Pernikahan Adalah Momen Kebahagiaan yang Ditunggu-tunggu
Pernikahan merupakan salah satu peristiwa paling penting dalam kehidupan setiap orang. Peristiwa yang diharapkan hanya terjadi sekali dalam seumur hidup ini, sering dirayakan dengan cara yang istimewa.
Sebagai salah satu momen penting, banyak orang mempersiapkan bujet khusus untuk pernikahan. Acara pernikahan selalu dirancang sedemikian rupa agar memberikan kesan tidak hanya untuk para tamu undangan, namun terutama kedua mempelai yang berbahagia.
Oleh karena itu, hampir semua orang selalu menyiapkan segala hal tentang pernikahan dengan sebaik mungkin. Mulai dari dekorasi, catering, undangan, hingga gaun pengantin dipersiapkan sedemikian rupa agar momen bahagia tersebut bisa dikenang dengan indah.
Memilih Model Gaun Pengantin Gampang-gampang Susah, Pilihlah Sesuai Bentuk Tubuh
Gaun pengantin adalah salah satu aspek paling penting yang dipersiapkan dengan sangat baik dan hati-hati. Namun, memilih gaun pengantin juga memiliki tantangan tersendiri. Menemukan gaun pengantin yang sempurna dan pas sesuai dengan keinginan bisa dikatakan cukup sulit.
Banyak orang yang kesulitan menemukan gaun pengantin yang pas. Ada yang menyukai model gaun pengantin dengan potongan leher yang rendah, namun ketika digunakan untuk orang dengan dada yang besar potongan gaun dengan leher yang rendah tidak begitu cocok untuk dikenakan.
Untuk Anda yang sedang mencari gaun pengantin, ada baiknya Anda mengenali dengan baik bentuk tubuh Anda. Agar lebih mudah dalam mencari gaun pengantin yang pas. Sesuaikan model gaun pengantin dengan bentuk tubuh yang Anda miliki.
Model Sabrina/Off-Shoulder
Model gaun pengantin off-shoulder atau sabrina adalah jenis potongan d imana gaun terbuka di bagian leher hingga sebatas bahu. Kelebihan dari gaun jenis ini adalah mampu menunjang penampilan untuk Anda yang memiliki ukuran tubuh yang tidak terlalu tinggi. Dengan menonjolkan bagian leher dan menggunakan gaun dengan panjang hingga menutupi kaki, fokus orang-orang akan teralihkan ke tubuh bagian atas.
Akali kekurangan tinggi badan Anda dengan menggunakan sepatu hak tinggi. Jenis gaun ini cukup populer di tahun awal 90-an. Namun sekarang, jenis gaun berpotongan rendah ini kembali diminati oleh banyak calon pengantin.
Model Lengan Panjang
Untuk Anda yang memiliki bentuk tubuh yang berisi, menggunakan gaun dengan model lengan panjang akan membantu Anda terlihat lebih proporsional. Bagian lengan yang besar cenderung akan tertutupi apabila Anda menggunakan gaun dengan model lengan panjang. Agar tidak terlalu mencolok, Anda bisa memilih gaun dengan warna pastel atau putih yang simple namun tetap anggun. Anda bisa memfokuskan gaun pada motif payet atau motif brokat yang unik nan cantik.
Model Kebaya
Sebagai negara dengan nuansa kebudayaan yang kental, gaun pernikahan dengan sentuhan tradisional tentu masih menjadi favorit banyak orang. Model kebaya semakin banyak digunakan sebagai gaun pengantin. Kebaya modern telah dimodifikasi sedemikian rupa agar tetap bisa mengikuti tren dan perkembangan zaman. Model kebaya banyak dipilih karena dapat memadukan unsur tradisional namun tetap memiliki kesan modern yang anggun dan cantik.
Terdapat berbagai jenis model kebaya yang dipadupadankan dengan berbagai kain tenun tradisional maupun kain batik. Pilihlah model kebaya dengan motif brokat yang sederhana dengan aksesoris yang minimal. Pancarkan aura cantik dan anggun Anda melalui kesederhanaan model dan motif.
