Bagi Pria Bertubuh Gemuk, Menemukan Pakaian yang Pas Terkadang Cukup Menyulitkan
Pakaian dapat memberikan gambaran terhadap bentuk badan Anda. Bagi pria atau wanita bertubuh gemuk umumnya kesulitan tampil gaya, modis ataupun keren. Bahkan tak jarang sering merasa tak percaya diri sehingga memilih untuk tidak peduli dengan penampilan diri sendiri.
Meskipun begitu bukan berarti bertubuh gemuk tidak bisa tampil baik. Untuk mendapatkan penampilan istimewa, sebaiknya perhatikan setiap detail busana dan pilihan pakaian yang pas dengan bentuk tubuh.
Hindari Cara Berpakaian Seperti Ini, Ya
Terdapat Motif Besar
Umumnya banyak pria menyukai kaos dengan gambar-gambar unik dan menarik. Meskipun begitu bagi Anda yang memiliki tubuh berisi sebaiknya memperhatikan motif beserta ukurannya. Hal ini dikarenakan gambar dalam ukuran besar dapat menimbulkan kesan terlihat lebih besar dan lebih lebar lagi.
Jangan Terlalu Banyak Lapisan
Teknik layering atau memakai beberapa lapis pakaian pada pakaian umumnya dapat memberikan kesan peningkatan volume badan. Bagi pria bertubuh gemuk, sebaiknya jangan menggunakan teknik ini. Hal ini dikarenakan volume badan bisa bertambah sehingga terlihat semakin besar.
Anda dapat memilih menggunakan gaya simpel untuk menyamarkan bentuk tubuh. Jika Anda ingin menggunakan jaket sebaiknya pilihlah yang berbahan tipis dan ringan agar tidak memberikan efek semakin gemuk pada penampilan Anda.
Jangan Mengekspos Bagian Tubuh Terlalu Banyak
Memilih pakaian bagi pria gemuk sebaiknya jangan sampai memperlihatkan bagian tubuh yang mempunyai lipatan lemak cukup banyak, seperti perut, betis, dan lengan. Hal ini dikarenakan lawan bicara Anda dapat dengan mudah tertuju pada bagian terbuka tersebut. Selain itu, hindari menggunakan busana berbahan tebal agar tidak semakin terlihat berat dan menonjolkan bentuk tubuh.
Pakaian yang Kebesaran
Kunci gaya berpakaian ideal ada pada ukuran yang sesuai. Pria bertubuh gemuk sebaiknya menggunakan pakaian yang pas di badan, tetapi tidak terlalu ketat atau kebesaran. Pakaian terlalu ketat justru dapat memperlihatkan tonjolan pada tubuh, sementara pakaian yang kebesaran dapat membuat tubuh terlihat aneh dan lebih gemuk.
Ukuran pakaian yang cocok untuk tubuh gemuk adalah regular fit, plus size, atau menjahitkan sendiri sesuai ukuran tubuh.
10 Rekomendasi Fashion untuk Pria Bertubuh Gemuk
Okechuku Felix Jumbo Bawahan Celana Joger Pria (Big Size)
Bagi pria gemuk sebaiknya jangan memilih celana panjang yang kekecilan ataupun terlalu ketat sehingga kaki Anda tidak terlihat semakin gemuk. Untuk itu sebaiknya pilihlah celana wide leg atau straight cut agar kesan lebar kaki dapat berkurang.
Okechuku Felix Jumbo Bawahan Celana Joger Pria (Big Size) merupakan Joger pants yang cocok dikenakan dalam segala macam aktivitas. Celana ini terbuat dari material baby terry dan memiliki desain trendi dengan saku di bagian kiri dan kanan serta terdapat variasi karet pada bagian ujung kaki.
Okechuku Felix Jumbo Bawahan Celana Joger Pria (Big Size) mempunyai tekstur halus dan nyaman dipakai dan tersedia dalam warna hitam, navy, abu tua, dan abu muda.
VM Kaos Polos JUMBO Singlet Big Size Jumbo
Kaos singlet berukuran jumbo ini bisa jadi pilihan bagi Anda. Kaos polos ini terbuat dari bahan katun yang nyaman dikenakan untuk beragam aktivitas. Kaos ini memiliki desain trendi dengan detail round neckline bermodel simpel. Tersedia dalam ukuran M sampai 5XL dengan beragam warna netral.
