Bersiaplah, Ini 10 Rekomendasi Smartphone yang Akan Jadi Tren Tahun 2023!

Bersiaplah, Ini 10 Rekomendasi Smartphone yang Akan Jadi Tren Tahun 2023!

Smartphone kamu sudah waktunya ganti? Mumpung tahun baru segera tiba, kamu bisa mulai merencanakan membeli smartphone baru. Biar tak salah beli, cek dulu tren smartphone 2023 ya!

Baca juga

Sebelum Ganti, Ketahui Dulu Tren Smartphone Terbaru Tahun 2020

Sebagai masyarakat milenial, kita tidak bisa dijauhkan dari yang namanya smartphone. Gadget yang satu ini memang menjadi sarana menarik untuk mendapatkan informasi, hiburan hingga sebagai alat komunikasi. Ketergantungan kita akan smartphone juga dikarenakan adanya fitur smartphone yang selalu diperbarui dari waktu ke waktu.

Produsen smartphone tak pernah berhenti berinovasi mengeluarkan teknologi dan fitur terbaru pada produk buatannya. Hal ini ditujukan untuk memudahkan pengguna smartphone dalam melakukan aktivitasnya. Nah, menjelang tahun baru, biasanya produsen smartphone sudah siap dengan aneka tren terbarunya. Kamu yang sedang butuh memperbarui smartphone lamamu, cek dulu tren smartphone 2020 supaya tak salah membeli smartphone ya.

Prediksi Tren Smartphone 2020 Mendatang

Layar Ganda atau Layar Lipat

Salah satu tren smartphone tahun 2020 nanti adalah tren layar ganda atau layar lipat. Sejauh ini Samsung dan Motorola sudah mengeluarkan produk smartphone layar lipat dan telah menuai reaksi positif sekaligus negatif dari produk mereka. Reaksi tersebut mereka gunakan untuk memperbaiki produk yang akan mereka hadirkan selanjutnya.

Melihat antusiasme masyarakat akan smartphone layar lipat tersebut maka banyak produsen smartphone yang ingin mengikuti jejak mereka. Mulai dari Apple, Microsoft hingga OnePlus mulai ikut menanggapi tren smartphone layar lipat ini. Sehingga tahun 2020 mendatang kita bisa melihat tren layar lipat ini menghiasi pasar smartphone.

Hadirnya 5G

Tren smartphone 2020 berikutnya yang wajib kamu tahu adalah hadirnya smartphone yang mensupport jaringan 5G. Ini berkat adanya Snapdragon baru 865 yang dipasangkan dengan modem Snapdragon X55, chip yang berhubungan dengan konektivitas 5G. Dengan kombinasi keduanya maka bisa mendukung kecepatan hingga 7.5Gbps. Tren smartphone 2020 mendatang dipastikan kita bisa mengakses internet dengan lebih baik dan lebih cepat berkat adanya jaringan 5G.

Hadirnya AI dan AR

Tren smartphone 2020 berikutnya adalah hadirnya teknologi AR dan juga AI. Sekarang ini teknologi pemetaan AR sudah tersedia bagi pengguna. Hal ini memungkinkan pengguna bisa membuat semua jenis filter dan overlay yang kreatif dan lucu.

Sementara itu prosesor smartphone terbaru sudah mulai menggandakan kemampuan AI. Dengan begini maka akan ada lebih banyak kapasitas untuk memproses data yang diperlukan untuk keputusan AI yang efektif.

Teknologi Kesehatan Mental

Kekhawatiran masyarakat akan kesehatan mental karena beban kerja menumpuk, tekanan sosial dan lain sebagainya turut menjadi perhatian para produsen smartphone. Hal ini mendorong tren baru dalam pengembangan aplikasi dan telepon saat ini. Misalnya saja Android menjadikan mode screen-off sebagai fitur wajib dalam pembaruan perangkat lunak terbarunya.

Hal ini untuk membantu pengguna mengontrol penggunaannya. Dengan makin sadarnya masyarakat akan kesehatan mental maka bisa dipastikan tren smartphone 2020 nanti akan ada banyak aplikasi yang bisa mendukung kesehatan mental pengguna smartphone.

Harga Terjangkau Fitur Flagship

Produsen smartphone mulai berlomba menghadirkan aneka fitur tertinggi namun tetap membanderol murah produk buatannya. Dengan begini maka seluruh lapisan masyarakat bisa merasakan memiliki produk smartphone canggih dengan harga terjangkau.

