Mencari Baju Hamil Pesta? Lihat Yuk, 5 Inspirasi Baju Hamil untuk Pesta yang Populer Ini

Mencari Baju Hamil Pesta? Lihat Yuk, 5 Inspirasi Baju Hamil untuk Pesta yang Populer Ini

Saat hamil merupakan momen yang sangat ditunggu-tunggu bagi pasangan yang baru menikah. Berbagai persiapan dilakukan oleh calon ibu yaitu kesehatan janin, dan tak lupa juga baju yang akan dikenakan selama kehamilan. Terkadang ada waktu tertentu disaat hamil d imana diperlukan untuk menghadiri suatu pesta, maka ibu hamil perlu juga baju pesta yang nyaman dikenakan. Berikut BP-Guide akan mengulas artikel mengenai baju hamil untuk pesta.

Baca juga

Perut Membesar dan Bingung Memilih Baju Hamil Pesta? Jangan Cemas, Bukan Hanya Anda yang Mengalaminya

Sumber gambar weddbook.com

Pada masa kehamilan, tentu banyak hal yang harus Anda perhatikan. Seperti pola makan, asupan gizi, kesehatan bayi dan juga penampilan. Ketika kehamilan memasuki usia tiga atau empat bulan, biasanya tubuh Anda mulai berubah bentuk. Bagian tubuh seperti perut dan pinggul akan membesar. Tubuh Anda akan terlihat semakin gemuk dan berisi. Sehingga Anda sering tidak percaya diri dengan penampilan Anda. Apalagi ketika hendak berpergian ke acara penting, seperti pesta. Padahal sebenarnya ketika hamil, Anda memancarkan aura kecantikan seorang ibu.

Perubahan yang signifikan terhadap tubuh mungkin belum Anda rasakan pada masa kehamilan di tiga bulan pertama. Jadi, Anda masih bisa mengenakan pakaian yang biasa Anda kenakan. Namun, ketika memasuki usia lima bulan, perubahan pada tubuh Anda mulai terlihat jelas. Tak heran jika pada usia kandungan ini Anda menjadi bingung untuk memakai pakaian apa ketika pergi ke pesta. Belum lagi sebagian dari Anda mungkin berpikir bahwa selama hamil, penampilan Anda sudah menjadi tidak menarik lagi. Karena pakaian yang Anda kenakan semuanya longgar. Ditambah lagi dengan bentuk tubuh yang membesar. Anda juga seringkali merasa serba salah karena pengaruh perubahan hormon yang terjadi pada diri Anda.

Namun, Anda tidak perlu khawatir karena sekarang sudah ada baju hamil pesta. Baju tersebut didesain khusus untuk Anda yang sedang hamil. Sehingga Anda tetap bisa tampil modis meski sedang hamil. Jadi, Anda tetap bisa menghadiri pesta dengan percaya diri.

Anda Tetap Bisa Kok Tampil Elegan dan Menarik Saat Hamil

Sumber gambar www.lightinthebox.com

Anda harus tetap memperhatikan penampilan meski sedang hamil. Perubahan bentuk tubuh, seringkali membuat Anda merasa minder. Perut Anda akan membesar, wajah chubby, berjerawat dsb. Tidak semua orang mengalami semua hal tersebut ketika hamil. Tergantung pada masing-masing individu. Tapi yang jelas hal-hal tersebut dapat membuat rasa percaya diri Anda hilang. Anda akan khawatir soal penampilan Anda. Apalagi banyak pendapat yang mengatakan bahwa cantik itu identik dengan tubuh langsing. Wajar saja Anda khawatir soal penampilan ketika hamil dimana ukuran tubuh Anda membesar.

Meskipun sedang hamil, sebenarnya Anda masih bisa terlihat cantik dan modis. Anda bisa memakai baju hamil trendy yang sesuai dengan tren masa kini. Ibu hamil memang identik dengan pakaian yang longgar. Namun seiring berkembangnya zaman, baju hamil terus mengalami perubahan. Kini model baju hamil semakin beragam. Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi soal penampilan saat hamil. Meski tubuh Anda membesar, Anda bisa menutupinya dengan tren fashion. Anda bisa memilih baju hamil trendy yang memang khusus dibuat untuk Anda yang sedang hamil.

