Baca juga

Celana Tidak Hanya Stylish, tapi juga Nyaman untuk Wanita

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Mengikuti perkembangan dunia fashion yang sangat dinamis menjadi hal yang sangat lumrah bagi setiap wanita. Mereka selalu ingin tampil dengan gaya terkini dan mengenakan outfit yang sedang hits di masa itu. Meski fashion terus berubah dengan cepat dari tahun ke tahun, ada beberapa item yang timeless alias tidak lekang dimakan zaman lho.

Celana termasuk di antaranya. Bagi wanita, celana adalah pilihan yang tepat untuk tampil kece namun tetap nyaman. Kamu bisa mengenakan celana dalam berbagai kesempatan, mulai dari kasual hingga formal. Bergaya dengan celana akan membuat look-mu lebih segar dan kelihatan berbeda lho. Apalagi saat ini ada begitu banyak model celana dengan pilihan warna yang beragam.

Memilih Celana Sesuai Bentuk Tubuh Itu Penting

Straight Leg Pants Buat Si Pinggul Besar

Sumber gambar https://www.pinterest.com

Wanita berpinggul besar biasanya bingung memilih celana yang pas dengan bentuk tubuh mereka. Jika tidak menemukan model celana yang benar, bentuk tubuh bisa terlihat kurang proporsional. Straight leg pants dengan model cutbray atau boot cut bisa menjadi pilihan yang pas untukmu.

Hindari celana dengan model tertentu seperti skinny jeans yang terlalu ketat atau baggy pants yang terlalu longgar. Kedua celana ini akan membuat pinggulmu semakin kentara. Selain itu, hindari terlalu banyak aksen dan kantong pada bagian pinggul agar perhatian orang tidak langsung tertuju pada pinggulmu.

Celana Terang Jika Pinggulmu Kurang Berisi

Sumber gambar https://www.popsugar.com/

Jika punya pinggul besar membuatmu sulit memilih celana yang tepat, demikian dengan pinggul kecil dan pantat datar. Untuk menyiasati hal ini dan membuat pinggul terlihat lebih berisi, pilih celana dengan warna yang terang. Potongan pinggang yang rendah juga akan membantu proporsi tubuh terlihat lebih seimbang. Kamu juga bisa menonjolkan pergelangan kakimu agar terlihat lebih feminin.

Kalau Pahamu Besar, Pilih Celana Lebar Saja

Sumber gambar https://www.pinterest.com/

Tutupi pahamu yang besar dengan celana berpotongan lebar. Celana model kulot yang bentuknya lurus dari pinggang hingga ke mata kaki akan membuat kakimu terlihat lebih ramping. Buat kamu yang bermasalah dengan ukuran paha besar, hindari mengenakan celana model skinny yang semakin mengecil ke bawah. Celana seperti ini hanya akan membuat pahamu terlihat semakin besar dan menonjol.

Wanita Chubby Bisa Bergaya Dengan Celana Slim Fit

Sumber gambar pinterest.com

Jangan biarkan tubuh gemuk menjadi penghalang untukmu tampil stylish mengenakan celana. Ada satu trik jitu yang bisa kamu terapkan. Pilih celana slim fit yang tidak terlalu ketat namun juga tidak terlalu longgar.

Celana dengan potongan pinggang yang pas akan terasa nyaman dipakai dan enak dilihat. Jenis celana yang harus kamu hindari adalah celana berbahan tebal karena akan membuat kakimu terkesan semakin lebih berisi.

Skinny Jeans, Sahabat Baik Si Tubuh Mungil

Sumber gambar https://www.pinterest.com/

Masalah utama bagi mereka yang bertubuh mungil saat memilih celana adalah kekhawatiran bahwa tubuhmu akan terlihat semakin pendek. Namun celana model skinny akan membuat kakimu terlihat lebih jenjang.

Kamu juga bisa memilih celana high waist atau berpinggang tinggi dengan garis lipatan berbentuk vertikal. Padukan celana ini dengan sepatu atau sandal high heels untuk memberi kesan kakimu yang lebih panjang. Sementara itu jenia celana yang harus kamu hindari adalah celana baggy, celana kulot, dan celana model crop dengan pinggang rendah.

Inspirasi Outfit Dengan Celana dari Selebgram Populer

Alodita

Sumber gambar www.ussfeed.com

Gaya santai dan effortlessly stylish menjadi ciri khas blogger dan selebgram Andra Alodita. Tetap sederhana dengan celana jeans dan kemeja putih, Alodita berhasil tampil kece dengan padu padan sepatu boot dan sapuan make up tipis. Style kasual ini bisa dipakai sehgala usia untuk menemani kamu ke berbagai kesempatan santai. Tidak berlebihan, namun tetap enak dipandang!

