Beda dan Berkesan, 30 Inspirasi Hadiah Wisuda Unik untuk Orang Tersayang. Rekomendasi Terbaik dari Pakar Kado (2023)

Beda dan Berkesan, 30 Inspirasi Hadiah Wisuda Unik untuk Orang Tersayang. Rekomendasi Terbaik dari Pakar Kado (2023)

Hari wisuda selalu terasa spesial bagi siapa pun yang sedang menjalani atau menantinya. Jika orang terdekatmu akan melaksanakan wisuda dalam waktu dekat, kamu bisa lho bikin hadiah wisuda yang beda dan dibuat sendiri. Gimana caranya? Nih, BP-Guide punya rekomendasi hadiah wisuda yang bisa kamu bikin sendiri dan praktikkan langsung!

Tips Memberikan Hadiah Wisuda yang Berkesan

Tambahkan Kebahagiaan Hari Wisuda Orang Terdekatmu dengan Hadiah Wisuda Unik

Kita semua pasti memiliki cara tersendiri untuk merayakan momen penting bersama dengan orang-orang yang kita cintai, seperti ibu, ayah, kakak, adik, sahabat terbaik, atau bahkan kekasih hati. Tak jarang, di setiap momen penting mereka, kita akan merayakannya dengan cara memberikan kado yang mereka sukai dengan tujuan agar dia bahagia.

Kegiatan memberi kado ini bisa jadi sesuatu yang penuh dengan pertimbangan. Bagaimana tidak, kamu pasti akan dibuat bingung dengan kado apa yang akan kamu berikan. Terlalu banyak pilihan membuat sederet hadiah di toko justru terlihat membosankan dan itu-itu saja.

Salah satu momen penting yang paling ditunggu sekaligus amat membahagiakan adalah momen ketika seseorang berhasil menyelesaikan masa kuliahnya atau biasa dikenal dengan nama wisuda. Tidak hanya sebagai penanda selesainya masa studi, wisuda juga menjadi momen awal di mana mahasiswa harus menyelesaikan tantangan kehidupan yang sesungguhnya.

Pada momen tersebut, biasanya sanak saudara, keluarga, saudara, teman-teman, atau bahkan pacar akan berkumpul untuk sekadar mengucapkan selamat atau bahkan merayakan kebahagiaan bersama-sama. Di momen wisuda ini pula, hadiah seringkali menjadi cara yang tepat untuk merayakannya. Dengan membawa kado di hari orang spesialmu wisuda, kamu bisa ikut berpartisipasi dalam merayakan hari bahagianya.

Jika kamu ingin memberikan kado wisuda yang antimainstream, unik, dan tidak seperti kebanyakan kado wisuda yang lain, mungkin beberapa pilihan kado unik untuk wisuda di bawah ini bisa menjadi inspirasi untuk kamu yang akan memberikan kado wisuda bagi sahabat atau pacarmu.

Untuk Membuatnya Lebih Spesial, Coba Berikan Kado Wisuda Unik Buatan Sendiri

Sumber gambar www.dailywt.com

Meski sekarang ini pilihan kado wisuda yang praktis mudah didapatkan di mana saja, kamu perlu sesekali mencoba untuk memberi kado wisuda yang tidak biasa agar temanmu yang baru menyelesaikan studi akan lebih mudah mengenangnya. Solusi terbaik untuk memberi kado wisuda yang berkesan adalah dengan membuat sendiri kado tersebut.

Kerajinan tanganmu yang menjadi kado wisuda akan memberi kesan yang lebih personal. Kado tersebut akan menunjukkan bagaimana usahamu untuk memberi kado secara spesial dengan kerja keras sendiri. Kamu tidak perlu memberi hasil kerajinan tangan yang rumit apalagi jika kamu bukanlah pengrajin yang terampil. Kamu bisa membuat kado buatan tangan yang sederhana saja, seperti bingkai foto, syal, cokelat, buku yang berisi kenang-kenangan, sweater rajut, dan lain sebagainya.

Membuat kado sendiri akan memberikan rasa puas yang jauh lebih besar baik bagi temanmu atau bagi kamu sendiri yang membuat kado tersebut. Dibandingkan dengan membelinya di toko, membuat kado sendiri juga bisa menjadi solusi agar kamu lebih menghemat pengeluaranmu. Toh, arti sebuah kado tidak dilihat dari mahal atau tidaknya harga kado tersebut, melainkan dari ketulusan dan kesungguhan kamu ketika memberikannya.

Jika Kamu Merasa Kesulitan Membuatnya Sendiri, Kamu Bisa Membuatnya Bersama Temanmu yang Lain

Selain hemat, kado buatan tangan akan membuat penerima hadiah merasa tersanjung karena kamu menunjukkan usahamu untuk benar-benar memberi kado lewat tangan kamu sendiri. Kamu bahkan tidak perlu meminta bantuan orang lain apalagi membayar jasa untuk membuatkan. Mintalah bantuan ketika dirasa perlu saja.

