Jangan Sampai Ketinggalan Tren! Ini Rekomendasi Monitor 4K Wajib Punya! (2023)

Jangan Sampai Ketinggalan Tren! Ini Rekomendasi Monitor 4K Wajib Punya! (2023)

Anda pasti ingin tampilan gambar yang jernih dan detail saat menggunakan komputer, terutama dalam pekerjaan yang membutuhkan presisi. Nah, monitor komputer 4K bisa menjadi solusi untuk kebutuhan tersebut.

Baca juga

Monitor 4K, Apa Itu?

Bermain game, rendering video, hingga mengedit foto, mungkin merupakan beberapa contoh aktivitas yang membutuhkan monitor jernih dan berkualitas. Bagaimana jika kegiatan tersebut dilakukan menggunakan monitor dengan resolusi terbatas?

Pasti aktivitas menjadi kurang optimal, seperti hasil foto menjadi kurang bagus, rendering video kurang tajam, hingga permainan game menjadi terganggu karena sulit melihat pihak lawan.

Oleh karena itu, kini hadir monitor 4K yang dianggap sebagai monitor dengan teknologi terbaru untuk menyajikan display grafis yang mumpuni. 4K sendiri merujuk pada resolusi horizontal format pada layar monitor yang semuanya di urutan 4000 piksel.

Pada awalnya standar ini diperkenalkan di industri pertelevisian untuk resolusi 4K (3840 x 2160) dan 8K (7680 x 4320), yang kemudian sejak tahun 2012 diperkenalkan panel LCD terkecil berukuran 24cm yang sudah mendukung resolusi 4K.

Panel ini dipergunakan untuk kebutuhan medis serta kebutuhan peralatan video professional. Dengan resolusi 4K UHD ini layar memiliki resolusi horizontal dan vertikal dua kali lipat dibandingkan format HDTV 1080p dengan pixel yang 4 kali lebih banyak.

Dengan piksel yang lebih rapat di atas, tentunya Anda akan menikmati beberapa perbedaan dibandingkan layar monitor yang kini telah Anda miliki. Gambar akan menjadi lebih tajam dan rapat, dimana hal ini juga akan membuat gambar grafis menjadi lebih terlihat jelas dan nyata.

Maka, monitor 4K ini akan sangat cocok untuk Anda yang banyak bekerja dengan video ataupun gambar, seperti editing video, bermain game, dan lain-lain.

Cara Memilih Monitor 4K Terbaik

Pilih Ukuran Monitor

Monitor 4K tersedia dalam banyak pilihan ukuran. Anda bisa memiliki ukuran monitor 4K dengan mempertimbangkan kebutuhan penggunaan.

Dengan memilih ukuran monitor yang tepat, maka monitor benar-benar bisa menunjang produktivitas Anda. Berikut ini uraian panduan memilih ukuran monitor 4K yang tepat:

  • Gaming monitor. Untuk kebutuhan gaming, ukuran monitor yang ideal adalah sekitar 24 hingga 28 inch. Dengan ukuran ini Anda akan cukup mudah untuk melihat detail di dalam game. Ukuran monitor 24 hingga 28 inch ini juga akan pas dalam jangkauan mata Anda. Jika Anda menggunakan game console atau bermain dari jarak cukup jauh dari monitor, maka Anda biisa pilih ukuran monitor yang lebih besar.
  • Editing video. Monitor 4K juga ideal untuk kebutuhan editing video. Jika Anda merupakan profesional di bidang ini, pilih monitor 4K dengan ukuran 28 inch ke atas. Ukuran monitor yang besar akan memungkinkan Anda melakukan split screen dengan gambar yang tetap terlihat jelas sehingga Anda tidak akan melewatkan detail terkecil sekalipun. Dengan demikian, pekerjaan Anda juga akan bisa lebih cepat dan efisien.

Tipe Monitor

Panel kristal cair atau LCD saat ini tersedia dalam beberapa jenis. Setiap jenis panel tersebut memiliki kelebihan tersendiri sehingga perlu Anda pilih sesuai kebutuhan Anda. Berikut ini penjelasannya:

  • VA atau Vertical Alignment, cocok untuk Anda yang menggunakan monitor dengan menatapnya langsung dari depan. Hal ini dikarenakan jenis panel ini memberi tampilan dengan kontras yang tinggi jika dilihat dari depan. Hal ini membuatnya terlihat lebih jernih dan bagus dari depan. Meski begitu, Anda juga bisa mengatur pengaturan warna dan kecerahan layar sendiri menyesuaikan preferensi dan jarak pandang Anda.
  • IPS atau In Plane Switching, cocok untuk Anda yang sering berubah posisi selama bekerja. Layar ini memiliki sudut pandang yang lebar dan menyajikan kualitas gambar yang sama dari sisi manapun Anda melihatnya. Tidak hanya untuk bekerja dan nge-game, monitor jenis ini juga cocok untuk Anda menikmati film karena menampilkan grafis yang sangat baik.
  • TN atau Twisted Nematic, bisa menjadi pilihan untuk Anda yang memiliki budget terbatas. Monitor ini memiliki performa yang baik dalam hal kecepatan menampilkan gambar secara real time. Bahkan, Anda tidak perlu khawatir video akan mengalami delay meski harganya terbilang murah.

