Bukan Smartphone China Biasa, 10 Rekomendasi Smartphone Xiaomi Redmi Terbaik Ini Wajib Kamu Lirik! Yakin Nggak Tergiur?

Bukan Smartphone China Biasa, 10 Rekomendasi Smartphone Xiaomi Redmi Terbaik Ini Wajib Kamu Lirik! Yakin Nggak Tergiur?

Sumber gambar unsplash.com

Tahukah kamu bahwa kini Xiaomi masuk dalam perusahaan ponsel terbesar dunia? Xiaomi nggak main-main lho dalam memproduksi produknya. Yuk simak, rekomendasi ponsel Xiaomi terbaik tahun ini!

Baca juga

Mengenal Ponsel Xiaomi yang Bukan Sekadar Ponsel China Biasa

Sumber gambar epnext.com

Xiaomi menjadi salah satu vendor dari negeri tirai bambu yang berkembang pesat dalam waktu singkat. Perusahaan elektronik yang dipimpin oleh Lei Jun ini mengembangkan, mendesain, dan menjual smartphone, laptop, dan beberapa produk lainnya.

Smartphone Xiaomi pertama kali diluncurkan pada tahun 2011. Sejak itu, smartphone Xiaomi mendapat tempat di hati masyarakat. Tak mengherankan jika di tahun 2017 perusahaan ini masuk dalam 5 besar perusahaan smartphone terbesar dunia.

Tips Membeli Handphone Xiaomi

Tentukan Tujuan Membeli HP Xiaomi

Sumber gambar www.phonearena.com

Tidak dipungkiri bahwa pasar smartphone di Indonesia kini juga diwarnai dengan kehadiran ponsel Xiaomi. Desain dan spesifikasi beragam serta harga yang boleh dibilang terjangkau membuat Xiaomi smartphone jadi pilihan. Nah, ada sedikit tips untuk kamu yang ingin membeli Xiaomi smartphone ini.

Spesifikasi yang beragam dengan keunggulan pada masing-masingnya akan membuat kamu bingung memilihnya. Oleh karena itu, tentukan tujuan utama kamu membeli ponsel dan untuk kebutuhan apa.

Jika lebih dominan untuk bermain game, perhatikan kapasitas RAM dan ROM, prosesor, dan kapasitas baterai. Hal ini diperlukan agar kamu bisa lancar saat bermain game.

Lain lagi jika kamu lebih sering mengambil gambar dengan ponsel. Pilihlah smartphone Xiaomi yang memiliki kamera yang mampu menghasilkan kualitas foto yang baik seperti Xiaomi Mi Mix 3.

Ketahui Spesifikasi Lengkap HP Xiaomi yang Ingin Dibeli

Sumber gambar teknikit.com

Sebelum membeli cari tahu dulu tipe smartphone Xiaomi berserta spesifikasi yang mendukungnya. Kamu bisa menemukan informasi lengkap tentang gadget ini dari situs resmi Xiaomi atau situs tentang ulasan gadget. Kamu bisa melihat dan membandingkan mulai dari harga, ukuran layar, dan fitur-fiturnya

Saat ini juga sudah banyak blogger ataupun vlogger yang memberikan pengalaman mereka menggunakan HP Xiaomi. Tentukan pilihan yang paling sesuai dengan kebutuhan dan bujet yang kamu miliki.

Pilih Garansi Resmi, Jangan Garansi Distributor

Hal yang paling penting yang harus kamu perhatikan saat membeli smartphone Xiaomi adalah garansinya. Ada tiga jenis garansi yang ada saat membeli gadget, yakni garansi resmi, garansi distributor, dan garansi toko. Namun pilihlah yang bergaransi resmi dari Xiaomi yang memastikan ponsel yang kamu beli memang asli.

Jangan sampai kamu membeli Xiaomi dengan ROM palsu yang cukup banyak beredar di Indonesia secara ilegal. Xiaomi ilegal biasanya akan menimbulkan banyak masalah pada gadget seperti banyaknya error, cepat panas, banyaknya adware dan bloatware, dan berbagai masalah lainnya.

Jika Membeli Secara Online, Cek Reputasi Penjualnya

Sumber gambar shopee.co.id

Memilih penjual dengan reputasi yang baik sangat penting jika kamu hendak membeli smartphone Xiaomi secara online. Jangan mudah tergoda dengan harga terlalu murah yang mencurigakan.

