Jalan-jalan Ke Gresik? Jangan Lupa Beli Oleh-oleh Gresik Ini!

Jalan-jalan Ke Gresik? Jangan Lupa Beli Oleh-oleh Gresik Ini!

Selain terkenal karena julukannya yaitu kota santri, Gresik memiliki banyak dari tarik lain seperti kuliner dan kerajinan tangan. Sangat cocok untuk Anda nikmati ataupun dibawa pulang.

Baca juga

Selain Dikenal Sebagai Kota Santri, Kota Gresik Juga Dikenal dengan Oleh-olehnya yang Khas

Apa yang pertama kali terlintas di benak Anda ketika kota Gresik disebut? Tentunya yang teringat pertama kali adalah kota santri yang sarat dengan budaya Islami sebagai ciri khas Nusantara. Awalnya dikenal sebagai kota bandar, Gresik sering didatangi pedagang dari berbagai negara, termasuk di antaranya pedagang asal Arab, Gujarat, Bengali dan Persia yang kemudian menyebarkan agama Islam di tanah ini.

Tetapi, sosok yang menjadi pembaharu di daerah ini adalah Syech Maulana Malik Ibrahim bersama istrinya Fatimah binti Maimun yang datang pada abad ke 11. Syech Maulana Malik Ibrahim yang juga dikenal sebagai Sunan Gresik ini sudah bersama-sama dengan Raden Paku atau Sunan Giri yang membangun budaya Islami di daerah Gresik. Meski berkedudukan di Giri Kedato, makam sunan Giri bisa ditemukan di Gresik.

Jadi, ada dua dari Wali Sanga (Sembilan Wali) yang merupakan 9 orang penyebar agama Islam terkenal di Jawa era itu berada di Gresik. Wajar saja, kalau Gresik menjadi sebuah kota yang sarat dengan peradaban Islami dan menjelma menjadi Kota Santri. Tapi, yang akan BP-Guide ulas dalam tulisan kali ini adalah sisi lain dari kota ini, yaitu oleh-oleh. Selain kuliner, juga ada kerajinan tangan yang tentunya menarik untuk dibawa pulang dari tanah Gresik. Apa saja oleh-oleh asal Gresik, ya? Simak ulasannya berikut ini.

Dimana Oleh-oleh Gresik yang Khas Bisa Didapatkan?

Bu Muzanah Pusat Oleh-oleh Khas Gresik

Sumber gambar kikiiyo.blogspot.co.id

Tempat pertama untuk Anda kunjungi dalam mencari oleh-oleh di Gresik adalah di Bu Muzanah Store. Bu Muzanah Store merupakan pusat oleh-oleh yang menyediakan berbagai macam olahan Ikan Bandeng dan cemilan khas kota ini. Ada beberapa jenis olahan Bandeng, seperti otak-otak bandeng, bandeng asap, bandeng presto, pudak dan sebagainya. Sekedar informasi, pudak merupakan makanan khas yang menjadi salah satu ikon kota Gresik, sebagaimana Gudeg yang menjadi ikon Yogyakarta.

Anda bisa berkunjung ke lokasinya di Jalan Sindujoyo 11 No. 29, Gresik, Jawa Timur. Ini merupakan toko kuliner Gresik yang legendaris, sudah berdiri sejak tahun 1969 silam.

Toko Sari Kelapa

Sumber gambar plus.google.com

Toko Sari Kelapa terletak di Jalan Sindujoyo yang jaraknya tidak jauh dengan alun-alun kota Gresik. Dari Kampung Kemasan, pusat kota Gresik, Anda akan menemukan Pasar Tradisional Gresik dan tidak jauh dari situ ada Jalan Sindujoyo.

Di Toko Sari Kelapa, tentunya ada Pudak dan olahan makanan dari Bandeng khas Gresik, seperti otak-otak Bandeng, Abon Duri Bandeng dan sebagainya. Toko ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 21.00 waktu setempat. Rasanya yang nikmat dan khas, karena proses pembuatannya masih menggunakan cara tradisional untuk menjaga kualitas rasa.

