Batam, Bagian dari Kepulauan Riau yang Banyak Dikunjungi Wisatawan dari Singapura dan Malaysia
Pulau Batam termasuk dalam rangkaian kepulauan di propinsi Kepulauan Riau, dimana berbatasan dengan Singapura dan Malaysia. Merupakan kawasan free trade zone, yang membuat pulau ini banyak dikunjungi wisatawan dari domestik dan luar negeri. Batam juga merupakan kota industri terbesar dan termaju di Indonesia karena terletak di jalur perdagangan Internasional dan juga menjadi salah satu kota pelabuhan terpenting di Indonesia.
Selain Industrinya, Batam juga terkenal akan kekayaan alam dan juga tujuan wisata. Dan ternyata di pulau Batam ini menjadi tujuan wisata favorit setelah Bali lho. Dimana saja pilihan wisata-nya? Segera simak ya.
Tempat Wisata yang Bisa Dijadikan Pilihan Liburan
Pantai Marina
Pantai Marina dapat dijangkau dengan mudah menggunakan kendaraan darat baik sewa, pribadi maupun kendaraan umum seperti taksi. Dari Batam Center, kamu bisa langsung menuju ke Pantai Marina dengan waktu tempuh selama sekitar 30 menit perjalanan.
Salah satu pantai di Pulau Batam yang terletak di Selat Batam, yang berdekatan dengan Singapura, sehingga dari pantai ini kita bisa melihat Gedung Marina Bay di Singapura. Lokasinya terletak di kawasan resort termewah di Batam yaitu Marina Water Front City, tepatnya di Kawasan Marina Water Front City, Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Tanjung Riau, Kecamatan Sekupang, Tj. Riau, Sekupang, Kota Batam, Kepulauan Riau.
Di sini kamu bisa mendapatkan keindahan panorama pantai berpasir putih yang bersih dan terawat dan juga terdapat sederetan nyiur yang melambai sehingga menambah keindahan di pantai ini. Untuk tiket masuknya sangat ramah di kantong, yaitu Rp 6.000 per orang. Untuk parkirnya jika membawa mobil Rp 5.000 sedangkan untuk sepeda motor hanya Rp 1.000. Kalau tidak bawa bekal? jangan khawatir karena pantai ini banyak penjual yang menjual minuman dan makanan yang beraneka ragam.
Jembatan Barelang
Jembatan Barelang merupakan jembatan penghubung antar pulau seperti Pulau Batam dengan pulau Rempang dan pulau Galang. Itulah kenapa dinamakan demikian karena merupakan singkatan dari kepulauan ketiganya yaitu Batam, Rempang, dan Galang. Jembatan ini dibangun selama 6 tahun pada tahun 1992 – 1998. Merupakan ciri khas dari kota Batam dan bahkan menjadi ikon kota Batam.
Jembatan ini terdiri atas 6 jembatan penghubung yang masing-masing diberi nama-nama raja yang pernah berkuasa di melayu Riau. Yaitu jembatan Fisabilillah (jembatan ke-1) yang menghubungkan pulau Batam dengan pulau Tonton, Jembatan Narasinga (jembatan ke-2) yang menghubungkan pulau Tonton dengan pulau Nipah. Jembatan Ali Haji (jembatan ke-3) yang menghubungkan pulau Nipah dengan pulau Setokok, Jembatan Sultan Zainal Abidin (jembatan ke-4) yang menghubungkan pulau Setokok dengan pulau Rempang, Jembatan Tuanku Tambusai (jembatan ke-5) untuk menghubungkan pulau Rempang dengan pulau Galang, dan Jembatan Raja Kecil (jembatan ke-6) untuk menghubungkan pulau Galang dengan pulau Galang Baru dan merupakan jembatan terakhir yang dibangun, dan juga mempunyai nilai historis yaitu menjadi tempat penampungan bagi pengungsi dari Vietnam.
Pantai Nongsa
Pantai Nongsa merupakan pantai yang terletak di sebelah barat laut dari pulau Batam, sekaligus dekat dengan pesisir pantai selatan Singapura. Oleh karena itu, bisa ditempuh dengan menggunakan kapal motor selama setengah jam dan juga bisa melihat view gedung-gedung bertingkat di Singapura atau gemerlapnya lampu Singapura dari pantai Nongsa ini.