Tips Memilih Baju Pesta untuk Ibu Hamil

Perhatikan Bahannya

Sumber gambar shop.nordstrom.com

Ketika hamil, metabolisme dalam tubuh Anda akan bekerja lebih cepat. Sehingga Anda mudah gerah dan berkeringat. Maka dari itu, Anda perlu memilih baju hamil trendy berbahan dingin. Pastikan bahan baju tersebut mudah menyerap keringat. Agar Anda tetap merasa nyaman. Kenyamanan merupakan prioritas. Jadi, Anda harus memperhatikan jenis kainnya. Pastikan bahannya memang benar-benar nyaman untuk Anda.

Anda bisa memilih baju dari bahan katun. Katun memiliki berbagai jenis. Ada yang agak kaku, seperti katun jepang dan ada yang lebih ringan, seperti katun motif. Anda sebaiknya memilih bahan yang lebih ringan agar Anda mudah bergerak. Bahan katun tidak akan membentuk tubuh ketika dikenakan.

Anda juga bisa memilih kain dengan bahan chiffon. Bahan ini sangat ringan namun biasanya tipis, sehingga menerawang. Anda memerlukan layer berlapis agar tidak menerawang. Bahan chiffon sangat ringan dan lembut, sehingga tidak akan terasa berat ketika dikenakan. Kain chiffon merupakan bahan yang cocok untuk dibuat sebagai baju hamil pesta.

Berikutnya adalah kain kaos atau spandek. Baju yang terbuat dari kain spandek pada umumnya memiliki kesan kurang mewah. Namun kain ini tidak berat saat dikenakan. Kain spandek sudah tebal, jadi tidak perlu dilapis. Baju dari kain spandek juga cepat melar, sehingga kurang awet. Namun masih bisa Anda gunakan sebagai bahan untuk membuat baju hamil pesta. Karena Anda pasti akan merasa sangat nyaman menganakannya.

Pastikan Anda memilih bahan yang nyaman dan sejuk. Jangan sampai salah pilih. Karena Anda bisa jadi tidak nyaman ketika mengenakannya. Apalagi ketika hamil tubuh Anda jadi mudah gerah dan berkeringat. Selain itu, pilihlah baju hamil yang terbuat dari bahan yang jatuh. jangan memilih bahan yang terlalu ringan. Karena mudah terbang ketika tertiup angin. Jika Anda ingin baju hamil pesta, Anda bisa memilih baju dari bahan sutra, katun, dan satin. Bahan-bahan tersebut akan memberikan kesan elegan.

Hindari Model Dengan Kerutan di Perut

Pada saat hamil, penampilan Anda akan menjadi kurang menarik. Karena perut Anda semakin membuncit. Karena itulah Anda memerlukan baju hamil. Anda disarankan untuk memilih baju hamil dengan warna yang sederhana.

Model yang simpel dengan corak lebih cocok untuk Anda. Ketika memilih baju hamil, hindari baju yang memiliki banyak kerutan. Karena baju dengan model tersebut dapat membuat Anda terlihat lebih besar. Selain itu Anda juga perlu menghindari model baju dengan lipit dan renda pada daerah perut dan bokong.

Pilih yang Sedikit Longgar di Tubuh

Jika Anda ingin memiliki baju hamil pesta, Anda bisa memiliki gaun dengan potongan longgar. Gaun tersebut akan membuat Anda leluasa beraktivitas. Model gaun ini pun beragam. Anda bisa memilih gaun dengan motif yang Anda sukai.

Ketika memilih baju hamil, Anda sebaiknya memilih baju dengan ukuran yang pas. Jangan sampai salah ukuran. Anda bisa jadi terlihat lebih besar jika mengenakan baju yang kebesaran ukurannya. Anda juga tidak bisa memilih baju dengan ukuran yang sempit, karena itu dapat menganggu sistem peredaran darah Anda. Kenakanlah baju dengan ukuran pas.