Sebenarnya, ada banyak alasan mengapa kado buatan tangan menjadi salah satu alternatif terbaik untuk memberi kado wisuda yang spesial kepada orang yang spesial pula. Pertama, kado buatan tangan sedang trend di kalangan masyarakat saat ini. Tidak ada salahnya pula bagi kamu untuk mencoba mengikuti trend yang ada sekarang ini.

Kedua, dengan membuat kado sendiri kamu akan lebih mudah menyesuaikannya dengan selera kamu atau selera si penerima kado karena semuanya kamu sendiri yang memilih dan menentukan. Memberi kado buatan tangan juga bukan hal yang merepotkan lagi karena sekarang sudah banyak toko yang menawarkan produk buatan tangan baik secara offline maupun online.

Jika kamu merasa tidak ada ide tentang apa yang kamu buat atau tidak tahu bagaimana cara membuatnya, kamu bisa dengan mudah menemukan tutorial membuatnya lewat internet yang akan membantu kamu. Dengan membuat DIY (Do It Yourself) kado untuk hadiah wisuda yang unik, kado itu juga akan mempererat hubungan kalian lewat kesan yang diberikannya.

Hadiah Wisuda Unik Buatan Sendiri yang akan Membuat Hari Wisudanya Lebih Semarak

1. Scrapbook Penuh Kenangan

Sumber gambar masfikr.com

Kado unik pertama yang ada pada daftar adalah membuat scrapbook atau scrapframe. Meski zaman sekarang sudah memasuki era digital, tidak ada salahnya untuk sejenak kembali ke teknologi lama. Mungkin mencetak foto memang sudah jarang dilakukan lagi sekarang. Orang-orang bisa dengan mudah mengakses foto-foto mereka di gadget yang mereka miliki. Namun, bisa jadi kembali ke cara lama justru akan menimbulkan kesan tersendiri yang tidak bisa diungkapkan lewat kata-kata.

Scrapbook merupakan buku atau sebuah album yang berisi dengan foto-foto penuh kenangan antara kamu dengan sahabat atau pacar kamu. Tidak hanya foto, biasanya scrapbook juga berisi dengan kalimat-kalimat motivasi atau kata-kata romantis yang bisa membuat hati pemiliknya menghangat ketika membacanya. Kamu juga bisa menyisipkan guyonan yang hanya kalian yang tahu apa artinya.

Selain berisi kata-kata motivasi dan juga doa, scrapbook juga sangat efektif untuk membuat kalian mengenang lagi suka dan duka dari pengalaman yang telah kalian lewati bersama-sama. Pemilik scrapbook haruslah menyimpan scrapbooknya dengan hati-hati, karena scrapbook termasuk salah satu benda yang rawan rusak jika tidak disimpan dengan hati-hati.

Nah, untuk kamu yang ingin menjadikan scrapbook sebagai pilihan kado unik untuk wisuda, kamu tidak perlu khawatir dan repot lagi karena sekarang sudah ada jasa yang menjual scrapbook cantik yang bisa dengan mudah kamu temukan. Scrapbook ini bisa kamu dapatkan di Bukalapak. Hanya dengan Rp 250.000 saja, kamu sudah bisa memiliki scrapbook dan menyesuaikan untuk momen apa scrapbook tersebut.

Apakah untuk hadiah ulang tahun, hari jadi, wisuda, travelling, PDKT, katakan cinta, dan momen-momen penting lainnya. Tidak perlu khawatir akan rusak di dalam pengiriman atau kamu harus repot membungkusnya lagi karena scrapbook ini sudah dilengkapi dengan packaging pengiriman yang bagus sekaligus kartu ucapan di dalamnya untuk menyisipkan doa-doamu.

Waktu pengerjaannya pun relatif cepat, tergantung serumit apa scrapbook pesanan kamu. Namun rata-rata proses pengerjaannya butuh waktu sekitar tiga hingga tujuh hari. Jadi, tunggu apa lagi? Kamu bisa memesannya sekarang juga di Bukalapak!

2. Cake Spesial Buatan Sendiri

Sumber gambar merdeka.com

Jika kamu memiliki teman yang suka dengan makanan-makanan manis, pilihan kue spesial buatan kamu sendiri ini mungkin patut dicoba untuk membuat teman kamu semakin bahagia.

Salah satu cara mudah untuk memberi hadiah berupa kue tanpa harus repot membuatnya adalah siapkan kue sesuai seleramu. Potong kue berukuran sekitar 5 cm x 5 cm. Tempelkan cokelat wafer ke atas kue sebagai hiasan. Taburkan coklat bulat-bulat ke atasnya. Kreasikan dengan krim dan hiasan lain sesuai selera.

3. Kumpulan Video Ucapan Selamat Wisuda

Sumber gambar caricamera.com

Untuk kamu yang tertarik dengan dunia digital, saatnya menggunakan kemampuan dan bakat kamu untuk membuat temanmu tersentuh. Kamu bisa memberikan video ucapan selamat wisuda sebagai hadiah wisuda yang pastinya akan sangat berkesan bagi mereka.

