Intip 5 Tips Pilih Fashion Murah yang Tak Murahan dan 5 Rekomendasi Situs Belanja Online Fashion Murah Berikut!

Intip 5 Tips Pilih Fashion Murah yang Tak Murahan dan 5 Rekomendasi Situs Belanja Online Fashion Murah Berikut!

Tampil cantik tak selalu harus mahal, Anda bisa kok, tetap tampil menawan meski mengenakan item fashion murah. Mau tahu caranya tampil berkelas dan berburu fashion murah yang oke? Simak tips dan rekomendasi tempat belanja dari BP-Guide berikut!

Fashion Murah, Gaya Ekonomis yang Selalu Punya Banyak Peminat

Sumber gambar wheretoget.it

Pengetahuan tentang fashion memang sangat dibutuhkan untuk menunjang penampilan. Dalam persoalan gaya, harga dan model benar-benar menjadi hal yang sangat diperhatikan. Tetapi, jika Anda tetap ingin terlihat menarik namun tidak memiliki dana yang besar, Anda tidak perlu khawatir.

Jika Anda cermat, pakaian yang murah dan sederhana dapat menjadi sangat istimewa. Gaya ekonomis seperti inilah yang selalu punya banyak peminat. Karena fashion yang murah, belum tentu fashion murahan. Jika Anda dapat memilah-milihnya dengan cermat.

Selain untuk Bergaya, Fashion Murah juga Diburu dalam Dunia Usaha

Sumber gambar www.moneymagpie.com

Selain untuk menunjang penampilan pribadi, mencari fashion murah juga untuk memulai usaha baru. Karena salah satu bisnis yang paling menjanjikan dan selalu memiliki peminat adalah bisnis pakaian. Bisnis pakaian tidak akan pernah sepi pembeli karena pakaian merupakan kebutuhan utama manusia dan juga menunjang penampilan.

Mau Tampil Berkelas dengan Fashion Murah? Ini Kiatnya!

Sempurnakan dengan Penjahit Langganan

Sumber gambar hellosewing.com

Memiliki penjahit langganan merupakan jawaban untuk Anda yang menginginkan tampilan yang berkelas namun murah. Melalui penjahit langganan Anda, Anda dapat memesan pakaian dengan desain sesuai keinginan Anda dengan bahan kain, jenis kain ataupun motif kain yang dapat Anda pilih sendiri sesuai selera Anda.

Anda juga akan mendapatkan harga yang bersahabat jika melalui penjahit langganan Anda. Jika hasil jahitannya tidak sesuai dengan keinginan Anda atau ukuran yang tidak pas, Anda dapat merombaknya kembali dengan mudah tidak seperti jika Anda membelinya di toko.

Pakai Sabuk

Pemakaian aksesori Anda juga harus disesuaikan dengan pakaian yang Anda pakai. Karena jika tidak Anda akan terlihat norak karena aksesori yang terlalu berlebihan.

Salah satu aksesori yang dapat Anda gunakan adalah sabuk. Memakai sabuk tidak harus dalam acara formal, sabuk juga sesuai dengan acara informal. Sabuk akan membantu penampilan Anda menjadi kasual. Sabuk sangat cocok Anda gunakan jika Anda menginginkan tampilan yang sedikit rapi.

Perhatikan Detail pada Pakaian

Sumber gambar sewing.com

Sering kecewa dalam membeli pakaian karena jahitan yang rusak atau robek? Sebaiknya Anda harus lebih berhati-hati membeli pakaian, Anda harus mencermati secara detail terlebih dahulu untuk membeli pakaian yang sesuai selera Anda.

Bagian yang Anda harus terlebih dahulu memperhatikan adalah bagian bahu, dada dan semua keliman di jahitan dari pakaian yang akan Anda beli. Anda harus lebih teliti memeriksa detil-detil pakaian yang Anda beli agar Anda tidak kecewa membelinya.

Setrika Pakaian dengan Rapi

Sumber gambar www.yellowpages.ca

Kerutan dan lipatan yang dihasilkan pakaian yang tidak disetrika tidak hanya membuat tampilan pakaian murah menjadi terlihat tidak prima. Bahkan, pakaian mahal pun jika tidak disetrika juga akan terlihat tidak mewah dan berkelas.

Dengan cara menyetrika dengan rapi, mampu menyulap pakaian murah Anda menjadi pakaian yang rapi dan terlihat seperti pakaian yang berkelas.

Perhatikan juga Makeup dan Gaya Rambut

Sumber gambar sazan.me

Untuk membantu menunjang penampilan Anda, tidak hanya selalu berfokus pada pakaian. Karena make up dan gaya rambut juga mempengaruhi tampilan Anda. Rambut yang tertata dan sentuhan make up yang tidak berlebihan sangat membantu penampilan Anda.

