Baca juga

Spatula Kayu Wajib Dimiliki karena Punya Banyak Kelebihan

Agar memasak bisa lebih cepat dan efisien, kita butuh berbagai peralatan yang bisa mendukung kegiatan kita di dapur. Berbagai peralatan untuk mengaduk, menghias, menggoreng dan lain sebagainya sangat kita butuhkan.

Bahan pembuatan peralatan tersebut beragam, ada yang terbuat dari bahan plastik, kayu, aluminium, hingga stainless steel. Tahukah kamu, setiap bahan masak memiliki kelebihannya sendiri? Dan tentunya pemilihan bahan pembuatan peralatan masak ini penting karena bisa memberi pengaruh pada masakan yang sedang kita buat.

Salah memilih bahan pembuatan alat masak bisa berakibat fatal. Bisa terjadi keracunan atau bisa bikin kita jadi harus beli lagi alat yang sama karena kurang awet. Maka dari itu, jangan asal pilih saat membeli, ya. Spatula adalah salah satu peralatan masak yang kita butuhkan di dapur.

Alat yang satu ini serbaguna, bisa digunakan untuk menumis, menggoreng, hingga mengaduk makanan. Karena kegunaanya bersentuhan langsung dengan bahan makanan, tentu kita tidak bisa asal memilih bahan spatula, supaya tidak terjadi keracunan makanan dan spatulanya tidak mudah patah dan leleh saat digunakan.

Bahan kayu adalah bahan yang kami sarankan saat memilih spatula. Bahan yang satu ini terbilang unggulan jika kita ingin memiliki spatula yang berkualitas. Ada banyak keunggulan dari spatula kayu. Pertama, spatula kayu memiliki bahan yang tahan lama dan awet untuk digunakan.

Bahan kayu membuat spatula aman digunakan untuk menumis, menggoreng, hingga mengaduk bahan makanan. Bahannya alami, tidak mudah leleh, patah, atau rusak. Bahan kayu juga ramah lingkungan sehingga aman juga untuk digunakan memasak.

Spatula kayu juga tidak mudah panas karena tidak menghantarkan panas jadi kita lebih aman saat memakainya untuk memasak dalam suhu tinggi.

Kelebihan lainnya dari spatula kayu adalah tidak akan membuat wajan jadi tergores dan rusak. Apalagi jika kamu memakai wajan atau teflon anti panas saat memasak, dijamin awet karena spatula kayu memiliki ujung lembut yang tidak menggores permukaan.

Spatula kayu juga hadir dalam desain simpel dan minimalis. Ini membuatnya bisa jadi dekorasi dapur juga. Warna alami kayunya membuat spatula terkesan estetik. Jika kamu memiliki desain atau tema dapur klasik atau yang berkesan vintage, peralatan bahan kayu seperti spatula kayu tentu akan mendukung tema dapurmu.

Spatula dari bahan kayu juga tidak akan merubah rasa masakan yang kamu buat. Ini karena bahan kayu mudah dibersihkan sehingga tidak ada residu makanan yang bisa membuat rasa masakan jadi berubah.

Tips Memilih Spatula Kayu

Pilih Bentuk Spatulanya

Hal pertama yang perlu kamu ingat saat memlih spatula adalah bentuknya. Pilih bentuk spatula yang pas agar nyaman digunakan. Perhatikan bagian ujung dan juga gagang spatulanya. Di pasaran tersedia spatula dengan berbagai bentuk ujung dan juga gagang. Panjang gagangnya juga berbeda-beda disesuaikan dengan kegunaannya.

Ada yang diperuntukkan untuk menggoreng saja, ada yang multifungsi, dan ada juga yang khusus untuk mengaduk makanan. Jadi jangan sampai kamu salah pilih bentuk spatulanya karena bisa mempengaruhi kenyamanan saat memakainya.

Untuk ujung spatula, ada pilihan bentuk rata dan bentuk bulat. Spatula dengan ujung yang rata banyak digunakan untuk menggoreng. Sementara, spatula dengan ujung bulat lebih nyaman digunakan untuk menumis. Untuk mengaduk, kamu bisa memakai spatula dengan model ujung merata atau membulat.

Gagang spatula juga bisa dipilih. Kalau untuk menggoreng, ada baiknya memakai gagang yang lebih panjang agar nyaman. Sementara untuk menumis atau mengaduk, lebih nyaman memakai gagang yang tidak terlalu panjang.

Beli Set Lebih Murah

Agar lebih hemat, ada baiknya kamu membeli spatula kayu dalam set. Umumnya, dalam satu set berisi 3 hingga 5 buah spatula dengan aneka bentuk dan panjang gagang berbeda. Spatula dalam set ini tentu memudahkan kamu untuk memilih spatula yang sesuai dengan kebutuhan. Harganya jga bisa lebih hemat ketimbang kamu beli satuan.

