Baca juga

Meja Belajar Mendukung Suasana Belajar yang Lebih Nyaman

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Meja belajar merupakan salah satu furnitur yang memiliki kegunaan dalam mendukung prestasi anak. Selain berfungsi sebagai tempat belajar, meja belajar juga didesain agar bisa menyimpan barang-barang keperluan sekolah.

Selain itu, ditambah pula dengan lubang tempat penyimpanan kabel untuk komputer, rak untuk buku, atau tempat-tempat penyimpanan lainnya. Dengan begitu, ruangan terlihat rapih dan anak bisa belajar dengan nyaman.

Adanya meja belajar bagi anak juga bisa melatih kedisiplinan. Anak akan menyimpan peralatan tulisnya pada tempat yang sudah tersedia. Dengan begitu, peralatan terlihat rapih tanpa tercecer.

Model Meja Belajar untuk Anak yang Menarik

Meja Belajar Minimalis Natural

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Meja belajat minimalis sering dipilih karena bisa digunakan untuk berbagai usia. Biasanya, semakin bertambahnya usia, anak-anak akan meninggalkan meja belajar karakter dan memilih bentuk minimalis. Hal ini karena meja belajar minimalis tampak lebih simpel dan elegan.

Model minimalis juga cocok untuk ruangan yang kecil. Biasanya meja belajar minimalis memiliki ukuran yang tidak terlalu besar. Tidak memiliki banyak hiasan dan hanya tersedia beberapa penyimpanan dan rak.

Meskipun bentuknya tidak terlalu besar, tetapi cocok digunakan untuk belajar anak. Hal terpenting, peralatan belajar bisa tertata rapih dan buku-buku bisa diletakkan di rak.

Meja Belajar Tema Klasik

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Apabila Anda ingin menciptakan ruangan dengan desain Eropa, meja belajar tema klasik bisa menjadi pilihan. Biasanya jenis meja belajar ini diminati oleh anak perempuan. Anda bisa memilihkan karakter yang disukainya, seperti Frozen, My Little Pony, atau Rapunzel.

Meja belajar tema klasik ini biasanya akan didesain yang cocok dengan karakternya. Selain anak dapat fokus dan nyaman ketika belajar, meja yang mendukung juga akan membuatnya gemar belajar. Jadi, tidak ada salahnya memilih meja belajar sesuai karakter kesukaannya.

Meja Belajar dengan Aksen Dekoratif

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Meja belajar dengan aksen dekoratif menjadi salah satu sarana dalam mempercantik area belajar. Hampir sama dengan meja belajar tema minimalis, tetapi meja belajar ini ditambahkan dengan aksen dekoratif.

Anda bisa memadukan meja belajar dengan stiker, pot kecil, rak buku yang lucu, dan tambahan-tambahan dekorasi lainnya. Anda bebas mengeksplorasi kreativitas untuk menciptakan dekorasi meja belajar yang pas.

Kuasai Lebih dari 50% Pangsa Pasar Dunia, Ini Keunggulan Merek Olympic

Desain Produk yang Unggul

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Olympic terkenal memiliki desain produk yang unggul. Tujuannya adalah agar bisa lebih maju dibandingkan kompetitor. Hal itu dibuktikan dengan terus menciptakan inovasi desain dan mengevaluasi ide-ide baru.

Tidak heran jika separuh pasar furnitur dikuasai Olympic. Selain inovasi desain, Olympic juga mempertimbangkan aspek, seperti kepraktisan, kenyamanan, selera konsumen, dan kebutuhan untuk setiap produk-produknya.

Kualitas Produk yang Konsisten

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Tenang saja, Olympic selalu menghasilkan kualitas produk yang konsisten karena didukung oleh teknologi canggih. Tenaga terampil yang dimilikinya pun mampu menyulap produk Olympic dengan desain yang selalu baru.

Jaringan Distribusi yang Luas

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Perjalanan Olympic Group untuk bisa menguasai pasar tentu tidak mudah. Dengan pengalaman bisnis lebih dari 30 tahun, Olympic telah memiliki jaringan distribusi yang luas.

