9 Tips Traveling Hemat untuk Pelajar dan Mahasiswa Anti-Tapi dan Nanti-nanti! (2023)

9 Tips Traveling Hemat untuk Pelajar dan Mahasiswa Anti-Tapi dan Nanti-nanti! (2023)

Persiapkan travelingmu dengan tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa agar tidak perlu lagi menunda rencana pergi bersama orang-orang tersayang

Baca juga

Kapan Akan Traveling? Rencakan Dengan Baik Ya!

Sudah tidak sabar ingin pergi traveling tetapi khawatir dana tidak mencukupi? Pada dasarnya, semua tergantung pada pilihanmu. Artinya, kamu bisa memilih destinasi yang sesuai dengan budget yang tersedia. Terlebih jika mengikuti tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa dengan tepat dan baik.

Traveling yuk dengan memilih destinasi dan melakukan persiapan yang tepat agar bisa traveling tanpa harus pusing memutar otak agar bisa mendapatkan tambahan dana!

Mengapa Harus Pergi Traveling? Ini Manfaatnya!

Mendapatkan Ketenangan Pikiran

Traveling merupakan salah satu cara untuk bisa menikmati hidup sembari mensyukuri keindahan alam. Akan tetapi, ternyata traveling lebih dari sekedar liburan atau mengistirahatkan diri saja. Salah satu manfaat dari pergi traveling adalah mendapatkan ketenangan pikiran bahkan jiwa.

Rutinitas harian tidak jarang membuat penat, ditambah dengan tuntutan dan tekanan baik di keluarga maupun di tempat kerja. Belum lagi jika kamu merupakan pengguna transportasi umum yang harus siap mengejar jadwal dan berdesakan dengan pengguna transportasi umum lainnya.

Saat traveling, tentunya kamu bisa sejenak rehat dari aktivitas harian sehingga bisa menenangkan pikiran dan jiwa. Kamu bisa menikmati hari yang berbeda dengan pemandangan dan atmosfer yang berbeda pula dari hari-hari biasanya.

Meredakan Stres

Dengan tidak adanya tuntutan dan beban saat traveling, stres juga bisa berkurang. Bahkan traveling disinyalir bisa membantu meredakan stres. Terlebih jika kamu tahu tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa.

Selain sejenak beristirahat dari kegiatan sehari-hari yang melelahkan fisik, mental, dan pikiran, saat traveling kamu bisa menghirup udara segar dan melihat kecantikan alam sekitar. Hal tersebut bukan tidak mungkin akan memberikan kepuasan dan ketenangan yang dapat berpengaruh baik terhadap pengelolaan stres.

Merangsang dan Meningkatkan Kreativitas

Sembari mencari tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa, kamu juga bisa mencari tahu apa saja manfaat yang bisa didapatkan saat dan setelah traveling. Seperti merangsang dan meningkatkan kreativitas. Pikiran yang lebih tenang, stress yang berkurang dan teratasi dengan baik dapat membantu seseorang berpikir lebih jernih. Jadi, tidak heran jika pada akhirnya mereka akan jauh lebih kreatif dibandingkan sebelumnya.

Baik Untuk Menjaga Kesehatan Fisik

Selain untuk kesehatan mental, pergi traveling juga dapat memberikan manfaat bagi kesehatan. Ya, kegiatan tersebut tentunya baik untuk menjaga fisik tetap sehat. Hal tersebut memang benar adanya karena traveling melibatkan banyak aktivitas fisik. Terlebih saat kamu memutuskan untuk tidak menggunakan pemandu tur dan lebih memilih pergi ala backpacker.

Menggunakan kendaraan atau transportasi umum akan semakin melengkapi rangkaian aktivitas fisik karena kamu harus berkali-kali berhenti hingga mencapai destinasi yang dipilih. Belum lagi saat memutuskan untuk mengeksplor berbagai spot menarik saat traveling. Ini juga bisa merupakan cara agar tubuh tetap aktif bergerak hingga memberikan dampak baik bagi kesehatan fisik. Akan tetapi, pastikan kegiatan disesuaikan dengan kondisi fisik saat itu guna meminimalisir terjadinya kelelahan atau jatuh sakit.