Toko Unyil

Ingin mencari alternatif tempat membeli Pudak yang lezat lainnya? Anda bisa berkunjung ke Toko Unyil, yang terletak di Jalan Sindujoyo No. 93. Toko ini sudah mulai buka pukul 07.00 waktu setempat, loh.

Untuk Anda yang malas bepergian kesana, atau ingin langsung oleh oleh gresik untuk dikirim, Anda bisa menghubungi Toko Unyil di nomor telepon (031) 3982490 untuk memesan atau keperluan lainnya.

10 Oleh-oleh Gresik yang Khas & Terkenal Sejak Jaman Wali

Apa saja oleh oleh khas kuliner Gresik yang perlu Anda coba? Berikut BP-Guide akan mengulasnya untuk Anda. Juga oleh-oleh lain yang sayang dilewatkan bila Anda sempat berkunjung ke Gresik. Perlu dicatat, kuliner yang akan BP-Guide bahas ini sudah terkenal sejak zaman dulu, loh. Tepatnya, ketika masih zaman para wali terdahulu.

Jubung

Sumber gambar www.eastjava.com

Makanan pertama namanya Jubung. Dibuat dari bahan ketan hitam yang ditaburi wijen. Kemudian, dibungkus dengan selongsong dari daun pohon pinang muda, yang dianyam berbentuk gelas kecil. Proses membuat Jubung terbilang cukup lama, bisa memakan waktu hingga 24 jam penuh.

Proses membuatnya dengan cara menggiling, lalu merendam ketan. Kemudian dimasak, lalu dibungkus. Untuk menghasilkan Jubung dengan citarasa yang tinggi, diperlukan waktu sekitar 6 jam untuk memasak adonan, loh. Itulah mengapa, juru masak Jubung biasanya adalah kaum laki-laki, karena prosesnya yang sangat berat, 6 jam mengaduk adonan tanpa henti!

Anda bisa mendapatkannya di toko Jenang Jubung Mutiara Rasa Pak Temon  
yang ada di Jl. Kh. Abdul Karim No.7 Gresik. Bila Anda tidak sempat ke Gresik, tapi sangat tertarik menikmati Jubung, Anda bisa memesannya di Tokopedia dengan harga mulai dari Rp 9.500.

Otak-otak Bandeng

Oleh-oleh selanjutnya adalah Otak-Otak Bandeng. Makanan khas Gresik yang satu ini memiliki citarasa yang unik dan mudah ditemukan di kota tersebut. Sebab, otak-otak ini merupakan salah satu jenis olahan rumahan (home industry) yang banyak ditemukan di Gresik loh.

Otak-otak Bandeng dibuat dengan cara daging diambil dari dalam tubuh ikan, tanpa merobek kulitnya. Lalu, dipisahkan antara daging dengan duri, kemudian dicampur dengan santan dan bumbu khas, lalu dikukus di dalam oven. Uniknya, pembungkus adonan daging tadi adalah kulitnya yang di awal dijaga agar tidak robek.

Di awal, BP-Guide sudah sempat membahas tentang toko oleh-oleh Bu Muzanah Store, bukan? Nah, tempat itu adalah juaranya otak-otak Bandeng untuk oleh-oleh. Tapi, bila Anda ingin makan otak-otak Bandeng ini di restoran Gresik, maka lokasi yang BP-Guide rekomendasikan adalah Restoran Pak Elan, lokasinya berdekatan dengan Bu Muzanah Store. Harga per porsinya adalah Rp 35.000.

Bonggolan

Bonggolan adalah cemilan yang dibuat dari bahan tepung kanji, terigu, bawang merah, bawang putih, dan sari ikan. Biasanya, ikan yang digunakan untuk dibuat Bonggolan adalah ikan Payus atau Plaosan. Dua jenis ikan tersebut masih kerabat dekat dengan ikan Bandeng.

Makanan satu ini biasa ditemukan didaerah Kecamatan Sidayu, Gresik. Bentuknya seperti bulatan panjang, seperti batang pohon yang sering disebut dalam bahasa Jawa dengan nama Bonggol yang jadi muasal penamaan Bonggolan. Ada jenis Bonggolan yang diiris tipis, dijemur lalu digoreng seperti makan kerupuk. Ada juga yang dikukus baru dimakan. Terserah Anda bagaimana cara memakannnya, sesuai selera.

