cara membuat
- Cuci bersih buah lemon, mentimun, dan mint.
- Iris lemon dan mentimun tipis-tipis, tidak perlu dikupas.
- Siapkan air di dalam botol berukuran besar, kemudian masukkan semua bahan ke dalamnya.
- Masukkan ke botol ke dalam kulkas, setidaknya 2 jam sebelum waktu berbuka tiba.
- Sajikan bersama dengan es batu.
Susu Almond Kurma
Susu kurma juga menjadi minuman yang banyak disukai saat bulan puasa tiba. Tahukah Anda kalau susu kurma bisa dibuat sendiri di rumah? Menariknya lagi, Anda bebas mau menggunakan susu jenis apa. Nah, buat Anda yang sedang berdiet, Anda bisa mencoba susu almond yang rendah kalori namun tetap mengenyangkan!
Bahan
- 200 ml susu almond
- 5 butir kurma
- ½ sdm madu
Cara membuat
- Siapkan blender, masukkan semua bahan ke dalamnya.
- Haluskan sampai kurma benar-benar hancur dan larut di dalam air.
- Tuangkan ke dalam gelas dan segera nikmati.
Wedang Jahe Serai Jeruk Nipis
Minuman tradisional yang terbuat dari bahan alami seperti jahe juga baik untuk berbuka lho! Jahe memiliki sifat anti inflamasi yang dapat meningkatkan kesehatan sistem pencernaan. Sementara jeruk nipis kaya akan kandungan vitamin C, dan serai dapat membantu menjaga daya tahan tubuh.
Bahan
- 4 cm jahe
- 2 batang serai
- 1 buah jeruk nipis
- 350 ml air
Cara membuat
- Iris jahe menjadi beberapa bagian, lalu geprek. Rebus bersama dengan serai sampai semua sarinya keluar. Setelah air berwarna kecoklatan, matikan api. Tunggu sampai hangat.
- Saring air rebusan jahe dan serai ke dalam gelas. Tambahkan air perasan jeruk nipis, lalu segera nikmati selagi masih hangat.
Smoothie Kurma
Satu lagi cara unik menikmati kurma saat berbuka puasa, yaitu dengan membuat smoothie kurma. Buah kurma sendiri sangat kaya nutrisi sehingga dianjurkan sebagai menu berbuka.
Di dalamnya terdapat zat besi, zinc, kalsium, kalium, dan serat, serta rasa manis yang membantu mengembalikan energi.
Bahan
- 10 butir kurma
- 200 ml yogurt tanpa rasa
- 100 susu full cream
- 50 ml madu
- Es batu secukupnya
Cara membuat
- Kupas kurma dan buang bijinya.
- Masukkan semua bahan ke dalam blender, lalu haluskan hingga semua tercampur rata.
- Matikan blender, lalu tuang smoothie ke dalam gelas. Smoothie kurma siap dinikmati.
Air Putih
Air putih jadi minuman wajib yang harus ada saat Anda berbuka puasa. Tubuh mengalami kekurangan cairan selama berpuasa, jadi sebaiknya awali buka puasa Anda dengan meneguk segelas air putih.
Selain menghilangkan haus dan menambah cairan tubuh, air putih juga memiliki banyak manfaat lho. Misalnya seperti menjaga fungsi usus, mengendalikan asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh, menjaga kesehatan ginjal, dan memberi energi untuk otot tubuh.
Tidak hanya saat berbuka saja, sebaiknya minumlah air putih sampai menjelang tidur dan tiba waktu sahur.
Lanjutkan Berbuka dengan Makanan yang Sehat
Setelah minum minuman yang menyegarkan, selanjutnya Anda bisa mengonsumsi makanan yang sehat. Selama berpuasa, usahakan untuk makan dan minum dengan sehat agar stamina tubuh tetap terjaga selama menjalankan ibadah di bulan suci ini.