10 Rekomendasi Parfum Pria Terbaik yang Bikin Makin Percaya Diri! (2023)

10 Rekomendasi Parfum Pria Terbaik yang Bikin Makin Percaya Diri! (2023)

Parfum pria hadir dengan konsentrasi dan aroma yang lebih kuat dari parfum wanita. Ini karena aktivitas pria biasanya lebih berat sehingga butuh parfum yang juga kuat untuk mengimbangi aroma tubuhnya. Nah, kamu jangan asal pilih parfum pria, ya. Simak tips memilihnya di bawah. Jangan lupa cek juga rekomendasi dari kami!

Baca juga

Parfum Bikin Pria Makin Percaya Diri

Mengenakan parfum sudah jadi kebutuhan untuk setiap pribadi. Sebelum beraktivitas, jika belum menyemprotkan parfum ke baju atau tubuh rasanya seperti ada yang kurang. Kita jadi kurang percaya diri dan merasa takut terlalu bergerak aktif karena takut bau tubuh kita mengganggu sekitar.

Parfum memang seakan sudah menjadi kebutuhan pokok. Memakai parfum memberikan manfaat lebih dari sekadar mengharumkan tubuh. Salah satu manfaat yang paling jelas adalah bisa meningkatkan rasa percaya diri. Bau tubuh bisa lebih harum dan segar seharian dengan memakai parfum. Kamu jadi bisa lebih bersemangat beraktivitas. Kamu juga jadi lebih produktif karena tidak ada bau tubuh yang mengganggu.

Bertemu dengan orang lain pun jadi lebih percaya diri. Penampilan yang didukung aroma tubuh yang harum bikin kepribadian kamu jadi terkesan lebih menarik. Mereka yang memiliki tubuh harum memberikan kesan selalu menjaga kebersihan tubuh dan kebersihan diri. Ini menunjukkan bahwa kamu merupakan pribadi yang gemar tampil rapi dan wangi sehingga orang lain jadi lebih tertarik padamu.

Memakai parfum juga bisa memberikan manfaat untuk kesehatan, loh. dengan memakai parfum maka bisa membantu meringankan sakit kepala. Ada beberapa aroma parfum yang bisa memberikan efek rileks. Cobalah parfum dengan aroma bunga, rempah, atau bahkan aroma citrus. Berbagai aroma tersebut bisa menenangkan pikiran.

Parfum juga bisa berfungsi untuk membantu meredakan stres. Ada aroma parfum yang bisa menjadi aromaterapi dan memiliki manfaat relaksasi. Saat sedang stres, menghirup aroma parfum seperti lavender, aroma kayu-kayuan, hingga aroma citrus juga bisa mengurangi tingkat stres yang kamu rasakan.

Keharuman parfum juga bisa memperbaiki mood kamu. Saat mood membaik, maka aktivitas bisa berjalan dengan lebih baik. Kamu jadi lebih bersemangat melakukan tugas dan kegiatan karena mood yang baik juga akan memberikan hasil yang bagus pula.

Nah, bagi para pria yang ingin mendapatkan parfum terbaik, simak dulu tips di bawah ini, ya.

Tips Memilih Parfum Pria Terbaik

Pilih Kategori Aroma yang Disukai

Parfum hadir dalam berbagai kategori aroma. Kamu bisa memilih kategori aroma woody, aquatic, musky, dan lain sebagainya. Memilih kategori aroma sangat penting sehingga bisa memudahkan kamu memilih wangi parfum yang cocok dan sesuai dengan keinginan. Kategori wangi parfum ini bisa jadi aroma ciri khasmu juga nantinya. Dengan memiliki aroma ciri khas maka orang lain bisa mengenali dan bisa mengingat aroma tubuh kamu yang pas.

Kamu bisa menyesuaikan kategori aroma parfum dengan kepribadian yang kamu miliki. Misalnya saja kamu orang yang memiliki kepribadian romantis, maka akan lebih baik memilih parfum dengan aroma kombinasi floral dan woody.

Semisal kamu pria yang aktif, kamu bisa pilih kategori aroma segar seperti aroma sea dan aquatic. Untuk kamu yang modern, kamu bisa memilih aroma amber. Sementara jika ingin memberikan kesan elegan, kamu bisa memilih aroma musky.

Sesuaikan dengan Aktivitas

Memilih aroma parfum memang tidak bisa asala saja supaya kamu tidak menyesal nantinya. Nah, salah satu cara memilih aroma parfum pria terbaik adalah dengan menyesuaikannya dengan aktivitas yang kamu lakukan.

Bagi kamu yang beraktivitas di malam hari atau hendak menghadiri acara malam hari, kamu bisa memakai parfum dengan aroma wangi yang kuat. Ini karena aktivitas di malam hari tidak terlalu intens sehingga memakai parfum yang kuat bisa menggambarkan kepribadian dengan lebih bold.

