Rekomendasi Pasta Gigi Ramah Kantong untuk Anak Kost yang Serba Hemat (2023)

Rekomendasi Pasta Gigi Ramah Kantong untuk Anak Kost yang Serba Hemat (2023)

Sumber gambar pixabay.com

Anak kost memang dikenal serba hemat. Dalam hal pasta gigi pun, pasti tak akan dibuang hingga tetes yang terakhir. Nah, cek yuk aneka pasta gigi murah yang pas untuk anak kost!

Baca juga

Meski Hidup Serba Hemat, Anak Kost Tetap Butuh Pasta Gigi Murah Berkualitas

Sumber gambar pixabay.com

Sebagai anak kost tentu kita sudah tak asing dengan gaya hidup hemat. Sebisa mungkin kita berusaha agar uang kita cukup hingga akhir bulan. Segala cara dilakukan mulai dari mengurangi makan, berusaha mengurangi jajan, hingga mengerem keinginan untuk hangout yang kurang perlu.

Kendati hidup serba hemat, tetap saja ada beberapa hal yang perlu kamu beli setiap bulan. Seperti misalnya keperluan untuk mandi, keperluan kuliah dan lain sebagainya. Untuk barang-barang keperluan mandi, kamu bisa berhemat dengan cara membeli yang harganya murah.

Diantara banyak keperluan untuk mandi, pasta gigi adalah salah satunya. Meski membeli yang paling murah, namun kamu tidak boleh asal saja ya. Sebab, pasta gigi ini juga untuk merawat kesehatan gigi supaya kamu jadi lebih percaya diri saat bertemu banyak orang.

Sebelum Membeli Pasta Gigi Murah, Perhatikan Hal-hal Berikut Ini!

Kandungan Flouride

Ketika membeli pasta gigi murah, ada baiknya kamu cek dulu kandungan flouridenya. Bahan yang satu ini bisa menjadi disinfektan untuk membunuh kuman-kuman yang ada di plak gigi. Selain itu, flouride juga bisa menurunkan prevalensi karies gigi.

Kendati demikian jangan asal pilih pasta gigi berflouride juga. Flouride juga bisa membahayakan tubuh manusia karena jika tertelan bisa menimbulkan gangguan kesehatan pada beberapa organ tubuh.

Kandungan Pemutih

Untuk yang giginya kuning karena kebiasaan, baik minum kopi atau merokok tentu jadi kurang percaya diri bertemu banyak orang. Namun kamu bisa menuntaskan hal ini dengan pasta gigi lho.

Kamu hanya perlu memilih pasta gigi dengan kandungan pemutih. Memang gigi tidak bisa langsung putih bersinar namun paling tidak adanya kandungan pemutih bisa membuat gigi lebih bersih dan bisa mencegah warnanya agar tak semakin menggelap.

Cek Bahan Aktifnya

Kamu perlu juga mengecek bahan aktif yang ada pada sikat gigi sebelum membelinya. Umumnya ada beberapa bahan dalam pasta gigi yang masing-masing memiliki keunggulan. Misalnya saja ada bahan abrasif seperti karbonat dan silikat. Kedua bahan ini bisa menghilangkan sisa makanan, bakteri, dan noda dari gigi.

Bahan aktif lain yang ada dalam pasta gigi umumnya adalah humektan seperti glisero. Bahan ini fungsinya adalah untuk menjaga tekstur odol tetap lembap dan tidak cepat kering. Selanjutnya ada juga bahan busa berupa natrium lauril sulfat yang membuat busa saat kamu menggosok gigi.

Lakukan Sikat Gigi yang Benar untuk Gigi Lebih Sehat

Gosok gigi dengan pasta gigi tidak cukup jika kamu salah menggosok giginya. Tidak ada gunanya memakai gigi mahal dan bermerk jika cara penyikatan gigi masih belum benar. Kamu wajib meletakkan sikat gigi yang tepat yakni di antara gigi dan gusi dengan rata-rata penyikatan 1-2 menit. Jangan lupa sikat gigi dua hingga tiga kali sehari supaya hasilnya jadi lebih maksimal ya.

10 Rekomendasi Pasta Gigi Murah untuk Anak Kos

Ciptadent Maxi 12 Plus

Ciptadent Maxi 12 Plus ini bisa jadi pilihan untuk pasta gigi termurah. Produk yang satu ini hadir dalam 3 pilihan yakni fresh mint, cool mint dan juga ice mint. Pasta gigi ini dibekali formula lengkap yang bisa memberikan perlindungan menyeluruh pada gigi.

Dengan micro active foam, pasta gigi ini akan memberantas tumpukan plak gigi. Selain itu ada multivitamin A, C, dan E yang memaksimalkan proses pembersihan gigi dari plak. Kamu bisa membeli produk yang dikemas dalam ukuran 120 gram ini.