Kamu bisa membuat video sederhana yang berisi ucapan selamat wisuda dari kamu dan teman-teman yang lain beserta potongan momen-momen menarik, atau bahkan membuat film pendek yang menceritakan masa kuliah kalian.

Banyaknya momen yang dilewati bersama-sama selama menempuh pendidikan tentu saja akan memudahkanmu untuk membuat video ini. Kamu bisa memberikannya dalam bentuk DVD, flashdisk, atau sekadar mengirimnya melalui surat elektronik (surel).

Video buatanmu ini pasti sukses membuat temanmu mengingat kembali masa-masa menyelesaikan studi dan bisa ditonton berulang kali untuk mengobati rasa kangen yang tiba-tiba muncul. Apalagi jika kamu menambahkan lagu-lagu tertentu yang bisa lebih menyentuh perasaan sahabat kamu!

4. Memory Jar Berisi Kenangan dari Teman

Sumber gambar makeanddocrew.com

Empat tahun bukanlah waktu yang sebentar untuk bersama-sama. Selama empat tahun tersebut, tentu saja banyak terjadi momen dan pengalaman yang tidak terlupakan. Tentu saja kamu tidak ingin sahabatmu melupakan begitu saja momen-momen tersebut. Jika begitu, Memory Jar merupakan alternatif hadiah yang cocok kamu berikan ke sahabatmu.

Stoples merupakan sesuatu yang terlihat sangat sederhana. Namun, jika dipercantik dengan hiasan dan dekorasi lucu akan membuatnya terlihat jauh lebih unik dan menarik. Memory Jar sendiri adalah stoples yang berisi kenangan-kenangan antara kamu dan sahabatmu, sehingga akan membantunya mengingat apa saja yang telah kalian lewati selama empat tahun belakangan.

Namun tidak hanya kertas bertuliskan kenangan, toples ini bisa kamu isi juga dengan benda-benda lain seperti pasir warna, kancing pakaian, atau permen untuk memperindah stoples tersebut. Memberi stoples yang sudah dihias ini sangat tren di luar negeri, meski di Indonesia sendiri belum terlalu banyak yang memanfaatkannya.

Jika kamu ingin membuat memory jar untuk sahabat kamu, bahan-bahan yang perlu kamu siapkan: stoples, kertas warna warni, spidol warna warni, dan pita.

Cara membuatnya dengan menyiapkan stoples yang akan kamu isi. Tidak harus membeli, kamu bisa menggunakan stoples yang sudah ada di rumah kamu dan mungkin tidak terpakai. Hiasi stoples dengan melilitkan pita cantik di leher stoples. Kamu juga bisa menggunting kertas warna-warni menjadi bentuk tertentu dan tempelkan ke bagian badan stoples.

Gunting kertas warna-warni yang sudah disiapkan menjadi berukuran 10 cm x 10 cm. Tulis beberapa momen tak terlupakan bersama sang wisudawan. Kamu juga bisa menyuruh teman-temannya yang lain untuk menuliskannya juga. Masukkan kertas tersebut ke dalam stoples. Jangan lupa ditata agar terlihat lebih rapi dan menarik. Sekarang, stoples kenangan tersebut siap diberikan ke sahabatmu.

5. Topi Toga Wisuda Unik

Sumber gambar wunnis.blogspot.co.id

Sebagai seorang wisudawan, ada beberapa hal yang tidak bisa lepas dari suasana khas wisuda. Salah satu benda khas itu adalah topi toga hitam dengan tali. Topi khas wisuda ini bisa menjadi sasaran kreativitas kamu dengan membuatnya sendiri spesial untuk sahabatmu. Kamu bisa membuat topi wisuda dengan warna kesukaan sahabatmu atau menempelkan hiasan-hiasan yang sesuai dengan tema favorit sahabatmu.

Cara membuatnya pun bisa dengan sangat mudah kamu lakukan, pertama-tama, siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu: penggaris, jangka, lem kertas, gunting, cutter, karton sebagai warna dasar topi; tidak harus hitam menyesuaikan seleramu, kardus, dan benang sulam dengan warna sesuai selera.

Setelah bahan-bahannya sudah kamu siapkan, sekarang adalah waktu yang tepat untuk membuatnya. Berikut cara membuat topi wisuda kreativitasmu sendiri: buat dua pola segi lima pada karton dengan diameter masing-masing 25 cm dan 26 cm; segi lima yang berdiameter 25 cm untuk bagian atas dan segi lima berdiameter 26 cm untuk bagian bawah.

Buat pola yang sama pada kardus. Pasang tali di tengah kertas karton segi lima bagian atas, lalu tempelkan pada kardus menggunakan lem kertas. Lakukan juga untuk pola segi lima bagian bawah. Hias segi lima tersebut dengan tema tertentu sesuai pilihanmu.