Gita Savitri Devi

Sumber gambar www.ussfeed.com

Kamu yang berhijab wajib banget cek gaya Gita Savitri Devi yang selalu up to date. Ciri khas dari penampilan Gita adalah gayanya yang simpel dengan warna-warna netral dan tidak banyak perpaduan warna mencolok.

Lihat saja gaya monokromnya saat memadukan celana slim fit berwarna gelap dengan long cardi sweater dan hijab berwarna senada. Untuk melengkapi penampilan santainya, Gita memilih sepasang sandal berwarna nude dan no makeup make up yang sedang populer di kalangan anak muda. Bisa ditiru nih!

Yumna Kemal

Sumber gambar www.ussfeed.com

Terakhir ada selebgram nyentrik dengan perpaduan outfit serba oversized, Yumna Kemal. Kamu yang sedang gandrung dengan gaya streetwear bisa mencuri inspirasi beberapa OOTD Yumna lho. Perpaduan warna hitam dan putih dengan sentuhan warna cerah membuat penampilan Yumna semakin hidup dan segar.

Ditambah dengan pemilih latar belakang yang apik, foto yang dihasilkan pun semakin estetik. Tidak lupa Yumna juga mengenakan makeup tipis di wajah agar tidak terlihat berlebihan.

Rekomendasi Celana Wanita Terkini dari Shopee Agar Gayamu Makin Kece

Palazzo Highweist Kulot

Palazzo Highweist Kulot adalah celana pertama yang direkomendasikan untukmu. Kulot berpotongan lurus ini cocok buat kamu yang punya pinggul dan paha besar.

Bisa dipakai oleh semua bentuk tubuh karena tersedia dalam ukuran S hingga XXL. Kamu tinggal pastikan saja ukurannya agar sesuai dengan kakimu.

Pilihan warna yang tersedia untuk kulot ini juga cukup beragam lho. Untuk memastikan gayamu tetap kece dan stylish, kamu bisa memilih warna broken white, cream, black, army, maroon, greay, navy, dan mint. Padukan dengan atasan dan alas kaki yang serasi dengan gaya yang kamu inginkan.

Harga: Rp. 70.000-150.000

Azza Cutbray by Oclo

Celana cutbray identik dengan gaya vintage dan dipopulerkan oleh penyanyi legendaris, mendiang Elvis Presley. Meski sempat menghilang dari peredaran karena dianggap kuno, kini celana cutbray kembali menemukan popularitasnya, terutama di kalangan wanita. Dengan padu padan yang tepat, kamu bisa menciptakan gaya modern dengan celana ini, lho.

Azza Cutbray dari Oclo Official bisa jadi pilihan menarik untukmu. Celana ini terbuat dari bahan American Drill berkualitas yang nyaman dipakai dan bisa bertahan lama.

Ada dua ukuran yaitu L dan XL yang bisa kamu pilih sesuai dengan ukuran tubuhmu. Ragam pilihan warnanya juga sangat menggoda lho. Antara lain ada mocca, ivory, army, dark gray, black, dan broken white.

Harga: Rp. 80.000-100.000

Honie Pants by Oclo

Celana berbahan kain adalah pilihan yang pas untuk menciptakan gaya yang formal dan elegan, namun tidak kaku. Kamu bisa memadukannya dengan berbagai macam model atasan mulai dari T-shirt, blus, hingga kemeja. Yuk, eksperimen gaya stylish dengan celana ini.

Honie Pants by Oclo adalah celana yang terbuat dari bahan Scuba premium berkualitas. Celana ini hadir dalam ukuran all size dengan panjang 94 cm dan lingkar pinggang 70 sampai 110 cm. Pilihan warna untuk celana ini sangat menarik seperti putih, hitam, soft khaki, mocca, dan navy.

Harga: Rp. 85.000-150.000

CS - Clowny Cargo Baggy Pants American Drill

Baggy pants yang serba longgar dengan banyak kantong sangat cocok buat kamu yang punya pinggang kecil dan kaki yang ramping. Bahan yang tebal dan banyaknya aksesori memberi kesan kaki lebih berisi. Selain itu celana ini juga sempurna untuk menciptakan gaya boyish atau tomboy.

CS - Clowny Cargo Baggy Pants American Drill adalah produk yang layak kamu lirik. Bahan pembuat celana ini adalah American Drill berkualitas yang tebal tidak melar, adem, dan sangat nyaman dipakai. Untuk pilihan warnanya sendiri ada black, moka, navy blue, army, beige, camel, khaki, grey, latte dan milo. Padukan dengan kemeja polos dan sneakers untuk gaya smart kasual pada kesempatan semi formal.