Cek Bahan Pembuatannya

Spatula kayu penting juga untuk dicek bahan pembuatannya. Pastikan kamu tahu kayu apa yang digunakan supaya spatula lebih tahan lama digunakan.

Spatula kayu umumnya dibuat dari berbagai jenis kayu. Ada yang dibuat dari kayu sonokeling, kayu mahoni, kayu breech, hingga kayu jati. Setiap jenis kayu tentu memiliki karakteristiknya sendiri.

Bahan kayu yang digunakan juga bisa memberikan pengaruh pada harga spatulanya. Makin bagus kayunya maka makin mahal harga spatulanya.

Spatula dari kayu jati misalnya, kayu ini terbilang kokoh dan awet digunakan dalam waktu lama. Karena itu, harga spatula kayu jati sangat tinggi.

Jika ingin spatula kayu yang harganya terjangkau, kamu bisa memilih kayu mahoni. Meski memiliki kemiripan dengan kayu jati namun harganya relatif lebih murah.

Nah, jika kamu mementingkan kesan estetik, kamu bisa memilih spatula dari kayu sonokeling. Serat kayunya terlihat cantik dan natural sehingga bisa mendukung dekorasi dapur.

Tips Membersihkan Spatula Kayu dengan Benar

Peralatan masak bahan kayu wajib dirawat dengan benar. Ini supaya tidak ada residu makanan yang tertinggal pada alat masak. Dengan begini, peralatan masak jadi bersih dan higienis saat digunakan kembali. Begitu pula dengan spatula kayu, harus dibersihkan dengan benar. Berikut beberapa cara yang bisa kamu lakukan!

Pertama, kamu bisa memakai air cuka untuk membersihkan spatula kayu. Cukup rendam spatula kayu dengan air cuka selama beberapa jam. Kemudian kamu bisa membilasnya pada air mengalir hingga bersih lalu keringkan dengan lap.

Bisa juga memakai garam dan lemon. Rendam dulu spatula kayu dalam air panas yang sudah dicampur sabun cuci piring. Kemudian, taburkan garam di atas spatula kayu dan diamkan beberapa menit. Gosok spatula dengan lemon, lalu bilas hingga bersih dan keringkan.

Jika spatula kayu kamu kotor dan aksar, kamu bisa mengamplas spatula kayumu. Cuci dulu spatula kayu lalu keringkan. Selanjutnya gosok dengan amplas dan bilas lagi sampai bersih.

Ini Dia Rekomendasi Merek Spatula Kayu Terbaik

MOEGEN Germany Premium Organic Healthy Wood Spatula

MOEGEN Germany premium organic healthy wood spatula adalah rekomendasi pertama kami. Spatula kayu yang satu ini cocok unruk mengolah masakan baik untuk mengaduk, menumis, hingga menggoreng. Produk yang satu ini terbuat dari bahan kayu yang sudah food grade jadi aman untuk makanan.

Spatula kayu ini adalah hasil kerajinan lokal. Corak kayu dan warnanya beragam tergantung bahan kayunya. Sudah melalui proses oven sehingga kadar airnya nol. Spatula ini tidak akan panas saat digunakan dan tidak akan merusak wajan atau teflon.

Harga: Rp. 6.500-18.000

Hi-Cook Pandawa Lima Set Spatulla Kayu / Wooden Cooking Untensils Set - SK-00

Hi-Cook Pandawa Lima Set Spatulla Kayu / Wooden Cooking Untensils Set - SK-00 adalah rekomendasi lainnya untuk kamu. Produk yang satu ini merupakan produk UMKM Indonesia sehingga dijamin kualitasnya. Produk dibuat dengan kualitas sekelas ekspor.

Dikerjakan pengrajin secara handmade sehingga hasilnya otentik. Serat dan warna kayunya beragam sesuai ketersediaan kayu. Memakai bahan kayu mahoni jadi kualitasnya bagus. Spatula ini tidak memakai plitur.

Daya tahan kayu mahoninya kuat dan solid. Cocok digunakan untuk suhu panas sekalipun dan tetap aman. Produk juga tidak akan meninggalkan goresan pada wajan.

Harga: Rp. 75.000-80.000

Muzy Sutil Kayu Sodet Spatula Kayu HLS203

Muzy Sutil Kayu Sodet Spatula Kayu HLS203 jangan sampai dilewatkan sebagai pilihan. Spatula kayu ini berbahan solid yang kokoh dan tahan lama digunakan. Tidak memakai pelitur sehingga kesannya alami dan ramah lingkungan.

Bisa untuk memasak, untuk pajangan, hingga untuk suvenir juga. Produk ini hadir dalam aneka varian, ada yang lurus, bulat, cekung, hingga bentuk sutil berlubang. Dibuat oleh pengrajin berpengalaman sehingga kualitasnya terjamin. Bahan kayunya tidak mudah timbul jamur jadi aman digunakan.

