Manjakan Telinga Anda dengan Headphone Wireless dan Rekomendasi Terbaik untuk Hobi Bermusik Anda

Manjakan Telinga Anda dengan Headphone Wireless dan Rekomendasi Terbaik untuk Hobi Bermusik Anda

Ketika Anda berada di ruang publik, terkadang Anda ingin menikmati suatu bentuk privasi Anda dengan mendengarkan musik favorit Anda. Dengan mengenakan headphone, Anda bisa menikmati kualitas musik tanpa mengganggu di sekeliling Anda. Nah, agar praktis dan tidak ribet, Anda bisa mengenakan headphone wireless. Berikut BP-Guide akan memberikan tips memilih headphone wireless dan rekomendasinya.

Headphone dari Masa ke Masa

Sumber gambar www.skullcandy.eu

Berawal dari penemuan Ezra Gilliland, pada tahun 1881, cikal bakal headphone bermula. Pada saat itu, Ezra berpikir untuk memudahkan para operator telepon bekerja, dengan tidak melulu mengangkat dan menutup telepon.

Dari situ bermula ditemukannya alat yang memudahkan operator untuk dapat menghubungi atau dihubungi tanpa harus memegang gagang telepon. Alat tersebut masih ditempelkan di punggung dan beratnya mencapai 4,5 kg.

Sampai kemudian, tahun 1910, seorang penemu lain Nathaniel Baldwin menemukan headphone yang lebih sederhana, lebih ringan, dan dapat menempel di telinga. Tahun 2001, industri elektronik terutama handphone mulai menciptakan earbuds yang jauh lebih kecil dan bisa dibawa ke mana-mana, hingga terus berkembang seperti saat ini.

Memanjakan Telinga Secara Praktis dengan Headphone Wireless Terbaik

Sumber gambar www.bmcrochetworld.com

Perkembangan yang paling modern adalah headphone wireless alias headphone nirkabel. Headphone menjadi tetap bisa memancarkan suara, meski tidak ada kabel yang terhubung ke perangkat. Oleh karena itu, cara menghubungkannya ialah menggunakan akses bluetooth.

Namun, kualitas headphone wireless yang kurang baik biasanya ditandai dengan kemampuan bluetooth yang juga kurang mumpuni. Hasilnya, suara yang dihasilkannya kurang baik.

Nah, masih banyak loh headphone wireless yang mampu mengeluarkan suara terbaik, bahkan melebihi headphone kabel meski hanya menggunakan bluetooth. Dalam artikel ini, BP-Guide juga akan memberikan rekomendasi headphone wireless terbaik untuk Anda.

Mengapa Perlu Headphone Wireless Terbaik?

Sumber gambar www.amazon.com

Saat ini, selain bluetooth, headphone wireless juga bisa menggunakan WIFI dan gelombang radio. Hanya saja, headphone wireless yang berkualitas tentunya memiliki kemampuan menangkap sinyal suara yang jauh lebih bagus.

Hasilnya, suara yang ditangkap tetap jernih dan berkualitas. Tentunya, headphone wireless juga menjadikan Anda lebih mudah dan efektif, karena tidak perlu terhubung dengan kabel. Apalagi, bila kabelnya mudah kusut, atau terlalu pendek. Tentunya, wireless headphone menjadi pilihan yang paling pas.

Hal-hal Penentu Headphone Wireless Terbaik

Baterai Tahan Lama

Sumber gambar www.jakmall.com

Hal pertama yang perlu dipertimbangkan untuk memilih wireless headphone adalah ketahanan baterai. Tentunya, perbedaan antara wireless dengan headphone dengan kabel, adalah penggunaan baterai. Jadinya, perlu diperhatikan masalah baterai.

Hal yang perlu diperhitungkan adalah daya dari baterai tersebut. Entah baterai itu termasuk baterai yang mampu diisi ulang, ataupun mungkin pakai baterai pengganti, tentunya Anda memerlukan yang memiliki daya tahan lama. Jadinya, Anda bisa tenang mendengarkan musik tanpa harus takut akan kehabisan baterai ketika sedang asyik-asyiknya.

Jarak Jangkauan Wireless

Sumber gambar www.bukalapak.com

Kemampuan kedua dari wireless headphone yang perlu Anda perhitungkan adalah jarak daya tangkap. Tentunya, headphone nirkabel akan menggunakan bluetooth, WiFi, atau gelombang radio. Nah, semakin jauh daya tangkap headphone Anda akan semakin baik.

Jadinya, bila semakin jauh daya tangkap, tentunya akan membuat Anda akan bisa mendengarkan dengan baik, meski berjarak dari perangkatnya. Oleh karena itu, perhatikan dulu spesifikasinya, lalu pastikan Anda mendapatkan headphone dengan jarak terbaik.

Nyaman di Kepala

Sumber gambar www.makeuseof.com

Headphone muncul dengan berbagai desain, juga bahan. Anda musti mencari desain headphone yang paling pas dengan bentuk kepala Anda. Jadinya, headphone tersebut harus nyaman ketika digunakan.

Ukuran yang terlalu besar atau mungkin terlalu kecil akan sangat berdampak buruk bagi Anda. Selain tidak nyaman, juga tidak memberikan isolasi yang pas sehingga suara bising dari luar tetap terdengar. Jadinya, Anda tidak hanya memastikan bahwa desainnya menarik saja, tapi juga musti nyaman ketika digunakan.

