Baca juga
- Ingin Pakaian tetap Awet? Ini 10 Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik untuk Rumah Tangga Anda (2023)
- 10 Rekomendasi TV LED 2023 dengan Kualitas Gahar yang Siap Memanjakan Mata dan Nggak Kalah Asyik dengan Nonton di Bioskop
- Amatir atau Pro dalam Menjahit? Nggak Masalah dengan 10+ Mesin Jahit Portable yang Bikin Kegiatan Menjahit Jadi Lebih Mudah
- Suka Foto-foto atau Nge-game di Smartphone? Ini Dia 9+ Smartphone Vivo yang Cocok Buat Gaming dan Selfie
- Gaming Seru Bersama 10 Laptop Asus Canggih
Kulkas LG, Produk Lemari Pendingin Andalan Masyarakat
Kulkas merupakan produk elektronik yang sangat kita butuhkan. Lemari pendingin berfungsi untuk mengawetkan bahan makanan segar agar tak cepat busuk atau layu. Di pasaran sudah tersedia banyak sekali produk lemari pendingin dengan berbagai variasi desain dan fitur yang menarik. Salah satunya adalah produk kulkas dari LG.
Bicara soal peralatan elektronik memang tak bisa lepas dari brand LG. Merek yang satu ini berdiri tahun 1958 usai terjadinya perang Korea. Brand ini berdiri dengan tujuan untuk mendorong kemajuan ekonomi Korea Selatan lewat aneka barang elektronik. LG sendiri memiliki 4 bisnis unit yang terdiri dari Home Entertainment, Mobile Communications, Home Appliance dan Komponen Kendaraan.
Diantara produk Home Appliance yang dihadirkan LG, kulkas LG begitu menonjol sebagai produk yang sangat diminati masyarakat. Produk kulkas LG hadir dengan desain ergonimis sehingga bisa disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. Kapasitasnya juga lega sehingga bisa menampung lebih banyak. Kulkas dari LG pun memiliki range harga yang disesuaikan dengan kantong masyarakat bawah hingga atas sehingga masyarakat bisa memilih mana yang sesuai dengan kebutuhan. Dengan reputasi produk LG yang berkualitas tinggi, kulkas LG pun banyak diburu masyarakat.
Kelebihan Kulkas LG
Kulkas memang dibutuhkan setiap ibu rumah tangga. Dengan adanya kulkas, para ibu tak perlu belanja setiap hari. Cukup belanja beberapa hari sekali dan menyimpan bahan segarnya di kulkas untuk dimasak saat dibutuhkan. Sisa makanan yang belum habis pun bisa disimpan di kulkas supaya bisa kembali dimakan keesokan harinya sehingga Anda tak perlu sering membuang-buang makanan yang tak habis.
Kulkas dari LG memiliki banyak sekali kelebihan loh. Salah satunya adalah karena adanya fitur hygine fresh. Fitur ini bisa membuat kulkas membunuh kuman penyebab bau tak sedap dan bakteri. Ini membuat kulkas jadi bebas bau. Kelebihan lainnya adalah adanya memiliki fitur internal constant temprerature control yang membuat suhu di dalam kulkas merata. Dengan adanya fitur ini maka kesegaran makanan tetap terjaga dengan baik.
Kulkas dari LG terbilang sangat hemat listrik. Ini karena LG memakai teknologi inverter yang mampu menghemat daya listrik. Kulkas dari LG juga tak bising karena menggunakan 1 tuas penggerak untuk mengoperasikannya.
Kelebihan lain dari kulkas LG adalah dibekali garansi hingga 10 tahun lamanya. Produk dari LG bisa mencapai 20 tahun pemakaian loh, sehingga terbilang sangat awet. Bicara soal desain pun LG juaranya. Kulkas dari LG selalu hadir dengan inovasi dan desain baru yang keren. Ini membuat kulkas LG tampak selangkah lebih maju dari brand kulkas lainnya.