Harga: Rp. 21.000-79.000

Informa - Cooking Color Wondy Spatula Kayu

Informa - Cooking Color Wondy Spatula Kayu adalah pilihan lainnya. Cocok untuk menumis masakan. Terbuat dari bahan kayu beech sehingga berkualitas dan tahan lama digunakan. Serat kayunya indah dan estetik.

Dibuat tanpa pelitur jadi aman digunakan memasak. Bisa juga jadi hiasan dapur. Produk berukuran 33 x 7 x 2 cm.

Harga: Rp. 39.000-64.000

PERO WOODEN SPATULA MAHOGANY / SUTIL MAHOGANY

PERO WOODEN SPATULA MAHOGANY ini bisa jadi pilihan. Dalam satu set berisi aneka jenis spatula. Ada kitchen spatula dengan ukuran 35 cm, ada juga curvy spatula 35 cm. Dalam paket juga berisi frying spatula 35cm, spoon spatula 35 cm, dan rice spatula 24,5 cm.

Berkualitas dan tahan lama digunakan. Tidak mudah patah atau leleh. Bahannya berkualitas dan dibuat tanpa pelitur. Aman untuk mengolah makanan.

Harga: Rp. 12.000-90.000

DADALALA Spatula Kayu Jati (1 Set 5 Pcs)

DADALALA Spatula Kayu Jati (1 Set 5 Pcs) juga bisa jadi pilihan kamu. Produk yang satu ini hadir dalam 5 pcs satu set. Memakai kayu jati sehingga kualitasnya tidak perlu diragukan. Produk memiliki tekstur kayu yang bagus dan terlihat alami.

Sudah melalui proses pengeringan menggunakan panas alami dari sinar matahari membuat produknya aman dan tahan lama digunakan. Tidak mudah patah dan melengkung saat digunakan untuk memasak. Dalam satu paket berisi, spatula polos, spatula lubang, spatula bentuk centong, spatula sayur, dan solet.

Harga: Rp. 34.000-92.000

COOKS HABIT - Ultimate Chinese Spatula 40 Cm Beechwood

COOKS HABIT - Ultimate Chinese Spatula 40 Cm Beechwood merupakan rekomendasi kami lainnya. Produk yang satu ini berbahan kayu beech yang berkualitas tinggi. Gagang spatula kayu ini nyaman digenggam dan anti selip.

Spatula hadir dengan ukuran 40 x 10 x 1 cm. Aman digunakan karena bahannya food grade. Dibuat tanpa pelitur jadi lebih ramah lingkungan.

Harga: Rp. 134.000-227.000

Cypruz Turner Sodet Spatula Kayu Mahoni Daun Lancip AM-0601

Cypruz Turner Sodet Spatula Kayu Mahoni Daun Lancip AM-0601 adalah pilihan lain yang wajib kamu miliki di rumah. Produk yang satu ini berbentuk daun lancip. Berbahan kayu alami, dibuat tanpa pelitur dan tanpa campuran bahan kimia.

Produknya mudah dibersihkan dan tidak mudah berjamur. Spatula kayu ini nyaman digenggam, tidak licin, dan tidak mudah panas. Ukuran alatnya adalah 36 x 6,5cm.

Harga: Rp. 13.000-73.000

Dekornata Faye Wooden Spatula

Dekornata Faye Wooden Spatula merupakan pilihan lainnya. Produk hadir dengan bahan kayu berkualitas yang kokoh dan tahan lama. Dibuat tanpa pelitur, produknya food grade dan aman untuk dipakai memasak. Tidak perlu khawatir panci hingga wajan tergores karena bahannya tidak menggores.

Bahan kayu mahoni pada spatula ini membuat spatulanya tidak mudah panas saat digunakan. Mudah dibersihkan sehingga tidak ada residu pada produknya.

Harga: Rp. 25.000-80.000

Ace - Culinart Spatula Kayu Olive

Ace - Culinart Spatula Kayu Olive adalah rekomendasi terakhir kami. Produk dengan panjang 30 cm ini cocok untuk memasak mulai dari mengaduk, menggoreng, hingga menumis. Terbuat dari bahan kayu zaitun, kayu tersebut berkualitas.

Spatula ini food grade sehingga aman digunakan memasak. Mudah dibersihkan jadi tetap bisa higienis saat digunakan kembali.

Harga: Rp. 71.000
From our editorial team

Spatula Kayu Bikin Aman Saat Memasak

Spatula hadir dalam berbagai bahan di pasaran. Ada spatula dari plastik, kayu, hingga bahan lainnya. Jangan salah pilih bahan spatula, sebab salah pilih bisa menimbulkan keracunan makanan. Contohnya bahan plastik, bahan ini bisa melepaskan racun dalam makanan dan menimbulkan bahaya keracunan. Akan lebih aman jika kamu memilih bahan kayu. Selain ramah lingkungan, bahannya juga tidak menimbulkan keracunan. Mudah dibersihkan jadi tidak ada residu tersisa pada spatulanya.