Akurasi Warna

Tidak bisa dipungkiri bahwa akurasi warna pada monitor akan sangat mempengaruhi kinerja Anda, terlebih bagi Anda yang bekerja sebagai video editor atau desain grafis. Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan akurasi warna dari monitor 4K.

Dalam beberapa tahun, monitor mengikuti standar pola warna RGB untuk pengaturan warnanya, dimana sRGB dianggap sangat akurat dan mencakup banyak warna yang tersedia, meski Anda akan menemukan bahwa Adobe RGB sedikit rumit karena range warnanya tidak sesuai dengan mata manusia.

Spesifikasi Monitor

Ada beberapa hal yang umum menjadi spesifikasi utama monitor yang harus diperhatikan. Beberapa hal tersebut adalah sebagai berikut:

  • Refresh Rate.
    Produsen monitor membuat monitor dengan refresh rate yang berbeda-beda, biasanya disesuaikan dengan peruntukan monitor itu sendiri. Misalnya, untuk monitor gaming biasanya memiliki refresh rate 144Hz, monitor biasa memiliki refresh rate 60Hz, dan banyak monitor 4K memiliki refresh rate 30Hz. Kamu bisa memilih refresh rate yang sesuai dengan penggunaan monitor. Jika kamu menggunakan monitor 4K untuk editing video maupun bermain game, maka refresh rate 30Hz akan membuatmu kesulitan. Maka, untuk kebutuhan tersebut pilih monitor 4K dengan refresh rate 60Hz atau lebih tinggi dari itu jika memungkinkan.
  • Response Time.
    Poin ini merupakan ukuran waktu piksel untuk berubah warna. Kebanyakan monitor lama mengalami masalah ghost effect akibat respons lambat saat piksel tidak bisa sinkron dengan pergerakan frame. Namun, monitor zaman sekarang telah meminimalisir masalah ini dengan range response time antara 1ms hingga 4ms.
  • Pengaturan layar.
    Meliputi pengaturan kecerahan layar, kontras layar, dan windows scaling. Umumnya monitor 4K dibuat dengan piksel yang lebih rapat, dimana hal ini memungkinkan monitor meningkatkan ukuran menu dan jendela layar untuk lebih mudah dibaca. Jika Anda sering menggunakan aplikasi yang mendukung windows scaling, maka fitur ini akan sangat membantu.

Fitur Tambahan

Banyak monitor 4K yang juga menambahkan fitur tambahan untuk membuat Anda semakin nyaman berlama-lama di depan layar. Bukan hanya menambah kenyamanan, produktifitas dan hasil kerja juga bisa meningkat dengan fitur-fitur tambahan ini. Apa saja?

  • G-Sync atau FreeSync.
    Untuk para pemain game, fitur ini akan sangat penting. Disebut juga sebagai adaptive sync, fitur ini bisa mencegah layar monitor mengalami tearing, kesalahan grafis, hingga kesalahan refresh rate. Dengan adanya adaptive sync ini, permainan game akan berjalan lancar, terutama untuk game yang membutuhkan gerak cepat.
  • Penyesuaian Backlight.
    Dengan adanya fitur ini, mata akan terasa nyaman karena adanya penyesuaian tone warna, termasuk di dalamnya kontras cahaya, warna dan kecerahan layar.
  • Built in Speaker.
    Anda mungkin sebaiknya mempertimbangkan untuk membeli monitor 4K yang telah dilengkapi built in speaker. Kelengkapan ini bisa cukup menghemat uang Anda karena Anda tidak perlu membeli perangkat speaker tambahan. Meski begitu, umumnya built in speaker tidak memiliki kualitas sebaik speaker eksternal, sehingga mungkin Anda juga bisa mempertimbangkan untuk melengkapi work station Anda dengan headset atau perangkat audio lainnya karena monitor 4K umumnya juga dilengkapi audio jack.
  • Eye Care.
    Ada beberapa monitor 4K yang dilengkapi teknologi low blue light dan flicker free. Teknologi ini bisa membuat mata semakin nyaman dan tidak cepat lelah selama menatap monitor. Anda juga bisa memastikan monitor yang Anda beli telah tersertifikai TÜV Rheinland untuk memastikan keamanan barang elektronik sesuai standar internasional.

10 Rekomendasi Monitor 4K Terbaik

Xiaomi Mi Curved Gaming Monitor 34"

Dengan layar ultrawide, Xiaomi Mi Curved Gaming Monitor 34" akan sangat cocok untuk Anda yang sedang mencari monitor 4K untuk gaming. Monitor ini memiliki refresh rate 144Hz dan waktu respon 4ms yang sangat cocok dipakai bermain game dengan kecepatan tinggi.

Desainnya berwarna full hitam yang elegan dengan tepian yang dilapisi poliuretan matte, membuat monitor ini terlihat mewah.