Untuk membuat lingkaran pada topi, siapkan kertas karton dengan tinggi 7 cm dan diameter lingkaran yang sesuai dengan ukuran kepala temanmu. Agar pengeleman lebih mudah, sebaiknya pemotongan dilebihkan 4 cm. Lem semua bagian menjadi satu bagian topi yang utuh.

6. Flower Crown

Sumber gambar hipwee.com

Ketika wisuda, biasanya seseorang akan berpenampilan sebaik mungkin demi hasil foto terbaik di momen setahun sekalinya. Untuk itu, kamu bisa memberikan aksesori yang membuat penampilan temanmu menjadi lebih cantik, misalnya adalah flower crown.

Selain mempercantik kepala, flower crown juga bisa menjadi simbol penghargaan atas kerja keras temanmu untuk menyelesaikan studi dan mendapatkan gelar sarjana. Sekarang ini flower crown mudah untuk dibeli di mana-mana, misalnya di Sole Cat and Craft, Sister Teenage Handicraft, Perfect Pieces, dan Four PM Store. Namun, tidak ada salahnya jika kamu justru ingin membuat flower crown sendiri spesial untuk temanmu yang akan wisuda.

Membuat flower crown sendiri sebenarnya sangat sederhana dan tidak butuh waktu yang lama. Bahan yang bisa kamu gunakan adalah: kawat (pilih kawat tipis yang mudah dibengkokkan dengan tangan), lem (pilihlah lem yang bisa merekat kuat), selotip warna (berfungsi untuk melapisi kawat, kamu bisa memilih warna hijau atau cokelat agar terlihat lebih natural seperti dahan atau ranting bunga).

Kemudian, bunga (bisa yang terbuat dari kertas, kain flanel, pita, ataupun bunga asli, jika menggunakan bunga asli pastilah tidak akan awet karena akan layu), dan pita (usahakan yang berwarna cerah dan serasi dengan warna bunga dan daun yang kamu pilih)

Cara membuat: ambillah dua buah kawat lalu bentuk lingkaran yang sesuai dengan ukuran kepala. Lapisi kedua kawat tersebut dengan selotip berwarna agar tidak kasar dan menutupi warna kawat. Lilitkan kedua kawat tersebut satu sama lain agar tampak seperti dahan yang berkaitan.

Hubungkan kedua ujungnya menggunakan selotip warna yang sama. Tempelkan pita ke kawat tersebut sebagai hiasan (opsional). Tempelkan bunga dan daun satu per satu mengikuti dengan pola yang sudah kamu buat lalu tunggu beberapa saat hingga lemnya kering. Flower crown kamu sudah bisa langsung dipakai!

Jadi, itulah tips mudah untuk membuat flower crown unik sebagai hadiah untuk wisuda teman kamu. Jika kamu merasa kesulitan di penggunaan kawatnya, kamu bisa mengganti kawat dengan head band atau bando yang jauh lebih praktis.

7. Boneka Rajut Amigurumi

Sumber gambar qlapa.com

Apa itu boneka rajut amigurumi? Amigurumi sendiri berasal dari dua kata; "ami" berarti "merenda" atau "merajut" dan "nuigurumi" yang berarti boneka. Dengan kata lain, amigurumi bisa disebut juga seni membuat boneka kecil yang diberi isian. Boneka asal Jepang ini berhasil menjadi tren hingga merambah ke pasar Barat pada tahun 2003, dihargai sekitar $10 - $100 aau sekitar Rp 130.000 hingga Rp 1.300.000.

Biasanya, boneka amigurumi ini berbentuk jenis-jenis binatang. Namun, sekarang ini boneka amigurumi sudah merambah ke bentuk-bentuk lain sesuai dengan kreativitas pembuatnya, seperti bentuk buah, sayur, karakter film kartun, bahkan ada yang berbentuk gantungan kunci. Proses pembuatannya yang cukup rumit membutuhkan ketekunan dan jiwa seni yang tinggi untuk menghasilkan satu buah boneka rajut amigurumi.

Boneka yang banyak dijadikan mainan anak-anak ini sebenarnya pertama kali dibuat justru untuk tujuan estetika. Sehingga, boneka ini bisa dibilang cocok sebagai hadiah wisuda yang unik dan lucu. Jika kamu ingin membuatnya sendiri, tutorial di bawah ini bisa membantu kamu dalam membuat boneka rajut amigurumi kamu sendiri.

Bahan-bahannya adalah benang rajut, alat hakken (alat merajut crochet) ukuran 3/0 – 4/0, jarum lubang besar, gunting, dacron, dan mote (mata boneka).

Cara membuatnya dengan merajut masing-masing bagian, yakni bagian kepala, badan, telinga, moncong, tangan, kaki, dan ekor. Sisakan benang sepanjang 20-25 cm untuk menyambung ke bagian yang lain. Isi bagian boneka dengan dacron, kecuali bagian telinga. Jahit dan sambung masing-masing bagian, kecuali bagian moncong.

