Tingkatkan Keamanan Rumahmu dengan Gembok Digital yang Canggih Ini! (2023)

Tingkatkan Keamanan Rumahmu dengan Gembok Digital yang Canggih Ini! (2023)

Keamanan adalah hal terpenting kapan saja dan dimana saja. Jangan meninggalkan barang berharga tanpa pengamanan lho. Melalui artikel ini BP-Guide akan merekomendasikan gembok digital yang canggih untuk mengamankan segala jenis barang berharga milikmu.

Baca juga

Saat Ini Kunci Digital Mulai Dilirik Banyak Orang Karena Kecanggihannya

Sumber gambar architecturaldigest.com

Gembok merupakan benda yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan sehari-hari. Apalagi kalau Anda akan meninggalkan rumah selama beberapa waktu untuk liburan atau mudik lebaran. Agar keamanan tetap terjaga tentu rumah harus digembok. Mengunci pintu saja tidak cukup tanpa menggembok pagar.

Di zaman yang canggih ini, keberadaan gembok digital semakin populer saja. Selain fitur keamanan yang lebih tinggi, gembok digital memberikan akses keluar dan masuk rumah yang lebih mudah buat Anda. Kini gembok digital bisa ditemukan dengan mudah di pasaran.

Perhatikan Hal Ini Ketika Memilih Gembok Digital

Tidak Mudah Dijebol

Sumber gambar medicalnewstoday.com

Salah satu keunggulan gembok digital dibandingkan gembok biasa adalah tidak mudah dijebol. Dengan demikian, pagar rumah yang diamankan dengan gembok digital tidak mudah ditembus oleh maling. Gembok digital hanya bisa diakses oleh si pemilik rumah saja, sehingga Anda tidak perlu khawatir saat akan meninggalkan rumah dalam waktu lama.

Cocok untuk Berbagai Jenis Pintu

Tidak hanya untuk gerbang atau pagar, gembok digital juga bisa digunakan untuk berbagai macam pintu. Fungsi gembok ini sangat serbaguna dan fleksibel, bisa disesuaikan dengan kebutuhan Anda. Pilih tipe atau jenis gembok yang paling sesuai dengan pintu atau pagar yang akan dikunci.

Material Gembok

Sumber gambar regiodom.pl

Kekuatan dan ketahanan gembok sangat bergantung pada bahan pembuatnya. Perhatikan dengan benar terbuat dari apa gembok tersebut. Kuningan adalah material terbaik untuk membuat gembok dibandingkan besi atau stainless steel. Kuningan lebih tahan lama dan anti karat.

Selain itu, jangan lupa merawat gembok secara rutin dengan menyemprotkan WD40 ke lubang kunci gembok.

Fitur Tambahan

Sumber gambar youtube.com

Gembok digital tentu punya fitur yang lebih canggih dibandingkan dengan gembok tradisional. Fitur unggulan yang dimiliki antara lain adalah PIN yang bisa digunakan untuk membuka gembok. Anda tidak perlu membawa kunci fisik kemana-mana. Hal ini meminimalkan resiko kunci terjatuh di jalan dan hilang.

Rekomendasi Kunci Digital untuk Keamanan Lebih

Igloohome Smart Padlock

Igloohome Smart Padlock adalah gembok pintar dengan akses kode PIN dan pengingat untuk mengunci kembali setelah gembok dibuka. Materialnya terbuat dari hardened steel dengan masa hidup baterai yang mencapai 1 tahun lamanya.

Ada 4 jenis PIN yang bisa dipilih yaitu durasi, permanen, one time, dan recurring. Tanpa memerlukan koneksi internet, gembok ini bisa terhubung melalui aplikasi smartphone dengan teknologi yang digunakan pada token internet banking.

Harga Rp. 1.490.000-1.925.000

Sugar Smart P.LOC Smart Door Lock

Selain PIN, sistem pengamanan yang lebih tinggi adalah sidik jari. Dengan akses sidik jari, tentu keamanan rumah menjadi lebih terjamin karena hanya si pemilik saja yang bisa mengaksesnya. Teknologi inilah yang dipakai oleh Sugar Smart P.LOC Smart Door Lock.

Gembok pintar yang kokoh karena terbuat dari perpaduan bahan stainless steel dan aluminum alloy, tidak mudah pecah dan patah. Produk ini juga tidak mudah rusak dan tahan terhadap segala keadaan. Anda bisa mendaftarkan hingga 20 sidik jari untuk kunci digital ini.

Harga Rp. 638.000-1.363.500

Extremedeals Portable Security Padlock Fingerprint Lock

Keberadaan gembok memang sangat dibutuhkan untuk menjamin keamanan rumah. Hadirnya gembok digital dengan berbagai fitur dan teknologi canggih yang ditawarkan tentu sangat membantu Anda.

Extremedeals Portable Security Padlock Fingerprint Lock dirancang khusus untuk melindungi dompet, tas laptop, tas kerja, dan benda berharga lainnya. Terbuat dari paduan bahan seng dengan baterai 160 mAh, kunci bisa dibuka hingga 4000 kali setelah 1 kali pengisian. Jumlah sidik jari yang bisa didaftarkan pada kunci canggih ini adalah 10 sidik jari berbeda.