Ketika hamil, Anda bisa memilih baju dengan model longgar. Karena ketika hamil berat badan Anda akan naik beberapa kilogram. Saat Anda mengenakan pakaian yang longgar, Anda bisa beraktivitas dengan leluasa. Baju model longgar untuk ibu hamil kini bisa Anda dapatkan di berbagai tempat. Karena sudah banyak produsen yang memproduksinya.

Padu Padan Dengan Blazer Bisa Jadi Penyelamat

Sumber gambar www.pinterest.com

Jika Anda masih memasuki trimester masa kehamilan, sebaiknya Anda tidak usah buru-buru untuk membeli baju hamil. Anda masih bisa mempadu-padankan koleksi pakaian Anda yang ada di lemari. Anda bisa memakai rok terusan yang dipadukan dengan celana pipa. Anda bisa memakainya saat pergi ke pesta. Tambahkan aksesoris seperti ikat pinggang dan bros sebagai pemanis.

Anda yang bekerja bisa memakai kaos dengan V-neck dengan warna cerah. Padukan dengan celana panjang berbentuk pipa. Kemudian, kenakan blazer atau kardigan pendek untuk memberikan kesan proporsional. Bisa juga memadukan kaos tersebut dengan rok pensil berwarna gelap.

Jika Anda memiliki T-shirt dan sweater longgar, Anda masih bisa mengenakannya ketika sedang hamil. Anda bisa memadukannya dengan outer seperti blazer untuk menutupi bagian perut Anda yang buncit. Sebaiknya pilih dalaman berwarna gelap dengan outer berwarna kontras. Paduan tersebut dapat memberikan kesan ilusi sillhouete pada tubuh Anda.

Beberapa jenis pakaian tersebut dapat Anda kenakan selama di rumah atau saat bepergian, khususnya saat pergi bekerja. Ketika menggunakan blazer, Anda tidak perlu meresleting bagian depan. Dengan tips yang simple Anda bisa tetap tampil menarik meski sedang hamil.

Model Baju Hamil Pesta yang Populer

Kaftan Mewah

Sumber gambar www.blibli.com

Kaftan merupakan pakaian dengan model panjang dan longgar. Awalnya kaftan digunakan sebagai pakaian pria pada masa kerajaan Persia Kuno. Kaftan memiliki kancing pada bagian depan. Bahan yang digunakan biasanya terbuat dari wol, kasmir, sutra, atau katun. Kaftan sering dipadukan dengan sabuk.

Meski awalnya kaftan digunakan oleh pria, namun seiring perkembangannya, kaftan kini juga dipakai oleh wanita. Seperti di Maroko, umumnya kaftan adalah pakaian wanita untuk keperluan formal dan non formal. Peruntukan pemakaiannya tergantung dari bahan apa kaftan tersebut dibuat. Beda halnya di Afrika Barat, kaftan dikenal sebagai jubah panjang yang dapat dikenakan oleh pria dan wanita. Kaftan wanita disebut Boubou sedangkan kaftan pria disebut Senegalese Kaftan.

Seiring berkembangnya fashion di masyarakat, kini kaftan dikembangkan dalam bentuk menyerupai jubah. Dilengkapi dengan renda ataupun bunga-bungan pada bagian lehernya. Kaftan merupakan busana yang identik dengan momen religi seperti pada Bulan Ramadhan. Kaftan memiliki beragam model, yang dapat Anda sesuaikan dengan momen Anda. Misalnya saat bekerja, Anda bisa mempadu-padankan kaftan dengan celana panjang kantor. Meskipun memiliki model yang beragam, pada dasarnya kaftan memiliki pola dasar yang sama.