Sulam mulut dan hitung boneka dengan benang rajut hitam pada bagian moncong. Posisikan moncong dengan benar di bagian wajah, tandai dengan jarum pentul terlebih dahulu. Pasang bagian mata menggunakan benang rajut hitam, lalu ikat dan matikan benang di dalam moncong. Isi dengan sedikit dacron dan jahit bagian moncong. Boneka amigurumi sudah siap diberikan ke sahabatmu.

8. Air Mineral dengan Topi Toga

Sumber gambar bacaterus.com

Berbeda dengan jenis hadiah yang lain, hadiah yang satu ini cenderung lebih praktis dan jauh lebih mudah dibuat. Pengerjaannya pun tidak membutuhkan waktu yang lama, cocok untukmu yang tidak punya banyak waktu untuk membuat hadiah namun tetap ingin memberi hadiah yang berkesan.

Botol air yang digunakan pun bisa kamu pilih sesuka kamu, baik itu air mineral, soda, atau pun minuman manis. Apapun jenis minumannya asalkan menggunakan botol plastik pastilah bisa digunakan. Untuk membuat hadiah ini, kamu hanya membutuhkan: gunting, penggaris, lem kertas, karton, dan tali rafia.

Untuk cara membuatnya dengan memotong tali rafia sepanjang 6 cm lalu potong lagi menjadi bagian yang lebih kecil-kecil. Gunting kertas karton berukuran 4 cm x 4 cm. Buat lubang kecil pada karton untuk memasang tali rafia yang sudah dipotong. Tempelkan kertas karton pada tutup botol lalu pasangkan tali rafia pada lubang karton. Hadiah uniknya sudah jadi!

Selain berkesan, tentu saja hadiah ini bermanfaat bagi temanmu yang sedang melakukan upacara wisuda. Dengan baju berlapis-lapis dan prosesi wisuda yang cukup lama akan membuatnya kegerahan dan butuh air minum. Oleh karena itu, minuman ini cocok untuk kamu jadikan hadiah spesial buat temanmu.

9. Buket Bunga Kain Flanel

Sumber gambar www.tipscaratutorial.com

Kali ini, kamu bisa menjadikan hadiah yang tidak pernah salah ini menjadi sasaran kreativitas kamu. Dengan konsep yang tepat dan cara yang mudah, bunga pun bisa menjadi hadiah unik yang sangat berkesan. Mungkin banyak orang yang enggan memberi bunga asli karena takut akan cepat layu dan membusuk.

Tetapi, banyak juga yang enggan memberikan bunga palsu karena kurang menunjukkan ketulusan pemberinya. Oleh sebab itu, kamu perlu mengakali hadiah ini agar tetap berwujud bunga, namun tidak cepat layu dan membusuk serta memiliki bentuk yang unik.

Salah satu pilihan yang bisa kamu coba adalah bunga rajut yang unik. Bunga rajut biasanya terbuat dari benang katun big ply yang tidak mudah kotor dengan diameter rata-rata 15 cm. Bunga rajut ini bisa menjadi hadiah yang paling indah untuk sahabat kamu dan dijamin awet serta tidak akan layu. Sehingga, bunga rajut ini bisa disimpan dalam jangka waktu yang lama.

Selain bunga rajut, buket bunga unik yang kedua adalah buket bunga dari kain flanel. Buket bunga kain flanel kini menjadi tren lagi di kalangan masyarakat karena pilihan warnanya yang banyak, unik, lucu, anti layu, dan anti kering, serta harganya yang lebih murah. Sekarang, buket bunga kain flanel banyak dimanfaatkan untuk berbagai macam acara perayaan dari mulai hari ulang tahun hingga menjadi buket bunga untuk pengantin.

Harganya pun sangat bersahabat, yakni sekitar Rp 25.000 per 10 tangkainya atau Rp 30 ribu per 15 tangkai. Kamu bisa membelinya secara praktis melalui online di Shopee. Tetapi, kamu harus memesannya jauh-jauh hari karena proses pembuatan memakan waktu 2-7 hari tergantung seberapa rumit pesananmu.

Atau mungkin kamu ingin menunjukkan usahamu dengan membuatnya sendiri, tentu saja tidak menjadi masalah. Bahan-bahan yang kamu butuhkan: kain flanel berbagai warna, gunting, lem tembak, jarum, benang, dan kawat.

Cara membuatnya dengan membentuk kain flanel menjadi bunga sesuai dengan alur atau bentuk yang kamu inginkan. Setelah bunga jadi, tempelkan kawat ke bagian bawah bunga yang berfungsi sebagai tangkai bunga tersebut. Untuk mempercantiknya, tutupi kawat dengan kain flanel berwarna hijau agar benar-benar terlihat seperti tangkai yang natural. Susun atau rangkai bunga secantik mungkin sesuai selera. Ikat rangkaian dengan benang. Buket bunga kain flanel sudah jadi.

10. Hand Lettering

Sumber gambar qlapa.com

Handlettering memang terlihat sebagai hadiah yang sederhana. Namun siapa sangka, proses pembuatannya pun cukup rumit dan ada banyak pilihan bahan yang bisa kamu gunakan.