Nah, bila Anda ke Gresik sempatkanlah untuk berkunjung ke Sedayu. Di sana Anda bisa dengan mudah menemukan Bonggolan yang dijual warga setempat. Harganya juga terjangkau hanya Rp 5.000.

Pudak

Sumber gambar www.bukuresep.net

Ini dia makanan Pudak yang sudah disebut-sebut sejak awal. Yup, kota ini sering juga disebut dengan Kota Pudak, selain sebutan Kota Santri. Hal ini karena adanya Pudak, yang merupakan kue dari bahan tepung beras, sagu, santan, gula pasir dan gula jawa yang rasanya manis, legit dan nikmat. Makanan ini adalah makanan khas Gresik yang disukai banyak orang, dan begitu terkenal, juga aroma daun pandannya yang begitu terasa.

Bungkus Pudak disebut Ope, yang merupakan lembaran pangkal pelepah daun pinang. Cara membuat Ope ini juga unik, dengan cara dikeringkan dulu, lalu disulam dengan benang, menjadi seperti dompet kecil, untuk membungkus Pudak.

Ada juga Pudak Sagu, yakni Pudak berbahan sagu. Berbeda dari Pudak sebelumnya yang dibuat dari bahan tepung beras. Awalnya, hanya ada tiga rasa Pudak, sesuai dengan bahan pembuatannya. Ada Pudak Sagu yang terbuat dari sagu, Pudak Putih yang terbuat dari gula pasir, dan Pudak Merah yang terbuat dari gula jawa. Setiap Pudak memiliki citarasa yang berbeda. Tapi, sekarang sudah muncul Pudak Pandan dengan rasa dan aroma sari daun Pandang dan hijau warnanya, juga muncul juga Pudak dengan rasa lainnya yang lebih kreatif.

Ingin menikmati Pudak? Anda bisa membelinya di sejumlah toko oleh-oleh di kawasan Jalan Sindujoyo Gresik. Harganya, mulai dari Rp 15.000 sampai Rp 20.000 per renteng (10 bungkus).

Ndog Bader

Sumber gambar warungapung.com

Makanan selanjutnya adalah Ndok Bader. Makanan yang satu ini dengan mudah bisa Anda temukan di jalan-jalan Pasar Gresik, dimulai dari Jalan Samanhudi Gresik. Ndok berarti telur, sedangkan Bader adalah ikan Bader. Jadi Ndok Bader adalah makanan yang dibuat dari bahan telur ikan Bader dicampur dengan bumbu-bumbu lalu digoreng sampai matang.

Rasanya nikmat, ada pedas-pedasnya, ada asam, asin, gurih dan semuanya berpadu menjadi satu. Rasanya memiliki sensasi tersendiri. Harganya juga murah, Anda bisa mendapatkan seharga Rp 15.000 per ons.

Bongko Kopyor

Sumber gambar ramadan.tempo.co

Hidangan selanjutnya yang nikmat dan manis adalah Bongko Kopyor. Bongko Kopyor adalah jajanan khas Gresik yang dibuat dari bahan tepung terigu, dicampurkan dengan santan, pisang, kelapa parut, nangka dan roti. Lalu, dibungkus dengan daun pisang dengan menarik.

Sausnya dibuat dari bahan santan, daun pandan, gula dan sedikit garam. Menghasilkan rasa yang nikmat dan manis pada Bongko Kopyor ini. Anda bisa menemukannya di sekitaran Kecamatan Manyar atau di pusat perbelanjaan oleh-oleh di Gresik. Harganya juga cukup murah, satu porsi dijual seharga Rp 6.000.

Keropok Bandeng

Di Gresik, Anda bisa menemukan berbagai jenis olahan makanan dari bahan Ikan Bandeng. Salah satunya yang populer adalah Keropok Bandeng. Bandeng dibakar alias Bandeng Bakar, tapi di Gresik sering disebut dengan nama Keropok Bandeng. Rasanya enak dan gurih, juga kandungan gizi dari Bandengnya sangat baik untuk tubuh dan otak.