Namun, make up dan tatanan rambut tidak akan membantu jika pakaian yang Anda gunakan compang-camping. Jika ingin berbicara fashion, Anda harus memperhatikan setiap tampilan diri Anda secara visual, karena hal inilah yang terlihat oleh orang lain. Penilaian orang lain terhadap diri Anda tergantung bagaimana Anda memperhatikan tampilan Anda.

Ini Tips Berburu Fashion Murah yang Perlu Anda Ketahui!

Pilih Ukuran yang Pas

Sumber gambar www.lorensworld.com

Untuk berburu fashion murah, pertama yang Anda harus lakukan adalah mengetahui ukuran pakaian yang pas untuk tubuh Anda. Apakah S, M, L, XL, XXL, ataupun XXL, dengan mengetahui size baju yang sesuai dengan Anda.

Setiap ukuran tersebut sudah memiliki lingkar dada, lingkar pinggang, lingkar pinggul, paha, lengan baju dan lain-lainnya. Pengetahuan tentang size pakaian yang cocok untuk tubuh Anda akan membantu Anda untuk membeli pakaian secara online.

Cek Apakah Ada Diskon

Sumber gambar investorsking.com

Selalu update informasi seputar harga pakaian akan membantu Anda untuk mendapatkan pakaian dengan harga miring. Update informasi seputar harga akan membantu Anda mendapatkan informasi seputar pakaian yang sedang ada diskon atau persentase diskon setiap pakaian.

Namun, meskipun ada diskon, kamu juga harus melihat secara detail barangnya terlebih dahulu, jangan asal beli saja. Agar Anda tidak kecewa dengan kualitas barang yang Anda beli. Anda patut curiga jika diskon yang ditawarkan begitu bombastis dan tidak masuk akal.

Bandingkan Harga Item Serupa

Sumber gambar loanpride.com

Setelah memilih model pakaian yang sesuai selera Anda, sebelum memutuskan untuk membeli pakaian yang sudah diincar. Sebaiknya Anda jangan terlalu terburu-buru untuk langsung membelinya. Agar tidak kecewa, sebaiknya Anda bandingkan terlebih dahulu harga baju serupa di toko lainnya.

Karena siapa tahu Anda bisa menemukan harga yang lebih murah. Jika Anda ingin sedikit berusaha lagi, Anda dapat mencarinya bandingan harga di situs belanja online, instagram, dan media sosial lainnya. Cara-cara seperti itu akan membantu Anda menemukan harga yang pas dari pakaian keinginan Anda.

Lebih Hemat dengan Belanja Online

Untuk mendapatkan pakaian yang murah dan berkualitas, toko belanja online menjadi salah satu jawabannya. Belanja online adalah salah satu cara Anda untuk berbelanja dengan hemat. Belanja online mulai digemari hari ini, bukan hanya karena tidak sulit dalam bernegosiasi, tetapi tokoh belanja online memiliki pilihan pakaian yang lebih lengkap dari toko biasa.

Toko belanja online, membantu Anda untuk tidak perlu lagi repot-repot panas-panasan dan ngantri untuk mendapatkan pakaian yang sesuai selera. Namun, Anda harus cermat memilih toko online tempat Anda berbelanja agar Anda tidak tertipu ketika berbelanja. Karena maraknya penipuan online belakangan ini.

Bisa Menjahit? Bikin Saja Sendiri!

Jika Anda bisa menjahit, ini adalah nilai plus dalam dunia fashion. Karena Anda dapat mendesain sendiri busana yang hendak Anda kenakan. Anda dapat memilih sendiri dasar kain, motif kain, model pakaian, dan lainnya sesuai selera Anda.

Pakaian jahitan Anda sendiri akan membantu Anda mendapatkan kepercayaan diri yang tinggi. Sehingga Anda tidak perlu takut lagi pakaian Anda tidak pas pada tubuh Anda, karena Anda menjahit busana Anda berdasarkan ukuran tubuh Anda sendiri.

Nah Kalau Mau Siap pakai, Coba Beli di Situs Belanja Fashion Murah Ini!

Grosir Fashion

Sumber gambar www.ngegaya.com

BP-Guide merekomendasikan kepada Anda situs belanja fashion yang murah, yang pertama adalah Grosir Fashion, ngegaya.com.

Belanja di situs ini sangat mudah, Anda hanya perlu memilih produk, pilih jumlah item atau spesifikasi item, isi formulir, konfirmasi pembelian, pembayaran, konfirmasi pembayaran, dan akhirnya Anda hanya tinggal menunggu item yang Anda pesan dikirim. Mudah bukan?

