Ingin Buat Celana Sobek Sendiri? Bisa kok! Intip Juga Rekomendasi Celana Sobek Wanita yang Keren Ini

Ingin Buat Celana Sobek Sendiri? Bisa kok! Intip Juga Rekomendasi Celana Sobek Wanita yang Keren Ini

Celana sobek kini sudah menjadi bagian dari tren di dunia fashion. Terutama celana jeans yang serat robekannya bisa membentuk pola yang menarik. Celana sobek justru membuat tampilan lebih berbeda.

Baca juga

Celana Sobek Sekarang Makin Digandrungi Anak Muda karena Bisa Membuat Penampilan Makin Gaya

Banyak digandrungi anak muda, celana jeans model sobek ini modelnya memang unik. Dianggap kekinian dan membuat penampilan makin bergaya. Celana ini banyak jadi andalan para pria karena berkesan macho namun para wanita juga banyak yang menyukainya karena memiliki kesan trendi namun tetap feminin.

Selain Membeli, Kamu Bisa Membuat Jeans Sobek Sendiri

Pilihlah Celana Jeans yang Pas dengan Ukuran Tubuh

Membeli celana ripped jeans memang lebih mudah dilakukan ketimbang membuat sendiri. Namun kamu bisa lebih berhemat banyak uang jika membuatnya sendiri. Selain itu kamu bisa dapat celana ripped jeans yang sobeknya sesuai dengan keinginan jika kamu membuatnya sendiri.

Hal yang pertama harus kamu lakukan untuk membuat celana ripped jeans adalah memilih celana yang tepat. Pilihlah yang ukuran celanannya pas dengan tubuh. Untuk menentukannya kamu bisa mengamati faktor elastisitas bahannya. Lalu perhatikan juga bagian pinggang agar kamu nyaman memakainya nanti.

Tentukan Bagian yang Ingin Disobek

Usai memilih celana jeans yang sesuai dengan ukuran tubuh, kamu bisa tentukan tempat yang ingin disobek. Pakailah pensil untuk menandai bagian mana yang ingin kamu sobek. Pakai penggaris untuk menandai panjang bagian yang akan disobek.

Umumnya yang disobek adalah area sekitar lutut. Namun kamu bisa juga membuatnya di area sedikit lebih tinggi dari lutut. Hindari membuat robekan yang terlalu tinggi karena pakaian dalam kamu bisa terlihat.

Gunakan Ampelas untuk Menipiskan Celana

Untuk membikin celana ripped jeans sendiri kamu butuh amplas, gunting tajam, serta karton. Gosoklah celana jeans dengan amplas supaya berkesan belel. Selain itu, amplas juga bisa menipiskan bagian dengkul dan paha pada celananya. Kemudian kamu bisa mulai menggunting bagian yang kamu inginkan dan buat goresan sesukamu.

Buatlah Lubang dengan Pisau atau Gunting

Pilih jeans lama kamu jika ingin membuat ripped jeans sendiri. Ini supaya celananya berkesan usang dan kumal sehingga cocok dengan kesan sobek yang kamu ciptakan. Membuatnya tak begitu sulit kok asal kamu tahu caranya.

Kamu bisa buat lubang dengan pisau atau pakai gunting. Potong bagian kecil di area usang seperti lutut dan paha. Hindari membuat lubang yang ukurannya lebih dari 1,5 cm. Ini akan bikin kesan robeknya lebih alami.

Perkuat Jahitan Celana Jeans jika Diinginkan

Silakan perkuat jahitan celana jeans jika kamu ingin ukuran sobekannya tak bertambah besar. Kamu bisa pakai benang berwarna putih atau biru untuk menjahit sekeliling robekan. Kamu bisa pakai mesin jahit atau manual dengan tangan untuk menjahitnya.

10 Rekomendasi Celana Sobek untuk Wanita

Nuber - Gaillardia Ladies Bell Bottom Mid Jeans Black Stretch

Sumber gambar www.blibli.com

Celana jeans dengan model bell bottom pasti sudah banyak dikenal. Model vintage celana ini potongannya melebar dari lutut hingga bawah kaki. Celana ini sempat tren di zamannya dan kini sempat booming kembali. Kamu bisa kenakan atasan berupa blouse pendek atau juga crop top untuk padanan celana ini.