Untuk nama Nongsa, mempunyai nilai historis yaitu nama penguasa pertama di Batam bernama Nong Isa. Dulunya, kampung Nongsa ini merupakan pemukiman penduduk paling awal di Batam. Pantai Nongsa ini selain daya tarik pantainya juga ada pulau terdekat yaitu pulau Putri yang sangat indah juga pemandangannnya. Maka ketika kamu mengunjungi pantai Nongsa, coba berkunjung juga ke pulau Putri.
Jarak dari Batam ditempuh dalam waktu sekitar 40 menit, sedangkan dari bandara Hang Nadim perjalanan ditempuh sekitar 20 menit. Untuk tiket masuknya sangat murah sekali, yaitu Rp 9.500 dan buka 24 jam lho.
Pantai Melur
Pantai Melur terletak di pulau Galang Baru dimana terletak di sebelah selatan pulau Batam. Untuk akses ke pulau Galang Baru ini harus melewati jembatan Barelang yang ke 6, yaitu setelah melalui Pulau Galang. Pulau ini juga terkenal akan nilai sejarah dimana pernah menjadi tempat penampungan warga vietnam karena terjadi perang saudara selama 26 tahun. Pantai yang sangat indah dan mempunyai pasir putih dan nyiur di tepiannya yang melambai-lambai ini menambah indahnya pemandangan di pantai Melur. Apalagi jika berkunjung pada sore hari, akan mendapati sunset yang indah.
Selain itu kamu juga bisa melakukan aktivitas di sekitar pantai seperti memancing, bermain air, berenang, voli pantai dan juga banana boat. Disediakan juga sewa pelampung seharga Rp 10.000 untuk berenang. Kamu juga bisa menikmati kuliner ala pantai seperti olahan sea food di sepanjang pantai ini. Untuk masuknya, kamu harus membayar Rp 5.000 per orang tanpa ada karcis masuk. Untuk parkir juga masih dikenakan biaya parkir
Ocarina Park
Salah satu tempat hiburan sekaligus tujuan wisata di Batam, yaitu Ancol-nya daerah Sumatera khususnya pulau Batam. Wahana wisata yang beralamat di Sadai, Bengkong, Sadai, Bengkong, Kota Batam, tepatnya di perumahan elit Costarina, sehingga tempatnya sangat strategis. Berdiri diatas sekitar 4 hektar lahan dan diremsikan oleh Bp. Susilo Bambang Yudhoyono pada tahun 2011 silam, wahana ini memiliki permainan yang tidak hanya dimainkan oleh orang dewasa, namun juga oleh anak-anak.
Saat ini tercatat masih terdapat 11 wahana yang masih dibangun, namun untuk kedepannya rencana akan dibuat hingga 30 jenis wahana. Diantaranya wahana yang spektakuler adalah Giant Wheel yaitu kincir angin raksasa setinggi 25 m, sehingga ketika kamu berada di gondola paling atas, akan terlihat pemandangan sekitar Ocarina Park. Ada juga sky runner yang mirip egrang itu lho.
Ada juga wahana khusus permainan air yaitu Ocarina waterpark dimana ada beberapa permainan air seperti Rainbow Slide, Heel Creep Slide, Snowbath, Fountain. Yang perlu diingat untuk permainan air khusus disediakan hanya untuk anak-anak ya.
Untuk menuju kesini, hanya diperlukan waktu 15 menit dari Bandara Hang Nadim. Untuk tiket masuknya sangat murah sekali. Kamu tinggal mengeluarkan kocek Rp 5.000 per orang untuk wahana permainan dan Rp 25.000 untuk waterparknya. Ditawarkan juga member khusus untuk pelajar dan juga family bebas masuk untuk setahun dengan hanya bayar keanggotaan.
Rekomendasi Hotel yang bisa Dijadikan Pilihan
Montigo Resorts Nongsa
Montigo Resort Nongsa ini beralamat di Jalan Hang Lekir, 29465 Nongsa, tepatnya di pantai timur laut Batam.Hanya menempuh 5 menit berkendara dari Terminal Feri Nongsa Point dan 30 menit dari Bandara Hang Nadim. Terdiri atas beberapa vila dengan 3 lantai yang masing-masing villa-nya menghadap ke pantai dan bisa menikmati pemandangan matahari terbenam di Laut Cina Selatan melalui teras atap. Dengan desain moden minimalis yang dilengkapi dengan perabot kayu hitam bergaya modern dan kombinasi tradisional, resort ini menawarkan kenyamanan prima untukmu sehingga kamu merasa seperti tinggal di rumah ketika mengunjungi Batam.
