Baca juga

Ini yang Perlu Kamu Ketahui tentang Microdermabrasion

Microdermabrasion atau mikrodermabrasi adalah salah satu tindakan invasif minimal yang tidak menimbulkan luka besar. Tindakan yang dilakukan dalam perawatan wajah ini adalah mengangkat sel kulit mati atau eksfoliasi dengan cara menyemprotkan butiran kristal kecil di permukaan kulit wajah.

Partikel yang digunakan pada saat mikrodermabrasi pada di antaranya adalah aluminium oxide atau sodium bikarbonat dengan suction. Microdermabrasion merupakan prosedur yang cukup lembut, tidak menimbulkan bekas luka, dan tidak mengubah warna kulit.

Oleh sebab itu metode ini tidak terlalu ampuh untuk mengatasi masalah yang berada di lapisan kulit lebih dalam. Treatment microdermabrasion menggunakan aplikator khusus yang permukaannya memiliki sifat abrasif atau mengikis untuk membersihkan kulit paling luar dengan lembut.

Untuk itu mikrodermabrasi tentu saja berbeda dengan dermabrasi yang membutuhkan anestesi lokal, karena mikrodermabrasi tidak menimbulkan rasa sakit dan tidak perlu menggunakan obat bius.

Tindakan keseluruhan dari proses perawatan mikrodermabrasi pada umumnya membutuhkan waktu kurang lebih 30 hingga 60 menit.

Beberapa manfaat yang akan kamu dapatkan dari perawatan kecantikan ini antara lain memperbarui warna dan tekstur kulit, membantu mengatasi kerutan halus dan flek hitam, mengatasi bekas jerawat, membersihkan kulit paling luar untuk merangsang peremajaan kulit, hingga membantu memperbaiki kulit rusak akibat dari sinar matahari.

Manfaat Microdermabrasion untuk Kulit

Membantu Mengatasi Tanda Penuaan

Manfaat pertama yang akan kamu dapatkan dari perawatan mikrodermabrasi adalah membantu mengurangi munculnya garis halus pada wajah. Termasuk di antaranya adalah mengurangi kerutan karena proses penuaan, stres, hingga photoaging atau terkena paparan sinar matahari.

Kerutan terjadi karena menipisnya kolagen pada kulit. Kolagen tersebut memiliki fungsi untuk membuat kulit lebih halus dan kencang. Untuk itu prosedur mikrodermabrasi dapat membantu menebalkan kolagen yang akan membuat kulit lebih tampak muda.

Sebuah studi mengatakan jika mikrodermabrasi dilakukan satu kali dalam seminggu akan dapat membuat kulit tampak lebih cerah dan kuantitas kerutan di wajah menurun.

Mengecilkan Pori

Selain membantu mengatasi tanda penuaan kulit, microdermabrasion juga dapat membantu mengecilkan ukuran pori-pori. Pada umumnya ukuran pori-pori ditentukan oleh genetika dan juga usia.

Faktor lingkungan seperti minyak berlebih dan kebersihan kulit yang buruk juga dapat mempengaruhi ukuran pori-pori. Untuk itu tindakan mikrodermabrasi yang fokus pada teknik pengelupasan dapat menjaga pori tetap bersih serta bebas dari kotoran.

Pada akhirnya secara tidak langsung treatment ini juga akan membantu mengurangi peradangan kulit, mengontrol minyak berlebih, dan menjaga kebersihan alami kulit.

Memudarkan Stretch Mark

Manfaat berikutnya dari microdermabrasion adalah membantu mengurangi munculnya stretch mark putih. Seperti halnya perawatan topikal lain ataupun krim tretinoin, mikrodermabrasi juga efektif untuk perawatan yang berhubungan dengan stretch mark.

Tindakan mikrodermabrasi fokus di lapisan kulit atas yang merangsang kulit mengencangkan elastin dan serat kolagen. Untuk itu perawatan kulit ini dapat mendorong pergantian sel yang mempercepat kesembuhan kulit sehingga efektif digunakan saat stretch mark pertama kali muncul.

Meskipun tidak ada jaminan stretch mark hilang sepenuhnya, setidaknya tingkat keparahan stretchmark akan berkurang.

Meratakan Warna Kulit

Menurut Journal of Clinical Laser Medicine & Surgery yang terbit di tahun 2012, mikrodermabrasi memiliki manfaat untuk memudarkan melasma yang muncul akibat kondisi hormonal dan mengatasi bercak gelap atau hiperpigmentasi akibat penuaan.

Jika dikombinasikan dengan terapi laser, mikrodermabrasi dapat dipercaya mampu untuk meratakan warna kulit sekaligus mencerahkannya.

Meningkatkan Oksigen Kulit

Manfaat terakhir yang akan kamu dapatkan dari perawatan wajah microdermabrasion adalah meningkatkan kesehatan dan elastisitas kulit.