Produk celana bell bottom yang bisa dilirik ada dari Nuber. Ada Gaillardia Ladies Bell Bottom Stretch Mid Jeans yang bisa kamu miliki. Celana ini hadir dalam warna hitam. Celana panjang ini desainnya trendi, dengan penutup resleting dan kancing. Memiliki lubang sabuk serta 2 saku belakang dan samping. Celana bahan soft jeans ini memiliki aksen ripped di bagian depan. Produk ini bisa dibeli di Blibli dengan harga Rp 219.000.

Nuber - Soka Ladies Soft Jeans Fit Tattered 2 Blue Sea Spray White - Stretch

Sumber gambar www.zalora.co.id

Nuber merupakan brand kenamaan yang berdiri tahun 2010 silam. Produknya beragam dan sangat menarik. Mereka banyak mempersembahkan celana jeans yang oke banget. Kamu bisa padankan blouse supaya berkesan elegan. Padanan dengan kemeja bisa bikin tampilan formal. Sementara untuk kesan kasual kamu bisa padankan dengan kaos.

Soka Ladies Soft Jeans Fit Tattered 2 Blue Sea Spray White ini merupakan produk sari Nuber. Celana soft jeans ini bahannya stretch. Berwarna biru, potongannya tepat di bagian pinggang. dan memiliki kantong samping dan belakang. Dengan aksen sobek celana ini tampak trendi. Produk seharga Rp 195.000 ini bisa kamu dapatkan di Zalora.

Nuber- Lily Ladies High Waist Fit Tattered 1 Navy Thread Gold - Stretch

Sumber gambar www.blibli.com

Celana jeans dengan aksen sobek dan potongan high waist bisa kamu padankan dengan bermacam atasan keren. Kamu bisa pakai blouse sabrina yang kekinian dengan padanan heels. Kamu bisa juga padankan jeans high waist dengan outer panjang untuk bikin ilusi kaki lebih panjang. Padukan dengan crop top untuk tampil lebih stylish. Bisa juga padankan dengan sweater turtle neck untuk memberi kesan kasual yang elegan.

Salah satu rekomendasinya adalah Lily Ladies High Waist Fit Tattered 1 Navy Thread Golddari Nuber. Celana stretch ini berbahan soft jeans. Dengan warna navy, celana ini menggunakan benang emas. Celana aksen sobek ini memiliki 2 kantong belakang. Kamu bisa beli di Zalora pada harga Rp 195.000.

Nuber - Aster Ladies Soft Jeans Fit Tattered Blue Sea Spray White - Stretch

Sumber gambar www.zalora.co.id

Saat memakai celana jeans kamu bisa sesuaikan dengan besar paha. Untuk paha ukuran sedang kamu bisa gunakan celana model bootcut, sedangkan jika paha kecil kamu bisa pilih skinny jeans. Kamu bisa juga bisa sesuaikan panjang celana jeans yang kamu gunakan. Kamu bisa pilih celana jeans yang panjangnya maksimal 1 cm di atas tanah. Dengan demikian kamu bisa leluasa mau pakai sepatu datar atau sepatu berhak tinggi.

Aster Ladies Soft Jeans Fit Tattered Blue Sea Spray White merupakan celana keren dari Nuber. Produk stretch ini cocok untuk kegiatan sepanjang hari. Produk soft jeans ini berwarna biru dengan potongan mid waist yang beraksen robek. Celana ini memiliki kantong samping dan belakang. Dapatkan di Zalora pada harga Rp 195.000.

JSK Celana 7/8 Boyfriend Jeans Sobek - Blue

Sumber gambar www.geraiharga.com

Celana jeans model boyfriend berkesan usang dan sedikit longgar. Celana yang terlihat stylish ini nyaman digunakan karena cocok untuk segala macam atasan. Pilih ukuran wanita jika ingin menggunakan celana jeans boyfriend. Ini karena celana boyfriend untuk pria bakal terlalu kebesaran pada bagian pinggang dan potongannya berbeda.

Kamu bisa lirik produk dari JSK yakni celana Boyfriend Jeans wanita. Celana ukuran 7/8 ini memiliki aksen sobek yang keren. Hadir dalam 2 varian warna dan tersedia dalam ukuran 27 hingga 30. Celana ini beratnya 500 gram dengan pajang 60 cm. Bisa kamu beli di Shopee dengan harga Rp 115.000.