Tips Memilih Kulkas LG
Pilih Jenis Kulkas Sesuai Kebutuhan
Ketika memilih kulkas LG, tentu kita kebingungan karena pilihannya ada banyak. Sebaiknya Anda browsing dulu jenis kulkas terbaru dari LG dan melihat mana yang sesuai dengan kebutuhan. LG sendiri menghadirkan banyak jenis dan model kulkas untuk disesuaikan dengan kebutuhan. Ada jenis kulkas 1 pintu dan 2 pintu. Selain itu ada juga kulkas inverter, multi door dan kulkas side by side.
Kulkas LG 1 pintu hadir dengan desain elegan dengan fitur yang inovatif. Jenis ini cocok untuk Anda yang ingin hemat listrik dan butuh kulkas yang tak banyak makan tempat. Kulkas 2 pintu dari LG hadir dengan paduan tradisi dan teknologi terkini. Selanjutnya ada juga kulkas inverter yang hadir dengan desain elegan dengan pintu kaca yang kuat. Anda bisa mengetuk dua kali untuk mengaktifkan layar transparan yang memudahkan melihat isi lemari es tanpa harus membuka pintu.
Anda bisa juga memilih kulkas multi door dari LG. Produk yang satu ini hadir dengan sistem permunian air teknologi terkini. Kulkas semacam ini tak berisi, anti bau dan pastinya hemat listrik. Anda bisa jga memilih kulkas side by side dari LG. Untuk kulkas yang satu ini modelnya freezer di sebelah kiri, pendingin sebelah kanan. Inovasi yang satu ini tentu bikin kulkas tampak makin bergaya. Lalu ada juga kulkas LG door to door yang memiliki 4 pintu dengan pintu ekstra tersembunyi untuk akses makanan tanpa membuka lemari es sepenuhnya.
Pilih Berdasarkan Kapasitasnya
Ketika memilih kulkas LG, bisa juga disesuaikan dengan kapasitas yang Anda butuhkan. Anda bisa hitung jumlah orang di rumah untuk memastikan berapa kapasitas kulkas yang Anda butuhkan. Jika untuk berdua saja maka Anda membutuhkan kulkas berkapasitas 310 liter. Namun jika keluarga berjumlah 5 orang, maka Anda bisa mempertimbangkan kulkas dengan kapasitas 520 liter.
Pemilihan kapasitas kulkas juga bisa disesuaikan dengan gaya hidup dan kebasan memasak. Untuk Anda yang kerap memasak bahan makanan beku, maka Anda bisa memilih kulkas dengan kapasitas freezer yang lebih luas.
Pilih dari Desainnya
Cara selanjutnya dalam memilih kulkas LG adalah memilh dari desainnya. Sesuaikan desain dengan kebutuhan Anda. Desain kulkas yang indah dan berteknologi tinggi tentu bisa jadi dekorasi ruang yang indah juga. Namun sesuaikan juga desain yang Anda pilih dengan luas ruangan dan tema ruangan Anda ya. Jangan sampai ukuran kulkas terlalu besar sehingga membuat ruangan tempatnya diletakkan tampak lebih sempit. Percuma kulkasnya berdesain bagus jika hanya terlihat menyesaki ruangan.
Belilah di Toko Terpercaya
Sebaiknya Anda membeli di toko yang terpercaya. Membeli online ataupun offline, pastikan Anda membeli di toko yang menawarkan garansi resmi. Umumnya toko terpercaya memberikan garansi toko selama 3 hari penuh terhitung saat barang sudah sampai di tujuan. Selain itu ada juga garansi resmi dari produk kulkas yang Anda beli untuk menjamin kualitasnya.
Jika membeli secara online, pastikan Anda melihat review pembeli sebelumnya. Ini untuk memastikan bahwa toko online tersebut memang terpercaya dan bagus. Ketika membeli online, jangan lupa untuk menanyakan secara detail prosedur pengiriman pada toko mengenai pengaman ekstra agar kulkas bisa selamat sampai tujuan.