Harga: Rp. 35.000-150.000

GFS Plain Boyfriend Jeans Basic

Tidak peduli berapa lama waktu berlalu, celana jeans tidak akan terlihat kuno. Itulah mengapa celana ini disebut sebagai salah satu item fashion yang timeless. Boyfriend jeans termasuk jenis celana jeans yang sangat populer saat ini.

GFS Plain Boyfriend Jeans Basic terbuat dari bahan jeans washed tebal yang berkualitas. Potongannya yang lurus memberi kesan berbeda pada penampilanmu, tidak seperti saat kamu mengenakan jeans ketat.

Ukuran yang tersedia untuk celana ini adalah 27 sampai 30, sementara untuk pilihan warnanya ada biru muda (light), biru sedang (medium), dan biru tua (dark blue).

Harga: Rp. 50.000-150.000

AFI - EC - Celana Doty Basic Pants Scuba

Di antara banyaknya model celana wanita yang sedang tren saat ini, basic pants termasuk yang wajib kamu miliki. Warna polosnya memberi kesan elegan dan chic pada penampilan. Mau gaya casual atau formal, tinggal pilih saja atasan yang sesuai.

AFI - EC - Celana Doty Basic Pants Scuba adalah produk yang kami rekomendasikan untukmu. Celana ini terbuat dari bahan scuba latex HD yang adem, nyaman, dan stretch. Celana dengan panjang 60 cm ini hadir dalam ukuran all size fit to L. Sedangkan pilihan warna yang tersedia adalah mustard, abu, hitam, merah, maroon, army, navy, putih, cream, dan coklat.

Harga: Rp. 30.000-115.000

CS-Baggy Pants All Size Celana Kerja Chinos

Meski namanya adalah baggy pants, celana ini sama sekali tidak kedodoran saat dikenakan lho. Potongannya yang simpel justru sangat cocok untuk kamu kenakan saat pergi ke kantor. Nama produknya adalah CS- Baggy Pants All Size Celana Kerja Chinos.

Celana ini terbuat dari bahan American Drill Grade A berkualitas yang sangat nyaman dipakai. Pilihan warnanya yang sangat beragam membuatmu bebas berkreasi dengan berbagai gaya. Warna-warna yang bisa kamu pilih antara lain adalah moka, khaki, navy blue, black, army, camel, milo, grey, silver, beige, latte, dusty pink, dan mustard.

Harga: Rp. 35.000-140.000

Willy Cullotes by Oclo

Satu lagi rekomendasi kulot dari bran lokal ternama, Oclo. Kali ini nama produknya adalah Willy Cullotes. Kulot dengan potongan lurus dan model longgar ini terbuat dari bahan canvas twill berkualitas. Adem dan menyerap keringat, kamu pasti nyaman mengenakan celana ini.

Panjang celana adalah 96 cm yang muat hingga ukuran L. Pilihan warna basic dan netral seperti black, milo, dan cream membuat kulot ini mudah dipadukan dengan atasan dan alas kaki warna apa saja lho. Kamu akan terlihat chic dan stylish dengan item fashion yang satu ini.

Harga: Rp. 100.000-115.000

Lucy Culloute Jeans

Rekomendasi produk berikutnya adalah kulot jeans yang sedang populer saat ini. Lucy Culloute Jeans adalah celana longgar dengan model kekinian yang bisa membuat penampilanmu semakin menarik.

Kulot terbuat dari bahan tebal original non stretch, sehingga tidak akan molor meski sudah dicuci berulang kali. Panjang celana adalah 90 cm, tersedia dalam ukuran 27 sampai 30. Kulot kece ini hanya tersedia dalam satu warna saja yaitu dark navy.

Harga: Rp. 180.000-200.000

Doty Basic Pants Celana Crep

Produk terakhir yang direkomendasikan adalah Doty Basic Pants Celana Crep. Celana warna polos ini tersedia dalam banyak varian pilihan seperti maroon, hitam, milo, navy, moka, abu tua, hitam, army, dan masih banyak lagi.

Celana terbuat dari bahan crepe dan scuba tebal berkualitas. Cocok untuk melengkapi gayamu, baik untuk kesempatan formal maupun kasual. Modelnya yang longgar akan membuatmu nyaman sepanjang hari.

Harga: Rp. 40.000-120.000
From our editorial team

Mainkan Kreativitas Saat Mix n Match Outfit Agar Penampilanmu Tidak Membosankan

Dalam menciptakan gaya yang terbaik, yang kamu perlukan adalah kreativitas dalam padu padan item yang dimiliki. Dengan celana yang direkomendasikan oleh BP-Guide di atas, kamu bisa punya banyak style berbeda tergantung dari atasan yang kamu kenakan. Jadi, apa kamu sudah siap tampil kece bak fashionista?