Salah satu yang sudah mulai mengaplikasikan tren ini adalah OnePlus. Brand yang satu ini mengawinkan spesifikasi unggulan dengan harga kelas menengah. Uniknya mereka juga melengkapi produknya dengan teknologi sekelas para pemain besar. Hal ini kemudian diikuti beberapa produsen kenamaan seperti Redmi K20 Pro, Pocophone F1 dan Asus ZenFone 6.

Ini Dia Smartphone yang Akan Rilis Tahun 2020

Samsung Galaxy S11

Sumber gambar www.centerklik.com

Salah satu brand yang siap merilis smartphone dengan tren smartphone 2020 adalah Samsung. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut tengah bersiap merilis Samsung Galaxy S11. Rencananya Samsung akan mengeluarkan produk terbarunya ini di kisaran bulan Februari 2020.

Beberapa pembaharuan yang dilakukan Samsung pada produk Samsung Galaxy S11 adalah punch hole yang diperkecil, hadirnya fitur 5G dan juga kualitas kamera yang semakin baik. Rumor yang beredar Samsung akan membekali Galaxy S11 dengan kamera 108 MP dilengkapi sensor dari Isocell Bright HMX.

Produk Samsung Galaxy S11 juga akan memakai qualcomm snapdragon 865 chipset. Selain itu fitur lainnya yang akan disematkan adalah sensor detak jantung dan tombol Bixby khusus. Nantikan segera kehadiran Galaxy S11 ya.

Samsung Fold 2

Sumber gambar www.indozone.id

Produk yang satu ini dikabarkan akan mengusung konsep berbeda dari pendahulunya yakni Samsung Galaxy Fold. Kali ini Samsung akan mengusung desain clamshell sehingga model smartphone akan mirip dengan Motorola Razr. Berkat kesamaan model tersebut, kabarnya Samsung akan membanderol produk Samsung Fold 2 dengan harga yang lebih terjangkau.

Jika generasi fold sebelumnya dijual dengan harga Rp 27 juta maka generasi kedua ini akan dipasarkan pada harga kisaran Rp 14 juta. Samsung Fold 2 kabarnya akan dirilis pada bulan Februari. Wah, kita jadi makin tak sabar mengetahui fitur lengkapnya ya.

Xiaomi 5G

Sumber gambar minews.id

Xiaomi tak mau kalah dengan produsen lainnya yang menghadirkan tren smartphone 2020. Tak tanggung-tanggung, Xiaomi bakalan menghadirkan 10 model smartphone dengan jaringan 5G. Hal ini menunjukkan bahwa Xiaomi memang siap untuk bersaing dengan produsen lainnya dalam menghadirkan tren smartphone terbaru.

Beberapa rencana Xiaomi yang telah dibeberkan adalah mereka akan memperkenalkan Mi MIX 3 5G yang akan rilis di Eropa terlebih dahulu. Selanjutnya mereka juga akan mengeluarkan seri Mi 9 Pro 5G. Nantinya ada juga konsep smartphone yang futuristik yaitu Mi MIX Alpha. Rencananya produk ini akan memakai teknologi surround display pertama di dunia dengan rasio screen-to-body sampai 180,6 persen.

Xiaomi Mi Mix Flex seri baru

Sumber gambar www.idntimes.com

Xiaomi masih akan menghadirkan smartphone dengan tren smartphone 2020 terbaru. Akan ada Xiaomi Mi Mix Flex seri selanjutnya yang dihadirkan tahun depan. Produk ini digadang-gadang menjadi smartphone fold terbaru brand Tiongkok tersebut.

Kabar yang beredar adalah bahwa Mi Mix Flex dilengkapi dengan pop up camera dan chipset snapdragon 855. Produk terbaru Xiaomi ini dikabarkan juga menghadirkan teknologi 5G. Rencananya Xiaomi akan merilis smartphone lipatnya pada Januari 2020 nanti.