Ini Dia Pilihan Kulkas LG untuk Kebutuhan Anda
LG Kulkas 1 Pintu GN-INV201SL
LG Kulkas 1 Pintu GN-INV201SL ini merupakan rekomendasi kulkas terbaik dari LG untuk Anda. Produk yang satu ini hadir dengan fitur Moist Balance Crisper untuk menguapkan sisa air dari makanan sehingga makanan tetap segar. Kulkas ini berukuran 525 x 1135 x 555 mm dan hanya memiliki 1 pintu.
Dengan memakai listrik hanya 60 watt, kulkas ini hemat listrik. Produk ini bagian dalamnya memiliki tempered glass yang kokoh. Fitur lain yang ada dalam kulkas ini adlaah direct cooling, general ice tray, dan big veggie box sehingga Anda bisa menyimpan lebih banyak sayuran.
Kulkas 2 Pintu LG GN-C702SGGU Linear Inverter
Ada juga Kulkas 2 Pintu LG GN-C702SGGU Linear Inverter yang bisa Anda pilih. Produk yang satu ini memiliki kapasitas yang besar dengan aneka fitur. Kulkas ini memiliki fitur smart diagnosis sehingga bisa mendiagnosa masalah pada kulkas sekaligus mengontrol kulkas ketika kita tak di rumah. Ada fitur Linear Cooling yang bisa menghasilkan suhu yang stabil supaya makanan tetap segar. Dengan teknologi Fresh 0 Zone, kulkas ini juga bisa mencairkan makanan beku tanpa harus memakan waktu lama. Kulkas ukuran 78 x 180 x 73 cm ini membutuhkan daya 110 watt. Fitur lain yang dihadirkan adalah door cooling, hygine fresh dan layar sentuh LED.
LG Kulkas Two Door 333 L - GN C372SLCN
LG Kulkas Two Door 333 L-GN C372SLCN ini juga bisa jadi pilihan kamu. Kulkas yang satu ini mampu menyesuaikan daya pendingin sesuai jumlah makanan yang disimpan. Produk ini anti bising sehingga sangat nyaman digunakan di rumah. Ada fitur door cooling sehingga proses pendinginan makana lebih merata. Kulkas memiliki pull out tray sehingga Anda tak perlu membungkuk mengambil makanan. Bagian ice tray mudha dipindahkan dan dilepas pasang. Kulkas yang satu ini membutuhkan daya 150 watt.
Kulkas Side By Side Luxury LG GC-X247CKAV
Anda bisa juga melirik Kulkas Side By Side Luxury LG GC-X247CKAV. Produk yang satu ini memiliki LED display touch button sehingga terkesan sangat elegan. Kulkas yang satu ini memiliki dimensi 912 x 1790 x 738mm dengan finishing noble steel yang kokoh. Produk ini hadir dengan panel berupa cermin yang bisa menyala dengan dua ketukan cepat. Fungsinya adalah memudahkan Anda melihat bagian dalam lemari es tanpa perlu membuka pintu.
LG Kulkas GC-Q22FTQKL Multi Door Linear Inverter
LG Kulkas GC-Q22FTQKL Multi Door Linear Inverter merupakan produk keren selanjutnya untuk Anda. Kulkas yang satu ini memiliki fitur hygine fresh untuk menghindarkan kulkas dari bau tak sedap. Selain itu kulkas juga hadir dengan desain slim sehingga tak memakan banyak tempat. Kulkas yang satu ini tampilan premiumnya membuat kulkas terlihat mewah. Ada juga fitur linear cooling yang membuat kesegaran makanan lebih tahan lama. Bagian kompresor inverter kulkas LG ini bisa menjaga penampilan dan rasa produk segar lebih lama dengan mengurangi fluktuasi suhu.
LG GC-B247SQUV Kulkas Side By Side
Anda bisa juga mencoba memiliki LG GC-B247SQUV Kulkas Side By Side. Produk yang satu ini hadir dengan penggerak piston linear sehingga menghasilkan gaya gesek yang lebih sedikit. Dengan begini maka Anda bisa lebih menghemat listrik. Kulkas ini sudah dibekali garansi selama 10 tahun. Produk juga hadir dengan fitur fresh balancer sehingga bisa menjaga kesegaran buah dan sayuran lebih lama. Kulkas keren ini berkapasitas besar sehingga Anda bisa menyimpan lebih banyak makanan di dalamnya. Uniknya, kulkas ini hadir dengan fitur Smart ThinQ. Dengan adanya fitur yang satu ini maka Anda dapat mengatur dan mendiagnosis lemari es dari smartphone.