Model Tanpa Lengan
Untuk Anda yang menyukai model gaun Eropa, Anda bisa memilih model gaun tanpa lengan. Gaun tanpa lengan cocok untuk Anda dengan postur tubuh yang tinggi. Model gaun tanpa lengan bisa menonjolkan bagian atas tubuh Anda sehingga pas dipandang. Anda bisa memilih gaun dengan warna-warna netral seperti putih dan pastel.
Model Brokat
Model gaun brokat banyak digunakan oleh orang-orang yang ingin memadukan unsur tradisional dan modern dalam satu kesatuan. Gaun brokat biasanya dipadupadankan dengan payet mutiara di bagian leher. Aksen ini sangat simpel namun tetap bisa menambah keanggunan Anda di hari istimewa.
Model Rok Mengembang/Ruffles
Model gaun pengantin tidak hanya fokus pada leher ataupun lengan saja. Banyak dari gaun pengantin juga memodifikasi bagian rok. Untuk Anda dengan ukuran kurus dan tinggi, agar terlihat berisi, Anda bisa menggunakan model gaun pengantin dengan bentuk rok mengembang atau biasa disebut dengan rok ruffles.
Untuk Anda yang memiliki tinggi badan pendek hingga sedang, Anda bisa memilih gaun dengan panjang rok hingga lutut. Sedangkan untuk Anda dengan tubuh yang tinggi, Anda bisa memilih gaun dengan panjang rok hingga mata kaki.
Ingin Tampil Cantik di Hari Bahagia? Kenali Material Gaun Pengantin yang Digunakan
Agar di hari bahagia penampilan Anda bisa maksimal dan menawan, ada baiknya Anda mengenali jenis bahan yang biasa digunakan untuk gaun pengantin. Umumnya, ada dua jenis bahan yang digunakan untuk membuat gaun pengantin.
Ada bahan yang khusus berfungsi untuk membentuk bentuk tubuh pengantin, bahan ini dinamakan structured fabric. Selain itu, ada pula bahan yang yang memang berfungsi sebagai ornamen pendukung yang menegaskan sisi cantik dan elegan dari gaun pengantin, bahan ini biasa disebut dengan soft fabric.
Setiap bahan memiliki kelebihan dan kelemahannya masing-masing. Pastikan Anda memahami jenis bahan yang akan digunakan untuk gaun pengantin Anda. Jangan sampai hari bahagia menjadi tidak sempurna karena salah memilih bahan. Yuk cek beberapa jenis bahan berikut yang biasa digunakan sebagai bahan gaun pengantin!
Velvet
Bahan velvet atau sering dikenal dengan sebutan bahan beludru. Bahan velvet premium biasanya terbuat dari benang sutra. Namun, kini ada beberapa pilihan bahan velvet dengan harga yang lebih murah. Bahan velvet yang lebih murah ini biasanya menggunakan serat dari kapas. Bahan velvet disukai karena karakteristiknya yang hangat.
Orang-orang Eropa banyak menggunakan bahan ini untuk menghangatkan diri. Zaman dahulu, bahan velvet hanya digunakan oleh kaum bangsawan. Namun seiring dengan semakin berkembangnya teknologi, velvet kini juga digunakan oleh kalangan rakyat biasa.
Lace
Lace adalah bahan yang dibuat dengan bentuk jaring dan sulaman yang membentuk motif floral pada seluruh permukaannya. Dulu, bahan lace banyak dibuat menggunakan tangan sehingga harganya jauh lebih mahal dibanding kain lainnya. Saat ini, lace banyak dibuat dengan menggunakan mesin sehingga harganya sudah relatif lebih murah.
Bahan lace masih menjadi favorit beberapa orang sebagai bahan untuk gaun pengantin karena motif floralnya yang cantik dapat memberikan kesan elegan pada pemakainya. Anda bisa memadupadankan bahan lace dengan kain cerutti maupun diamond dan membuat gaun dengan model rok ruffle maupun flare.
