- 8+ Pilihan Baju Tidur Asyik Untuk Malammu!
- Tetap Cantik Dan Nyaman Dengan 8 Rekomendasi Baju Tidur Wanita
- Tidur Makin Seksi dengan 30 Rekomendasi Model Baju Tidur Seksi Setelan Wanita dari Para Ahli (2023)
- 8+ Rekomendasi Baju Tidur Pengantin Baru Ini Bisa Bikin Malam Pertama Anda Lebih Sempurna (2023)
- Buat Malam Pertamamu Tak Terlupakan dengan 10 Baju Tidur Pengantin yang Cute dan Seksi Ini!
Waktu Tidur Sangat Penting untuk Anak
Tidur merupakan sebuah aktivitas penting yang dibutuhkan oleh semua orang, utamanya anak-anak. Bagi bayi dan anak-anak, tidur merupakan kegiatan yang sama pentingnya dengan kegiatan lain seperti makan dan bermain. Tidur membuat tubuh anak beristirahat maksimal sehingga saat bangun bisa lebih segar dan bisa mendapatkan energi baru.
Setiap anak membutuhkan waktu tersendiri untuk tidur sesuai dengan usianya. Anak baru lahir hingga usia 3 bulan sebaiknya tidur sbanyak 14 hingga 17 jam per harinya. Sementara bayi 4 bulan hingga 11 bulan sebaiknya tidur 12 hingga 15 jam per hari. mereka yang berusia 1 hingga 2 tahun disarankan tidur 11 hingga 14 jam per hari dan untuk balita usia 3 sampai 5 tahun sebaiknya tidur 10 hingga 13 jam per harinya.
Dengan mencukupi kebutuhan waktu tidurnya maka perkembangan kognitif anak bisa lebih baik. Kemampuan mereka untuk berpikir dan memahami jadi elbih baik. Mereka juga jadi bisa lebih cepat dalam mencerna informasi, belajar bahasa, dan lain sebagainya. Tidur yang cukup bikin konsentrasi mereka meningkat sehingga bisa bermain dan belajar dengan lebih baik.
Agar anak tidur dengan nyenyak dan nyaman, Anda sebagai orangtua wajib tahu berbagai faktor yang bisa mendukung anak agar bisa tidur lebih nyenyak. Beberapa diantaranya adalah pastikan ia sudah kenyang baik dari makanan maupun minuman. Selain itu, pastikan juga tempat tidurnya nyaman dan cahaya ruangannya mendukung agar ia lebih cepat terlelap. Satu yang tidak kalah pentingnya adalah pemilihan baju tidurnya. Dengan baju tidur yang tepat, maka anak bisa tidur lebih cepat dan lebih nyaman. nah, simak bersama yuk, tips memilih baju tidur anak yang paling nyaman.
Tips Memilih Baju Tidur Anak
Perhatikan Bahan Bajunya
Hal pertama yang perlu Anda pertimbangkan saat memilih baju tidur anak adalah memastikan bahan baju anak benar-benar adem dan nyaman. Bahan baju tidur bisa sangat berpengaruh terhadap kenyamanan tidur anak. Jika bahannya terlalu panas, anak jadi mudah kegerahan, dan jika bahan terlalu tipis, bisa jadi anak mudah kedinginan.
Ada banyak bahan baju yang populer untuk baju tidur anak. Bahan katun merupakan bahan yang kami sarankan. Bahan ini bisa cepat menyerap keringat. Bahannya juga cocok dikenakan dalam cuaca panas ataupun dingin. Katun sendiri hadir dalam aneka varian, ada katun organik, katun rib, dan berbagai katun lainnya.
Selanjutnya, ada bahan rayon yang juga kerap dipilih menjadi bahan baju tidur. Bahan ini tipis, adem, dan lembut. Nyaman dikenakan jika Anda tinggal di area berhawa panas. Bahannya cocok juga untuk buah hati yang mudah merasa gerah. Bahannya jatuh dan bisa mengikuti bentuk tubuh.
Berikutnya, ada bahan tencel yang bisa juga jadi bahan baju tidur anak. Terbuat dari serat kayu alami, bahan tencel ini sifatnya biodegradable. Teksturnya lembut dan halus di kulit. Bahannya juga antibakteri jadi aman dipakai untuk baju tidur anak.
Hindari yang Banyak Aksesori
Bagi Anda yang memiliki anak usia di bawah 4 tahun, sebaiknya hindari memilih baju tidur dengan banyak aksesori. Baju tidur dengan banyak aksesori beresiko membahayakan kesehatan dan keselamatan anak. Bisa jadi aksesorinya melukai kulit anak. Selain itu, bisa juga aksesorinya tertelan anak.
Kehadiran aksesori memang membuat baju anak terlihat makin lucu dan menggemaskan. Namun bukan berarti kita lengah dan tidak mengecek aksesorinya. Pastikan aksesorinya benar-benar kuat dan tidak mudah terlepas sehingga tidak akan masuk ke mulut, hidung, atau telinga anak. Pastikan juga aksesorinya tidak akan melukai kulit anak atau menggoresnya.
Pilih Modelnya
Baju anak-anak memang selalu hadir dengan beragam model menarik. Dengan model yang lucu, anak jadi terkesan makin menggemaskan. Untuk tidur, sebaiknya pilih yang modelnya simpel. Ini supaya anak tidak terganggu saat tidur dengan model baju yang terlalu ribet. Secara umum, ada beberapa model baju tidur untuk anak.
Khusus bagi anak perempuan, ada model baju daster dengan lengan panjang ataupun model yang tanpa lengan. Ini simpel dan mudah dikenakan. Ada yang dilengkapi kancing depan hingga ke bawah, ada juga yang kancing depannya hanya di bagian atas.
Bagi anak laki-laki dan perempuan, ada beberapa model yang bisa dikenakan. Ada yang modelnya sleepsuit yang banyak dipakai untuk bayi karena bisa memudahkan mengganti popok.
Ada juga yang modelnya atasan dan bawahan baik atasannya berlengan panjang atau pendek dengan bawahan celana pendek atau celana panjang. Jika memilih model semacam ini pilih yang dilengkapi karet di bagian celananya agar lebih nyaman.
Sesuaikan Jenis Kelamin
Sesuaikan pakaian dengan jenis kelamin anak. Meski masih kecil, membedakan baju anak laki-laki dan perempuan sangat penting supaya anak mengenali jati dirinya sejak dini. Mulai dari pemilihan model hingga warna sebaiknya memilih yang sesuai dengan gendernya.
Untuk motif, Anda bisa sesuaikan dengan favorit anak. Misalnya untuk anak perempuan bisa motif bunga, atau gambar princess. Sementara untuk anak laki-laki bisa memakai motif mobil-mobilan, robot, dan lainnya. Ada juga beberapa motif yang terbilang unisex seperti motif binatang, kartun, polkadot, garis, dan lain sebagainya.
Ini Dia Pilihan Baju Tidur Anak
Sorex Kids Baju Tidur Daster Anak perempuan Chill Series Piyama Dk 542
Sorex Kids Baju Tidur Daster Anak perempuan Chill Series Piyama Dk 542 adalah rekomendasi pertama kami. Modelnya daster sehingga mudah dikenakan. Soal bahan, Anda tidak perlu khawatir karena bahannya dari bahan premium yang adem dan lembut. Warna bajunya ceria sehingga cocok dikenakan anak-anak.
Kainnya adem dan nyaman serta cepat menyerap keringat. Tidak mudah kusut sehingga kesannya tetap rapi. Tersedia dalam pilihan warna kuning, hijau, dan biru. Untuk ukuran ada ukuran S hingga XL untuk anak usia 4 tahun hingga 13 tahun.
BATIK ANAK SETELAN ANAK DASTER ANAK BAJU TIDUR ANAK BAJU SANTAI ANAK
BATIK ANAK SETELAN ANAK DASTER ANAK BAJU TIDUR ANAK BAJU SANTAI ANAK adalah baju tidur anak lainnya yang bisa jadi pilihan. Produk ini berupa setelan batik untuk anak. Hadir untuk anak usia 6 bulan hingga 2 tahun. Bahannya dari santung rayon yang lembut, adem, dan tidak mudah kusut. Bahannya juga mudah menyerap keringat.
Nyaman dipakai tidur atau untuk anak bermain di dalam rumah. Jahitannya kuat dan rapi. Produk terdiri dari atasan dengan lingkar dada 65 cm dan panjang baju 36 cm. Bawahannya berupa celana 27 cm yang sudah dilengkapi karet.
Nice Kids - Gingham Sleepsuit Bayi Motif Kotak Korea
Nice Kids - Gingham Sleepsuit Bayi Motif Kotak Korea sayang untuk dilewatkan sebagai pilihan. Produk yang satu ini tersedia untuk bayi dan anak. Ada ukuran untuk bayi baru lahir hingga usia 2 tahun yang tersedia. Pilihan warnanya juga banyak, ada warna kuning, biru, marun, dan cokelat.
Model bajunya sleepsuit yang mudah dikenakan. Bahannya katun terbaik yang hypoallergenic sehingga tidak bikin alergi di kulit bayi yang masih sensitif.
musim.
FLUFFY Sleepsuit Tutup Kaki KHAKI
FLUFFY Sleepsuit Tutup Kaki KHAKI juga bisa jadi pilihan Anda. Baju tidur anak yang satu ini model kakinya tertutup sehingga cocok dikenakan saat cuaca dingin. Bisa juga melindungi tubuh anak dari gigitan serangga. Ada ukuran S hingga L yang tersedia.
Dalam satu paket berisi 3 pcs baju tidur. Baju ini sudah berstandar SNI sehingga Anda tidak perlu meragukan kualitasnya. Bahannya dari kaos TC yang merupakan gabungan serat kapas dan sintetis sehingga terasa lembut dan alus di kulit. Daya serap keringatnya tinggi jadi nyaman dikenakan. Cocok untuk newborn.
Maxkenzo Piyama Fauna Land 1 - 6 Tahun Baju Anak
Maxkenzo Piyama Fauna Land 1 - 6 Tahun Baju Anak Piyama adalah pilihan berikutnya untuk Anda. baju yang satu ini bagus, menarik, dan juga lucu. Nyaman dikenakan dan cocok dikenakan untuk tidur atau bermain di dalam rumah. Terbuat dari bahan katun combed yang halus dan adem. Tidak bikin kulit anak iritasi ataupun alergi.
Baju ini tersedia dalam ukuran S hingga L yang cocok untuk anak usia 1 tahun hingga 6 tahun. Ada banyak pilihan warnanya juga.
TNQ Kids Mini Me Giraffe - Usia 1-7 Tahun
TNQ Kids Mini Me Giraffe - Usia 1-7 Tahun adalah rekomendasi kami lainnya. Baju yang satu ini terbuat dari bahan katun print dengan kualitas super. Nyaman dan lembut sehingga tidak bikin iritasi kulit.
Bahannya cepat menyerap keringat. Produk ini tersedia untuk anak usia 1 hingga 7 tahun. Ada banyak pilihan warna yang bisa disesuaikan dengan favorit anak.
Daster Piyama Setelan Dress Set Katun Rayon Anak Perempuan 1-10 Tahun
Daster Piyama Setelan Dress Set Katun Rayon Anak Perempuan 1-10 Tahun adalah pilihan berikutnya dari kami. Produk yang satu ini terbuat dari bahan rayon yang adem, ringan, dan lembut. Bahannya cepat menyerap keringat dan cocok dipakai saat cuaca panas.
Daster piyama anak ini tersedia untuk anak usia 2 tahun hingga 10 tahun. Desainnya lucu dan menggemaskan.
Peachbello Set Pajamas Anak Lengan Pendek Bahan Twill Usia 1-7th
Peachbello Set Pajamas Anak Lengan Pendek Bahan Twill Usia 1-7th sayang untuk dilewatkan sebagai pilihan. Baju tidur anak yang satu ini sudah SNI jadi tidak perlu diragukan kualitasnya. Bahan kainnya katun twill yang sudah teruji klinis sehingga tidak mudah bau.
Baju tidur anak ini teksturnya adem dan flowy. Tersedia untuk anak usia 1 hingga 7 tahun.
Mooi Piyama Panjang Anak Baju Tidur Anak Long Pajamas
Mooi Piyama Panjang Anak Baju Tidur Anak Long Pajamas wajib jadi pilihan. Baju tidur anak yang satu ini terbuat dari bahan bamboo viscose. Bahannya lembut dan bisa memberikan sensasi dingin. Ada detail bordir pada pakaiannya.
Piyama anak ini cocok untuk bermain dalam rumah juga. Ada ukuran untuk anak usia 1 tahun hingga 10 tahun.
Peachbello Set Piyama Kaos Anak Setelan Panjang Usia 1-6th
Peachbello Set Piyama Kaos Anak Setelan Panjang Usia 1-6th adalah rekomendasi terakhir kami. Produk sudah SNI jadi kualitasnya tidak perlu diragukan. Terbuat dari bahan kaos katun yang adem dan cepat menyerap keringat.
Baju tidur anak ini memakai tinta sablon yang tidak mudah luntur atau pecah. Baju dan kainnya sudah teruji klinis sehingga tidak mudah bau. Aman untuk tidur dan aktivitas kasual anak lainnya.
Pastikan Mengganti Baju Tidur Setiap Hari
Agar tidur anak nyenyak, sebaiknya memakai baju tidur. Nah, meski hanya dikenakan untuk tidur saja, pastikan anak selalu ganti baju tidur setiap hari, ya. Ini karena baju yang sudah dikenakan tidur tentu sudah bercampur keringat saat anak tidur sehingga jadi kotor dan bau. Anda tentu tidak ingin si kecil tidur tidak nyaman karena bajunya bau keringat. Maka dari itu, biasakan ganti baju tidur setiap hari setiap akan tidur, ya.