Yuk, Buat 8 Rekomendasi Kerajinan Tangan dari Tanah Liat

Yuk, Buat 8 Rekomendasi Kerajinan Tangan dari Tanah Liat

Akhir pekan ini mau kemana, nih? Kalau belum ada rencana, kamu bisa mulai membuat kerajinan tangan. Buat saja yang simpel dari tanah liat. Mau tutorialnya? Cek artikel ini segera, ya!

Baca juga

Kerajinan Tanah Liat yang Unik Kini Mulai Banyak Dilirik Masyarakat

Tanah liat merupakan bahan dasar kerajinan tangan yang banyak digunakan masyarakat di Indonesia. Bahan lunak ini mudah dibentuk dan dibuat kerajinan tangan yang sangat indah. Benda kerajinan dari tanah liat memang memiliki keunikan sendiri sehingga banyak masyarakat yang ingin memilikinya.

Sempat mulai ditinggalkan karena teknologi yang semakin maju dan berkembang, belakangan aneka kerajinan tanah liat kembali dilirik. Banyak yang memakai kerajinan tanah liat untuk dekorasi rumah. Kesan tradisional akan makin terpancar pada hunian yang banyak dihias dengan kerajinan tanah liat.

Kamu Bisa Mendapatkan Kerajinan Tanah Liat di Lokasi Berikut

Pasar Beringharjo

Sumber gambar www.soco.id

Salah satu tempat membeli aneka kerajinan tanah liat adalah Pasar Beringharjo. Berada dekat dengan kawasan Malioboro di Yogyakarta, pasar ini memang dikenal sebagai tempat untuk berburu oleh-oleh khas Yogyakarta.

Di sini ada banyak toko yang menyediakan berbagai macam barang serta pernak-pernik yang menarik untuk jadi buah tangan. Kamu juga bisa menemukan suvenir, mainan, dan karya seni berbahan tanah liat yang menarik di tempat ini. Harga yang ditawarkan juga sangat terjangkau kok, apalagi kalau kamu pandai menawar.

Pasar Seni Gabusan

Sumber gambar www.soco.id

Pasar Gabusan adalah tempat selanjutnya di mana kamu bisa memperoleh aneka kerajinan tangan berbahan dasar tanah liat. Berlokasi di Kabupaten Bantul, Yogyakarta, pasar yang satu ini menampung lebih dari 400 pengrajin. Di tempat ini ada kerajinan kulit, kayu, logam, perak, bambu, hingga tanah liat dengan harga terjangkau yang bisa kamu beli. Motif produknya menarik dan pastinya berkualitas tinggi sehingga cocok jadi cenderamata kala pulang.

Desa Wisata Manding

Sumber gambar jogjamotor.net

Kalau ke Yogyakarta, belum lengkap rasanya jika belum berkunjung ke Desa Wisata Manding. Berlokasi di Kabupaten Bantul, desa wisata yang satu ini banyak menghadirkan kerajinan berbahan kulit. Selain itu banyak juga kerajinan berbahan tanah liat. Kamu bisa menemukan vas bunga, aneka aksesori dan pajangan rumah yang indah. Harga barangnya juga beragam dan bisa disesuaikan dengan bujet kamu.

Desa Wisata Kasongan

Sumber gambar www.yogyalagi.com

Desa Kasongan merupakan salah satu desa yang ada di wilayah Yogyakarta. Desa ini telah menjadi tujuan wisata populer. Kasongan juga telah dikenal hingga ke berbagai negara karena hasil kerajinannya yang berkualitas dan banyak diminati.

Kerajinan tangan dari tanah liat yang ada di desa ini dibuat oleh sebagian besar penduduknya. Bukan sekadar hiasan taman dan patung hewan dari tanah liat saja yang ada di sini. Kamu juga bisa menemukan vas bunga, piring, tempat lilin, dan lain sebagainya dari tanah liat.

Kotagede

Sumber gambar www.soco.id

Kalau bicara soal kerajinan tangan, kita tidak bisa melewatkan Kotagede. Dekat dengan pusat kota Yogyakarta, Kotagede mudah dijangkau. Sebagai destinasi wisata, Kotagede sangat menarik karena merupakan pusat kerajinan benda-benda dari perak.

Uniknya, di Kotagede bukan hanya ada kerajinan perak saja, loh. Ada juga aneka suvenir dari tanah liat yang tak kalah indah. Kamu bisa memilih sesuai selera yang sekiranya bisa digunakan untuk dekorasi rumah.