JSK Skinny Ripped Jeans Wanita Sobek Silet Lutut

Sumber gambar iprice.co.id

Celana model sobek memang memiliki kesan tersendiri. Biasanya robekannya ada di area lutut. Meski berkesan usang, celana ini banyak diminati. Untuk celana sobek kamu bisa lirik produk dari JSK. Produknya memiliki harga terjangkau dengan kualitas yang oke. Produk JSK selalu up-to-date dalam model. Selain itu, mereka juga selalu menyediakan ukuran big size.

Skinny Jeans Wanita Stretch Sobek Silet Lutut 2 Variant Limited Edition ini dipersembahkan oleh JSK. Celana ini berbahan soft jeans stretch. Dengan model midrise celana ini tersedia dalam ukuran 27 hingga 34. Kamu bisa beli produk ini dengan harga Rp 150.000 di Shopee.

Mango - Ripped Slim Jeans

Sumber gambar www.polyvore.com

Mango merupakan perusahaan manufaktur pakaian yang ternama. Memiliki basis di Spanyol, perusahaan ini memiliki 2.000 toko yang tersebar di 103 negara. Mereka telah mempekerjakan ribuan karyawan di berbagai negara. Produk Mango ini terkenal sangat trendi dan selalu kekinian. Kamu bisa lirik salah satu produk celana jeansnya nih.

Skinny Slim Jeans ini dipersembahkan oleh Mango. Celana denim model skinny ini memiliki detail ripped yang oke banget. Memiliki warna natural white celana ini dilengkapi kancing dan resleting depan. Ada saku belakang dan samping serta satu buah kantong koin. Kamu bisa membelinya di Zalora pada harga Rp 399.000.

Mango - Ripped Relaxed Cigar Jeans

Sumber gambar www.zalora.sg

Mango selalu menonjol dalam hal desain. Menghadirkan model yang unik dan selalu kekinian sehingga banyak diminati semua kalangan. Untuk kamu yang gemar bergaya urban kamu bisa gunakan produk dari Mango. Seperti produk celana jeans keren berikut ini.

Relaxed Cigar Jeans bisa jadi pelengkap koleksi baju kamu. Produk ini memiliki medium faded wash dengan warna open blue. Celana mid rise ini potongannya relaxed fit. Memiliki 2 kantong samping dan belakang serta ada 2 kantong koin. Berbahan katun dan hadir pada ukuran 34. Kamu bisa beli produk seharga Rp 399.000 ini di Zalora.

Mango - Ripped Details Girlfriend Jeans

Sumber gambar shop.mango.com

Selain celana boyfriend jeans, ada juga loh celana girlfriend jeans. Celana jeans yang satu ini lebih menonjolkan sisi feminin karena modelnya lebih ketat pada bagian kaki bawahnya. Celana ini cirinya meninggi di daerah bagian pinggul dan meruncing di bagian kaki yang lurus.

Ripped Details Girlfriend Jeans ini adalah produk dari Mango. Celana mid rise ini memiliki distressed stone wash. Memiliki detail ripped bikin celana berkesan trendi. Ada 5 kantong pada celana ini. Selain detail belt loops ada juga zip dan button pada celana ini. Kamu bisa beli celana yang dibanderol Rp 389.000 ini di situs resmi Mango.

JSR Jeans Wanita Crop Sobek Hyon Navy

Sumber gambar www.vipplaza.co.id

Jeans sobek memang berkesan nyentrik yang unik. Bisa dipadankan dengan atasan apa saja sehingga kamu bisa tampil stylish. Lirik saja gaya Lady Gaga kala memakai celana jeans sobek. Ia memadukan celana jeans boyfriend dengan Tshirt band dan belt hitam. Sementara gaya Leigh Lezark kala memakai ripped jeans juga oke. Ia memadukannya bersama jumper putih dan memakai coat hitam.

Jeans Wanita Crop Sobek Hyon Navy ini dipersembahkan oleh JSR. Celana ini hadir dalam warna navy dengan bahan katun denim. Produk high rise ini potongannya slim fit. Memiliki aksen stitching dan ripped yang bikin celana ini berkesan unik. Ada kantong bagian depan dan belakang serta kancing dan resleting juga. Produk ini bisa dibeli di Vipplaza dengan harga Rp 140.000.

From our editorial team

Sobek Kecil-kecil Lebih Dulu

Jika kamu ingin mencoba bikin ripped jeans sendiri, lakukan secara perlahan. Mulailah dengan membuat lubang atau menyobek dalam ukuran yang kecil. Jika dirasa kurang baru kemudian ditambah lebar hingga membentuk pola yang kamu inginkan.