Ibu Bisa Menyiapkan Jaket Tebal dan Sweater yang Digunakan Berlapis Saat Mengajak Anak Liburan di Tempat yang Dingin
Saat liburan tiba, ibu pasti ingin mengajak anak pergi berlibur untuk melepas penat karena kesibukan di sekolah. Boleh-boleh saja mengajak anak untuk berlibur ke luar negeri. Namun di akhir dan awal tahun, cuaca biasanya sedang ekstrem karena musim dingin. Agar anak tidak jatuh sakit sepulang liburan, ibu harus memberikan sweater tebal yang bisa melindungi anak dari cuaca yang dingin.
Mengapa Sweater Bikin Hangat?
Sweater dan jaket tebal adalah benda yang tidak boleh dilewatkan saat mengajak anak liburan musim dingin. Dengan memakai sweater, tubuh tetap terasa hangat meski cuaca di luar sedang dingin. Sweater biasanya terbuat dari bahan fiber yang membuat panas dalam tubuh tetap terjaga. Sehingga meski terdapat perbedaan suhu antara tubuh dengan udara di luar, suhu tubuh tidak akan mengalami penurunan.
Outfit yang Harus Dipersiapkan Bila Mengajak Si Kecil Liburan ke Negara Musim Dingin
Semua orang tua pasti ingin memberikan yang terbaik untuk anak, termasuk mengajak mereka merasakan sensasi musim dingin yang tidak ada di Indonesia. Namun, kesehatan anak juga harus diperhatikan. Saat mengajak anak liburan ke negara musim dingin, pastikan semua keperluan mereka terpenuhi. Apa saja sih outfit yang harus dibawa untuk mereka?
Jaket Tebal dan Sweater
Jaket dan sweater tentu saja merupakan barang yang wajib dibawa. Kedua benda ini akan menghangatkan tubuh si kecil di tengah udara dingin. Pilih sweater dengan bahan yang ringan agar si kecil tetap nyaman saat memakainya. Agar terlihat imut dan menggemaskan, ibu bisa memilihkan model mantel berbulu atau jaket panjang untuk anak.
Thermal Underwear
Pakaian dalam yang satu ini memang paling pas untuk musim dingin. Dikenal dengan nama longjohn, pakaian ini mudah dipakai dan dapat disesuaikan dengan ukuran tangan anak. Setelah memakai longjohn, anak tidak tinggal memakai sweater dan badannya pun tetap terasa hangat.
Kaus Kaki dan Sarung Tangan Berbahan Wol
Jangan memperhatikan pakaiannya saja, tangan dan kaki si kecil juga harus dijaga kehangatannya. Pilih kaus kaki dan sarung tangan dari bahan wol tebal untuk memberikan anak perlindungan dari udara dingin atau guyuran salju. Jika tangan dan kaki anak hangat, maka tubuhnya pun juga akan terasa hangat.
Topi yang Melindungi Sampai Telinga
Saat mengajak anak liburan ke negara musim dingin, anak harus tetap hangat mulai dari ujung kepala hingga ujung kaki. Pilih topi tebal untuk anak yang terbuat dari bahan wol agar terlindung dari angin dan hujan salju yang dingin. Untuk berjaga-jaga, sebaiknya bawa lebih dari 1 topi. Model topi yang pas untuk cuaca dingin adalah kupluk yang menutup hingga ke telinga anak.
Jangan Lupa Syal
Satu lagi outfit yang bisa menjaga agar tubuh tetap hangat, yaitu syal. Bawa syal tebal dari bahan wol untuk melindungi leher anak dari udara dingin. Nah, agar terlihat kompak, syal anak juga bisa disesuaikan dengan syal orang tua, lho. Pilih syal dengan model dan motif yang sesuai selera.
Sweater untuk Anak yang Bisa Menghangatkan Suhu Tubuh Si Kecil
Anak Laki-laki
Sweater Old Navy Anak
Telah hadir sejak 1994, Old Navy selalu memproduksi pakaian yang berkualitas dan up-to-date. Sweater anak ini hadir dengan 3 pilihan warna yaitu krem, navy, dan hijau. Terbuat dari 86% katun dan 14% poliester yang ringan dan nyaman untuk anak. Bagian leher dibuat dengan potongan herringbone untuk menambah kekuatan sweater.
Dapatkan SWEATER OLD NAVY ANAK ORIGINAL - French-Rib Shawl-Collar Pullover ini di Tokopedia dengan harga Rp 55.000.
Sweater Anak Mixmax
Sweater Mix Max warna hitam ini terbuat dari bahan fleece dengan desain yang comfy. Hadir dalam two tone color, hem bottom, dan ribbed cuff, serta round neckline yang membuat anak semakin stylish. Dapat dipakai anak mulai usia 1 sampai 4 tahun. Mixmax Sweater Anak - Hitam dapat dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 45.000.
