Lebih Besar dan Lebih Puas!
Beberapa dekade lampau, untuk bisa bekerja atau bermain secara digital orang harus duduk di depan komputer pribadi (PC) yang bulky. Kemudian muncul laptop yang membuat orang bisa bekerja secara digital secara mobile.
Namun begitu, laptop masih dirasa kurang dinamis dan terkadang dianggap masih berat pula dijinjing. Maka kemudian muncul tablet yang ringkas dan ringan. Semula untuk having fun layaknya gadget, saat ini tablet mulai memiliki performa yang bisa menyaingi laptop.
Dengan dipadu layarnya yang gede, bobot ringan, dan baterai awet, maka tidak aneh jika tablet semakin populer menjadi working station atau entertainment setiap orang.
Tips Memilih Tablet Terbaik yang Pas untuk Kebutuhanmu
Pilih Ukuran Layar yang Cocok dengan Tujuan Penggunaan
Ukuran layar tablet memang menentukan kenyamanan Anda dalam bekerja atau bersantai. Tablet yang terbaik untuk Anda juga adalah yang bisa melayani kebutuhan Anda secara maksimal. Nah, apa yang yang paling ingin Anda lakukan terhadap tablet Anda?
Ukuran layar tablet bervariasi, umumnya dari 7 hingga 10 inci. Jika Anda ingin bekerja, gaming, atau menonton film secara nyaman, tentunya Anda perlu memilih tablet dengan layar yang luas. Namun, jika keperluan Anda untuk membaca atau broswing, tablet ukuran 7 inci sudah sangat cocok. Ukuran ini masih enak dipegang dan gampang disimpan di tas kecil Anda.
Periksa Fitur Dasarnya
Fitur dasar atau spesifikasi tablet juga harus pertimbangkan matang sebelum memilih sebuah tablet. Pada dasarnya empat faktor yang perlu Anda lihat, yaitu kecepatan prosesor, besar RAM, konektivitas, serta kapasitas baterai.
Pada saat ini prosesor yang digunakan tablet umumnya berkecepatan 1.2 GHz - 1.4 GHz, dengan konfigurasi Dual prosesor. Di bawah itu, pemrosesan data-data dari program kekinian akan terasa lemot. Untuk RAM, umumnya sudah lebih dari 2GB.
Semakin tinggi RAM, maka operasi suatu program akan semakin cepat bekerja. Untuk konektivitas, setidaknya sebuah tablet harus memiliki fitur Wi-Fi. Idealnya ada Wi-Fi dan juga saluran seluler.
Periksalah Perangkat Pendukungnya
Satu lagi yang perlu Anda perhatikan saat memilih tablet adalah sistem operasinya. Secara umum, ada dua sistem operasi (OS, operating system) yang sangat bangak digunakan, yaitu OS Android dan iOS. Sistem operasi iOS adalah sistem operasi khusus untuk produk tablet Apple, sementara OS Android adalah sistem operasi untuk merek-merek non Apple.
Jika Anda memilih tablet, pastikan memilih yang telah memiliki OS terkini. Anda disarankan memilih tablet yang memiliki OS paling update. Untuk tablet Android, setidaknya pilih OS Marshmallow (seri 6.0+), karena saat ini Android telah sampai seri Oreo (seri 8.0+).
Rekomendasi Tablet Terbaik 2018 yang Bisa Anda Jadikan Pilihan
ASUS ZenPad 3S 10
Untuk pengalaman memakai tablet yang superb, coba ASUS ZenPad 3S 10. Tablet premium dari Asus ini memiliki spek yang asyik. Untuk prosesor ada Qualcomm Snapdragon 650, dengan RAM 4GB dan memori internal 32GB. Untuk layar, tablet ini menggunakan layar 9,7 inci (1536 x 2048 pixel) dan dilindungi Gorilla Glass 4.
Sebagai tambahan ada kamera (8 dan 5MP), Z stylus dengan level tekanan 1024. Baterainya juga awet, sebesar 7800 mAh dan mampu aktif hingga 16 jam. Untuk konektivitas ada 4G LTE. Anda bisa mendapatkan tablet manis dan tipis ini (6,75 mm) di dinomarket.com dengan harga Rp 6.200.000.