Tanpa berbicara panjang lebar, bahan-bahan yang kamu perlukan untuk membuat handlettering adalah: penggaris, tiga jenis kertas yang biasa digunakan, yaitu Plain Printer Paper (untuk tahap perencanaan atau ide dasar) ; Bristol Board (untuk membingkai (framing) karena sifatnya yang lebih tebal dari plain paper) ; dan Grid Pape (untuk proses finishing).

Siapkan pula pensil dan pena, ada tiga jenis pula: Beginne (biasanya menggunakan dua jenis pensil atau pena yang standar), Intermediate (menggunakan Pigma Microns dan Prismacolor Premiers), dan Expert Dip Pens yang butuh perawatan ekstra (hasilnya sangat maksimal sehingga cocok untuk para profesional).

Setelah mengetahui jenis-jenis bahan yang biasa digunakan, saatnya membahas mengenai cara pembuatan. Cara pembuatan yang ada di bawah ini adalah untuk water color lettering, ya: siapkan frame atau figura yang akan kamu pakai untuk memasang hasil karya kamu terlebih dahulu.

Potong kertas untuk lettering sesuai dengan ukuran pigura. Akan lebih bagus jika kamu menggunakan kertas gambar ukuran A4. Siapkan hiasan-hiasan untuk mempermanis hasil karya kamu, misalnya hiasan bentuk daun atau bunga dari kertas maupun kain flanel.

Atau, kamu juga bisa sekadar menggambarkan hiasan-hiasan tersebut. Buatlah pola tulisan dengan pensil. Jika kamu mengalami kesulitan untuk membuat pola yang bagus, kamu bisa menjiplak ke tulisan yang sudah ada. Perjelas tulisan kalian dengan cat air atau bolpen khusus seperti bolpen dengan tinta fel atau bolpen arabic. Pasang kertas pada pigura lalu tambahkan hiasan-hiasan. Susun dengan rapi agar terlihat lebih artistik.

Nah, itu tadi cara untuk membuat handlettering sendiri. Tapi sebenarnya, kamu juga bisa membelinya – tentu saja cara ini lebih praktis. Cukup dengan Rp 40.000 saja, kamu sudah bisa memperoleh handlettering dengan pigura hitam minimalis. Atau Rp 50.000, kamu bisa mendapat handlettering ukuran 8rp dengan pigura kayu.

Tidak perlu menunggu lama, cukup 2 hari waktu pengerjaan kamu sudah bisa mendapatkan handlettering cantik untuk hadiah wisuda sahabat kamu. Jika berminat, kamu bisa memesannya secara online di Tokopedia.

Tak Ingin Membuat Sendiri, Ini Hadiah Wisuda yang Berkesan

11. Balon Wisuda Bear

Sekarang sudah banyak rangkaian balon yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan. Sebagai hadiah yang berkesan kamu bisa memberikan balon sebagai hadiah menyambut teman wisuda. Kamu bisa memilih balon yang ukurannya tidak terlalu besar agar mudah dibawa. Salah satunya ada Balon Wisuda Bear. Balon ini tersedia dua model yaitu brown bear dan orange bear.

Harga Rp. 10.000

12. Puzzle Gambar Wisudawan

Puzzle bergambar juga bisa jadi hadiah menarik, lho. Lebih unik lagi hadiah berupa puzzle custom dengan gambar teman kamu yang sedang wisuda. Salah satu yang bisa jadi pilihan yaitu Mainan Puzzle Acrylic (Custom Foto). Tersedia dalam dua ukuran yaitu A5 (14,8cm x 21cm) dan A4 (21cm x 29,7cm) dengan gambar sesuai pilihan. Stikernya anti air sehingga tidak mudah mengelupas.

Harga Rp. 49.500

13. Lukisan Foto Kayu

Pilihan hadiah lainnya ada lukisan foto yang bisa kamu pesan sebelum hari H. Kamu bisa menyerahkan foto dan akan dilukis sesuai dengan gambar foto. Bahannya menggunakan kayu jati belanda yang permukaannya halus dan tidak berlubang. Jenis lukisannya hitam putih dengan model gantung menggunakan tali serat kayu.

Harga Rp. 20.000-88.500

14. Voucher Belanja

Bingung memilih hadiah yang cocok untuk teman yang wisuda? Kamu bisa memberikannya voucher belanja yang tentunya akan membuat sahabat kamu bahagia. Voucher belanja tentu bisa bermanfaat untuk barang yang memang teman kamu perlukan. Kamu bisa memberikan voucher belanja untuk fashion atau perawatan diri seperti ke salon atau ke spa.

Hadiah Wisuda yang Bermanfaat

15. Popup Frame Buat Pajangan

Popup frame juga bisa dijadikan kado menarik untuk teman wisuda. Kamu nggak harus membuatnya sendiri karena saat ini sudah banyak jasa membuat popup frame yang bagus dan unik. Kamu hanya tinggal menyediakan foto-fotonya saja. Salah satunya Design Pop Up Frame dengan menampilkan foto yang nantinya akan di desain sesuai dengan tema yang kamu minta.

Harga Rp. 114.999

16. Scrapframe 3D

Selain popup frame pilihan lainnya ada scrap frame yang bisa kamu pilih juga sesuai tema. Kado Wisuda 3D Scrapframe merupakan kado wisuda unik. Sama halnya dengan pop up frame, scrapframe harus dipesan jauh-jauh hari karena tidak bisa dipesan secara mendadak. Kamu cukup menyediakan foto dan ucapan yang akan disampaikan. Frame menggunakan kayu dengan ukuran 20x25 cm.

Harga Rp. 99.900

17. Bantal Custom Wisuda

Jadikan bantal custom sebagai hadiah kenangan yang berkesan untuk hadiah wisuda teman kamu. Bantal Wisuda ini bisa digunakan untuk bantal tidur atau sebagai pajangan pemanis ruangan. Bahannya menggunakan kain katun yang berisi dakron. Bantal ini dibuat menyerupai foto yang kamu kirim. Untuk ukuran bantal reguler yaitu panjang 36 cm, diameter atas 26-28cm. Ukuran diameter atas akan menyesuaikan bentuk wajah.

Harga Rp. 185.000

18. Bantal Custom Foto Kenangan Wisuda

Pilihan lainnya ada Bantal Custom Foto Kenangan Wisuda untuk dijadikan sebagai hadiah yang spesial. Bahannya menggunakan bahan full kulit sintetis dengan isi dakron berkualitas. Sarung bantal menggunakan resleting yang mudah dibuka saat akan dicuci. Pengerjaan bisa dilakukan selama satu hari, jadi kamu gak perlu menunggu waktu lama.

Harga Rp. 75.000

19. Mug Graduation Day

Memberikan kado berupa mug memang terkesan sederhana. Namun, bagaimana dengan Mug Graduation Day yang lucu ini sebagai hadiah. Desainnya menyerupai seorang wisudawan yang dilengkapi dengan tali toga juga. Kado yang unik ini tentu akan mengejutkan teman kamu yang wisuda. Mug memiliki ukuran diameter gelas 7 cm dan tinggi gelas dan topi : 12.5 cm.

Harga Rp. 186.000

20. Parcel Wisuda Skin Care atau Makeup

Sebagai teman dekat tentu kamu cukup tau skin care yang sering digunakan oleh teman kamu. Nah, ini bisa jadi inspirasi kamu untuk memberikan kado berupa parcel dengan isi skin care. Kalau teman kamu tidak menggunakan satu skin care yang sama tak masalah, kamu bisa memberikan skin care satuan. Kalau skin care tidak mencukup budget kamu bisa menggantinya dengan produk makeup.

Harga Rp. 200.000

21. Snack Bucket Favorit

Kalau teman yang wisuda adalah teman laki-laki, kamu bisa memberikan kado berupa snack bucket. Cocok nih buat teman kamu juga yang suka ngemil sambil nonton TV. Isinya bisa berupa snack favorit teman, atau boleh kamu mix dengan makanan dan minuman. Kamu bisa menyesuaikan harga dengan budget yang kamu miliki. Boleh juga nanti kamu bentuk menyerupai buket bunga dan hias semenarik mungkin.

Harga Rp. 100.000

Hadiah Wisuda yang Lucu

22. Bucket Boneka

Sekarang banyak orang memilih buket boneka sebagai pilihan kado untuk wisuda selain bunga. Karena bunga seringkali mudah layu. Boneka yang dipilih bisa disesuaikan dengan karakter yang disukai oleh teman kamu. Untuk buket bunga kamu bisa merangkai sendiri dengan membeli bahannya terlebih dahulu. Namun, bila ingin praktis kamu juga membeli buket boneka yang sudah jadi yang tersedia di marketplace.

Harga Rp. 35.000

23. Patung Bentuk Wisuda

Hadiah yang menarik dan berkesan bisa berupa patung wisuda dari clay. Salah satunya ada Kado Wisuda Patung Custom yang bisa jadi pilihan menarik. Produk ini dibuat handmade sehingga tidak akan sama dengan produk lainnya. Produk ini sudah disusun dengan box acrylic ukuran 8x8x13cm. Yuk, pesan langsung di marketplace pilihan kamu.

Harga Rp. 240.500

24. Karikatur Wajah

Mau cari kado yang lebih personal lagi yaitu ada karikatur wisuda. Salah satunya Sketsa Karikatur 1 Wajah dengan ukuran gambar A3 atau 40x30 cm. Untuk bingkai tersedia dua warna yang bisa dipilih yaitu hitam dan putih. Ayo buat wajah teman kamu tersenyum bahagia saat membuka kado terbaik dari kamu.

Harga Rp. 170.000

25. Plakat Lampu LED

Kalau biasanya wisudawan mendapat plakat dari universitas yang sifatnya resmi, boleh lho kamu berikan hadiah berupa plakat unik. Buat teman kamu tersenyum bahagia dengan Plakat Lampu LED Tema KPOP Korea. Kamu bisa memberikan tulisan yang lucu dan akan selalu dikenang oleh teman kamu.