Cek feedback dari pelanggan yang pernah belanja untuk meyakinkan bahwa ia memiliki reputasi yang baik. Dan pilihlah transaksi melalui rekening bersama dari marketplace terpercaya seperti, Tokopedia, Lazada, JD, Shopee, Bukalapak dan yang lainnya.

10 Rekomendasi Smartphone Xiaomi Redmi Terbaik

Xiaomi Redmi 6A (Blue, 16 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Rekomendasi pertama dari kami adalah Xiaomi Redmi 6A (Blue, 16 GB) dengan dapur pacu yang gahar dan desain kekinian. Telah didukung juga oleh teknologi artificial intelligence (MIUI 10), chipset Mediatek Helio A22, dan CPU Quad-core 2.0 GHz Cortex-A53.

Produk ini menggunakan sistem operasi Android 8.1 (Oreo) dengan layar besar yakni 5,45 inci dan resolusi 720 x 1440 piksel. Cocok untuk pengguna yang senang dengan handphone layar besar. Dilengkapi pula dengan kamera depan 5 MP (f/2.2 dan kamera belakang 13 MP (f/2.2). Kamu bisa membelinya di Blibli seharga Rp 1.077.000.

Xiaomi Redmi 6 (Gold, 32 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Selanjutnya ada Xiaomi Redmi 6 (Gold, 32 GB) dengan layar 5,45 inci dan resolusi Dual 12 MP (f/2.2, 1.25 m, PDAF) + 5 MP (f/2.2, 1.12 m, no AF, depth sensor). Xiaomi Redmi 6 juga dibekali dengan sistem operasi Android 8.1 (Oreo) dengan baterai Li-Po 3000 mAh. Produk ini juga sudah berteknologi MIUI 9 serta prosesor Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53. Kamu bisa membeli gadget ini di Blibli dengan harga Rp 1.500.000.

Xiaomi Redmi 5 Plus (Gold, 64 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Pilihan lainnya adalah Xiaomi Redmi 5 Plus (Gold, 64 GB) bersistem operasi Android 7.1 dan prosesor Snapdragon 625. Memiliki ukuran layar yang cukup besar, yakni 5,99 inci, ponsel pintar ini juga dibekali dengan kamera depan dan belakang yang masing-masing adalah 12 MP dan 5 MP. Cocok digunakan untuk kamu penggemar selfie. Xiaomi Redmi 5 juga dibekali dengan baterai non-removable Li-Po 4000 mAh yang cukup tahan lama. Smartphone ini bisa kamu beli dengan harga Rp 1.900.000 di Blibli.

Xiaomi Redmi S2 (Champagne Gold, 32 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Kamu juga bisa memilih Xiaomi Redmi S2 (Champagne Gold, 32 GB) untuk kebutuhanmu. Mengusung prosesor Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53 dan Android OS v8.1 (Oreo) untuk sistem operasinya. Layar dengan ukuran 5,99 inci dan resolusi 720 x 1440 piksel membuat produk ini cukup nyaman digenggam.

Fitur kamera 12 MP + 5 MP (belakang) dan 16 MP (depan) bisa memotret dengan kualitas yang baik. Berbeda dengan generasi sebelumnya, Xiaomi Redmi 2 memiliki kamera belakang ganda dengan LED flash di tengahnya. Untuk baterainya menggunakan baterai tanam Li-Po 3080 mAh. Kamu bisa membelinya di Blibli seharga Rp 1.675.000.

Xiaomi Redmi 7 (Eclipse Black, 32 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Masih dengan sistem operasi Android 9.0 (Pie), Xiaomi Redmi 7 (Eclipse Black, 32 GB) juga hadir menjawab kebutuhanmu. Layarnya juga cukup besar yakni berukuran 6,26 inci namun tetap nyaman berada dalam genggaman.

Dilengkapi dengan kamera selfie 8MP dan kamera belakang 12 MP dan 2MP akan membuatmu puas mengabadikan setiap momen. Untuk prosesor yang ditanamkan adalah Qualcomm Snapdragon 632 Octa-core. Kamu bisa beli ponsel pintar ini di Blibli Rp 1.980.000 lengkap dengan garansi resmi.