MAXMILLIAN - Kemeja Pria Big Size
Kemeja dari MAXMILLIAN merupakan pilihan tepat bagi pria dengan tubuh berisi. Kemeja ini terbuat dari bahan katun yang bagus, halus, dingin, dan nyaman dikenakan. Terdapat pilihan warna hitam dan navy yang menawan.
WGB Kemeja Big Size Jumbo Kemeja Pria - Black Triangle
WGB Kemeja Big Size Jumbo Kemeja Pria - Black Triangle merupakan kemeja dari material katun berdesain trendi. Kemeja ini menggunakan kancing tersembunyi di bagian depan. Cocok digunakan untuk acara formla yang bisa dipadukan dengan celana bahan. Kemeja ini memiliki pilihan ukuran XL, 2XL, 3XL, 4XL, 5XL, 6XL yang dapat memudahkan Anda dalam memilihnya.
Texan Exclusive Jeans - Celana Jeans Panjang Pria Jumbo Big Size
Texan Exclusive Jeans - Celana Jeans Panjang Pria Jumbo Big Size merupakan pilihan tepat untuk Anda. Terbuat dari bahan jeans yang tidak stretch/tidak melar. Celana ini cocok untuk pria gemuk untuk mendapatkan penampilan yang sempurna. Tersedia dalam 4 warna, yaitu hitam, biru jeans, biru tua, blue black, dan light blue dengan ukuran 27-44.
Kemeja Jumbo Dilan PP 2 Warna Pria Big Size
Kemeja Jumbo Dilan PP 2 Warna Pria Big Size terbuat dari bahan berkualitas cotton popline will yang tidak melar dan nyaman dipakai. Kemeja ini muat untuk berat badan 80 - 95 kg dan tersedia dalam warna putih dan navy.
Happyshop27 Kemeja Jumbo TC-ERIC 2 Warna /HEM Pria Big Size
Salah satu produk yang bisa jadi pilihan adalah Kemeja Jumbo TC-ERIC 2 Warna /HEM Pria Big Size dari Happyshop27. Kemeja lengan pendek ini membuat tampilan Anda menarik. Kemeja ini menggunakan kombinasi batik voil asli pada bagian kerah, lengan, dan saku. Tersedia dalam ukuran 2XL - 3XL dengan pilihan 4 warna yaitu hitam, navy, marun dan abu-abu.
Jfashion Timotti Training Celana Panjang Jogger Pria (Big Size)
Anda kebingungan mencari celana untuk berolahraga? Jangan khawatir, Jfashion Timotti Training Celana Panjang Jogger Pria (Big Size) punya ukuran yang paling pas untuk tubuh berisi Anda. Jogger pants ini terbuat dari material baby terry yang nyaman dikenakan. Celana ini memiliki desain trendi dengan tali pinggang elastis dan kantong samping serta belakang. Padankan dengan kaos berwarna senada untuk tampilan yang lebih fashionable saat berolahraga.
Zero One Store Kaos Distro Atasan Kaos Pria Big Size Jumbo
Zero One Store Kaos Distro Atasan Kaos Pria Big Size Jumbo merupakan kaos dari bahan katun yang nyaman dikenakan. Tersedia dalam ukuran yaitu 3XL, 4XL, 5XL, 6XL, dan 7 XL.
S. C. Celana Chino Big Size Jumbo Pria
Pria berbadan gemuk sangat tepat mengenakan celana model straight cut yang lebarnya sama dari atas sampai ke bawah. Hindari menggunakan skinny jeans yang dapat memperjelas lekukan pinggang, paha, dan kaki. Selain itu, jauhi juga celana cut bray atau boot cut yang dapat memberikan kesan kaki terlihat lebih besar dari biasanya.
S.C. Celana Chino Big Size Jumbo Pria merupakan celana jumbo yang terbuat dari bahan catton scoot yang adem, nyaman, dan tidak luntur. Dilengkapi dengan kancing dan resleting berkualitas. Celana ini tersedia dalam warna abu-abu dan mocca dengan ukuran 35-36, 37-38, 39-40, dan 41-42.
Selain Pakaian yang Tepat, Tampil Percaya Diri Wajib Banget!
Ukuran tubuh seringkali jadi masalah yang cukup mengganggu bagi sebagian orang, apalagi bagi orang-orang yang memiliki ukuran besar. Namun sebenarnya tidak hanya dari pakaian saja yang bisa disiasati. Hal utama adalah rasa percaya diri yang harus ditanamkan dalam diri sehingga mengenakan pakaian apa pun akan terasa lebih nyaman.