Berbagai Macam Kerajinan Barang dari Tanah Liat

Tungku Pembakaran

Sumber gambar www.wajibbaca.com

Jauh sebelum ada kompor, masyarakat memakai tungku pembakaran dari tanah liat untuk memasak. Bahan bakar untuk menghasilkan apinya adalah kayu, arang, minyak tanah, dan api. Sekarang sudah jarang orang memakai tungku. Namun, untuk menciptakan aroma masakan berbeda dan juga memberikan kesan tradisional, maka bisa memakai tungku untuk memasak, ya. Kamu bisa buat tungku sendiri di rumah dengan bahan tanah liat dan air saja, loh.

    Cara membuat :

  • Buatlah adonan tanah liat lalu aduk sampai halus dan lembut.
  • Usahakan tidak ada benda lain yang tercampur selain tanah liat karena bisa retak saat tungku sudah jadi.
  • Bentuk tanah liat tersebut menjadi bentuk tungku pada umumnya.
  • Jemur tungku di bawah terik sinar matahari agar cepat kering.
  • Bakar tungku hingga berwarna merah bata dan agar lebih kuat.

Vas Bunga

Supaya rumah jadi lebih indah, tak ada salahnya kalau kamu meletakkan vas berisi bunga di ruang tamumu. Kalau kamu bisa membuat sendiri vas bunganya, pasti lebih keren. Tidak perlu dari bahan yang rumit, kamu bisa memakai bahan tanah liat untuk membuat vasnya. Caranya mudah sekali loh, simak pembuatannya berikut ini, ya.

    Bahan :

  • Tanah Liat
  • Air
  • Cat air
  • Kuas
  • Meja putar

    Cara membuat :

  • Siapkan tanah liat secukupnya lalu campur dengan air hingga mudah dibentuk teksturnya.
  • Ambil alas untuk ukuran dan bentuk bagian bawahnya.
  • Bentuklah badan vas bunga di atas meja putar.
  • Rapikan dengan tangan dan lumasi minyak agar tidak lengket.
  • Jemur vasnya hingga kering lalu bakar dengan api sedang sampai berwarna merah bata.
  • Terakhir kamu bisa mengecat dan memberi motif sesuai selera.

Teko

Sumber gambar www.wajibbaca.com

Teko adalah tempat wadah air minum yang memudahkan kita untuk menuang air. Jika bentuk tekonya indah, maka bisa dijadikan hiasan. Kamu bisa kok membuat sendiri teko yang bernuansa tradisional. Jika hasilnya bagus, bukan tidak mungkin bisa jadi peluang usaha untuk kamu juga, loh.

    Bahan :

  • Tanah liat
  • Air
  • Pasir halus
  • Cat
  • Kuas
  • Cetakan
  • Tungku pembakaran

    Cara membuat :

  • Pertama keringkan tanah liat.
  • Selanjutnya hancurkan tanah liat dengan ukuran 2 x 3 cm.
  • Rendam tanah liat dalam air selama 4 jam.
  • Campur tanah liat dengan pasir memakai perbandingan 3:1 yakni tanah liat 3 ember dan pasir halus 1 ember.
  • Aduk merata lalu letakkan adonan di atas plastik.
  • Remas adonan hingga lembut lalu cetak sesuai bentuk teko.
  • Keringkan lalu bakar selama 2 jam.
  • Selanjutnya kamu bisa mengecatnya sesuai selera.

Gelas

Gelas merupakan tempat minum yang umum jadi dekorasi rumah juga. Tidak melulu harus beli, kamu bisa juga membuat gelas unik sendiri dari tanah liat. Bahkan kamu bisa juga loh membuat gelas dari tanah liat untuk kemudian dihadiahkan pada orang di sekitarmu.

Jangan salah loh, sekarang ini gelas atau cangkir tanah liat begitu populer digunakan. Aroma minuman juga jadi lebih berbeda saat disajikan dalam teko dan cangkir berbahan tanah liat.

    Bahan :

  • Tanah Liat
  • Air
  • Cat Air
  • Kuas
  • Meja Putar

    Cara membuat :

  • Ambil wadah lalu campur tanah liat dengan air hingga lunak.
  • Letakkan tanah liat di atas meja putar.
  • Bentuk tanah liat sampai menyerupai cangkir atau gelas.
  • Haluskan cangkir atau gelas yang sudah kamu buat dengan tangan basah.
  • Jemur gelas atau cangkir di bawah sinar matahari hingga keras.
  • Bakar dengan api sedang hingga berubah warna menjadi merah seperti batu bata.
  • Warnai gelas dan berilah corak sesuai selera

Mawar

Bunga hias memang bisa mempercantik rumah kita. Ada banyak jenis bunga hias, ada yang terbuat dari plastik, kertas, hingga kain. Namun bunga hias semacam itu pasti sudah biasa. Kamu bisa loh bikin yang beda. Buat saja bunga mawar dari tanah liat. Ini tentu saja akan terlihat keren untuk dipajang di ruang tamu.