Xiaomi A2 Lite (Black, 32 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Xiaomi A2 Lite (Black, 32 GB) bisa kamu dapatkan dengan harga terjangkau, lho. Didukung layar IPS LCD capacitive touchscreen berukuran 5,84 inci, dengan resolusi 1080 x 2280 piksel.

Sistem operasi yang dipakai adalah Android 8.1 (Oreo) dengan chipset Qualcomm MSM8953 Snapdragon 625, CPU Octa-core 2.0 GHz Cortex-A53, dan GPU Adreno 506. Dikenal juga dengan Mi A2 yang dilengkapi kamera 12 MP + 5 MP (belakang dan depan). Kamu bisa membelinya di Blibli seharga Rp 1.1.699.000.

Xiaomi Redmi Note 7 Smartphone [32 GB/ 3 GB]

Sumber gambar https://www.blibli.com

Jika kamu membutuhkan ponsel dengan RAM besar, maka bisa pilih Xiaomi Redmi Note 7 Smartphone 32 GB/ 3 GB dengan layar berukuran 6,3 inci. Layarnya terhitung besar daripada seri lainnya. Redmi Note 7 ini menggunakan sistem operasi Android 9.0 (Pie) dan prosesor yang ditanamkan adalah Qualcomm Snapdragon 660.

Kamu juga bisa puas ber-selfie ria dengan kamera depan 13 MP, sedangkan kamera belakang adalah 48 MP dan 5 MP (dual main camera). Baterai yang diusungnya berdaya 4000 mAh. Kamu bisa dapatkan di Blibli seharga Rp 2.249.000.

Xiaomi Mi A2 Smartphone [64 GB/ 4GB/ Resmi TAM Indonesia]

Sumber gambar https://www.blibli.com

Berikutnya ada Xiaomi Mi A2 Smartphone 64 GB/ 4GB/ Resmi TAM Indonesia dengan bentang layar seluas 5,99 inci dan resolusi 1080 x 2160 piksel. Didukung Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by) yang mempermudah kamu yang memiliki banyak sim card dengan sistem operasi Android 8.1 (Oreo). Port USB-C akan membuat pengisian daya semakin cepat dan efisien. Baterainya berkapasitas 3.010 mAh dan bisa kamu beli di Blibli seharga Rp 2.349.000.

Xiaomi Mi 8 (Blue, 128 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Ada juga Xiaomi Mi 8 (Black, 128 GB) dengan layar Super Amoled capacitive touchscreen berukuran 6,21 inci dan resolusi 1080 x 2248 piksel. Layarnya dilindungi oleh Corning Gorilla Glass. Kameranya memiliki resolusi 20 MP untuk bagian depan dan kamera belakangnya 12 MP.

Produk dengan sistem operasi Android 8.1 (Oreo) ini memiliki fitur-fitur unggulan, di antaranya adalah fitur AI short video editing yang berguna untuk menambahkan latar musik untuk video dan membuat warna video. Kamu bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 4.949.000.

Xiaomi Redmi Note 7 (Blue, 32 GB)

Sumber gambar https://www.blibli.com

Terakhir ada Xiaomi Redmi Note 7 (Blue, 32 GB) dengan layar berukuran 6,3 inci. Fitur kameranya mumpuni, yakni kamera belakang 48 MP+5 MP (dual main camera) dan kamera depan 13 MP yang membuat kamu puas memakainya.

Dengan sistem operasi terbaru Android 9.0 (Pie) dan prosesor Qualcomm Snapdragon 660 berpadu dengan GPU Adreno 512. Ponsel ini bisa dijalankan untuk aktivitas multi tasking karena memiliki RAM 4 GB/6 GB. Kamu bisa membelinya seharga Rp2.399.000 di Blibli.

From our editorial team

Sudah Tentukan Pilihan Handphone Xiaomi yang Ingin Kamu Beli?

Dari beberapa rekomendasi smartphone Xiaomi di atas, sudahkah kamu tentukan pilihan mana yang akan kamu beli? Hal yang paling penting adalah harus sesuai dengan kebutuhanmu baik itu dari segi model, spesifikasi, fitur yang ditawarkan, dan harga yang sesuai kantongmu.

Tag