Jangan Sampai Kehabisan Baterai, Ini 10 Rekomendasi Power Bank Terbaik untuk Anda

Jangan Sampai Kehabisan Baterai, Ini 10 Rekomendasi Power Bank Terbaik untuk Anda

Smartphone Android biasanya memiliki baterai yang cepat habis. Oleh sebab itu Anda memerlukan power bank terbaik untuk menunjang performa smartphone Anda. Berikut ini BP-Guide akan memberikan rekomendasi power bank terbaik untuk Anda.

Power Bank Kini Menjadi Teman Baik Bagi Semua Pengguna Smartphone

Smartphone menawarkan berbagai fitur canggih yang dapat membantu keperluan manusia, karena itulah smartphone menjadi bagian penting dalam kehidupan. Namun smartphone masih memiliki banyak kekurangan, salah satunya lembahnya daya baterai. Solusi dari masalah tersebut adalah powerbank. Powerbank dapat melengkapi kekurangan daya dari smartphone Anda.

Cara Memilih Power Bank

Semakin dibutuhkan, semakin banyak pula powerbank yang bermunculan dari berbagai produsen. Varian dari powerbank tersebut memiliki kualitas dan kapasitas yang berbeda-beda. Anda harus cermat dalam memilih powerbank, karena powerbank yang palsu akan berdampak buruk terhadap baterai smartphone Anda.

Cari yang Mendukung Besaran Arus Listrik Ponsel

Sebelum membeli powerbank, Anda terlebih dahulu harus memastikan kecocokan daya powerbank dengan smartphone yang Anda miliki. Hal ini menjadi penting, karena jika powerbank dan smartphone Anda tidak cocok, maka akan berdampak pada ketahanan dari baterai Anda. Anda bisa mengetahui daya dari powerbank dengan memeriksa pada kemasannya.

Sesuaikan dengan Aktivitas Sehari-hari

Powerbank diciptakan untuk mengisi daya ketika smartphone kehabisan baterai dalam keadaan darurat. Tidak dianjurkan untuk menggunakan powerbank terus menerus. Karena itulah, dalam memilih powerbank Anda perlu menyesuaikan dengan aktivitas Anda.

Jika Anda sering memiliki kegiatan diluar ruangan dan jauh dari sumber listrik, maka pilihlah powerbank dengan kapasitas yang besar seperti 20.000 mAh atau 30.000 mAh. Tetapi jika Anda beraktivitas di dalam ruangan yang dekat dengan sumber listrik dan jarang keluar. Maka powerbank yang cocok untuk Anda adalah powerbank dengan kapasitas yang rendah, seperti 2.400 mAh sampai 5.000 mAh.

Pilih Tipe Sesuai Kebutuhan

Smartphone memiliki port yang berbeda-beda, Anda juga harus memilih konektor powerbank yang sesuai dengan port smartphone Anda. Biasanya smartphone memiliki port micro USB, tetapi jika Anda masih ragu. Anda bisa membawa smartphone Anda ketika hendak memilih powerbank.

Selanjutnya pilihlah powerbank yang memiliki fitur keamanan over charging protection. Fitur ini akan menjaga baterai Anda tetap sehat, jika daya yang diisi powerbank sudah penuh dan lupa dilepaskan.

Pilih Kapasitas Sesuai Jenis Gadget dan Frekuensi Penggunaan

Pilihlah powerbank yang memiliki kapasitas melebihi kapasitas dari baterai smartphone Anda. Sehingga daya yang terisi bisa penuh dan powerbank tetap bisa menyimpan daya yang tersisa untuk keadaan darurat.

Memilih powerbank yang berkapasitas lebih kecil dari kapasitas baterai smartphone Anda akan membuat daya tidak bisa terisi dengan penuh. Jika kapasitas baterai smartphone Anda sebesar 2.500 mAh, maka pilihlah powerbank yang memiliki kapasitas 5.000 mAh. Jangan terlalu tinggi dan jangan terlalu rendah, agar powerbank juga tidak merusak baterai smartphone Anda.

Merek Power Bank Terbaik dan Paling Digemari

Powerbank telah tersedia dengan berbagai merk di pasaran. Anda bisa memilih sesuai kebutuhan Anda. BP-Guide merekomendasikan powerbank berbagai merk yang paling digemari.