Satin
Bahan satin memiliki tekstur mengkilat yang lembut dan jatuh. Bahan satin terbuat dari kombinasi sutra dan serat sintetis. Bahan ini memiliki karakteristik jatuh saat digunakan sehingga bagus untuk membentuk tubuh. Terdapat kesan glamor dan mewah ketika Anda menggunakan bahan ini. Untuk kesan simpel yang anggun dan mewah, Anda bisa menggunakan bahan ini.
Sifon
Sifon adalah salah satu jenis bahan yang menjadi favorit para calon pengantin. Dengan karakteristik bahannya yang tipis, transparan, ringan dan lembut, bahan ini mampu memberikan kesan sederhana yang anggun dan elegan. Terlebih bahannya yang jatuh dan tidak mudah kusut, membuat gaun ini akan sangat cantik dipadupadankan dengan bahan lace sebagai atasan.
Dupioni
Dupioni sering disebut juga rough thai sutra. Bahan yang mirip dengan shantung ini memiliki tekstur yang kasar namun mengkilap jika dilihat. Bahan ini dapat memberikan kesan mewah yang elegan, sehingga seringkali menjadi favorit banyak orang untuk digunakan sebagai bahan gaun pengantin.
Tafetta
Bahan tafetta memiliki karakteristik halus yang bergelombang. Sering diaplikasikan sebagai bahan rok pada gaun pengantin. Bahan ini mampu memberikan kesan mewah yang cantik pada gaun pengantin. Kain ini terbuat dari serat sintetis yang menunjukkan dengan jelas serat bahannya sehingga memberikan kesan perubahan warna dari sudut tertentu. Untuk Anda yang berencana membuat gaun pengantin dengan model rok penuh, bahan ini adalah pilihan yang tepat.
Organza
Bahan ini memiliki karakter mirip dengan taffeta namun lebih tebal dan lebih kaku dari chiffon. Bahan organza juga bagus untuk digunakan untuk membuat model rok yang menggembung dan penuh. Model kain ini akan sangat cantik dan terlihat elegan dengan desain minimalis tanpa aksesoris. Untuk Anda yang memiliki ukuran tubuh besar, sebaiknya menghindari bahan organza karena akan membuat Anda terlihat lebih besar dan berisi.
Tulle
Kain tulle cukup mudah dikenali, kain ini memiliki karakteristik berjaring dengan permukaan berlubang kecil. Kain ini cukup ringan dan tipis sehingga biasanya kain ini diaplikasikan sebagai bagian luar rok gaun pengantin yang memberikan aksen menggembung pada rok. Kain ini terbuat dari serat seperti nilon, rayon dan sutra. Kain tulle memiliki banyak jenis, di antaranya kain tulle polos dan kain tulle glitter yang mengkilap. Untuk gaun pengantin, ada baiknya Anda menggunakan jenis kain tulle polos.
5 Gaun Pengantin Artis Terkenal Indonesia Ini Bisa Jadi Referensi Kamu
Nagita Slavina
Siapa yang tak mengetahui pernikahan Raffi Ahmad dengan Nagita Slavina. Pernikahan yang disiarkan secara langsung di salah satu televisi wasta ini sangat menyedot perhatian hampir seluruh masyarakat Indonesia. Salah satu yang cukup disoroti adalah gaun pengantin yang digunakan oleh Nagita Slavina.
Prosesi pernikahan sendiri terdiri atas beberapa bagian acara diantaranya prosesi sungkeman, siraman, akad nikah dan resepsi. Di acara sungkeman hingga akad nikah, Nagita Slavina tampil cantik dengan busana adat jawa. Nagita menggunakan kebaya rancangan Biyan Wanaatmadja yang memadukan kebaya berbahan katun yang dipadu padankan dengan bawahan yang terbuat dari kain batik.