Perusahaan di bawah naungan PT Graha Multi Bintang ini memiliki lebih dari 20 pabrik, 50 distributor, dan 2.000 jaringan customer. Jaringan yang dimiliki Olympic Group juga tersebar ke pelosok-pelosok Indonesia hingga mancanegara.

Memiliki Lisensi Resmi Internasional

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Olympic Group ini mampu menyasar semua segmen, sehingga mampu mendapatkan lisensi resmi internasional, seperti Disneyland.

Dengan lisensi dari Disneyland ini, Olympic bisa memproduksi produk-produk dengan sentuhan karakter-karakter tokoh Disney yang disukai anak-anak.

Olympic Group juga bekerja sama dengan perusahaan Jerman, Garant Mobel International untuk bersama mendirikan Garant Mobel Indonesia (GMI).

Memiliki Varian Produk yang Lengkap

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Olympic Group terus berusaha memenuhi permintaan dan kebutuhan konsumen akan produk furnitur. Inovasi dan ide-ide cemerlangnya mampu menambah varian produk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Olympic melengkapi jajaran lini produk furnitur, seperti Procella Spring Bed dan Olympic Spring Bed untuk kebutuhan matras. Untuk kebutuhan kasur busa, Olympic memiliki Olympic Kasur Busa.

Olympic Premium dan Olympic Furniture merupakan merek untuk produk-produk furnitur kebutuhan rumah tangga. Adapun untuk kebutuhan furniture kantor, Anda bisa mempertimbangkan produk-produk merek Frontline.

Pilihan Meja Belajar Olympic Agar Si Kecil Makin Rajin

Meja Belajar Olympic SDS 0139 AVG

Meja Belajar Olympic SDS 0139 AVG bisa menjadi pilihan untuk anak Anda yang menyukai karakter Avanger. Memiliki ukuran 90 x 42,3 x 120,5 cm, sehingga anak bisa belajar dengan leluasa.

Terdapat pula tempat penyimpanan untuk buku dan laci. Dengan begitu, anak bisa merapikan peralatan belajarnya agar tidak tercecer. Terbuat dari material kayu olahan, tetapi memiliki kaki yang kokoh. Tersedia dalam pilihan warna Sonoma Oak Cream.

Harga: Rp. 590.000-1.090.000

Olympic Kids Study Desk Small – My Little Pony

Meja belajar dengan gambar karakter Disney My Little Pony ini bisa menjadi pilihan untuk anak perempuan. Memiliki ukuran 43 x 90 x 120,5 cm membuat anak leluasa belajar dan meletakkan peralatannya di atas meja.

Berbahan particle board dengan proses finishing paper dan offset printing membuat tampilannya tampak elegan. Memiliki tempat penyimpanan dan laci untuk menyimpan peralatan belajar anak.

Harga: Rp. 679.000-1.130.000

Olympic Study Desk Big Racing Disney

Olympic Study Desk Big Racing Disney merupakan meja belajar besar dengan karakter Disney yang lucu. Memiliki ukuran 43 x 90 x 120,5 cm dengan rak penyimpanan yang besar sehingga cocok digunakan untuk anak-anak yang memiliki banyak peralatan belajar.

Meja belajar ini juga memiliki kaki yang kokoh sehingga aman jika harus menahan beban berat. Terbuat dari material particle board dengan finishing paper dan offset printing. Warna cokelatnya dapat memberikan kesan natural untuk ruangan Anda.

Harga: Rp. 988.000-1.515.000

Olympic Study Desk Big Rapunzel

Olympic Study Desk Big Rapunzel merupakan meja belajar dengan desain karakter-karakter yang terkenal. Desain tersebut tentu saja memberikan kesan yang menyenangkan untuk anak. Memiliki ruang yang lebar dengan banyak rak, sehingga anak dapat leluasa belajar.