Tips Traveling Hemat Untuk Pelajar dan Mahasiswa

Buat Rencana Traveling Dengan Baik dan Matang

Buat Rencana Traveling Dengan Baik dan Matang

Ingin pergi traveling tapi merasa budget masih jauh dari kata cukup? Eits, tidak perlu sedih karena dengan tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa, siapapun bisa merealisasikan rencana traveling tanpa harus takut kantong bolong.

Nah, salah satu tips yang harus kamu perhatikan dan langkah awal sebagai persiapan traveling adalah membuat rencana yang baik dan matang. Misalnya, dengan budget yang dimiliki, kamu bisa memilih destinasi yang bisa dicapai dengan anggaran yang tersedia termasuk untuk keperluan akomodasi, transportasi, dan lainnya.

Rencana traveling juga memungkinkanmu memilih hari yang tepat agar bisa lebih menikmati setiap momen yang dilakukan selama traveling.

Cara memulainya adalah dengan membuat beberapa poin penting seperti itinerary atau rencana perjalanan, mencatat kontak destinasi yang kamu pilih, dan membekali diri dengan peta lokal serta jadwal angkutan umum sekitar lokasi destinasi.

Dengan begitu, kamu bisa memastikan bahwa traveling kali pertama bisa berjalan lancar dengan rencana yang dipersiapkan jauh sebelum waktu keberangkatan tiba.

Pilih Destinasi Dalam Negeri

Pilih Destinasi Dalam Negeri

Perlu tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa? Traveling ke berbagai negara tampaknya merupakan impian banyak orang. Akan tetapi, dengan berbagai pertimbangan termasuk anggaran, terkadang sulit untuk bisa merealisasikan rencana traveling.

Sebenarnya, Indonesia tidak kalah menarik dari negara-negara lain. Ada banyak destinasi wisata yang tersebar luas di berbagai wilayah di Indonesia. Itu artinya, kamu bisa tetap pergi traveling dan mendapatkan momen yang diharapkan dengan memilih destinasi dalam negeri.

Traveling bukan hanya sekedar tentang destinasi impian melainkan cara kamu bisa menikmati setiap momen yang terjadi dengan berbagai aktivitas yang menyenangkan.

Keindahan dan keunikan yang ditawarkan oleh destinasi wisata tanah air bisa menjadi salah satu alasan mengapa traveling di dalam negeri patut kamu coba. Dengan begitu, dana yang dibutuhkan juga bisa kamu minimalisir karena tidak sebesar traveling ke luar negeri. Terlebih jika kamu pintar memanfaatkan kesempatan seperti menggunakan penawaran khusus atau memilih untuk menggunakan transportasi umum agar lebih hemat budget.

Dengan banyaknya tempat wisata yang menawarkan keindahan yang memanjakan mata, kamu bisa pergi traveling sendiri maupun bersama dengan orang-orang tersayang.

Pesan Tiket Jauh-jauh Hari

Pesan Tiket Jauh-jauh Hari

Bukan lagi rahasia kalau transportasi dan akomodasi turut memengaruhi budget untuk traveling. Bagi yang ingin tetap bisa pergi ke luar dan menikmati semilir angin serta sejuknya udara di tempat yang masih hijau dan asri, tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa satu ini patut untuk dicoba.

Berbicara tentang transportasi, tentunya kamu perlu memesan tiket untuk bisa mencapai destinasi, bukan? Baik menggunakan bus, kereta, maupun pesawat terbang.

Nah, jika sudah menentukan destinasi sesuai keinginan dan budget, mulailah untuk mencari tiket transportasi yang bisa membawamu pergi ke tanah yang ingin kamu pijak. Misalnya, kamu tinggal di Bandung dan ingin traveling ke Bali, tentunya kamu bisa mencari tiket yang terjangkau.

Oleh sebab itu, sebaiknya tiket sudah dipersiapkan jauh hari sebelum rencana keberangkatan ke destinasi pilihanmu.

Hindari High Season

Hindari High Season

Perlu tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa agar bisa pergi merealisasikan impian dan rencana dengan para bestie-mu? Kali ini, kamu bisa merencanakan traveling di luar high season. Pada high season, tentu semakin banyak orang yang pergi berlibur atau traveling.

Hal tersebut menyebabkan harga sewa penginapan, baik hotel maupun sejenisnya turut naik. Begitu pula dengan tiket transportasi, darat, laut, maupun udara. Hal serupa juga terjadi pada tiket masuk destinasi atau spot wisata yang kamu ingin kunjungi.