TDLR Sweater Hoodies Anak Laki-Laki
TDLR yang merupakan merek lokal asal Bandung memproduksi pakaian anak dengan kualitas yang tidak kalah dengan merek ternama. Salah satunya adalah produk TDLR Sweater Hoodies Anak Laki-Laki T220 yang terbuat dari bahan terry yang ringan dan nyaman dipakai. Tersedia dalam ukuran 6, 8, 10, dan 12. Dapatkan produknya di Tokopedia dengan harga Rp 128.400.
Syaqinah 089 Sweater Anak Laki-laki - Hitam
Sweater long sleeve ini hadir dengan desain yang trendi dan nyaman dipakai. Terbuat dari bahan yang berkualitas dengan detail round neckline. Tersedia dalam ukuran 2 hingga 12 yang bisa disesuaikan dengan tubuh anak. Syaqinah 089 Sweater Anak Laki-laki - Hitam tersedia di Blibli dengan harga Rp 165.788.
Branshes Japan Sweater Katun Anak
Branshes, merek pakaian asal Jepang, selalu mengedepankan kualitas dalam produknya. Modelnya selalu trendi namun tetap nyaman dipakai. Branshes Japan 1-2 Tahun Sweater Anak Katun - Original terbuat dari bahan katun yang ringan, lembut, dan menyerap keringat dengan baik. Warnanya biru cerah dengan motif garis-garis dan neckline bulat. Sweater ini dapat dipakai anak mulai usia 6 bulan hingga 2 tahun. Dapatkan hanya di Elevenia dengan harga Rp 24.000.
Anak Perempuan
Inficlo SKY 807 Sweater Anak Ariel
Inficlo SKY 807 Sweater Anak Ariel terbuat dari bahan fleece dengan detail bukaan risleting dan saku di bagian depan. Motif polkadot yang unik membuat anak tampak semakin manis. Untuk udara dingin, jaket ini mampu menjaga suhu tubuh anak tetap hangat. Terbuat dari bahan bulu domba berkualitas, sweater berwarna navy ini dapat dipakai anak usia 5 hingga 10 tahun. Dapatkan hanya di Lazada dengan harga Rp 168.000.
Sweater Anak Perempuan Hello Kitty Pony Minnie
Anak perempuan pasti sangat suka dengan karakter Hello Kitty. Beragam benda dengan motif Hello Kitty biasanya dikoleksi oleh anak.
Sweater Anak Perempuan Hello Kitty Pony Minnie terbuat dari bahan yang halus sehingga menjaga anak agar tetap hangat di tengah udara dingin. Gambar Hello Kitty di bagian depan sweater pasti sangat manis dipakai anak. Terdapat pilihan motif yaitu Hello Kitty, Minnie, Pony, dan GAP yang bisa dipakai anak usia 1 sampai 5 tahun. Dapatkan hanya di Tokopedia dengan harga Rp 95.000.
Sweater Anak Perempuan Faded Glory
Jaket berfungsi untuk menghangatkan tubuh anak di tengah udara yang dingin. Jaket untuk anak perempuan juga hadir dalam beragam motif yang lucu dan menggemaskan.
Sweater Anak Perempuan Faded Glory terbuat dari bahan yang ringan, lembut, sejuk, dan halus. Desainnya comfy namun tetap trendi dengan gambar di bagian depan. Sweater ini terbuat dari bahan 60% bahan katun dan 40% bahan poliester. Tersedia dalam ukuran 4 hingga 7. Dapatkan produknya di Bukalapak dengan harga Rp 78.000.
Sweater Anak Gymboree
Gymboree adalah merek yang khusus memproduksi pakaian anak sejak tahun 1986. Mengedepankan kualitas produk sehingga nyaman dipakai anak namun tetap trendi.
Branded Outlet 968 Gymboree Polkadot Sweater Anak terbuat dari bahan katun dengan desain comfy. Sweater ini memiliki detail round neckline dan pita di bagian belakang. Dapat dipakai anak mulai usia 6 bulan sampai 5 tahun. Produk ini tersedia di Blibli dengan harga Rp 149.000.
Mom N Bab Stripe Scarf Sweater Anak
Merek Mom n Bab menyediakan pakaian untuk bayi dan anak-anak dengan beragam jenis mulai dari dress, celana, hingga sweater. Semua produknya telah bersertifikat SNI, tanpa mengandung pewarna buatan dan zat kimia.
Mom N Bab Stripe Scarf Sweater Anak - Blue terbuat dari bahan cotton knitted dengan desain yang comfy. Motif stripped pattern dan round neckline membuat penampilan anak semakin trendi. Dapat dipakai anak mulai usia 1 sampai 5 tahun. Dapatkan hanya di Blibli dengan harga Rp 195.000.
Sebelum Berlibur, Persiapkan Semuanya dengan Baik
Berlibur bersama buah hati memang sangat menyenangkan. Namun jangan lupa untuk mempersiapkan semua kebutuhan anak agar kesehatannya tetap terjaga. Jika Ibu ingin mengajak anak pergi ke tempat yang dingin, pastikan Ibu sudah membeli sweater untuk anak dari rekomendasi BP-Guide di atas, ya!