Baca juga
- Pancarkan Pesona Kemewahanmu dengan 10 Koleksi Wewangian Parfum Dior yang Tahan Lama
- 20 Parfum Hugo Boss Pilihan Pakar untuk Pria yang Ingin Tampil Segar dan Percaya Diri!
- Udah Cobain 10 Parfum Angel Terbaru Tahun Ini? Cek Item-item Asyiknya di Sini!
- 10+ Pilihan Parfum Lacoste untuk Pria Maskulin dan Elegan Agar Semakin Memikat
- Harum Mewangi Sepanjang Hari dengan 10+ Parfum Kenzo yang Wanginya Unik dan Awet
Bagi Kebanyakan Pria, Parfum Bukan Hanya Sekadar Wewangian untuk Mengharumkan Tubuh
Parfum dibuat oleh tangan-tangan ahli yang paham dalam menciptakan wewangian. Memiliki tiga fase wangi, mulai dari top notes, heart notes dan base notes. Sehingga tidak sembarang orang bisa membuat paduan fase seperti itu.
Selain itu, ada banyak jenis aroma yang digabungkan menjadi satu parfum yang wangi. Mulai dari jenis buah-buahan, bunga, kayu-kayuan, rempah-rempah, sampai aroma khas alam terbuka. Perlu riset dan penelitian untuk menciptakan aroma yang begitu memikat. Aroma tersebut juga diciptakan untuk menunjang kepercayaan diri, memberi sugesti positif pada pemakainya, juga kepada orang sekitar yang mencium
Sayangnya, kebanyakan pria tidak begitu peduli dengan manfaat dan fungsi parfum. Padahal, wangi parfum bisa meredakan stress, bila memilih wangi yang tepat dengan Anda. Wangi yang dipilih bisa mempertegas karakter dan menampilkan kepribadian positif para pria.
Jenis Parfum untuk Pria yang Harus Diketahui
Selain hanya menganggap parfum sekadar sebagai pewangi tubuh, tidak banyak yang mengetahui apa saja jenis dari parfum tersebut. Ada parfum tertentu dengan wangi yang sama, namun harganya jauh berbeda. Karena ingin menghemat uang, akhirnya yang dibeli adalah produk yang lebih murah. Ternyata, perbedaan harga tersebut akan berpengaruh terhadap daya tahan atau durasi aroma di tubuh penggunanya.
Nah, berikut BP-Guide ulas apa saja jenis-jenis parfum yang ada agar Anda bisa memilih jenis yang tepat.
Eau de Perfume
Jenis pertama adalah Eau de Perfume atau biasa disingkat EDP. Jenis yang satu ini punya kadar konsentrat cukup tinggi, bahkan mencapai 16 persen. Karena itu, kadar alkoholnya jauh lebih sedikit. Karena itu, EDP mampu bertahan cukup lama di tubuh. Ada beberapa jenis EDP yang tahan sampai 6 jam, bahkan ada juga yang sampai 10 jam.
Karena jumlah konsentratnya lebih sedikit daripada jenis pure perfume, harga EDP relatif lebih terjangkau.
Eau de Toilette
Jenis yang selanjutnya adalah Eau de Toilette atau sering disebut EDT. Kadar konsentratnya lebih rendah dari pada EDP. Mulai 4 sampai 8 persen. Sehingga kadar alkoholnya pun menjadi lebih tinggi.
Oleh karena itu, daya tahan dari EDT jauh lebih rendah daripada EDP, apalagi pure parfume. Bila pure parfume wanginya bisa sampai 2 hari, EDP bisa sampai 1 hari penuh, maka wangi EDT maksimal hanya sekitar 3 sampai 4 jam saja.
Harganya juga jauh lebih terjangkau. Jenis parfum EDT biasanya dijual seharga ratusan ribu rupiah saja.
Eau de Cologne
Eau de Cologne (EDC) adalah jenis yang paling ringan dibanding EDP dan EDT. EDC hanya mengandung konsentrat wangi antara 2 sampai maksimal 4 persen saja. Karena kadar konsentratnya paling rendah, maka kadar alkoholnya paling tinggi.
Selain disebut EDC, jenis parfum yang satu ini juga sering disebut body mist, body spray, atau body splash. Jenis EDC juga bertahan dalam tempo yang jauh lebih pendek dibandingkan EDP dan EDT.
EDC hanya bertahan maksimal 3 jam setelah penyemprotan. Oleh karena itu, banyak orang yang membawa parfumnya, agar bila wanginya hilang bisa segera disemprot kembali. Harganya juga jauh lebih terjangkau dibanding EDP dan EDT.