Belum lagi semakin minimnya peluang mendapatkan harga transportasi dan akomodasi yang terjangkau. Jadi, apabila ingin pergi traveling, sebaiknya hindari high season. Pilih tanggal-tanggal low season dan kemudian rencanakan traveling bersama sahabat tercinta.

Pelajari Destinasi

Pelajari Destinasi

Masih bingung dalam memilih destinasi traveling yang pas? Ini saatnya bagi kamu untuk mempelajari lebih jauh tentang destinasi tersebut. Tujuannya agar kamu bisa mendapatkan gambaran umum tentang destinasi tersebut dan biaya traveling yang harus dipersiapkan. Jadi, kamu bisa memutuskan apakah sesuai budget atau sebaliknya.

Saat ini, informasi tersebar begitu luas di internet. Kamu bisa mengumpulkan informasi, termasuk rating dan review pengguna internet lain tentang destinasi yang ingin kamu tuju. Termasuk biaya yang harus dipersiapkan baik untuk transportasi, akomodasi, dan lain sebagainya.

Pilih Akomodasi yang Tepat dan Ramah Kantong

Pilih Akomodasi yang Tepat dan Ramah Kantong

Tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa selanjutnya adalah memilih penginapan yang tepat dan tentunya ramah kantong. Jika hotel menawarkan harga sewa yang tinggi dan di luar budget yang kamu punya, masih ada banyak pilihan penginapan lain seperti hostel, cottage, dan lain sebagainya.

Jadi, tidak perlu memaksakan untuk memilih hotel apabila tidak tersedia kamar yang pas dengan dana yang kamu punya. Meski demikian, lakukan riset terlebih dahulu dan cari hotel yang kira-kira cocok di kantong. Bagaimana pun juga, ada plus dan minus dari setiap pilihan akomodasi yang tersedia, termasuk hotel dan lainnya.

Namun, jika pergi traveling secara bersama-sama misal dengan keluarga atau teman-teman tercinta, biaya sewa kamar hotel bisa menjadi tanggungan bersama. Alias masing-masing orang patungan agar bisa membayar kamar hotel dan tetap bisa menikmati berbagai kelebih dan fasilitas yang ditawarkan.

Manfaatkan Promo dan Diskon

Manfaatkan Promo dan Diskon

Siapa sih yang tidak suka promo dan diskon? Bahkan saat berencana untuk traveling, kedua penawaran tersebut tetap terdengar menggiurkan. Jika perlu tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa yang sebenarnya juga berlaku untuk umum, coba manfaatkan promo dan diskon yang tersedia di waktu tertentu.

Seperti diskon tiket pesawat atau kereta dan diskon biaya sewa penginapan atau hotel. Promo yang berlaku di tempat makan atau restoran juga semakin menambah keuntungan. Jadi, traveling akan semakin low budget.

Kunjungi Tempat Wisata Gratis

Kunjungi Tempat Wisata Gratis

Saat tiba di destinasi yang kamu pilih, tidak ada salahnya mengunjungi tempat wisata gratis alias tanpa tiket masuk. Tentunya, kamu bisa memangkas biaya traveling namun tetap mendapatkan segudang manfaat dari kegiatan satu ini.

Mendapatkan informasi tempat wisata yang bisa dikunjungi secara gratis berkaitan dengan poin tentang mempelajari destinasi yang hendak kamu tuju. Jadi, kumpulkan sebanyak mungkin informasi termasuk tempat atau spot mana saja yang tidak mengharuskan mengeluarkan uang namun tetap bisa memberikan momen traveling berkesan.

Gunakan Transportasi Publik

Gunakan Transportasi Publik

Saat ini, kita bisa mencapai destinasi dan setiap titik yang ingin dikunjungi selama traveling dengan begitu mudah. Selain menggunakan jasa travel, sekarang ini sudah semakin banyak jasa transportasi online. Namun, untuk kamu yang ingin menerapkan tips traveling hemat untuk pelajar dan mahasiswa, sebaiknya pilih untuk menggunakan transportasi umum yang tentunya lebih murah.

From our editorial team

Rencanakan Traveling Bersama Teman-teman

Sebagai pelajar atau mahasiswa, pergi traveling bersama teman-temana tentu akan lebih menyenangkan sekaligus lebih ramah kantong. Jadi, sebaiknya rencanakan traveling bersama dengan teman-teman yang juga ingin mengunjungi destinasi yang sama saat traveling nanti.

Tag