Berbagai pilihan produk dijual di situ ini, tidak hanya keperluan fashion seperti pakaian dan tas, tetapi Anda juga dapat menemukan produk lainnya seperti keperluan anak, keperluan olahraga, produk elektonik dan keperluan rumah tangga.

The Fepi

Sumber gambar thefepi.com

Situs belanja online selanjutnya adalah The Fepi, thefepi.com. Situs ini menawarkan berbagai produk Korea yang 100% original. Karena The Fepi bekerja sama dengan perusahaan pengiriman dari korea dengan harga yang terjangkau dan kualitas yang sangat baik.

Berbagai produk dari Korea dapat Anda pilih, seperti keperluan wanita, anak-anak, tas, sepatu hingga aksesoris yang akan menunjang penampilan Anda dijual secara lengkap di The Fepi.

Cara berbelanja di The Fepi pun terbilang sangat mudah, setelah Anda memilih produk yang akan Anda beli. Tim The Fepi terlebih dahulu memastikan kualitas barang yang dikirim dari Korea. Jika kualitasnya masih terjaga, barang akan langsung dikirimkan ke alamat Anda. Mudah bukan?

Bursa Tanah Abang

Situs belanja online selanjutnya yang menjadi rekomendasi BP-Guide adalah Bursa Tanah Abang, bursatanahabang.com. Pasar Tanah Abang merupakan salah satu pusat grosir di kawasan Jakarta Pusat. Pasar yang selalu dipenuhi pembeli ini begitu menjadi pilihan utama pembelin untuk berburu barang dengan harga miring.

Namun, jika Anda tidak memiliki waktu untuk ke Tanah Abang, atau Anda tidak ingin berdesak-desakan dan mengantri. Toko online Bursa Tanah Abang menjadi jawabannya. Toko online ini juga menjual berbagai produk dengan harga yang bersahabat dan dapat dibeli secara grosir dan eceran.

Produk-produk yang dijual seperti baju muslim, atasan wanita, dress fashion, kemeja, cardigan, bolero, celana, tas wanita, dan aksesoris wanita.

Terminal Fashion

Toko online selanjutnya adalah Terminal Fashion, terminalfashion.com. Terminal Fashion adalah situs online shop yang menawarkan berbagai produk mulai dari atasan hingga bawahan. Terminal Fashion memiliki komitmen untuk mengutamakan kepuasan pelanggan dan memberikan pelayanan terbaik, sehingga Anda tidak akan merasa kerepotan jika berbelanja di Terminal Fashion.

Untuk membantu proses jual beli, Terminal Fashion menyediakan fitur-fitur terbaru untuk costumer service, seperti kemudahan pembayaran, kemudahan proses order, sarana diskusi dan fast respon.

Untuk berkomunikasi dengan pelanggan, Terminal Fashion menyediakan berbagai tipe media komunikasi agar lebih dekat dengan pelanggan. Baik melalui sosial media, sms atau pun telepon, dan fitur chat langsung dengan costumer online. Produk-produk yang ditawarkan Terminal Fashion antara lain yaitu fashion korea, baju anak, baju couple, baju pria, jam, tas hingga sepatu.

Indo Wholesale

Situs online shop yang menjadi rekomendasi terakhir adalah Indo Wholesale, indo-wholesale.com. Indo Wholesale adalah distributor langsung dan penyedia grosir baju import dengan harga yang termurah. Situs ini juga menyediakan layanan khusus reseller, dropship, dan wholesale dengan tidak ada minimal order untuk memudahkan proses pembelian oleh konsumen.

Item yang ditawarkan Indo Wholesale bervariasi, dari kualitas bintang 1 sampai kualitas bintang 5. Tentunya harga akan sebanding dengan kualitas yang ditawarkan, semakin tinggi kualitas tentunya harga akan semakin tinggi pula. Item yang disediakan Indo Wholesale adalah berbagai fashion seperti pakaian wanita, tas, hingga aksesoris wanita.

From our editorial team

Pilih Fashion Murah yang Tidak Murahan dan Ketahui Tipsnya!

Tampil menawan tidak selalu berarti harus menggunakan item fashion yang mahal. Jika Anda bisa menyiasatinya, fashion murah pun bisa terlihat mahal. Pastikan Anda tahu cara memilih item fashion yang sesuai dengan bentuk tubuh dan kalau ingin lebih hemat Anda bisa berbelanja di situs fashion online murah yang menyediakan aneka pakaian plus diskon yang menarik. Selamat berburu fashion murah!