Rekomendasi Pilihan Parfum Pria yang Tahan Lama untuk Anda
Nah, kalau sudah bisa membedakan mana pure perfume, EDP, EDT, dan EDC, maka giliran BP-Guide memberikan rekomendasi produk yang bisa menemani keseharian Anda. Pilihlah produk yang sesuai dengan karakter Anda.
L'Envol de Cartier
Brand parfum pertama direkomendasikan untuk Anda adalah L'Envol de Cartier. Parfum ini adalah jenis Eau de Perfume (EDP) yang wanginya memikat, menggetarkan, dan tahan lama. Paduan dari musk yang lembut dengan kayu guaiac serta madu menjadikan aromanya begitu maskulin dan memberi kesan ceria pada diri Anda. Wanginya yang sudah dipercaya sejak 150 tahun lalu, menjadi salah satu faktor penguat mengapa parfum ini harus Anda miliki.
Parfum ini memberi aroma earthy dan woody yang berpadu dalam fase-fasenya. Dimulai dengan aroma musk, lalu berlanjut dengan guaiac wood, dan terakhir adalah aroma Airy Woody Nectar.
Anda bisa mendapatkannya di berbagai situs belanja online seperti Cartier dan Sephora. Harganya mulai dari $56 sampai $75, atau setara dengan Rp 746.883 hingga Rp 1.000.290.
Armani Code Profumo
Brand selanjutnya yang pas untuk Anda adalah Armani Code Profumo dari Giorgio Armani. Giorgio Armani adalah brand parfum dan barang fashion mewah dunia yang kualitasnya diakui di dunia.
Code Profumo adalah jenis parfum yang memberi kesan misterius, menggoda, dan memikat. Sehingga bisa membuat wanita tergila-gila pada aromanya. Hadir dengan aroma paduan amber, benzoin, dan tonka bean pada fase terakhir. Sedangkan fase awalnya adalah aroma yang kuat dan ikonik khas Giorgio Armani.
Produk ini bisa Anda dapatkan di online store Sephora atau di Lazada. Harganya antara Rp 950.000 hingga Rp 1.500.000.
Mr. Burberry
Burberry hadir dengan aroma khas London, tempat di mana parfum ini diciptakan. Burberry sudah lama menjadi ikon Inggris. Produk-produknya pun telah menjadi pilihan keluarga kerajaan Inggris.
Salah satunya adalah Mr. Burberry yang termasuk dalam jenis Eau de Perfume (EDP). Wanginya klasik, dengan aroma woody yang menyegarkan, dipadu dengan akar wangi yang membangkitkan semangat. Botol parfum juga sangat menarik, dengan simpul dan anyaman khas Inggris yang mempercantik tampilannya.
Produk ini dijual di Lazada, Sephora, dan situs resmi Burberry. Harganya mulai dari Rp 850.000 hingga Rp 950.000.
Salvatore Ferragamo Uomo
Salvatore Ferragamo sudah lama menjadi brand parfum yang ternama dengan wangi yang unik dan bahan yang mengejutkan. Bahan-bahan pembuat parfum ini bahkan jarang ada di parfum lain. Menjadikan aromanya lebih eksklusif.
Misalnya pada produk Uomo, yang menjadikan tiramisu dan orange blossom dalam berbagai notes-nya. Dua bahan tersebut sangat jarang ada di parfum brand yang lain.
Dengan aroma khas Italia, memberikan kesegaran dan aura positif pada diri Anda sepanjang hari. Produk ini terdiri dari dua ukuran, yakni 50 ml dan 100 ml. Ukuran 50 ml dijual seharga Rp 970.000. Sedangkan ukuran 100 ml dibanderol Rp 1.350.000.
Anda bisa mendapatkan parfum ini di berbagai toko online atau di gerai resmi Salvatore Ferragamo di Jakarta.
Acqua di Parma Note di Colonia III
Brand ini memulai usaha dari sebuah pabrik kecil di Parma, Italia, pada tahun 1916. Siapa sangka, berawal dari pabrik kecil itulah, aroma yang ajaib dan legendaris tercipta. Akhirnya, setelah memproduksi parfum selama lebih dari seratus tahun dan mengalami pasang surut, Acqua di Parma menjelma menjadi sebuah perusahaan parfum ternama di dunia dengan aroma yang diakui di berbagai negara.