Jika Anda ingin memilikinya, Anda bisa mendapatkan Rauza Jehan Kaftan di Blibli dengan harga Rp 250.000. Kaftan ini terbuat dari bahan satin silk. Memiliki lengan panjang yang didesain memiliki dua warna. Kaftan ini memiliki ukuran lingkar dada 280 cm dengan panjang baju 130 cm. Untuk merawatnya Anda harus mencuci secara terpisah dengan menggunakan deterjen yang lembut. Anda tidak disarankan untuk menggunakan mesin cuci untuk mengeringkannya. Gunakan setrika dengan suhu yang rendah agar tidak merusak kaftan.

Gaun Kebaya

Sumber gambar www.bukalapak.com

Ketika hamil, Anda sebaiknya tidak mengenakan kebaya dengan model atasan dan bawahan span. Karena pakaian tersebut dapat menekan bagian perut Anda. Jika Anda ingin mengenakan kebaya, pilihlah kebaya dengan model gaun yang terbuat dari bahan yang ringan seperti brokat. Jangan memilih kebaya yang memiliki banyak payet, karena berat ketika dipakai. Anda juga harus menghindari pemakaian korset.

Jika Anda ingin membeli kebaya, sebaiknya Anda memilih kebaya yang tepat. Ketika hamil, Anda bisa memilih kebaya dengan model baby doll dengan V-neck. Anda bisa mempadukannya dengan rok batik longgar. Anda juga bisa memakai kebaya berkerah U dengan lengan pendek yang dihiasi bordir pada bagian bawahnya.

Jika Anda tertarik untuk membeli kebaya, Anda bisa mendapatkan Kebaya Hamil Rampel di Bukalapak dengan harga Rp 220.000. Kebaya ini memiliki karet yang sangat melar pada bagian perut. Sehingga perut Anda tidak akan tertekan. Kebaya ini terbuat dari kain strait dengan model simpel namun tetap terlihat cantik. Lehernya berbentuk V yang bisa diatur sendiri. Kebaya ini memiliki lebar dada 100 cm yang dapat melar hingga 110 cm. Dengan harga Rp 220.000, selain mendapatkan kebaya, Anda juga bisa mendapatkan selendang gratis. Menarik bukan?

Dress Sederhana

Sumber gambar www.tokopedia.com

Baju hamil pesta lain yang bisa Anda gunakan adalah gaun dengan potongan simpel. Anda bisa memakai dress katun dengan desain longgar. Bahan yang digunakan lembut, halus, dan ringan. Sehingga Anda bisa tetap nyaman selama mengenakannya. Dress ini juga dilengkapi dengan hiasan pada bagian dada yang terbuat dari brokat. Anda juga bisa menambahkan aksesoris lain seperti ikat pinggang mini jika perut belum begitu besar. Anda bisa memilih warna mencolok agar memberikan kesan mewah. Warna yang bisa Anda pilih seperti merah marun, ungu, tosca. merah bata, dll.

Mamigaya Nada Dress Hamil dan Menyusui, merupakan dress dengan desain simpel. Terbuat dari bahan spandek rayon super. Sehingga mampu memberikan rasa dingin di kulit Anda. Bahan tersebut tidak mudah melar, sehingga Anda bisa mengenakannya dalam jangka panjang. Dress ini dilengkapi dengan bukaan dada yang akan memudahkan Anda ketika menyusui. Terdapat satu ukuran (all size) dengan lingkar dada 100 cm dan panjang 90 cm. Tersedia varian warna seperti warna hitam, merah, navy, biru elektrik, marun, dan pink muda. Anda bisa mendapatkannya di Tokopedia dengan harga Rp 119.000.

Etnik Dengan Kain Tradisional

Sumber gambar www.bukalapak.com

Jika menyukai nuansa etnik untuk pakaian, Anda bisa memodifikasi dengan kain daerah seperti batik, ikat, atau tenun. Kain tersebut dapat memberikan kesan otentik. Anda juga bisa memilih gaun dengan bukaan depan agar lebih mudah memakainya. Kain tersebut bisa Anda jadikan untuk bagian bawah rok. Pada bagian atas, Anda bisa menggunakan kain dari bahan katun yang lembut. Anda juga dapat menambahkan renda di bagian pinggangnya.