Harga Rp. 199.000-201.000

IIT P22 Fingerprint Padlock Smart Bluetooth Electronic Lock for Warehouse Door Security

Sumber gambar www.blibli.com

Satu lagi gembok digital dengan pengoperasian yang mudah tanpa alat apapun. IIT P22 Fingerprint Padlock Smart Bluetooth Electronic Lock for Warehouse Door Security tidak memerlukan koneksi internet, sehingga PIN pada gembok dijamin aman.

Kapasitas baterai adalah 200 mAh, gembok terbuat dari bahan stainless steel dan aluminum alloy. Gembok berwarna hitam ini bisa dibeli di Blibli seharga Rp 442.000.

Aera Indonesia Fingerprint Padlock

Sumber gambar https://www.blibli.com

Aera Indonesia Fingerprint Padlock adalah gembok dengan pengamanan tinggi yang menggunakan sidik jari. Sangat aman digunakan sebagai kunci pagar saat pergi ke luar kota. Gembok yang satu ini sangat multifungsi karena bisa dipakai untuk mengunci tas, lemari, atau brankas.

Gembok terbuat dari bahan yang sangat kuat, dayanya bisa diisi ulang dengan kabel USB. Lebih awet dan tahan lama. Selain itu gembok ini memiliki fitur waterproof yang membuatnya tidak mudah dibuka secara paksa. Gembok canggih ini bisa dibeli di Blibli seharga Rp 317.999.

Igloohome Smart Keybox 2 Smart Door Lock

Sumber gambar www.blibli.com

Igloohome Smart Keybox 2 Smart Door Lock adalah kunci dengan model terbaru yang didesain tanpa lubang. Tingkat keamanannya lebih terjamin dengan layar sentuh LED untuk memudahkan pengoperasian. Gembok ini bisa bekerja tanpa kode PIN atau koneksi bluetooth, tinggal dikendalikan saja melalui aplikasi smartphone.

Gembok bekerja dengan baterai 4 AA, resisten terhadap air hujan, dan sulit hancur karena bisa menahan beban hingga 1000 kg. Anda bisa membeli gembok ini di Blibli seharga Rp 8.137.500.

Black Smart Fingerprint Padlock. Gembok Anti Maling

Gembok yang satu ini juga didesain tanpa lubang kunci. Black Smart Fingerprint Padlock. Gembok Anti Maling dirancang sangat fleksibel untuk penggunaan pribadi, keluarga, atau di kantor. Cocok digunakan untuk lemari, sepeda, pintu, dan ransel.

Gembok ini terbuat dari bahan plastik ABS pada bagian body serta stainless steel pada bagian kaitnya. Dapat menyimpang hingga 20 sidik jari yang berbeda sehingga lebih menjamin keamanan.

Harga Rp. 294.600

Bt Sidik Jari Smart Kunci Tanpa Kunci Tahan Air Aplikasi/Sidik Jari Membuka Anti-Theft Pintu Gembok Sarung Koper Kunci untuk Android IOS Sistem biru

Tinggalkan gembok tradisional model lama, kini ada gembok digital yang lebih canggih dan aman.

Gembok yang memiliki jangkauan luas, cocok untuk mengunci ransel atau lemari. Dapat dikendalikan dengan mudah melalui aplikasi pada smartphone berbasis iOS dan Android.

Ada 2 metode berbeda untuk membuka kunci yaitu melalui aplikasi atau dengan menambagkan sidik jari. Produk ini dilengkapi dengan IP65 yang tahan terhadap air.

Harga Rp. 335.000

Sikiwind Smart Keyless Sidik Jari Gembok Isi Ulang Daya USB Zinc Alloy Anti-Keamanan Pencurian Kunci untuk Pintu Laci Sarung Koper Sesuai Case

Gembok digital yang modern tidak hanya serbaguna tetapi juga meningkatkan sistem keamanan. Seperti Sikiwind Smart Keyless ini. Gembok modern dengan lampu LED tiga warna yaitu merah, biru, dan hijau dengan 10 kapasitas sidik jari.

Cocok untuk penggunaan keluarga atau di kantor. Gembok warna hitam ini dilengkapi dengan pengingat yang mengindikasikan jika baterai akan habis.

Harga Rp. 181.000

Copad Fingerprint Padlock

Copad Fingerprint Padlock adalah solusi yang menawarkan barang-barang berharga Anda. Sistem keamanan ini tahan banting, tahan air, dan tidak mudah dipotong. Gembok ini sangat mudah dibawa kemana-mana. Kunci ini dapat diamankan dengan sidik jari sehingga memudahkan Anda untuk membuka dan menutup kunci.

Harga Rp. 349.000
From our editorial team

Teledor Sekarang, Menyesal di Belakang

Keamanan rumah, tas, dan barang berharga lainnya memang wajib untuk dijaga. Apalagi kalau Anda bepergian jauh selama beberapa waktu. Hadirnya gembok digital yang direkomendasikan oleh BP-Guide di atas tentu akan sangat membantumu. Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, segera miliki produknya!

Tag