Harga Rp. 8.000-20.000

Colgate Fresh Cool Mint Toothpaste

Colgate Fresh Cool Mint Toothpaste juga bisa jadi rekomendasi pasta gigi termurah. Produk yang satu ini bisa memperbaiki titik lemah pada gigi.

Dengan Liquid Calcium dan Flouride, pasta gigi ini akan mencegah gigi berlubang dan memberikan perlindungan pada gigi. Tanpa alkohol, pasta gigi ini juga sudah mendapat sertifikat FDA dan BPOM.

Harga Rp. 6.400-10.000

Pepsodent Pasta Gigi Pencegah Gigi Berlubang

Berikutnya untuk pasta gigi termurah ada Pepsodent Pasta Gigi Pencegah Gigi Berlubang 190 gram. Produk yang satu ini hadir dengan mikro kalsium dan pro flouride.

Kandungan tersebut bisa menjaga gigi dari risiko gigi berlubang. Dengan ekstrak mint alami, pasta gigi ini bisa memberikan kesegaran mulut.

Harga Rp. 9.900-12.900

Formula Pasta Gigi Action Protector

Kamu juga tidak boleh melewatkan Formula Pasta Gigi Action Protector 190 gram. Salah satu pasta gigi termurah ini bisa memberikan perlindungan pada gigi. Selain itu, ada juga formula double fresh yang membuat mulut terasa lebih segar. Dalam paket ini sudah tersedia sikat gigi juga.

Harga Rp. 10.900-15.000

Systema Nano Menthol Breeze

Kamu juga bisa menggunakan Systema Nano Menthol Breeze sebagai pasta gigi termurah. Produk yang satu ini kaya akan kalsium nano dan bisa mencegah serta memperbaiki karies dini dalam waktu 14 hari. Pasta gigi ini juga mengandung sedikit detergen sehingga lebih aman untuk digunakan.

Harga Rp. 4.100-11.500

Close Up Deep Action

Close Up Deep Action 65 gram ini juga perlu untuk kamu gunakan. Produk yang satu ini hadir dengan active zinc mouthwash, crsytal micro shine, dan fluoride. Pasta gigi yang satu ini bisa membersihkan mulut dari kuman penyebab bau mulut. Dapatkan nafas lebih segar hingga 12 jam.

Harga Rp. 7.500-9.100

Sensodyne Pasta Gigi Fresh Mint

Sensodyne Pasta Gigi Fresh Mint 50 gram ini tidak boleh kamu lewatkan. Produk yang satu ini hadir dengan rasa mint yang ringan. Pasta gigi termurah ini bisa menyegarkan nafas dan bisa melindungi gigi dari risiko gigi berlubang.

Harga Rp. 11.700-19.900

Enzim Fresh Mint Pasta Gigi

Enzim Fresh Mint 50 ml Pasta Gigi ini tidak bisa kamu lewatkan sebagai pilihan. Produk yang satu ini kaya akan 5 enzim natural aktif yang bisa merawat gigi.

Pasta gigi ini bisa mencegah gigi berlubang. Selain itu, pasta gigi yang satu ini juga akan menjaga lingkungan rongga mulut tetap sehat dan segar.

Harga Rp. 16.000-21.999

Pasta Gigi Pepsodent Herbal

Jangan lewatkan untuk menggunakan Pasta Gigi Pepsodent Herbal. Produk yang satu ini hadir dengan formula baru yang menyehatkan.

Dengan kandungan herbal yang ramah terhadap mulut, tidak akan ada rasa pedas terbakar usai menggosok gigi.

Pasta gigi ini mengandung garam, jeruk nipis, dan daun sirih yang baik untuk menguatkan dan merawat gigi serta bisa memutihkan gigi.

Harga Rp. 9.900-18.300

Close Up Icy White Pasta Gigi

Close Up Icy White Pasta Gigi 65 gram adalah produk yang tidak bisa kamu lewatkan. Produk yang satu termasuk dalam deretan apsta gigi termurah.

Pasta gigi ini bisa memberikan sensasi kesegaran dalam setiap hembusan napas. Dengan perlite, pasta gigi Close Up ini akan menjadikan gigi tampak lebih putih alami dengan efektif.

Harga Rp. 6.500-8.500
From our editorial team

Boleh Saja Pilih Pasta Gigi Murah Asal Tidak Murahan

Bagi anak kost penghematan bukan sesuatu yang baru. Namun saat memilih pasta gigi usahakan kamu memilih yang berkualitas ya. Murah boleh saja asalkan tidak murahan. Perhatikan kandungan bahan aktif di dalam pasta gigi dan juga ada tidaknya kandungan flouride di dalamnya. Selain itu cara menyikat giginya juga harus benar supaya gigi bersih dan sehat selalu. Yuk, cek aneka rekomendasi pasta gigi murah di atas!

Tag