Resort ini dilengkapi fasilitas diantaranya adalah outdoor pool, spa, fitness center, lapangan tenis, karaoke, resto yang menyajikan masakan Indonesia dan bisa menikmati BBQ. Juga terdapat bar. O ya, kalo kamu ingin bermain golf, resort ini dekat dengan golf yaitu berjarak sekitar 3 km dari resort, salah satunya adalah Palm Springs Golf & Beach Resort dan Klub Golf Tamarin Santan. Tersedia juga money changer, airport transfer, dan penyewaan kendaraan. Ada juga kids club buat kamu yang mengajak buah hati kamu liburan.
Untuk in room facility-nya dilengkapi wifi setiap kamar dan juga wifi untuk public area, TV layar datar, iPod dock, kamar mandi shower + bath tub. Tertarik untuk menginap disini, book via online saja di Traveloka dengan harga minimal Rp 3.175.736 atau di Pegi pegi Rp 2.984.757. Untuk pilihan kamarnya adalah Vila Premier dengan 3 kamar tidur, Vila Deluxe dengan pemandangan pantai, hill top, atau spa.
Tempat Senang Resort
Tempat Senang Resort beralamat di Jalan KK Indah Puri No. 15, Patam Lestari, Sekupang, Kepulauan Riau 29400. Berjarak 25 menit dari pusat perbelanjaan Nagoya dan 10 menit berkendara dari Terminal Feri Sekupang. Hotel memperbolehkan tamu menginap minimal umur 16 tahun ini mempunyai berbagai fasilitas. Terdapat restoran, kolam renang outdoor, spa, wifi di publik area, golf terdekat di area seperti Indah Puri Golf Club, resepsionis dan security 24 jam. Untuk fasilitas in roomnya terdapat AC, kulkas, TV layar datar, jubah mandi, pengering rambut, shower, dan pemutar dvd.
Untuk pilihan kamarnya terdapat Standard Room dan Deluxe Room. Kamu bisa pesan di Agoda atau Booking dengan harga kamar mulai Rp 1.839.000.
Turi Beach Resort
Turi beach resort beralamat di Jalan Hang Lekiu, Sambau, Nongsa, Kota Batam. Terletak di sebelah timur laut pulau Batam dan ditempuh 15 menit dari Bandara Hang Nadim dan dekat dengan pantai Nongsa. Kamu hanya menempuh 1 menit jalan kaki dari resort menuju ke pantai. Resort ini terdiri atas 140 kamar dan suite yang berlantai 5, menghadap ke laut, akan menyajikanmu pemandangan pantai yang indah. Resort ini sudah dilengkapi berbagai fasilitas yang akan memanjakan tamu seperti spa, kolam renang outdoor, olah raga air, paintball, wifi di publik area maupun di setiap kamar.
Ada juga 7 restoran yang menyajikan makanan khas yang berbeda yaitu hidangan khas Indonesia maupun International. Juga disini terdapat fasilitas bar. Menyediakan juga fasilitas untuk olah raga air, paintball, dan bahkan ingin bermain golf, terdapat lapangan golf terdekat yaitu Klub Golf Tamarin Santan dan Palm Springs Golf & Beach Resort.
Untuk in room facilities- nya, selain wifi di setiap kamar, juga terdapat AC, TV Kabel / Satelit, TV layar datar, shower, pengering rambut, telepon, kulkas, brankas, pengering pakaian, connecting door. Untuk tarifnya mulai dari Rp 1.070.000, bisa dipesan secara online di Traveloka, Agoda, booking.com, Pegi pegi. Untuk tarif bisa berubah-ubah. Untuk pilihan kamarnya terdapat Premier, Deluxe Room, dan Honeymoon. Masing-masing kamar untuk view yang berbeda akan mempengaruhi harga.