Biasanya, cara membuat Keropok Bandeng adalah dengan membersihkan dan membuang isi perut Ikan Bandeng, lalu dibumbui dengan bawang putih dan garam. Setelah didiamkan selama setengah jam, selanjutnya bandeng tersebut dibakar. Lalu, diberi bumbu lagi dari bahan merica, kacang, petis, kecap, cabe dan bawang putih.

Anda bisa menemukannya di sejumlah warung makan didaerah Kecamatan Manyar, Gresik. Tepatnya di Restoran Pak Elan, dekat alun-alun Gresik. Harganya dibanderol Rp 50.000 per porsi.

Kopi Gresikan

Nah, ke Gresik juga belum lengkap tanpa Kopi Gresik. Kopi di Gresik ini cara penyajiannya sebenarnya biasa saja, tapi rasanya super manis dan teksturnya kental. Kopi ini juga kasar, dan ampasnya akan terapung di permukaan cangkir. Jadi, ritual wajib sebelum minum adalah membuang dulu ampas kopi di bagian atas dengan sendok yang sudah disediakan.

Ada berbagai kedai kopi yang menyediakan kopi Gresik sambil santai di atas kursi kayu. Harga kopi Gresik bila Anda ingin membawanya pulang, untuk tipe Grade I dijual seharga Rp 25.000 per 250 gram. Sedangkan tipe premium dijual seharga Rp 40.000/250 gram.

Legen

Sumber gambar juallegen.blogspot.co.id

Minuman khas Gresik selanjutnya adalah Legen. Bisa Anda temukan di wilayah Panceng. Legen awalnya adalah sirup khusus untuk membuat Dawet Siwalan. Namun, karena semakin banyaknya peminat, akhirnya Legen diproduksi sendiri.

Legen juga bermanfaat bagi penderita penyakit batu ginjal. Jadi, banyak yang mengkonsumsi Legen selama 1 bulan untuk mengikis batuan dari kalsium di saluran kencing dan ginjal. Karena Legen agak sulit didapatkan, harganya jadi cukup mahal. Selain itu, untuk menyimpannya di rumah, juga sedikit beresiko. Salah cara menyimpan, maka Legen akan berfermentasi, berubah menjadi tuak yang memabukkan dan mengandung alkohol.

Tapi, di daerah Panceng dan Paciran, Anda bisa menemukan buah Siwalan yang biasa dibuat menjadi Dawet Siwalan. Harga perbuah hanya sekitar Rp 5.000.

Wedaran

Sumber gambar www.pesonanegeri.com

Wedaran merupakan jenis kue kering yang sebenarnya bisa Anda temukan di banyak tempat di pulau Jawa. Ada yang rasanya gurih, ada juga yang manis. Kue Wedaran Gresik dibuat dari bahan santan kelapa dengan telur ayam, tepung ketan putih dan garam. Sedangkan bagian luar dibuat dari bahan gula pasir.

Adonannya digoreng, lalu dimasukkan ke dalam rebusan gula. Rasanya manis dan untuk Wedaran yang gurih, biasanya tidak dimasukkan lagi ke dalam rebusan gula setelah digoreng. Mendapatkan kue Wedaran sangat mudah, Anda bisa mengunjungi beberapa toko di Jalan Dr Soetomo untuk mendapatkannya.

Atau, bisa juga dengan memesan online via Bukalapak dengan harga mulai dari Rp 18.800.

From our editorial team

Kota Gresik Juga Menyimpan Ragam Kuliner yang Unik

Dengan banyak pesonanya, menjadikan Gresik sebagai alternatif untuk kamu yang mencari kuliner dengan cita rasa menarik. Banyak jajanan unik yang dapat dengan mudah kamu dapatkan disana, harganya juga bersahabat. Olahan ikan Bandeng yang bisa jadi apa saja untuk kamu nikmati di Kota Gresik bisa jadi daya tarik tersendiri.