Harga Rp. 5.440.000-6.600.000

Lenovo L32p-30

Bagi Anda yang membutuhkan monitor 4K untuk kebutuhan desain grafis atau pekerjaan yang tidak membutuhkan kecepatan video, Lenovo L32p-30 bisa menjadi pertimbangan.

Monitor ini berukuran 31,5” dengan refresh rate 60Hz dan waktu respons 4ms akan nyaman untuk Anda gunakan karena memiliki gamut warna 90% DCI-P3 dan kerapatan piksel 140 dpi. Monitor ini juga nyaman di mata dengan fitur eye care-nya.

Harga Rp. 5.623.000-6.100.000

ViewSonic VX3211-4K-mhd

Baik untuk pekerjaan kantor maupun menikmati hiburan di rumah, ViewSonic VX3211-4K-mhd didesain khusus untuk kenyamanan mata Anda.

Resolusi monitor yang lebih tinggi dari Full HD ini menampilkan gambar yang jernih dengan warna-warna yang tajam sehingga mata Anda akan dimanjakan dengan warna-warni yang sangat kaya.

Dilengkapi fitur AMD FreeSync, monitor ini bebas dari efek tearing dan stuttering untuk pengalaman menonton yang menyenangkan.

Harga Rp. 5.341.900-6.161.000

ASUS ROG Strix XG438Q

ASUS ROG Strix XG438Q dengan ukuran panel wide screen 43” cocok untuk dijadikan sebagai monitor gaming. Refresh rate 120Hz dan AMD FreeSync mampu membuat Anda menikmati permainan dengan visual yang super smooth.

Ditambah dengan speaker bawaannya dan remote control, Anda bisa tenggelam dalam game kesukaan Anda dengan melakukan pengaturan jarak jauh tanpa repot.

Harga Rp. 17.299.000-20.930.000

Samsung 32" Odyssey Neo G8

Dengan ukuran layar 32” Ultra Wide, Samsung 32" Odyssey Neo G8 menghadirkan visual yang super smooth karena memiliki refresh rate 240Hz dan waktu respons 1ms. Bentuk layarnya yang melengkung membuat Anda bisa melihat semua sisi layar sejernih kristal tanpa kesulitan.

Harga Rp. 17.085.000-18.699.000

BenQ EL2870U

Anda tidak perlu khawatir mata menjadi lelah atau terganggu setelah berlama-lama bekerja dengan monitor 4K BenQ EL2870U, karena monitor ini telah dilengkapi fitur Eye Care, yaitu Flicker Free, Low Blue Light, dan Brightness Intelligent Plus Tech.

Port koneksinya pun lengkap, serta telah memiliki built in speaker untuk pengalaman multimedia yang maksimal.

Harga Rp. 5.395.000-7.788.000

Huawei MateView

Didesain stylish dan mewah, Huawei MateView bisa menjadi icon menarik di ruang kerja Anda. Monitor 4K ini memiliki 1,5 juta piksel ekstra pada layar 4K standar, dengan rasio screen to body hingga 94% membuat bezel monitor ini sangat tipis sehingga layar yang Anda lihat pun terasa lebih luas.

Monitor 4K ini cocok untuk Anda yang bekerja dengan editing video.

Harga Rp. 13.649.000-13.859.000

AOC U28P2U

AOC U28P2U dengan resolusi 4K Ultra-HD Definition 3840 x 2160 mampu membuat visual yang ditampilkan terlihat 300% lebih tajam dibandingkan monitor Full HD biasa.

Monitor menampilkan gambar yang detail sehingga ini bisa memudahkan Anda mengedit video maupun desain grafis yang bernuansa gelap dengan lebih mudah. Tidak hanya itu, layar ini juga memiliki fitur low blue mode untuk melindungi mata dari bahaya sinar biru.

Harga Rp. 4.212.000-4.815.000

MSI Optix MAG321CURV 31.5 Inch

Untuk kamu yang membutuhkan monitor 4K dengan ukuran besar, MSI Optix MAG321CURV 31.5 Inch bisa menjadi pilihan monitor jempolan. Desainnya yang keren, tidak hanya bisa menjadi penunjang pekerjaan, melainkan juga bisa membuat permukaan kerja Anda terasa luas.

Layarnya berbentuk kurva ala monitor gaming, dilengkapi banyak fitur untuk menampilkan gambar yang sangat detail sekaligus melindungi kesehatan mata dengan teknologi Anti Flicker dan Less Blue Light.

Harga Rp. 9.548.000-13.561.000

DELL P2721Q 27 Inch

Untuk Anda yang membutuhkan monitor untuk segala kebutuhan, DELL P2721Q 27 Inch bisa Anda pertimbangkan. Didesain dengan model yang efisien, ruang kerja Anda tetap terasa lega dengan kabel-kabel fleksibel yang mudah diorganisir.

Harga Rp. 6.616.900-7.149.000
From our editorial team

Monitor Komputer 4K, Hadir dengan Tampilan Lebih Jernih

Dengan kualitas gambar yang jernih dan detail, monitor komputer 4K bisa menjadi pilihan tepat untuk meningkatkan pengalaman penggunaan komputer Anda. Jangan ragu untuk memilih monitor komputer 4K yang sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda.