Tambah 10 Rekomendasi Gelas Cantik ini untuk Dijadikan Koleksi di Rumah (2023)

Tambah 10 Rekomendasi Gelas Cantik ini untuk Dijadikan Koleksi di Rumah (2023)

Banyak hal bisa dijadikan koleksi, termasuk gelas. Apalagi jika bentuk gelasnya unik, semakin senang dipandang. Walau begitu jangan lupa untuk dibersihkan. Tertarik menambah koleksi gelas lagi? Simak 10 gelas cantik rekomendasi BP-Guide untuk tambahan koleksimu.

Baca juga

Jangan Lupa Dirawat Bila Memiliki Koleksi Gelas

Sumber gambar Shutterstock

Gelas kaca biasanya tidak hanya berfungsi untuk menjamu tamu, tapi juga sebagai pajangan di rumah. Warna bening kaca yang memancarkan kilau tampak elegan dan berkelas, memberikan sentuhan mewah yang cerah di rumahmu. Namun, seperti yang kamu tentu tahu, peralatan dari kaca ini rentan sekali rusak. Bisa pecah karena terjatuh atau permukaan yang kusam karena usia tuanya.

Oleh karena itu, kamu harus berhati-hati dalam menggunakan benda satu ini. Kamu harus meletakkannya di tempat yang benar agar tidak mudah tersenggol dan pecah. Sebaiknya juga hindarkan gelas dari panas yang terlalu tinggi terus-menerus agar kaca tidak retak.

Selain itu, kamu juga memahami cara mencuci dan menggunakan gelas sehari-hari agar kacanya tidak tampak kusam atau buram. Kalau kaca kehilangan efek kilaunya, tentunya gelas ini tidak elok dipandang ketika tersaji di depan tamu.

Ini Cara Merawat Gelas Kaca Agar Lebih Awet

Menggunakan Bubuk Soda Kue

Sumber gambar Shutterstock

Soda kue sudah sejak lama dikenal mempunyai khasiat yang ampuh dalam membersihkan berbagai permukaan. Campurannya dengan cuka atau cukup dengan air hangat bahkan bisa membersihkan noda-noda yang telah berkerak.

Pasalnya, kandungan sodium karbonat di dalam soda kue membuatnya bersifat basa. Kalau soda kue bertemu dengan asam, ia akan menghasilkan gas karbondioksida yang bisa mengangkat kotoran yang menempel pada permukaan benda-benda.

Tidak hanya itu, soda kue juga bisa mengangkat sel-sel kulit mati serta memiliki sifat antiseptik alami yang aman untuk membersihkan berbagai macam barang. Cara menggunakannya pun cukup mudah. Kamu cukup mencampur bubuk soda kue dengan air, lalu oleskan pada permukaan gelas. Selain itu, bisa juga menggunakan sikat gigi dengan bulu-bulu yang lembut untuk memastikan gelas lebih bersih tanpa harus menggoresnya.

Menggunakan Perasan Jeruk Lemon

Sumber gambar Shutterstock

Membersihkan gelas kaca sebenarnya cukup mudah, tinggal usap permukaan gelas dengan spons yang telah diberi sabun cuci piring. Namun, ada kalanya noda-noda yang sulit dibersihkan menempel di permukaannya.

Kalau kamu menemukan noda-noda seperti ini, kamu bisa menggunakan perasan jeruk lemon untuk membersihkan. Caranya pun sederhana. Kamu cukup mencelupkan spons cuci piring ke dalam air perasan jeruk lemon, lalu mengusapkannya ke permukaan gelas kaca yang terkena noda.

Cara ini sangat mudah dan praktis, terutama jeruk lemon bisa kamu dapatkan dengan mudah dalam keseharian kamu. Jadi, kamu tidak perlu repot-repot mencari cairan pembersih di supermarket.

Menggunakan Cuka

Sumber gambar Shutterstock

Bahan yang satu ini juga sudah terkenal kegunaannya. Tidak hanya menghilangkan bau amis ikan atau sejenisnya, cuka juga biasa digunakan untuk memberikan sentuhan rasa asam pada makanan. Namun, tidak hanya itu, cuka juga biasa digunakan untuk membersihkan permukaan benda-benda di dapurmu.

Dengan mencampurkan cuka dan garam secukupnya, lalu gosokkan campuran ini ke permukaan gelas. Campuran ini bisa kamu gunakan untuk membersihkan noda-noda yang cukup sulit dibersihkan, seperti noda teh atau kopi.

Kamu bisa menggunakan kain untuk menggosokkan campuran cuka dan garam ini. Setelah digosok hingga noda hilang, baru kamu bilas hingga bersih. Dengan begini, gelas kacamu akan tetap terjaga kebersihan serta kejernihannya.

Tips Merawat Gelas

Teknik Mencuci yang Benar

Sumber gambar Shutterstock

Walaupun gelas kaca, terutama dengan permukaan yang polos dan tanpa motif, mudah dibersihkan, tapi bukan berarti kamu bisa mencucinya sembarangan. Terutama, gelas yang berbahan kristal. Agar kristal tetap jernih dan mencegah warnanya menjadi kusam, gelas perlu dicuci dengan hati-hati.

Teknik mencuci gelas yang tepat adalah menggunakan air hangat. Campurkan dengan sabun cuci piring untuk memastikan kotoran dan noda terangkat sepenuhnya dari gelas. Sabun ini akan dengan mudah menghilangkan noda minyak atau noda lipstik di bibir gelas.

Setelah membilas gelas hingga bersih, gelas harus segera dikeringkan. Kamu bisa mengeringkannya secara alami dengan cara menelungkupkan gelas di atas kain serbet yang bersih atau segera mengeringkannya dengan kain berbahan mikrofiber yang tidak akan meninggalkan serat-serat kain di permukaan gelas.

Gunakan Bahan Pembersih yang Tepat

Sumber gambar Shutterstock

Banyak hal yang bisa meninggalkan noda di gelas dan bisa mengurangi kecantikan tampilan gelas kamu. Kadang usia gelas juga menjadi faktor yang membuat warna permukaan gelas jadi buram. Namun, kamu bisa menemukan bahan-bahan pembersih yang tepat untuk mengembalikan kejernihan gelas.

Bahan-bahan pembersih ini pun bisa kamu dapatkan dengan mudah di dapurmu atau di sekitarmu. Misalkan saja, soda kue, air perasan jeruk lemon, atau cuka, yang biasa sehari-hari bisa kamu temukan di mana saja.

Simpan Gelas dengan Benar

Sumber gambar Shutterstock

Untuk merawat benda apapun, cara penyimpanan selalu menjadi faktor penentu yang penting untuk menjaga mutu barang. Kamu tentunya membutuhkan gelas dengan permukaan yang bening dan memberikan efek kilau yang cantik.

Oleh karena itu, kamu harus memastikan koleksi gelas tersimpan dalam keadaan yang sepenuhnya kering. Ini akan mencegah jamur kalau harus menyimpan gelas-gelas tersebut dalam waktu lama dan juga noda bercak air yang mengganggu tampilan minuman kamu yang tersaji di dalamnya.

Selain itu, kamu harus memastikan tempat penyimpanan gelas memiliki sirkulasi udara yang baik, sehingga menjaga agar gelas tidak terlalu lembap ketika disimpan dalam waktu yang lama.

Gelas Kaca Unik ini Bisa Menambah Koleksimu

Borsalino Double Wall Glass Espresso

Gelas yang satu ini akan membuat pajangan kamu tampak unik. Dengan gelas yang terdiri dari 2 lapisan kaca dengan desain berbeda yang berbeda. Di bagian luar, gelas ini tampak membulat, sedangkan bagian dalamnya sedikit menyempit.

Bagi kamu pecinta kopi, gelas ini cocok sebagai wadah untuk espresso. Warna hitam espresso akan menonjolkan kekontrasan dilihat dari kedua model lapisan gelas ini. Kalau kamu bukan pemcinta kopi, jus atau sirup yang berwarna cerah akan tampil cantik di dalam gelas ini.

Borsalino Double Wall Glass Espresso Cup ini terbuat dari bahan tempered glass yang mempunyai ketahanan kuat dan tentunya tahan panas.

Gelas ini bisa menampung double shot espresso yang berkapasitas hingga 90 ml, tapi bisa juga digunakan untuk espresso berukuran standar single shot sebanyak 30 ml.

Espresso biasanya disajikan dalam sebuah espresso cup dengan ukuran 30 ml, standar internasional untuk single shot coffee.

Harga Rp. 84.500-98.000

PERO GELAS KACA ETHNIC LOVE

PËRO yang berasal dari Turki telah berhasil menembus pasar Indonesia sejak September 2015. Produk-produknya termasuk tableware, kitchenware, homeware, dan sebagainya. Merek ini juga mengeluarkan gelas tumbler berbahan kaca yang unik dengan desain yang ceria.

Dengan kaca transparan yang dilapisi motif "Ethnic Love" berpadu dengan tutup yang terdiri dari 2 warna, yaitu hitam dan pink pastel. Paduan dengan warna hitam menonjolkan kekontrasan yang cantik pada gelas ini, sedangkan paduan kaca transparan dengan pink pastel memberikan warna yang lembut dan feminin.

Tidak hanya membuat sajian minumanmu tampak semakin menarik, desainnya juga bisa melengkapi hiasan rumahmu, sehingga tampak lebih cerah. Berkapasitas hingga 450 cc, tumbler unik ini bisa kamu jadikan wadah untuk menyajikan minuman.

Harga Rp. 54.500-153.000

Enable Home CRW77382 Double Glass Gelas

Untuk kamu pencinta kopi, double glass dari Doomed ini memberikan desain cangkir kopi yang unik. Dengan wadah bagian dalam yang membulat, kamu bisa menikmati kopimu dengan nyaman.

Fungsi lainnya adalah membuat kamu terhindar dari panas kopi yang bisa mengganggu kenyamanan aktivitas minum kopimu. Dengan lapisan ganda, tangkai cangkir kopi unik ini akan membebaskanmu dari rasa panas saat memegangnya. Kamu bisa menuangkan kopimu hingga sebanyak 200 ml.

Cangkir kopi unik ini juga bisa melengkapi koleksi gelas unikmu yang juga bisa kamu jadikan sebagai pajangan selagi cangkir itu tak terpakai. Sentuhan visual yang bertuliskan "Coffee" berwarna keemasan membuatnya tampak elegan.

Harga Rp. 49.900-93.000

Kedaung Gelas Kaca Kukuruyuk

Kalau kamu orang Indonesia yang telah tinggal seumur hidup atau setidaknya tinggal lama di Indonesia, kamu tentu familiar dengan desain ayam jago. Sejak dulu mangkuk bergambar ayam jago dengan perpaduan warna merah-hitam merupakan mangkuk yang paling sering digunakan oleh penjual bakso dan mi ayam di Indonesia.

Kedaung Group mengeluarkan produk gelas kaca bertangkai dengan model gambar ayam jago yang sama. Gelas kaca ini akan membangkitkan nostalgia, sekaligus memberikan nuansa zaman dulu yang tentu saja sudah dimodifikasi sesuai model kekinian.

Gelas ini sendiri terbuat dari bahan kaca yang berkualitas tinggi dan tahan panas. Selain itu, bahan kaca ini dipastikan aman untuk kesehatan karena tidak mengandung bahan-bahan kimia yang berbahaya. Dengan kapasitas 330 ml, kamu bisa menyajikan minuman-minuman khas Indonesia seperti bajigur atau sekoteng.

Harga Rp. 5.000-17.000

Luminarc Hen Egg Cup Gelas Puding

Produk-produk dari Luminarc ini sudah terkenal menggunakan bahan kaca berkualitas tinggi dengan desain-desain yang elegan. Gelas dari Luminarc yang satu ini juga memiliki desain yang elegan sekaligus unik dan menawan.

Anak ayam adalah binatang imut yang akan menarik perhatian. Luminarc mengadopsi bentuk anak ayam yang lucu dan imut. Masih terbuat dari kaca, kepala anak ayam yang imut terukir di bagian samping gelas dengan model tubuh berbulu yang melingkari gelas, sehingga memberikan sedikit aksen bergelombang.

Tamu yang mengunjungimu akan tertarik melihat minuman yang tersaji dalam gelas ini. Kamu juga bisa menjadikannya pajangan yang unik. Kacanya yang tampak jernih dengan efek kilau yang berkelas membuat Luminarc Hen Egg Cup ini tampak mewah. Gelas ini juga akan cocok untuk menyajikan dessert ringan seperti puding.

Harga Rp. 99.400-127.000

UCHII DOUBLE WALL HIGH GLASS TUMBLER

UCHII merupakan merek gelas dari Jepang yang selalu menawarkan konsep modern yang minimalis. Kali ini, UCHII mengeluarkan gelas berbentuk oval dengan garis yang lembut, sehingga menonjolkan konsep minimalisnya.

Gelas kaca satu ini memiliki dua lapisan dinding kaca. Dengan kaca yang jernih, minuman tampak mengapung dengan indah di dalam gelas. Sajikan minuman dengan warna-warni yang menarik untuk membangkitkan selera dan membuat tamumu terpesona akan keindahan gelas ini.

Keuntungan dari gelas berlapis ganda adalah menghambat panas ke dinding luar gelas, sehingga kamu bisa menikmati minuman panas sembari menggenggam gelas dengan nyaman. Saat tidak digunakan, kamu bisa meletakkan gelas ini di rak pajanganmu yang memberikan sentuhan cantik dan elegan di rumahmu.

Harga Rp. 99.000-161.000

MMS Mug Jar Kaca Decal

Wadah minuman berbentuk stoples sekarang ini banyak digemari, karena modelnya unik tetapi tetap memberikan kesederhanaan dan konsep minimalis, seperti MMS Mug Jar yang satu ini. Dengan motif anak anjing berwarna cokelat yang lucu dan imut, produk ini menjadi hiasan yang unik dengan konsep ceria.

Gambar anjing ini dicetak dengan teknik sublimasi, yaitu dengan cara mentransfer gambar ke mug dengan bantuan mesin heat press. Untuk menjaga cetakan gambar ini agar tidak terkelupas, kamu harus hati-hati ketika membersihkannya. Salah satu caranya menggunakan busa lembut dan pastikan gelas dalam kondisi dingin ketika kamu mencucinya. Perubahan suhu mendadak bisa merusak cetakan gambar di bagian luar gelas ini.

Produk seperti ini sangat cocok untuk menjadi wadah untuk sajian minuman untuk tamu di rumah kamu. Cocok pula sebagai gelas untuk menghidangkan minuman di kafe-kafe buat kamu yang memiliki bisnis kafe.

Harga Rp. 15.000-50.000

Kinto Kronos Double Wall Cup 23105 Gelas

Merek Kinto ini berasal dari Jepang dan sudah cukup lama mengukuhkan diri sebagai salah satu produsen peralatan kopi terdepan. Salah satu produknya adalah Kinto Cronos Double Wall Cup. Cangkir yang cocok digunakan untuk menikmati kopi.

Desainnya yang elegan dan minimalis membuat kopi tampak menarik. Desain cangkir bagian dalam berbentuk oval, sedangkan desain di bagian luar dihiasi dengan aksen garis yang melengkung ke arah luar di gelas. Kaca yang sebening kristal dari Kinto Cronos ini memberikan tampilan yang cantik buat kopi yang berwarna gelap.

Gelas kaca ini memiliki konstruksi thermal yang membantu suhu minuman kamu di dalam gelas bertahan lebih lama. Ditambah lagi, model cangkir kaca ini memastikan tidak ada proses kondensasi di bagian luar cangkir, sehingga kamu tidak perlu khawatir gelas ini meninggalkan noda di atas meja.

Desainnya yang agak pendek juga membuat cangkir ini sangat cocok untuk menyajikan dessert. Kaca beningnya akan mempercantik tampilan dessert.

Harga Rp. 235.000

Chemex Gagang Kaca 6 Cangkir

Chemex bisa dibilang merupakan legenda dalam piranti yang berkaitan dengan kopi. Pasalnya, merek ini telah mendahului metode pour over dalam dunia barista. Kali ini, Chemex meluncurkan produk cangkir kopi bermodel unik.

Model dari cangkir kopi mengikuti desain vas, di mana bagian atas melebar dengan bagian tengah menyempit, sedang bagian bawah membulat. Desain yang unik ini akan memberikan pengalaman minum kopi yang terasa baru. Kaca yang berkualitas tinggi memberikan efek kilau yang lembut dan menawan, membuat gelas ini tampak elegan.

Desain gelas unik ini juga bisa kamu manfaatkan sebagai pajangan untuk memberikan sentuhan berkelas pada rumahmu.

Harga Rp. 450.000-750.000

MORI BRAVURA Double Wall Glasses

Gelas berdinding ganda memang memiliki pesona tersendiri. Tidak heran kalau produsen gelas kaca memilih desain ini. MORI juga meluncurkan produk gelas berdinding kaca ganda. Kaca yang jernih dan bening memberikan efek berkilau yang cantik.

Kacanya sendiri menggunakan kaca borosilikat yang tahan terhadap suhu tinggi, termasuk juga kejutan perubahan suhu mendadak, membuat gelas kaca ini aman untuk digunakan untuk minuman bersuhu tinggi.

Minuman dengan warna-warna yang cantik akan tampak lebih memikat dengan gelas berdinding ganda ini, seperti jus buah atau sirop berwarna.

Harga Rp. 225.000-420.000
From our editorial team

Gelas Kaca untuk Koleksi

Tak ada salahnya memang bila gelas kaca dijadikan koleksi. Hal ini karena banyak tersedia produk-produk gelas kaca dengan desain yang menarik. Nah, dari rekomendasi pilihan gelas kaca di atas, mana yang akan menjadi koleksimu?

Tag