Beda halnya kalau kamu beraktivitas di siang hari. entah itu kuliah, sekolah, atau bekerja, sebaiknya memakai parfum yang tidak terlalu menyegat aromanya. Ini supaya tidak mengganggu sekitarmu. Parfum dengan aroma terlalu kuat dan digunakan untuk aktivitas padat akan bikin orang di sekitar kamu jadi pusing saat menghirupnya dan tidak ingin dekat-dekat denganmu.

Sesuaikan Usia

Sesuaikan pemakaian parfum dengan usia. Wangi parfum bisa disesuaikan dengan usia supaya tidak terkesan usia kita terlalu tua. Jika masih berusia di awal 20-an, kamu bisa memakai parfum dengan aroma buah yang segar. Contohnya aroma beri atau aroma citrus. Jika usia kamu di pertengahan 20-an, kamu bisa memilih parfum dengan aroma yang lebih elegan.

Sementara, jika sudah berusia 30-an, kamu bisa memilih parfum dengan wangi segar dan memiliki unsur aroma kayu. Parfum semacam ini terkesan lebih hangat dan lebih matang dalam hidup.

Kenali Perubahan Wangi Parfum Sesuai Tingkatannya

Dalam memilih parfum tentu kita ingin yang wanginya lebih awet dan tahan lama. Untuk itu, pilih parfum yang memiliki 3 tingkatan wangi. Parfum dengan gradasi aroma bisa bertahan lebih lama.

Pada parfum tersebut ada top note, middle note, dan base note. Pada tingkat pertama alias top note, kita akan mencium aroma yang muncul di awal setelah parfum disemprotkan. Selanjutnya, ada aroma middle notes yang tercium setelah top note mulai memudar. Di akhir ada base note yang tercium setelah wangi middle note hilang.

Aroma top note biasanya memiliki aroma segar dan ringan. Selanjutnya, middle note memiliki aroma yang lebih kuat. Di akhir ada wangi base notes yang kebanyakan berkesan lebih menenangkan.

Ini Dia Pilihan Parfum Pria Terbaik untukmu

Georges Mezotti Base Track High Society Man

Georges Mezotti Base Track High Society Man merupakan salah satu rekomendasi parfum terbaik dari kami. Parfum pria terbaik ini hadir dengan kesan kuat. Aromanya terkesan hangat dan maskulin. Parfum ini tergolong eau de toillete yang aromanya bisa tahan 3 hingga 4 jam.

Dikemas dalam botol kaca, ukuran isiannya 100 ml. Ada paduan aroma Blood Orange dan Grapefruit di awal. Selanjutnya, ada paduan aroma Mint, Rose, Cinnamon, dan Patchouli. Di akhir ada wangi kombinasi Amber, Leather, dan Woods.

Harga Rp. 156.000-222.000

Fragrance World Aqua de Classico Profumo EDP Man

Kamu juga tidak bisa melewatkan Fragrance World Aqua de Classico Profumo EDP Man sebagai pilihan. Parfum pria terbaik ini tergolong sebagai eau de parfum. Wanginya semerbak dan tahan lama digunakan. Aromanya bisa tahan hingga 8 jam lamanya.

Parfum dikemas dalam botol ukuran 80 ml. Produk ini memiliki top notes yang aromanya terdiri dari Bergamot dan Sea. Selanjutnya, pada middle notes ada aroma Geranium, Rosemary, dan Sage. Di akhir, kamu bisa mencium aroma Patchouli dan Incense.

Harga Rp. 248.000-35.000

Burberry Weekend for Men EDT

Burberry Weekend for Men EDT tentu sayang jika kamu lewatkan begitu saja. Parfum yang satu ini tergolong sebagai eadu de toillete. Parfum pria terbaik ini dikemas dalam botol dengan isian 100 ml. Produk memberikan kesan segar dan cocok untuk kamu yang aktif.

Pada bagian top notes, kamu akan disambut aroma segar paduan Pineapple, Melon, Mandarin Orange, Grapefruit, Bergamot, dan Lemon. Disusul selanjutnya ada aroma paduan Sandalwood, Ivy, dan Oakmoss yang berkesan hangat. Di akhir ada aroma Honey dan Amber yang menenangkan.

Harga Rp. 520.000-680.000

Montblanc Individuel Man

Montblanc Individuel Man terpilih menjadi parfum selanjutnya. Kamu bisa penuh percaya diri saat memakai parfum yang satu ini. Parfum pria terbaik ini hadir dalam kemasan ukuran 75 ml. Parfumnya tergolong sebagai eau de toillete yang wanginya bisa tahan 3 sampai 4 jam.

Pada bagian top notes ada aroma paduan Rosemary, Pineapple, Coriander, Cinnamon, Lavender, Juniper Berries, Mint, Bergamot, Cardamom yang memberikan kesan maskulin. Berikutnya ada wangi paduan Orange Blossom, Violet, Jasmine, dan Geranium yang segar. Di akhir ada aroma Sandalwood, Amber, Patchouli, Musk, Raspberry, Vanilla, Dark Chocolate, Oakmoss, dan Vetiver.