    Bahan :

  • Tanah Liat
  • Air
  • Cat Air
  • Kuas

    Cara membuat :

  • Awali dengan membuat kepingan tipis dari tanah liat lalu keringkan.
  • Selanjutnya gulung kepingan tanah liat hingga membentuk bunga mawar.
  • Keringkan dulu lalu kamu bisa mulai mengecatnya dengan warna yang diinginkan.
  • Keringkan lagi dan siap untuk dipajang.
  • Supaya lebih jelas, lihat tutorial Youtube di atas, ya.

Piring

Sumber gambar www.99.co

Piring tentu dibutuhkan di semua rumah tangga. Umumnya piring terbuat dari keramik. Namun, sekarang ini ada banyak piring terbuat dari tanah liat loh. Selain bisa memberi kesan unik, piring dari tanah liat bisa juga menjadi elemen dekorasi di rumah loh. Kamu yang menghias rumah dengan gaya rustic pasti cocok kalau memiliki peralatan dapur berbahan tanah liat. Bikin sendiri yuk piring dari tanah liat.

    Bahan :

  • Tanah Liat
  • Air
  • Cat Air
  • Kuas
  • Meja Putar

    Cara membuat :

  • Awali dengan mencampur tanah liat dengan air sampai lunak.
  • Letakkan tanah liat di atas meja putar.
  • Bentuklah tanah liat hingga menyerupai piring.
  • Haluskan dengan tangan yang basah.
  • Letakkan piring di bawah sinar matahari sampai mengeras.
  • Bakar piring yang telah kering tadi dengan api sedang.
  • Kamu bisa mewarnai piring agar lebih cantik.

Celengan

Menabung memang bisa dilakukan di bank. Namun untuk uang receh, kadang kita malas membawanya. Maka dari itu tidak salah kok kalau kamu memasukkan uang receh dalam celengan. Nantinya jika sudah banyak, kamu bisa menabung uang receh tersebut di bank. Untuk celengannya tidak perlu beli, kamu bisa membuatnya sendiri dari tanah liat.

    Bahan :

  • Tanah liat
  • Air
  • Pasir halus
  • Cat
  • Kuas
  • Cetakan
  • Tungku pembakaran

    Cara membuat :

  • Ambil tanah liat secukupnya lalu keringkan.
  • Selanjutnya hancurkan tanah liat dengan ukuran kira-kira 2 × 3 cm
  • Rendam tanah liat selama 4 jam.
  • Campur tanah liat dengan pasir dengan perbandingan 3:1 (3 ember besar tanah liat dan 1 ember besar pasir halus)
  • Aduk campuran hingga merata.
  • Keluarkan adonan tadi di atas alas plastik lalu remas hingga lembut.
  • Cetak dengan bentuk celengan yang diinginkan.
  • Keringkan 10 jam lalu siap dibakar selama 2 jam hingga api padam.
  • Selanjutnya kamu bisa mengecatnya supaya cantik.

Asbak

Asbak adalah barang yang umum ditemukan di setiap rumah. Tempat abu rokok ini biasanya diletakkan di meja ruang tamu atau teras guna menyiapkan ketika ada tamu yang merokok. Asbak bisa dibuat dari apa saja dan salah satunya tanah liat. Selain bisa memberi kesan klasik, asbak tanah liat bisa kamu hias sesuai selera, loh. Yuk, segera buat sendiri asbak dari tanah liat.

    Bahan :

  • Air
  • Tanah liat
  • Pelumas (minyak goreng)
  • Cat air
  • Pisau
  • Papan landasan
  • Ampelas

    Cara membuat :

  • Ambil tanah liat sekepal atau secukupnya dan campur dengan air
  • Pukullah tanah liat ke papan landasan sampai lentur supaya mudah dibentuk
  • Lumuri tanah liat dengan minyak goreng supaya tidak lengket
  • Sekarang bentuk lingkaran untuk bagian luarnya
  • Lalu dengan pisau, kamu bisa membuat cekungan di tengah dengan hati-hati.
  • Rapikan dengan menggunakan air dan oleskan kembali minyak goreng supaya tidak kering.
  • Jemur selama 2 hari lalu bakar sampai berwarna merah bata.
  • Ampelas permukaan asbak sampai menjadi halus.
  • Terakhir catlah sesuai selera.
From our editorial team

Mau Rumah Tampak Bernuansa Etnik? Hias dengan Kerajinan Tanah Liat

Jika kamu ingin menciptakan nuansa etnik di rumah, ada cara mudah yang bisa kamu lakukan. Hias saja rumah dengan aneka kerajinan tangan berbahan tanah liat. Kamu bisa membelinya langsung di pengrajin. Namun, kamu bisa juga membuat sendiri aneka kerajinan tanah liatnya sesuai dengan seleramu.