Salah satu produknya adalah Note di Colonia III. Parfum ini punya aroma oriental yang memukau, sensual, dan maskulin. Dimulai dengan aroma jeruk mandarin dan jahe pada fase pertama, langsung berlanjut ke wewangian akar wangi, olibanum dan melati. Terakhir akan meninggalkan jejak wangi tonka bean, labdanum, dan myrhh.
Parfum ini bisa Anda temukan di berbagai situs belanja online. Salah satunya adalah eBay dan situs resmi Acqua di Parma. Dijual seharga 250 poundsterling atau sekitar Rp 4.933.129.
Ermenegildo Zegna Essenze Musk Gold
Ermenegildo Zegna Essenze Musk Gold memiliki aroma yang memukau dengan aksen lada hitam dan ketumbar. Kemudian dipadukan dengan kunyit safron dan cedarwood sebagai notes kuncinya.
Aroma yang woody spicy ini memberi Anda kesan yang lebih menggoda dan memikat. Ditambah dengan wangi musk yang sensual, juga kulit dan oud yang memberi kesan mewah.
Produk ini dijual di situs resmi Ermenegildo Zegna atau bisa juga ditemukan di eBay. Harga jualnya adalah Rp 4.330.400.
Comme des Garçons Blackpepper
Meski namanya Comme des Garçons, namun parfum satu ini sebenarnya berasal dari Jepang. Didirikan oleh Rei Kawakubo pada tahun 1975.
Salah satu produknya yang terkenal adalah Comme des Garçons Blackpepper. Hadir dengan wangi "gelap" dari black pepper yang menjadikan Anda akan lebih memikat, terutama di hadapan wanita.
Aromanya yang tahan lama akan dimulai dengan wangi segar dan seksi dari blackpepper dan sejumlah aroma lain seperti tonka bean dan lain-lain pada berbagai notes-nya.
Parfum yang dijual seharga $216 atau setara dengan Rp 2.877.084 ini bisa didapatkan di situs online Luckyscent, Fragrantica, atau situs resmi Comme des Garcons.
Floris 1962
Floris juga merupakan brand parfum terkemuka asal Inggris. Salah satu produk andalannya adalah 1962 Eau de perfume. Aroma khas rempah-rempah dan buah-buahan yang menarik dan memikat menjadi andalan dari produk ini.
Beberapa bahan yang ada dalam setiap notes-nya antara lain green mandarin, clove, spearmint, bergamot, cypress, basil, jasmine, lily of the valler, cedarwood, moss, musk, dan amber. Parfum ini diciptakan pada tahun 1962, namun kembali diluncurkan pada tahun 2016 dengan sejumlah wangi baru.
Anda bisa mendapatkannya di situs resmi Floris atau di Luckyscent dan Fragrantica dengan harga mulai dari £140 atau setara dengan Rp 2.465.240.
Zadig & Voltaire 'This Is Him!'
Zadig & Voltaire 'This Is Him!' adalah parfum yang dibuat oleh rumah mode asal Perancis, Zadig & Voltaire. Aromanya sejuk dan maskulin. Memberikan keseimbangan diri dengan aroma oriental woody yang memikat.
Hadir dengan paduan dupa pedas, jeruk bali, lada hitam, vanila dan meninggalkan jejak akhir wangi kayu cendana. Parfum ini dijual di situs resmi Zadig&Voltaire, eBay, dan berbagai situs online dengan harga mulai dari Rp 792.000.
Oliver Sweeney Bosco Selvatico
Produk terakhir yang BP-Guide rekomendasikan adalah parfum menarik dan memikat dari brand Oliver Sweeney. Meski lebih muda dari brand lainnya, namun parfum asal Inggris ini telah menjadi brand yang diperhitungkan karena kualitas dan aromanya yang unik dan khas.
Salah satu produk yang BP-Guide rekomendasikan adalah Bosco Selvatico yang baru saja dirilis pada 2016 silam. Aromanya khas dengan wangi kayu-kayuan khas Italia yang aromatik dan hangat, memberi kesan ceria pada diri Anda.
Tertarik? Anda bisa membelinya di situs resmi Oliver Sweeney. Harganya mulai dari 99 poundsterling atau setara dengan Rp 1.742.336.
Wangi Parfum Menunjukkan Karakter Anda
Jangan sembarang memilih wangi parfum. Pastikan wangi parfum yang dipilih sesuai dengan karakter dan jiwa Anda. Salah memilih wangi maka karakter Anda juga akan menjadi lain. Atau barangkali Anda ingin menyembunyikan karakter Anda yang sesungguhnya?