Asus Zen Power

Sumber gambar readaninterview.com

Asus Zen Power adalah powerbank yang memiliki 10050mAh yang memiliki voltage output 5.1V 2.4A. Powerbank ini memiliki dimenasi 90.5 x 59 x 22 mm atau seukuran dengan kartu atm atau kartu kredit. Selain itu dibekali dengan teknologi fast charging yang membuat pengisian daya lebih cepat. Anda bisa mendapatkan powerbank ini di Shopee dengan harga Rp 205.000.

Vivan Power Bank

Sumber gambar tokopedia.com

Vivan Power Bank adalah salah satu brand yang ternama di Indonesia. Powerbank ini memiliki kapasitas 10000 mAh dengan model VPB-V10. Powerbank dari Vivian ini juga memiliki input DC 5V/2A dan outuput 5V/2A. Untuk waktu casnya, power bank vivian yang memiliki ukuran 138x69x16mm, membutuhkan waktu cas selama 3.5h. Tersedia Port sebanyak 2 buah yang USB port. Anda bisa mendapatkan Vivian powerbank dengan harga Rp 245.000 di Tokopedia.

Aukey Lightning Powerbank

Sumber gambar tokopedia.com

Aukey Lightning Powerbank adalah powerbank yang memiliki 30000mAh dan sudah dilengkapi dengan teknologi Aipower dan Qualcomm Quick charge 3.0. Powerbank ini dilengkapi dengan 2 port USB dan 2 port input ligthning dan micro USB. Memiliki ukuran 19.5x13.8x4 cm dengan teknologi quick charge 3.0 dan AiPower. Anda bisa mendapatkan powerbank ini dengan nama produk Lightning Powerbank Aukey PB-T11 30000mAh di Tokopedia dengan harga Rp 775.000.

Power Bank Samsung

Sumber gambar tokopedia.com

Power Bank Samsung adalah power bank yang memiliki kualitas terbaik dengan fitur yang bermanfaat dan kapasitas yang besar. Selain itu powerbank ini juga telah dibekali fitur fast charge yang membuat pengisian daya lebih cepat.

Powerbank ini dilengkapi dengan 2 bauah output, yaitu DC5V/2.1A untuk baterai tablet yang memiliki ampere besar dan DC5V/1A untuk baterai dengan ampere yang kecil seperti handphone. Anda bisa mendapatkan powerbank ini dengan nama produk SAMSUNG POWER BANK 20000 MAH. Pembelian dapat Anda lakukan di Tokopedia seharga Rp 180.000.

Xiaomi Mi Power Bank

Sumber gambar tokopedia.com

Xiaomi Mi Power Bank adalah powerbank yang memiliki kapasitas daya 10000mAh 3.7V serta memiliki 14771.214.2mm dengan tipe baterai lithium polymer batteries. Powerbank Xiao Mi memiliki input interface micro USB dan output interface USB-A. Powerbank XIAOMI ini merupakan produk original, Anda bisa mengecek keasliannya dengan cara cek SN di hologramnya di web resmi xiaomi.

Anda bisa mendapatkan powerbank ini di Tokopedia dengan nama produk NEW 2018 ORIGINAL XIAOMI Power Bank Mi 2i 10000mAh seharga Rp 210.000.

Yoobao Power Bank

Sumber gambar jalantikus.com

Yoobao Power Bank adalah powerbank yang memiliki fitur keamanan yang tinggi, pengisian daya yang cepat dan dapat menjaga sel baterai gadget Anda. Salah satu powerbank dari Yoobao yang terbaik adalah Power Bank Yoobao 5200mAh ORI.

Powerbank ini memiliki kapasitas 5200mAh Power Bank YB626. Memiliki ukuran 7,6 x 6 x 2,2 cm dan berat 126g, Yoobao power bank membutuhkan waktu pengisian selama 8 jam untuk pengisian daya. Anda bisa mendapatkan powerbank ini dengan nama produk Power Bank Yoobao 5200mAh ORI dengan harga Rp 270.000 di Tokopedia.