Prosedur mikrodermabrasi bermanfaat untuk merangsang tumbuhnya epidermis dan dermis kulit, merangsang sirkulasi darah dan oksigen, hingga merangsang tumbuhnya kolagen dari dalam kulit.

Oksigen dan nutrisi itulah yang menjadi faktor peningkatan kesehatan dan elastisitas kulit serta meremajakan kulit. Hasilnya kulit kamu akan tampak lebih segar dan awet muda.

Rekomendasi Klinik Microdermabrasion di Bandung Terbaik

Salon Anata

Pelayanan perawatan microdermabrasion di Salon Anata ditangani oleh dokter dan beautician yang terlatih sehingga prosedur dinilai lebih efektif, aman, dan minim rasa sakit.

Selain itu, treatment microdermabrasion di Bandung yang akan kamu dapatkan di salon ini juga menggunakan produk vitamin C untuk memaksimalkan tindakan.

Selain perawatan mikrodermabrasi, Salon Anata yang sudah berdiri selama 40 tahun ini juga memberikan layanan perawatan lain seperti perawatan rambut, wajah, tubuh, hingga kuku.

Ditambah dengan staf yang profesional dan ramah, salon yang melayani wanita dan pria ini dinilai sangat nyaman. Kamu bisa langsung mendatanginya di Pasirkaliki 179 Kota Bandung atau 8 cabang lainnya yang ada di Bandung.

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

Airin Skin Clinic

Rekomendasi klinik microdermabrasion di Bandung berikutnya adalah Airin Skin Clinic. Perawatan mikrodermabrasi ini menggunakan alat yang bernama diamond dermabrasi untuk mengangkat serta mengelupas atau mengeksfoliasi sel kulit mati.

Selain microdermabrasion, treatment lain yang dapat kamu lakukan di klinik ini antara lain adalah eye treatment, facial, laser fractional, chemical peeling, PDT (Photo Dynamic Therapy) dan BTL Exilis Ultra.⁣

Klinik yang juga memiliki cabang di beberapa kota besar Indonesia ini memiliki 4 cabang di Bandung yaitu di daerah Antapani, Cihanjuang, Katapang, dan Pajajaran.

Selain ada banyak dokter pilihan dengan pricelist beragam, Airin Skin Clinic juga menggunakan peralatan canggih dengan teknologi terbaru yang diantaranya berasal dari Inggris dan Korea Selatan. Kamu bisa langsung membeli produk Airin Skin Clinic di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

Natasha Skin Clinic Center

Berdiri sejak tahun 1999, Natasha Skin Clinic Center menyediakan dua treatment eksfoliasi yang bisa kamu pilih, yaitu physical peeling dan chemical peeling.

Mikrodermabrasi atau dimpeel sendiri termasuk ke dalam treatment physical peeling atau pengangkatan sel kulit mati dengan menggunakan bahan fisik.

Tak hanya sebagai klinik microdermabrasion di Bandung saja, nyatanya Natasha Skin Clinic Center juga menyediakan treatment kecantikan lainnya.

Di antaranya skin facial, chemical peeling, jet peel, microdermabrasi, mesotherapy modern, light therapy, micro needle, laser modern, anti-oxidant injection, dan beberapa perawatan yang memiliki harga terjangkau.

Kamu bisa langsung mengunjungi klinik ini di Jalan Supratman No.84, Cihaur Geulis, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung untuk mendapatkan pelayanan berkualitas. Kamu bisa langsung membeli produk Natasha Skin Clinic Center di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

Lineation Aesthetic & Health Care

Pada mulanya Lineation Centre merupakan DF Clinic yang bertransformasi dan melakukan rebranding menjadi Lineation Aesthetic & Health Care. Tak hanya nama, konsepnya pun bertransformasi menjadi klinik yang bernuansa Korea dengan fasilitas kesehatan umum, gigi, apotek, fisioterapi, akupunktur, serta layanan kecantikan.

Treatment kecantikan yang dapat kamu temui di klinik ini antara lain adalah skin care, botox, filler, thread lift hingga bedah plastik, layanan untuk ibu dan anak, layanan salon, medical check up lengkap, hingga layanan stress management.

Sedangkan treatment mikrodermabrasi yang ditawarkan bernama perawatan Facial Double Soft yang merupakan kombinasi dari Lineation Facial dengan Lineation Diamond Peel. Treatment tersebut akan kamu dapatkan dengan harga mulai dari 400 ribu.