Samsung Galaxy Tab S3
Samsung hadir dengan Samsung Galaxy Tab S3. Tablet ini memiliki desain sangat manis dan ramping, dengan layar super Amoled yang sangat jernih (1536 x 2048 pixel) berteknologi True to Life dan dilengkapi S-pen canggih. Tablet Samsung ini memiliki CPU Qualcomm Snapdragon 820 kecepatan 2.15Ghz + 1.6Ghz, dengan RAM 4GB.
Kamera utamanya 13MP, sedang kamera depan 5MP. Untuk konektivitas telah mendukung 4G. Tab S3 memiliki kapasitas baterai 6000mAH (dengan fitur fast-charging) yang mampu Anda ajak menonton video selama 12 jam tanpa henti.
Anda bisa mendapatkan tablet SAMSUNG NEW Galaxy Tab S3 9.7" T825 - 4G LTE - RAM 4GB Internal 32GB di jd.id dengan harga Rp 8.275.000.
Huawei MediaPad M3
Huawei memperkenalkan MediaPad M3. Tablet ini juga sangat layak untuk menemani kesibukan Anda. Spesifikasinya juga yahud, dengan prosesor Qualcomm MSM8940 Octa Core 1.4GHz dan RAM 4GB. Untuk memorinya ada pilihan 64GB yang bisa diperluas menjadi 128GB dengan memory card.
Layarnya cukup lega, yaitu berukuran 8 inci. Kamera depannya 8MP, sementara kamera belakang juga berukuran sama. MediaPad M3 menyediakan seri Wi-Fionly atau juga yang bisa terkoneksi jaringan seluler 4G. Sistem operasinya menggunakan Android 7.0 (EMUI 5.1). Anda bisa mendapatkan huawei mediapad m3 lite di Lazada dengan harga Rp 4.964.000.
Lenovo Yoga Tab 3 Pro
Lenovo tidak ketinggalan dalam menawarkan tablet terbaik untuk Anda. Kali ini brand dari Taiwan ini membawa Lenovo Yoga Tab 3 Pro. Layarnya sangat lega 10,1 inci kualitas QHD (2560 x 1600). Teknologi AnyPen memungkinkan Anda menggunakan apa saja (bukan hanya stylus khusus) sebagai stilus.
Rangkanya juga sangat kukuh, dari bahan metal. Prosesornya memakai punya IBM, Intel Atom x5-Z8500 Processor (2M Cache, Quad Core, Up to 2.24 GHz), RAM 2GB, dengan memori internal 32GB.
Satu fitur menarik dari tablet ini adalah fitur proyektor (Integrated Rotatable Projector) yang bisa membuat membuat tablet ini proyektor dengan lebar layar hingga 70 inci (di tembok atau langit-langit). Anda bisa mendapatkan tablet ini di jd.id dengan harga Rp 7.500.000.
Apple iPad Pro
Bagi Anda yang ingin memiliki tablet yang bisa pula digunakan untuk menggantikan pekerjaan PC atau laptop, Apple iPad Pro adalah pilihan tepat. Terkesan ramping dari desain yang keren, jeroan iPad ini memang buas. Prosesornya memakai Processor Chip A9X (64-bit), sanggup menandingi kekuatan beberapa PC tertentu.
Layarnya tersedia ukuran 9,7 inci dan 12,9 inci, kualitas retina display (2732 x 2048 piksel). Baterainya juga sangat awet, baru habis setelah digunakan 10 jam dalam kekuatan penuh. Anda bisa mendapatkan tablet APPLE iPad Pro Wi-Fi 128GB 12.9" - Gold tipis ini (6.9 mm) di bhinneka.com dengan harga Rp 15.109.000.
Lenovo Miix 510
Lenovo Miix 510 adalah paduan antara laptop dan tablet, laptop 2-in-1. Anda bisa menggunakannya sebagai laptop umumnya, namun juga bisa Anda pakai layaknya sebuah tablet. Prosesor yang digunakan adalah Intel Core i56th Gen, RAM 8GB LPDDR4 yang sangat cukup untuk Anda ajak ngebut bekerja atau nge-game.