LG Kulkas Side By Side GC-M247CVBV Shiny Gold
LG Kulkas Side By Side GC-M247CVBV juga bisa jadi pilihan yang tepat. Kulkas yang satu ini memiliki ukuran 912 x 1790 x 738mm dengan kapasitas 628 L. Produk yang satu ini hemat listrik karena memakai penggerak piston linear. Dengan inovasi terbaru door in door, Anda bisa mengakses makanan dan minuman lebih cepat. Kulkas ini desainnya elegan dan memiliki banyak fitur lain yang keren. Salah satunya adalah fitur hygine fresh yang bisa membunuh bakteri dan menghilangkan bau tak sedap. Selain itu ada juga fitur Moist Balance Crisper yang bisa menguapkan sisa air dari makanan agar makanan tetap segar.
LG Kulkas 2 Pintu Door in DoorGN-A702HLHU
LG Kulkas 2 Pintu Door in DoorGN-A702HLHU Inverter Linear Compressor ini juga bisa jadi pilihan yang pas. Produk ini merupakan ahlinya hemat energi karena bisa menyesuaikan daya pendingin sesuai jumlah makanan yang disimpan. Ada juga fitur door cooling yang membuat sistem pendinginan lebih cepat dan lebih merata. Fitur ini didukung dengan multi air flow dimana udara dingin disirkulasikan oleh beberapa ventilasi dibelakang sehingga pendinginan bisa lebih merata dan lebih efisien. Kulkas dengan WiFi ini juga hadir dengan touch LED display sehingga tampak mewah.
Kulkas Side By Side Door In Door Luxury LG Tipe GC-M247UGBW
Kulkas Side By Side Door In Door Luxury LG Tipe GC-M247UGBWLG tentu bisa jadi pilihan yang pas. Kulkas keren ini bisa menghemat listrik hingga 32%. Produk ini memiliki teknologi Hygiene Fresh+ sehingga kulkas tetap segar bebas bau amis. Dengan mekanisme fotokatalis ganda unik dan LED UV, kulkas ini dapat mencegah dan menghilangkan bakteri mengganggu. Kulkas memiliki Door-in-Door Innovation sehingga Anda bisa lebih mudah dan cepat mengakses berbagai makanan dan minuman.
LG GC-L247CLCV Lemari Es In-door Ice Maker Kulkas Side by Side
LG GC-L247CLCV Lemari Es In-door Ice Maker Kulkas Side by Side ini juga bisa jadi pilihan tepat. Kulkas yang satu ini memiliki bodi yang besar dan elegan. Kulkas ini dijamin memberikan kesan mewah dan stylish pada ruangan tempatnya diletakkan. Produk yang satu ini memiliki fitur Fresh Balancer yang dapat menjaga kesegaran makanan. Produk ini juga hadir dengan Slim In-door Ice Maker dan fitur Moist Balance Crisper. Kulkas keren ini juga memiliki LED lighting dan juga fitur Hygiene fresh+ supaya makanan tetap terjaga kesegarannya dan tak ada bau amis tersisa.
Kulkas LG Cocok untuk Jadi Pilihan Lemari Pendingin Keluarga
Bagi yang sudah berkeluarga, kadang suka kesulitan memilih produk kulkas. Kapasitas kulkas kadang terlalu kecil untuk keluarga yang besar. Tenang saja, Anda bisa meilirik kulkas LG sebagai pilihan. Produk dari LG selalu bisa menyesuaikan dengan kebutuhan Anda. Baik dari segi hemat listrikya, kapasitasnya, fitur canggihnya hingga desainnya. Yuk, cek aneka kulkas LG keren untuk Anda di atas!