Iphone 12

Sumber gambar www.centerklik.com

Apple dikabarkan akan merilis produk iPhone terbarunya yang diberi nama iPhone 12. Produk ini paling dinantikan setiap tahunnya, namun Apple mengklaim akan merilisnya pada September 2020 nanti. Apple sendiri mengungkapkan bahwa seri iPhone terbaru mereka akan memiliki desain unik dan berbeda. Selain itu, produk terbaru ini juga akan memiliki sejumlah kamera yang luar biasa dan banyak lagi.

iPhone 12 dikabarkan akan mendukung jaringan internet 5G. Kabar lainnya menyebutkan produk terbaru Apple ini akan memiliki jumlah RAM yang signifikan dibandingkan dengan iPhone 11 Pro Max. Kita tunggu saja September mendatang untuk kejelasan produk yang satu ini ya.

Iphone X Fold

Sumber gambar www.centerklik.com

iPhone X Fold merupakan produk selanjutnya yang mengusung tren smartphone 2020. Ini adalah produk smartphone model fold pertama besutan Apple. Beberapa sumber mengatakan bahwa Apple akan mengeluarkan smartphone model lipat dengan model baru dan terbaik di tahun 2020 nanti.

Apple sendiri belum mengatakan hal yang pasti mengenai smartphone model lipat. Namun banyak pihak menantikan produk terbaru dari Apple dan pastinya digadang tak akan mengecewakan.

LG G9 ThinQ

Sumber gambar www.centerklik.com

LG G9 ThinQ merupakan smartphone yang akan rilis selanjutnya di tahun 2020. Mengusung tren smartphone 2020, produk yang satu ini dikabarkan akan menjadi pesaing dari Samsung Galaxy S10. Smartphone dari LG ini bakal dilengkapi dengan quad-camera, Qualcomm Snapdragon 865 serta dukungan dari jaringan 5G.

Selain itu produk ini juga akan dilengkapi water protection dan juga fitur fast charging. Para pecinta smartphone LG mengharapkan LG G9 ThinQ tidak memiliki jack headphone 3.5mm yang telah ditanamkan di Samsung Galaxy Note 10. Mereka berharap produk terbaru LG akan lebih unggul dari sebelumnya.

Nokia 8.2 5G

Sumber gambar www.idntimes.com

Nokia masih mencoba bertahan di pasar smartphone. Tahun depan, brand yang satu ini mencoba mengeluarkan Nokia 8.2 5G. Sesuai dengan namanya, produk ini dikabarkan akan mendukung layanan 5G. Sementara untuk bagian prosesornya, produk ini masih akan memakai Snapdragon 765. Kamu yang tak sabar ingin tahu produk Nokia terbaru bisa menantikannya usai acara Mobile World Congress 2020 digelar.

OnePlus 8

Sumber gambar www.idntimes.com

OnePlus memang selalu berinovasi dengan membuat smartphone level mid-range. Tahun depan, brand Tiongkok ini dikabarkan akan menelurkan OnePlus 8 dengan fitur lebih menarik. Kabarnya smartphone terbaru OnePlus ini akan dibekali dengan Qualcomm Snapdragon 855.

OnePlus 8 kabarnya juga akan memiliki sensor Time-of-Flight 3D penginderaan. Sementara itu layarnya dikabarkan mengecil dan hanya memakai ukuran 6,65 inci. Produk ini juga dikabarkan akan menambahkan dompet digital “Google Pay,” yang juga dinamai “OnePlus Pay” untuk pembayaran tanpa kontak.

Huawei P40

Sumber gambar www.centerklik.com

Berikutnya ada Huawei P40 yang akan dirilis tahun 2020. Smartphone ini juga mengusung tren smartphone 2020. Dikemas seperti produk Mate 30 Pro, smartphone ini akan memakai layar Waterfall OLED lengkung.

Produk ini juga dikabarkan memiliki kamera 20MP ultra wide angle, 12MP telephoto, lensa makro, dan ToF. Huawei juga digadang-gadang akan memberikan fitur jaringan 5G pada smartphone terbarunya ini.

From our editorial team

Tren Smartphone 2020 Wajib Kamu Tahu Agar Tak Ketinggalan Informasi Terkini

Di zaman seperti sekarang kita tak bisa hidup jauh dari aneka fitur yang ditawarkan smartphone. Produsen smartphone terus berinovasi menghadirkan teknologi dan fitur terbaru guna memanjakan para penggunanya. Kamu yang berencana membeli smartphone baru wajib tahu tren smartphone 2020. Saat ini sudah banyak informasi mengenai teknologi terbaru yang disematkan pada smartphone. Yuk, cek trennya dan juga cek apa saja smartphone yang bakal rilis tahun 2020 di atas!