Untuk itu segera kunjungi Lineation Aesthetic & Health Care di Jalan Leumah Nendeut Nomor 10, Sarijadi, Bandung. Kamu bisa langsung membeli produk Lineation Aesthetic & Health Care di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

ZAP Clinic

Berdiri sejak tahun 2009, ZAP Clinic sudah memiliki tiga cabang di Bandung. Klinik pertama berlokasi di Jalan Anggrek No. 24, cabang kedua di Trans Studio Mall dan yang terbaru dapat kamu temukan di Ruko Paskal Hyper Square Blok C No.21.

Klinik microdermabrasion di Bandung ini memiliki sistem online terintegrasi yang berlaku di seluruh cabang ZAP Clinic di Indonesia.

Untuk itu sebelum melakukan perawatan pasien akan melakukan konsultasi dengan dokter guna menentukan penanganan apa yang tepat sesuai tipe kulit dan masalah kulit yang ada.

Seperti misalnya untuk kelompok usia 17 hingga 20 tahun yang kecenderungan kulit rentan akan jerawat dan komedo, tentu memerlukan perawatan yang mampu mengurangi minyak dan penumpukan sel kulit mati.

Untuk itu beberapa jenis perawatan yang dianjurkan untuk mengatasi masalah kulit tersebut antara lain adalah chemical peeling rutin, mikrodermabrasi, ekstraksi komedo, juga laser dan intense pulse light (IPL).

Kamu bisa langsung membeli produk ZAP Clinic di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

Marvee Clinic by Kimia Farma

Rekomendasi klinik microdermabrasion di Bandung berikutnya adalah Marvee Clinic by Kimia Farma. Tak hanya dapat ditemukan di Bandung, klinik yang semula bernama Marcks' Venus Aesthetic Clinic ini juga memiliki cabang di kota lain yaitu Jakarta, Bogor, dan Tangerang.

Didirikan di tahun 2018, Marvee Clinic menyediakan treatment microcrystal dan microdiamond yang keduanya merupakan tindakan pengikisan atau mikrodermabrasi pada kulit wajah. Tak perlu khawatir karena Marvee Clinic berkomitmen untuk menyediakan pelayanan yang aman dengan dukungan dermatologist profesional.

Kamu bisa langsung membeli produk Marvee Clinic by Kimia Farma di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

Dermies

Berikutnya adalah klinik microdermabrasion di Bandung yang populer di kalangan kaum milenial.

Tak hanya pengalaman berbeda seperti system self-registration dengan touch screen machine, yang membuat klinik ini populer adalah juga karena tempatnya yang unik berteknologi yang kekinian dan instagramable.

Klinik Dermies menyediakan berbagai macam solusi komplit untuk permasalahan kulit dengan konsep PRP atau Purify, Revitalize & Protect.

Salah satunya adalah untuk kamu yang memiliki keinginan untuk mencerahkan wajah, klinik ini menyediakan beberapa pilihan treatment di antaranya facial, mikrodermabrasi, IPL dan juga peeling.

Kamu dapat langsung mendatangi klinik yang terletak di Jalan Pasir Kaliki No 207 A atau Mal Festival Citylink Lt G untuk mendapatkan treatment sesuai kebutuhan. Kamu bisa langsung membeli produk Dermies di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!

Erha Clinic

Rekomendasi klinik microdermabrasion di Bandung yang terakhir adalah Erha Clinic. Klinik ini menyediakan dua pilihan treatment mikrodermabrasi yakni Crystal Dermabrasion dan Crystal Dermabrasion With Collagen Serum.

Tak hanya itu, Erha Clinic juga menyediakan perawatan kecantikan lain mulai dari perawatan jerawat, rambut, wajah, memutihkan kulit, hingga perawatan untuk menyamarkan pori-pori wajah.

Kamu bisa langsung mendapatkan perawatan tersebut dengan datang ke klinik yang berlokasi di Jalan Soekarno Hatta No.575, Gumuruh, Batununggal, Kota Bandung. Kamu bisa langsung membeli produk Erha Clinic di e-commerce berikut!

Untuk info pelayanan ataupun perawatan lebih lanjut, kamu bisa klik link di bawah ya!

Kunjungi website kami!
Hubungi kami untuk info lebih lanjut dan kerjasama!
From our editorial team

Hal yang Perlu Dilakukan sebelum Treatment Microdermabrasion

Agar tindakan prosedur microdermabrasion lebih aman dan sesuai dengan masalah kulit yang kamu alami maka ada beberapa hal yang perlu dilakukan sebelum memulai treatment ini. Pertama adalah melakukan konsultasi dengan dokter utamanya perihal riwayat alergi tentang produk ataupun perawatan wajah tertentu yang pernah dialami. Sedangkan beberapa hal lain adalah menghindari paparan sinar matahari seminggu sebelum perawatan dan tidak melakukan waxing pada wajah. Terakhir adalah menghentikan penggunaan tabir surya, krim pengelupasan kulit, serta masker untuk tiga hari sebelum melakukan treatment.