Nongsa Point Marina & Resort
Resort yang terletak di semenanjung Nongsa, di timur laut kota Batam ini tepatnya ada di Jalan Jalan Hang Lekiu, 29465 Nongsa, Indonesia. Berjarak hanya 10 menit ditempuh dengan menggunakan kendaraan dari Bandara Hang Nadim. Kamu bakalan dimanjakan dengan keindahan pantai dan hijaunya lingkungan pantai Nongsa ini.
Selain itu terdapat fasilitas yang akan membuatmu betah berlama-lama disini dan seperti kenyamanan di rumah. Terdapat kolam renang outdoor, Kolam anak-anak, private beach, taman, tempat pijat, spa, safe deposit box, Wifi di area publik, coffee shop, resto, fasilitas meeting, dan car rental dengan tambahan biaya dan laundry. Hotel ini juga menawarkan permainan kano dan lapangan bulu tangkis untuk olah raga.
Untuk in roomnya, ada TV layar datar, toilet tambahan, lantai karpet, fasilitas pembuat teh/ kopi. Untuk tarif, bisa kamu lihat dan pesan langsung di tiket online seperti Traveloka, Pegi pegi, Booking, Agoda mulai dari Rp 913.000. Untuk pilihan kamarnya Deluxe room dengan view yang berbeda-beda, Apartement Room, Chalet (2 atau 3 kamar), Interconnection Room, dan Executive Suite.
Nagoya Hill Hotel
Ingin melepas penat dikala aktivitas berlibur sekaligus jalan-jalan dan shopping, cobalah menginap di Nagoya Hill hotel. Terletak di Jl. Jl. Teuku Umar, Lubuk Baja Kota, Batam, Kota Batam, Kepulauan Riau. Hotel ini bersebelahan dengan Nagoya Hill Shopping Mall, sangat cocok untuk kamu yang hobi nge-mall dan shopping. Kalau dari Harbor Bay, ditempuh hanya 5 menit berkendara dan 25 menit jika kamu menempuh perjalanan dari Bandara.
Di Nagoya Hill hotel, kamu akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas kolam renang outdoor, spa, pijat, sauna, fitness center. Juga terdapat akses WiFi gratis sehingga kamu tidak usah khawatir mengenai koneksi internet. Ada juga restoran 24 jam yang menyajikan masakan khas Western, Asian dan Indonesia. Untuk fasilitas lainnya ada business center, meeting room, meja tiket, laundry and dry cleaning, juga fasilitas airport transfer.
Untuk in room facility terdapat AC, TV layar datar, TV Cable, lemari es, Bath Tub + Shower, Hairdryer dan juga Wifi gratis. Untuk pilihan ruangan, terdapat kamar Superior, Queen Superior, Deluxe, dan Junior Suite. Langsung saja pesan melalui online di Traveloka, Booking.com atau Agoda dengan rate mulai dari Rp 921.000. Harga berubah-ubah tergantung seasonnya.
Sijori Resort & Spa
Pilihan hotel lainnya adalah Sijori Resort & Spa Batam yang terletak di tengah taman tropis, tepatnya beralamat di Jalan Ir. Sutami No. 6, Sungai Harapan, Sekupang, Kota Batam. Dari Bandara Hang Nadim, kamu akan menempuh perjalanan sekitar 30 menit, dan 20 menit jika dari pusat kota Nagoya. Lebih dekat lagi jika dari Terminal Feri Sekupang, yaitu 10 menit saja.
Hotel dengan desain berlantai kayu keras ini mempunyai berbagai fasilitas yang siap memanjakan kamu selama menginap disini. Ada kolam renang, kolam renang anak, WiFi gratis, Spa dengan Thai Massage, Fitness Center, dan bisa bermain golf mini. Jika ini menikmati hidangan ala hotel dan hang out di sekitar hotel, disini juga disediakan resto, coffee shop dan juga Beer Garden yang menyajikan aneka masakan lokal dan minuman. Selain itu, resort ini dilengkapi dengan layanan laundry, penitipan barang, juga penitipan bayi dan taman bermain untuk anak-anak. Oh ya, kamu gak usah khawatir ketika pertama kali kesini, karena tersedia layanan airport transfer lho.
Untuk in-room facility, setiap kamar dilengkapi balkon pribadi. Jadi kamu bisa bersantai sambil menikmati pemandangan pantai. Dilengkapi juga AC, TV kabel, telepon, WiFi , internet kabel (LAN), dan brankas. Mau berencana menginap disini? Bisa pesan via booking.com, Agoda maupun Traveloka dengan harga mulai dari Rp 900.000an, tergantung jenis kamar dan harga juga tergantung musimnya. Untuk pilihan kamar tersedia Deluxe King, Deluxe Twin, dan Premiere Room.