Untuk gaun pengantin tradisional seperti kebaya, ada baiknya Anda memadupadankan bagian rok dengan menggunakan kain batik. Sedangkan untuk acara resepsi, Nagita menggunakan kebaya modern berwarna pink dengan sentuhan modern di setiap potongan lengan dan kerahnya.
Untuk gaya gaun pengantin tradisional, Anda bisa meniru gaya Nagita Slavina dengan memilih model dan bahan kebaya yang digunakan.
Raisa
Salah satu pernikahan paling fenomenal di tahun 2017 adalah pernikahan Raisa dengan Hamish Daud. Pasangan artis yang sama-sama berwajah rupawan ini tentu sangat menarik perhatian seluruh masyarakat Indonesia.
Di acara akad nikah, Raisa menggunakan busana tradisional Jawa Barat rancangan Vera Anggraini. Kebaya yang digunakan raisa memiliki model bawahan yang menjuntai panjang membentuk sedikit ekor. Warna yang dipilih adalah warna putih terang yang netral dan menambah angguna penampilan Raisa.
Sedangkan untuk acara resepsi, Raisa menggunakan gaun rancangan Jenny Packham. Raisa memilih gaun pengantin berwarna peach dengan aksen bunga transparan di bagian bahu dan model rok panjang menjuntai yang elegan. Model gaun resepsi yang digunakan Raisa memberikan kesan santai namun tetap anggun can membuat Raisa kelihatan tampil begitu sederhana dan cantik.
Sandra Dewi
Sandra Dewi memilih tema Disney pada gaun pengantin yang dikenakannya. Dengan pilihan warna serba putih, Sandra Dewi mewujudkan impiannya untuk menjadi princess a la Disney di hari bahagianya.
Dengan mengenakan gaun rancangan Adrian Gan, gaun pengantin yang dibuat memiliki aksen kotak seperti jala yang berkilauan, dihiasi dengan ornamen kristal, Sandra Dewi terlihat begitu anggun dan cantik. Ekor gaun yang panjang membuat gaun pengantin model ini terlihat begitu megah nan mewah. Model balon pada lengan juga menambah kesan bak putri raja.
Chelsea Olivia
Salah satu pernikahan yang juga menyita perhatian publik adalah pernikahan Chelsea Olivia dengan Glen Alinski. Chelsea terlihat sangat mempersiapkan betul konsep pernikahan impian yang mewah dan anggun.
Chelsea menggunakan gaun rancangan Hian Tjen dengan potongan leher sabrina dan detail lacey dan bentuk rok mengembang yang memberikan volume pada bentuk tubuh Chelsea yang mungil. Gaun dengan berat 20 kg ini bertatahkan 2500 kristal Swarovski yang terkenal. Tak hanya itu, salah satu yang menarik perhatian adalah sepatu hak tinggi dengan nuansa perak yang dilapisi oleh Swarovski.
Ashanty
Untuk Anda yang menginginkan konsep gaun pengantin tradisional, Anda bisa meniru gaun pengantin dari pernikahan Anang dan Ashanty. Ashanty memadukan kebaya tradisional dengan sentuhan modern pada siluet dan bustier-nya. Model kebaya kutu baru dengan bawahan rok dari batik tulis Madura dipilih sebagai gaun akad pernikahan.
Sedangkan pada saat resepsi, Ashanty memilih gaun berwarna hijau dengan potongan leher rendah dan rok ruffle terbuat dari batik. Untuk Anda yang sedang mencari Inspirasi gaun pengantin yang mengombinasikan unsur budaya tradisional dengan modern, Anda bisa meniru gaya busana pengantin Anang dan Ashanty.
Tampak Cantik dengan Gaun Pengantin, Sekali untuk Seumur Hidup
Nah, dengan beragam serba-serbi dan model gaun pengantin di atas kini Anda tidak terlalu bingung, kan. Gaun-gaun cantik memang terlihat sangat indah, namun ingat jangan korbankan kenyamanan Anda. Tidak mau kan, Anda harus terpaksa tersenyum padahal gaun pengantin yang Anda kenakan menyiksa?