Memori internalnya 256 GB. Layarnya sangat lega, 12,2 inci (1920 x 1200 pixels). Untuk baterai, laptop-tablet ini membawa baterai kapasitas 39 WHr yang sanggup untuk bekerja maksimal selama 8 jam. Tablet ini menggunakan OS Window 10. Anda bisa mendapatkan LENOVO Miix 510 RAM 8GB Internal 256GB Core i5 Black di jd.id dengan harga Rp 12.000.000.
Xiaomi Mi Pad 4
Satu lagi tablet yang juga harus Anda coba adalah Xiaomi Mi Pad 4. Tablet ini berukuran mungil, 7,9 inci (2048x1538 piksel), cocok untuk Anda gunakan di mana saja. Spesifikasinya pun keren. Prosesornya MediaTek MT8176, dengan RAM 4 GB LPDDR3.
Memori internalnya sangat lega, 64GB eMMC5.0. Baterainya berkapasitas 6600 mAh yang sangat awet dengan sistem operasi MIUI8, bisa untuk nonton hingga 12 jam. Tablet ini juga membawa kamera bagus berkapasitas 13MP (belakang) dan 5MP (depan). Anda bisa mendapatkan XIAOMI NEW Mi Pad 3 64GB 4GB RAM 7,9"-Gold di jd.id dengan harga Rp 3.350.000.
iPad Pro 10.5
Dari Apple muncul lagi sebuah tablet yang juga harus Anda koleksi, iPad Pro 10.5. Anda bisa melakukan pekerjaan multitasking dengan lancar. Layarnya sangat lega, 10,5 inci dengan Advanced Retina Display yang sangat jernih. Layar ini dilengkapi Apple Pencil untuk mempermudah kontrol.
Prosesor yang digunakan adalah A10X Fusion embedded M10 coprocessor, dengan RAM 4GB dan memori internal 64GB. Spesifikasi ini bahkan mampu membuat Anda melakukan pekerjaan laptop atau PC. Kamera depan berkapasitas 7MP dan kamera belakang 12MP. Dapatkan tablet APPLE NEW iPad Pro 10.5" 2017 Model WiFi 64GB di jd.id dengan harga Rp 8.825.000.
Lenovo Yoga Book
Lenovo kembali manawarkan tabletnya yang keren, Lenovo Yoga Book. Tablet ini juga sekaligus berfungsi sebagai sebuah notebook. Tablet ini membawa layar 10 inci full HD. Anda bisa menggunakannya dalam 4mode (menulis, menonton, browsing, dan grafis).
Spesifikasinya sangat mumpuni, dengan prosesor Intel Atom X5-Z8550 yang super efisien. Untuk Anda yang suka grafis dan menggambar, tablet ini dilengkapi fitur RealPen yang yang sangat intuitif. Anda bisa mendapatkan tablet Lenovo Yoga Book Android Notebook-Grey di blibli.com dengan harga Rp 5.711.000.
Microsoft Surface Pro 3
Untuk kebutuhan digital kelas berat dan juga hiburan kelas atas, tablet Surface Pro 3 WIFI 512GB Intel Core i7 adalah yang Anda butuhkan. Tablet dari Microsoft ini membawa spesifikasi sebuah PC atau laptop premium.
Dari sisi prosesor menggunakan Intel Core i7, RAM 8GB dan memori internal 256GB HDD. Tablet ini membawa layar 12 inci tipe ClearType Full HD Display. Sistem operasinya menggunakan Window 10 Pro. Anda bisa mendapatkan produk ini di jd.id dengan harga Rp 19.000.000.
Pertimbangkan Kenyamanan dan Pilih Sistem Paling Mudah
Saat memilih tablet, pastikan Anda memahami fitur-fiturnya dan bisa menggunakannya dengan baik. Pilihlah tablet dengan sistem operasi yang Anda anggap paling mudah dikuasai dan sesuaikan ukuran tablet dengan kebutuhan Anda sehari-hari. Anda juga bisa memilih perangkat tambahan yang dicocokkan dengan bidang pekerjaan atau hobi. Misalnya, jika Anda seorang ilustrator atau desainer, maka Anda bisa menambahkan stylus pen yang kompatibel dengan tablet. Sebaliknya, jika Anda lebih banyak mengetik, Anda bisa memilih portable keyboard yang cukup dihubungkan dengan Bluetooth.