Grands I Hotel
Terletak di jantung kota Batam, tepatnya di Jalan Teuku Umar, Bukit Nagoya, Batam, buat kamu yang ingin mencari shopping center dekat dengan tempatmu menginap, maka penginapan ini cocok buat kamu karena hanya berjarak 10 menit dari pusat kota. Kamu bisa juga ke Nagoya Hill Shopping Mall. Grands I Hotel ini ditempuh dalam waktu 25 menit dari bandara Hang Nadim dan 6 menit dari terminal Feri Batu Ampar. Dekat pula dengan Politeknik Batam dan Vihara Budha Maha Vihara Duta Maitreya.
Hotel berbintang 4 ini akan memanjakan kamu dengan fasilitas antara lain kolam renang outdoor dengan hot tub, dan ada kolam anak-anak, spa, fitness center, sauna. Selain itu terdapat dua restoran yang menyajikan masakan lokal dan juga terdapat coffee shop. Untuk keperluan bisnis, kamu juga bisa lho mengadakan meeting disini, karena dilengkapi conference room dan banquet hall.
Untuk fasilitas dalam kamarnya, tersedia AC, minibar, TV Cable, TV layar datar, serta shower dan bath tub yang terpisah. Kalau kamu tertarik, yuk segera pesan di situs Traveloka, booking.com, Agoda, dan Pegi-pegi ya. Untuk room-nya, hanya ada dua tipe kamar yaitu Superior dan Deluxe dengan harga mulai dari Rp 770.000.
Batam View Beach Resort
Terletak di area pantai Nongsa, Batam View Beach Resort ini cocok buat kamu yang pergi ke Batam dengan tujuan refreshing seperti main golf. Karena resort ini sangat berdekatan dengan Palm Springs Golf & Beach Resort dan Palm Springs Golf & Beach Resort. Resort yang beralamat di Jalan Hang Lekir Nongsa Sambau, Nongsa, Kota Batam ini hanya berjarak 8.85 dari Bandara Hang Nadim, dan ditempuh sejauh 6.56 km dari Pelabuhan Feri Batam Center. Kalau dari Singapura hanya memakan waktu selama 35 menit.
Jika kamu menginap disini, kamu akan dimanjakan fasilitas hotel kelas atas seperti restoran dengan menu sea food segar yang menyajikan masakan ala Sunda, Thailand atau lokal. Ada juga Islander Lounge untuk sekedar melepas penat. Disini kamu juga bisa berenang di outdoor swimming pool beserta kolam untuk anak-anak jika kamu ajak anak-anak kesini. Terdapat juga spa, massage, dan fitness center untuk membuat tubuhmu fit setelah melalui hari-hari yang penat. Juga terdapat sauna. Kamu juga bisa lho melakukan kegiatan di luar kamar, antara lain memancing, olah raga laut seperti ski air, kayak, kano, dan wakeboard. Wah seru ya? Juga terdapat fasilitas standar khas hotel berbintang seperti 24 jam pelayanan, penyimpanan barang, wifi di tempat umum atau kamar, laundry, airport transfer, dll.
Untuk in room facility-nya, hotel dengan kamar menghadap ke pantai pribadi ini dilengkapi AC, TV layar datar dengan TV kabel / satelit, wifi gratis di setiap kamar, kamar bebas rokok, shower, hair dryer, lemari es, balkon pribadi (per kamar), dan lemari es. Ada juga untuk kamar tipe tertentu dilengkapi tempat duduk. Jika ingin berlibur ke Batam, tinggal klik saja di Traveloka, atau bisa juga dengan website tiket lain yaitu Agoda, boking.com, dan Pegi pegi. Terdapat pilihan kamar yaitu Superior, Deluxe dan Vila. Untuk harganya? Mulai dari Rp 800.000an kamu sudah menikmati kenyamanan menginap di pinggir pantai Nongsa.