Harga Rp. 465.000-768.000

Calvin Klein Eternity Man

Calvin Klein Eternity Man tentu tidak bisa kamu lewatkan sebagai pilihan. Parfum yang satu ini tergolong sebagai parfum Eau de toillete. Wangi parfumnya bisa tahan 3 sampai 4 jam pemakaian. Dikemas dalam botol, ukuran isiannya 100 ml.

Parfum pria terbaik ini hadir dengan nuansa wangi woody. Parfumnya dirilis pertama kali di tahun 1990. Di bagian top notes akan tercium paduan aroma Lavender, Mandarin Orange, Bergamot, dan Lemon. Selanjutnya, di middle notes ada aroma Coriander, Lily, Orange Blossom, Juniper Berries, Basil, Jasmine, Sage, Lily of The Valley, dan Geranium. Di akhir, kamu bisa mencium aroma wangi paduan Sandalwood, Amber, Musk, Vetiver, dan Brazilian Rosewood yang terkesan hangat.

Harga Rp. 249.000-849.000

Hugo Boss Bottle Night Man

Hugo Boss Bottle Night Man adalah pilihan kami lainnya. Produk parfum terbaik untuk pria ini pastinya bisa jadi andalan untuk tampil lebih percaya diri setiap hari. Wanginya bisa tahan lama dan bikin kamu jadi makin semangat beraktivitas.

Parfum memiliki aroma Woods yang khas. Pada bagian top notes kamu bisa menemukan paduan aroma Lavender dan Birch. Di tengah ada aroma Violet. Dan di akhir ada aroma Woods notes yang dikombinasikan dengan Musk.

Harga Rp. 850.000-1.158.000

Lacoste Essential Man

Lacoste Essential Man adalah parfum pria terbaik lainnya yang bisa jadi pilihan. Parfum ini hadir dengan aroma yang memberikan kesan hangat. Bisa dikenakan saat beraktivitas pagi atau siang hari. parfum ini dikemas dalam botol dengan ukuran 125 ml.

Di aroma fase awal kamu akan mencium paduan Cassia, Bergamot, dan Tangerine. Selanjutnya, ada aroma paduan pepper dan Rose. Di akhir ada aroma Sandalwood dan Patchouli.

Harga Rp. 898.000

Coach For Men

Coach For Men merupakan pilihan kami lainnya. Produk yang satu ini dikemas dalam botol ukuran 100 ml. Parfumnya memiliki aroma yang segar dan cocok untuk kamu yang aktif di siang hari.

Ada aroma paduan Pear, Bergamot, dan Kumquat di awal. Selanjutnya, ada aroma paduan Cardamom, Coriander, dan Geranium di tengah. Di akhir kamu akan menemukan parfum dengan paduan aroma Vetiver, Suede, dan Ambergris.

Harga Rp. 1.098.000

Carolina Herrera 212 VIP Man

Carolina Herrera 212 VIP Man adalah rekomendasi lainnya untuk kamu. Parfum pria terbaik ini hadir dengan aroma yang berkesan dewasa dan maskulin. Parfumnya memiliki aroma yang tahan lama. Produk yang satu ini dikemas dalam botol dengan ukuran 100 ml.

Parfum hadir dengan aroma paduan Lime, Caviar, Pepper, Ginger, dan Passionfruit di awal. Selanjutnya, ada paduan aroma Spices, Vodka, Gin, dan Mint di tengah. Di akhir ada aroma paduan Amber, Leather, Woodsy Notes.

Harga Rp. 449.000-1.398.000

Paco Rabanne One Million Man

Paco Rabanne One Million Man adalah rekomendasi terakhir kami. Parfum pria terbaik ini hadir dengan kemasan 100 ml. Wanginya bisa tahan lama dan termasuk sebagai wangi yang segar dan maskulin.

Parfum yang satu ini memiliki top notes Grapefruit, Mint, dan Blood Mandarin. Berikutnya, ada aroma Rose, Cinnamon, dan Spicy Notes. Di akhir ada aroma Leather, Woody Notes, Amber, dan Indian Patchouli.

Harga Rp. 1.398.000
From our editorial team

Jangan Memilih Parfum yang Aromanya Kurang Sesuai denganmu

Saat memilih parfum, kamu tidak bisa asal pilih hanya karena suka aromanya di tubuh orang lain. Misalnya temanmu memakai parfum dan kamu menyukai aroma parfum tersebut. Belum tentu saat kamu membeli dan memakainya aromanya bisa sama persis. Ini karena wangi parfum bisa berbeda di setiap orang, apalagi jika sudah tercampur aroma tubuh. Maka dari itu, sebaiknya coba sendiri parfumnya dan cium aromanya setelah bercampur aroma tubuhmu. Jika cocok, barulah kamu bisa membelinya.

Tag