Harga Rp. 60.000-129.000

Hadiah Wisuda yang Bisa Menenangkan Pikiran Setelah Ujian

26. Lilin Aromaterapi dari Miniso

Saat ini aromaterapi juga banyak dijadikan hadiah, lho. Cocok buat teman kamu yang ingin mencari ketenangan setelah ujian yang menyita banyak perhatian. Aromaterapi juga bisa memperbaiki suasana hati. Seperti Miniso Lilin Aroma Terapi dengan beberapa pilihan aroma seperti green tea, vanila, coffee, berries, ylang ylang, dll.

Harga Rp. 27.900-30.900

27. Bantal Leher Untuk Traveling

Tak sedikit yang memilih untuk traveling setelah wisuda. Bahkan terkadang mereka sudah mempersiapkan tujuan liburan untuk mencari ketenangan. Nah, kamu bisa nih memberikan kado berupa Bantal Travel dan Penutup Mata 2in1 yang dapat memberikan kenyamanan saat dalam perjalanan. Masker tidur ini juga dapat meningkatkan kualitas tidur selama perjalanan.

Harga Rp. 22.000

28. Tas Ransel Kanvas

Setelah lelah menghadapi ujian dan wisuda saatnya untuk traveling sebelum memasuki dunia kerja. Salah satu kado yang tepat yaitu Durablebags Tas Ransel. Tas ini terbuat dari bahan kanvas tebal yang kuat sehingga tahan lama. Ukuran tas 30x15x40cm sehingga bisa membawa banyak barang. Selain itu tersedia dua kantong kecil di bagian kiri dan kanan untuk menyimpan aksesoris.

Harga Rp. 85.000

29. Cokelat Beragam Merek

Nggak harus di hari valentine memberikan hadiah berupa coklat. Kamu bisa memberikan hadiah coklat untuk teman yang sudah lulus. Coklat bisa dinikmati kapan saja terutama saat santai melepas penat. Untuk pilihan coklatnya bisa kamu sesuaikan dengan budget yang kamu miliki. Agar lebih menarik bisa dihias dengan kreasi sendiri.

30. Buku Going Offline

Ada beberapa orang yang memilih membaca buku ketika stress dan ingin mengembalikan suasana hati. Terkadang buku bisa menjadi penuntun arah di saat kita tak tahu harus berbuat apa dan butuh menyendiri. Kamu bisa memberikan kado buku sebagai bahan bacaan melepas penat setelah ujian dan wisuda. Salah satu rekomendasinya yaitu Going Offline karya Desi Anwar.

Harga Rp. 68.000

Buat Hadiah Wisuda Unik Semakin Apik dengan Kartu Ucapan yang Cantik

Hadiah wisuda yang unik tidak perlu yang harganya selangit. Hal-hal sederhana pun bisa kamu jadikan hadiah yang cukup unik dan berkesan bagi sahabat kamu. Salah satunya adalah kartu ucapan dengan desain yang unik dan lucu untuk menyampaikan rasa cinta kamu ke sahabat kamu.

Mengabadikan momen tidak hanya dapat dilakukan melalui gambar berupa foto-foto tertentu, melainkan bisa juga dari tulisan berupa kalimat-kalimat penyemangat atau motivasi untuk sahabat kamu. Kalimat-kalimat tersebut jika hanya diucapkan saja pastilah kurang lengkap dan bisa dengan mudah dilupakan.

Namun, jika kamu menulisnya ke dalam kartu ucapan, maka bisa jadi kalimat tersebut akan diingat dan disimpan selamanya. Apalagi jika kalimat tersebut kamu tulis sendiri dengan tulisan tangan dan tanda tangan mu di sana, pastilah menambah kesan sendiri yang menyenangkan untuk diingat oleh sahabat kamu.

Sekarang ini, sudah banyak kartu ucapan dengan desain dan kualitas terbaik yang cocok menjadi hadiah wisuda unik untuk teman kamu. Salah satu kartu ucapan unik bisa kamu temukan di Batik 76 yang membuat kartu ucapan berdesain batik dan seratus persen buatan tangan.

Atau bisa juga kamu temukan di Carte Fleuris yang membuat kartu ucapan dengan tambahan bunga asli yang masih segar. Kartu ucapan tersebut akan memberikan motivasi tersendiri bagi sahabat kamu dan tentu saja menimbulkan kesan yang tidak biasa.

From our editorial team

Buatlah Hadiah Wisuda Sesuai Karakter Orang Terdekatmu

Banyaknya ide untuk membuat hadiah wisuda seringkali bikin kita kebingungan. Tapi jika kamu memperhatikan dengan saksama orang terdekatmu, pasti kamu mengetahui karakternya seperti apa. Kamu bisa memberinya sebuket bunga flanel jika ia adalah seorang yang lembut atau kamu bisa memberinya handlettering jika ia seorang yang kreatif.