Radisson Golf & Convention Center Batam
Hotel ini terletak di pusat Kota Batam, tepatnya di Jl. Jendral Sudirman, Sukajadi, Batam, Sukajadi, Batam City, Riau Islands. Hanya berjarak 4,2 cm dari Terminal Feri Batam Center dan 4,1 km dari Mega Mall Batam Center. Disini, kamu akan mendapatkan pengalaman menginap yang tak terlupakan. Karena, adanya fasilitas di hotel kami yang akan membuat kamu nyaman.
Terdiri atas restoran, kolam renang outdoor, kolam renang Indoor, dengan kolam renang infinity-nya yang sangat eksotis, Spa dan Fitness Center, Bar. Ada juga kegiatan olah raga air seperti snorkeling, menyelam, kano, memancing. Selain olah raga air juga ada Tenis meja, Lapangan Golf dan Lapangan Tenis. Dan masih banyak lagi fasilitas standar hotel berbintang lima.
Untuk in room fasilitasnya, terdapat AC, TV Cable, Meja Tulis, Minibar, Hairdyer, Shower dan Bath Tub yang terpisah, bathrobe, hair dryer, dan in room safe. Untuk menginap disini, kamu harus menyiapkan uang sebesar minimal Rp 810.000 dan bisa memesan di Agoda, booking.com, Pegipegi, dan Traveloka. Untuk pilihan kamar, kamu bisa pilih, Superior, Deluxe, Deuxe Suite, Executive Suite, dan Executive Suite with living room.
Holiday Inn Resort Batam
Hanya berjarak 7 menit berjalan kaki dari Marina Teluk Sanimba Ferry Terminal, dan 15 menit dari Pantai Marina, resort ini beralamat di Waterfront City, Batam Batu Besar, Batam. Perjalanan dari Bandara Hang Nadim membutuhkan waktu 25 menit naik mobil dan 15 menit dari Terminal Feri Sekupang. Walaupun resort ini terletak di dekat pantai, tapi kamu juga bisa menjangkau tempat wisata lain seperti Wihara Budha Maitreya, pusat perbelanjaan dan lapangan golf.
Menginap disini akan kamu temui kenyamanan yang maksimal. Dengan adanya fasilitas 3 kolam renang dan 1 kolam renang indoor, beragam perawatan dari Tea Tree Spa, fitness center, untuk mengalihkan sejenak dari rutinitas yang penat. Terdapat juga restoran yang menyajikan hidangan Internasional seperti Thailand, Jepang dan China. Selain restoran, resort ini menyediakan bar untuk sekedar menikmati minuman sambil menonton live sport. Oh ya, jangan khawatir, karena kamu bisa mengajak anak usia di bawah 12 tahun menginap lho. Disediakan juga klub anak dan taman bermain, dan juga fasilitas olah raga seperti tenis, basket, tenis meja, dan gym. Dilengkapi dengan wifi gratis di publik area dan di kamar. Selain itu, kalau kamu menginap disini, kamu juga mendapatkan fasilitas antar jemput Feri dari Waterfront dan terminal Sekupang.
Untuk fasilitas in roomnya terdapat AC, TV kabel, TV layar datar, DVD player, iPod-dock, dan sound system. Dilengkapi juga kulkas, microwave, minibar, dan peralatan pembuat teh dan kopi. Fasilitas kamar mandi bath tub, jubah mandi, pengering rambut. Untuk beberapa unit memiliki ruang tamu terpisah dan balkon pribadi. Oh ya, kamu juga bisa lho request pijat di dalam kamar atau vila.
Kalau ingin mencoba menginap disini, segera klik aja booking hotel online di Pegi pegi, traveloka, booking.com, Agoda. Ada beberapa pilihan kamar seperti Room One Double Bed (Rp 1.480.000), Suite One Bedroom (Rp 1.721.000), Suite Two Bedroom (Rp 2.400.000).
Persiapkan peralatan olahraga favorit agar liburanmu semakin mengasyikkan
Banyak tujuan wisata di Batam berupa pantai serta tersedia permainan air seperti snorkling, jet sky, cano dan olah raga air lainnya. Juga tersedia beberapa lapangan golf buat kamu yang hobi olahraga golf. Sebelum berangkat untuk tujuan liburan ke Batam ini, alangkah baiknya jika kamu sudah mempersiapkan peralatan olahraga favorit agar liburanmu juga tambah menyenangkan. Juga jangan lupa membawa sunblok agar melindungi kulitmu dari terik sinar matahari.