Pengrajin lurik kebanyakan berasal dari Yogyakarta. Namun kini Anda juga bisa menemukannya di Jakarta Selatan. Charliza Batik, sesuai namanya toko ini dominan menjual pakaian dengan motif batik. Pakaian-pakaian tersebut dipadukan dengan kain tenun agar mempermanis tampilannya. Charliza Batik juga menerima pesanan custom dari pelanggan.

Jika Anda ingin dress batik untuk baju hamil pesta dengan harga yang lebih murah, Anda bisa mendapatkan Dress Batik Ibu Hamil dan Menyusui di Bukalapak dengan harga Rp 195.000. Dress tersebut bermotif batik berbahan katun yang dapat memberikan rasa dingin ketika dikenakan. Dress tersebut juga dilengkapi dengan resleting depan untuk memudahkan Anda ketika menyusui. Ukuran yang tersedia adalah all size dengan panjang baju 94 cm, lingkar pinggang 122 cm, lingkar dada 100 cm, lebar bahu 38 cm, lingkar lengan 52 cm dan panjang lengan 37 cm. Warna yang tersedia adalah coklat dan biru.

Gaun Pesta Untuk Ibu Hamil

Sumber gambar www.bukalapak.com

Kehamilan bukanlah menjadi alasan bagi Anda untuk tidak berpenampilan menarik. Anda bisa tetap tampil cantik meskipun perut semakin buncit. Meski dalam kondisi hamil, Anda tidak bisa melewatkan beberapa momen. Misalnya pergi ke acara pesta. Baik pesta pernikahan, ulang tahun, dll. Tentunya untuk menghadiri momen tersebut Anda tidak bisa mengenakan baju pesta yang biasa Anda pakai. Untuk menghadiri acara tersebut, Anda memerlukan baju hamil pesta. Dalam memilih baju hamil pesta, Anda harus memperhatikan banyak hal. Khususnya kenyamanan saat memakainya.

Anda bisa mendapatkan berbagai baju hamil pesta di Bukalapak. Misalnya Dress Pesta Hamil Brukat Cantik. Anda bisa mendapatkannya dengan harga Rp 180.000. Dress ini terbuat dari bahan katun yang dikombinasikan dengan brukat. Panjang baju teresebut adalah 100 cm dengan lingkar badan 110 cm. Anda juga bisa memilih variasi warna seperti biru tua, hitam, dan merah.

Selain itu ada juga Dress Hamil Brokat Pesta DH888. Dres ini memberikan kesan elegan dan cantik. Dilengkapi dengan dalaman satin yang nyaman bagi Anda. Dress ini dilengkapi dengan pemanis berupa pita dada dan tali belakang. Ukuran yang tersedia adalah all size. Lingkar dadanya adalah 108 cm, panjang bajunya adalah 97 cm, dan lingkar perutnya adalah 118 cm. Dress ini tidak bisa Anda pakai ketika menyusui. Untuk memilikinya Anda hanya perlu membayar Rp 130.000.

Infografik berikut ini bisa Anda cermati untuk menambah informasi. Bahkan, tips-tips lain bisa didapatkan pula di Instagram BP-Guide lho!

bpguide_id
instagram.com
From our editorial team

Pilih baju yang mempunyai lapisan yang berbahan adem dan menyerap keringat.

Banyaknya pilihan baju hamil untuk pesta membuat bingung karena pilihan yang menarik. Namun yang perlu diperhatikan adalah ibu hamil memiliki kecenderungan badan cepat panas/ gerah sehingga baju yang dikenakan yang berbahan adem dan menyerap keringat. Kebanyakan baju pesta rata-rata berbahan satin, brokat, bahkan bahan chifon yang notabene bahan yang jauh dari kata berbahan adem. Sebaiknya jika kain berbahan seperti tersebut diatas, pilih yang terdapat lapisan yang tidak panas dan menyerap keringat.