Power Bank Delcell

Sumber gambar bukalapak.com

Power Bank Delcell adalah powerbank yang memiliki bobot ringan, sehingga nyaman untuk dibawa kemana-mana. Selain itu, powerbank merk ini termasuk kedalam powerbank dengan harga yang sangat bersahabat. Salah satu produk powerbank Delcell terbaik adalah Powerbank Delcell Blast 9000mah.

Powerbank ini memiliki kapasitas 9000mAh real capacity yang dapat mengisi baterai smartphone Anda tiga sampai 4 kali. Memiliki dimensi sebesar 12 x 5 x 2 cm dengan input DC 5 V - 1A dan output DC 5V - 2.1A, powerbank Delceel memiliki fitur fast charging yang membuat pengisian daya berjalan dengan cepat. Anda bisa mendapatkan powerbank ini dengan harga Rp 78.000 di Bukalapak.

Bintang Power Bank

Sumber gambar my-best.id

Bintang Power bank adalah powerbank yang terbuat dari bahan metal dan didesain elegan. Powerbank Bintang ini terkenal dengan kapasitasnya yang besar dan mampu mengisi daya sebanyak dua kali tanpa isi ulang daya. Salah satu powerbank Bintang yang bisa Anda jadikan pilihan adalah Bintang Power Bank Q5.

Powerbank ini memiliki kapasitas 10.000 mAh dengan pengisian tanpa kabel atau wireless. Cara pengisian hanya dengan meletakkan smartphone di atas powerbank. Powerbank ini dilengkapi dengan USB double port 2.1A dan 1A serta proteksi multi sirkuit. Anda bisa mendapatkan powerbank ini dengan harga Rp 344.000 di Lazada.

Pineng Power bank

Sumber gambar blibli.com

Pineng Power bank adalah powerbank dengan desain body yang stylist dan dilengkapi dengan layar LED. Kapasitas daya dari powerbank ditunjukkan dalam bentuk angka pada layar LED. Salah satu powerbank Pineng yang harus Anda miliki adalah INENG PN993 Powerbank - Biru 10000 mAh.

Powerbank ini memiliki kapasitas 10000 mAh dan memiliki dual USB output yang dapat mengisi daya 2 perangkat sekaligus. Selain itu, powerbank ini dilengkapi dengan intelligent voltage recognition chip yang dapat mendeteksi tegangan. Layar LEDnya memberikan informasi tentang status baterai dan pengoprasian.

Powerbank ini juga dibekali dengan battery protection IC untuk mencegah over charging, over discharging, dan short circuit. Powerbank Pineng yang berdimensi 145 x 72 x 19 mm ini memiliki harga Rp 260.000 dengan pembelian dapat dilakukan di Blibli.

Power Bank Romoss

Sumber gambar tokopedia.com

Power Bank Romoss adalah brand powerbank yang telah diketahui secara luas tentang fitur dan kualitasnya yang unggul. Fitur andalan dari produk Ramoss ini adalah Smart irCharge yang dapat mengenali dan menyesuaikan dengan aliran listrik. Fitur selanjutnya adalah auto-off yang dapat memutuskan arus listrik ketika baterai terisi penuh.

Salah satu produk Romoss yang terbaik adalah powerbank romos SOLO5 plus 10000mah. Powerbank ini memiliki kapasitas 10000mAh dengan input DC 5V 1A MAX dan output 1. DC5V 2.1A: 2. DC5V 1A. Waktu yang dibutuhkan untuk charging powerbank ini selama 13 jam. Powerbank ini memiliki ukuran 138x62x21.5 mm dan berat 288g. Anda bisa mendapatkan powerbank Romoss ini dengan harga Rp 240.000 di Tokopedia.

From our editorial team

Dengan Power Bank, Aktviitas Anda dengan Smartphone Menjadi Tanpa Batas

Power bank menjadi perlengkapan wajib bagi Anda agar aktivitas tidak terhenti hanya karena smartphone Anda kehabisan baterai. Produk yang direkomendasikan BP-Guide di atas bisa dipertimbangkan untuk menjadi pilihan tepat untuk Anda. Jadi, jangan biarkan aktivitas Anda terganggu, ya.