Selain itu, anak juga bisa menyimpan banyak peralatannya agar terlihat rapih. Produk ini memiliki gaya modern klasik dengan warna cokelat sehingga cocok sebagai furnitur ruangan. Meja ini berukuran 43 x 90 x 120,5 cm dengan berat 45 kg

Harga: Rp. 860.000-1.515.000

Olympic Study Desk Mickey

Olympic Kids Study Desk Small Mickey merupakan meja belajar yang didesain aman untuk anak-anak. Memiliki sudut meja yang tumpul sehingga Anda tetap bisa merasa aman. Dengan rak yang banyak dapat menyimpan berbagai peralatan belajar anak.

Terbuat dari bahan particle board dengan proses finishing paper dan offset printing dengan kualitas terbaik. Material meja dan kaki meja menggunakan top kayu olahan. Memiliki ukuran 42,3 x 90 x 120,5 cm dengan berat 30,6 kg. Warna cokelatnya pun memberikan kesan natural pada ruangan Anda.

Harga: Rp. 814.000-1.680.000

Olympic Kids Study Desk Small SDS EZO

Olympic Kids Study Desk Small SDS EZO bisa menjadi pilihan meja belajar anak yang nyaman dan rapih. Lubang kabel pada meja belajar ini bisa memudahkan anak menggunakan laptop atau komputer.

Jumlah rak yang banyak memungkinkan anak untuk menyimpan berbagai barang kesayangannya. Lacinya pun bisa menyimpan peralatan belajar agar tidak tercecer.

Material meja dan kaki meja menggunakan bahan particle board. Meja ini berukuran 42,3 x 90 x 120,5 cm dengan berat 30,6 kg dan memiliki kaki meja yang kokoh.

Harga: Rp. 600.000-1.515.000

Olympic MBB0110416 MTC

Memilih meja belajar untuk anak perempuan tentu tidak sulit. Meja Belajar Olympic MBB 0110416 MTC dengan desain karakter kartun ini bisa menjadi pilihan. Memiliki meja utama, laci, rak buku, lemari panjang, dan lemari kecil, tentu Anda tidak perlu membelikannya lemari lagi.

Memiliki ukuran 106,9 x 43 x 150 cm dengan warna pink yang lucu dan cantik. Karakter gambar menggunakan printing bukan gambar tempel sehingga awet. Rak bagian atas menggunakan kaca geser dan pintu atas memakai kunci.

Harga: Rp. 735.000-1.043.000

Meja Belajar Olympic MBB110424 BGH Big Hero

Meja Belajar Olympic MBB110424 BGH Big Hero merupakan meja belajar minimalis yang pas diletakkan di kamar anak. Produk ini memiliki gambar kartun yang sangat disukai anak-anak.

Lemari dan rak buku yang berukuran kecil bisa menyimpan peralatan dan buku anak yang masih belum banyak. Rak bagian atas menggunakan kaca geser sehingga buku-buku yang dimilikinya tetap aman. Memiliki dimensi 1.069 x 430 x 1.500 cm dengan warna biru/tosca.

Harga: Rp. 745.000-1.029.000

Olympic MBB010380A

Meja Belajar MBB010380A Olympic termasuk meja belajar yang lengkap karena terdiri dari papan meja utama, rak buku, laci, dan lemari yang tertutup. Meja belajar ini juga cocok untuk mahasiswa yang tinggal di kost karena sudah memiliki banyak ruang penyimpanan.

Lemarinya memiliki penutup pintu yang dilengkapi dengan kunci, sehingga dapat digunakan untuk menyimpan barang-barang berharga. Memiliki dimensi 1.115 x 460 x 1.500 cm yang bisa dipadukan dengan ruang kerja Anda. Tersedia dalam warna dark oak yang memberikan kesan warna natural pada ruangan.

Harga: Rp. 670.000-949.000

Meja Belajar Lipat / Olympic / FD-01

Meja Belajar MBB010380A Olympic merupakan meja belajar dengan desain simpel. Material yang digunakan adalah foil bertekstur kayu. Produk ini memiliki kaki besi sehingga kuat ketika harus menahan beban berat.

Harga: Rp. 485.000-500.000
From our editorial team

Percayakan pada Olympic segala kebutuhan sekolah anak

Tentunya sebagai orang tua yang menyayangi si kecil, kualitas meja belajar terbaik harus dikedepankan. Dengan Olympic, semua bisa diwujudkan!