Suara Jernih Berkualitas

Sumber gambar www.trendsnhealth.com

Nah, ini mungkin bisa disebut sebagai syarat wajib. Untuk apa Anda membeli headphone, kalau suara yang dihasilkan tidak berkualitas. Hanya lebih besar saja dari suara aslinya, maka tentunya pembelian Anda menjadi merugikan, bukan?

Cari frekuensi gelombang suara dengan range yang besar. Semakin besar rentang frekuensi tersebut, maka suara yang dihasilkan akan semakin berkualitas. Misalnya, rentang suara yang ditangkap adalah 6000 Hz sampai 28.000 Hz.

Suara terendah yang bisa dicapai adalah 6000 Hz sedangkan suara tertinggi adalah 28.000 Hz. Jadinya, Anda bisa mendapatkan suara bass yang nendang, sekaligus treble yang jelas, dan suara mid yang tentunya jernih.

Di Dunia Audio, Harga Tak Pernah Menipu

Sumber gambar www.jakartanotebook.com

Headphone yang lebih tinggi harganya, cenderung kualitasnya jauh lebih baik ketimbang yang harganya murah. Bisa dikatakan, harga sangat mempengaruhi kualitas dari headphone tersebut. Tentu saja, harga yang lebih mahal juga dipengaruhi oleh bahan, material, serta kualitas dan range frekuensi suara yang dihasilkan.

Jadinya, jangan ragu untuk mengeluarkan uang lebih banyak. Tapi, jangan sampai tertipu. Oleh karena itu, simak rekomendasi dari BP-Guide agar Anda mendapatkan gambaran harga dan perbandingannya untuk mendapatkan headphone yang terbaik, sesuai dengan budget yang Anda miliki, juga dengan kebutuhan Anda.

10 Pilihan Headphone Wireless Terbaik

Bose QC 35 II

Sumber gambar www.tokopedia.com

Produk pertama yang BP-Guide rekomendasikan adalah Bose Quiet Comfort 35 II Wireless Headphone. Kelebihan dari headphone satu ini adalah daya tangkap dari koneksi bluetoothnya yang memukau. Tidak hanya itu, daya tahan baterainya juga kuat, bahkan Anda bisa mendengarkan lagu non stop selama 20 jam.

Materialnya sangat berkualitas, dibuat dari bahan kulit protein sintetis yang sangat baik dalam isolasi suara kebisingan dari luar, juga sangat nyaman di telinga Anda. Suara yang dihasilkan sangat jernih dan berkualitas. Apalagi dengan teknologi acoustic noise cancelling, yang menjadikan suara lebih berkualitas tinggi. Dapatkan headphone satu ini di Tokopedia, seharga Rp 5.375.000.

Plantronics Backbeat Pro 2

Sumber gambar www.blibli.com

Headphone berikutnya hadir dari brand Plantronics. Produk yang BP-Guide rekomendasikan adalah Planctronics Backbeat Pro 2.

Kelebihan dari headphone satu ini dimulai dari fitur noise cancelling yang bersifat on-demand menjadikan Anda bisa mengaktifkannya kapan saja saat dibutuhkan. Dengan fitur ini, Anda bisa menjadikan suara bising dari luar benar-benar hilang dan Anda bisa mendengarkan suara yang berkualitas dari headphone ini.

Kelebihan lain, ketika Anda melepaskan headphone ini, maka lagu yang Anda sedang dengarkan akan otomatis terhenti. Ketika Anda menggunakan headphone ini lagi, maka suara akan terdengar kembali.

Belum cukup dengan fitur itu, suara yang dihasilkan juga sangat mumpuni. Apalagi, daya tahan baterainya mencapai 24 jam loh. Jangkauan koneksi bluetooth-nya juga oke, bisa didengar dengan jarak perangkat ke headphone mencapai 100 meter. Waw!

Anda bisa mendapatkan produk ini di Blibli seharga Rp 2.999.000.

AKG N60

Sumber gambar www.ishopping.pk

Produk berikutnya adalah AKG N60 NC Headset. Kualitas audio yang ditawarkan sangat menarik, dan berkualitas tinggi. Ditambah lagi dengan adanya peredaman noise yang tinggi, menjadikan Anda bisa mendengarkan musik dengan fokus dan tentunya suara lebih jernih.

Headset yang satu ini juga lebih tahan lama, karena dibuat dari bahan alumunium dengan balutan kulit berkualitas. Selain itu, fitur lainnya juga berkelas sehingga bisa memanjakan Anda ketika mendengarkan lagu.

Selain bisa menggunakan koneksi wireless, Anda juga bisa menggunakan kabel, dengan panjang kabel mencapai 1,2 meter. Untuk mendapatkan produk ini, Anda bisa memesannya di Bukalapak seharga Rp 3.300.000.

Sony WH-1000XM2

Sumber gambar www.blibli.com

Berikutnya ada produk dari Sony, yakni Sony WH-1000XM2 Noise Cancelling Bluetooth Headphone. Produk satu ini merupakan salah satu headphone dengan noise cancelling yang diperkuat dengan unit driver jenis dome 40 mm.

Dengan range frekuensi yang besar, mulai dari 4 Hz sampai 40.000 Hz, menjadikan suara bass terdengar sangat empuk, suara treble sangat jernih.

Headphone ini juga bisa menggunakan kabel, selain koneksi bluetooth. Kabel sepanjang 1,5 m dengan konektor mini stereo yang ada lapisan emasnya, loh. Ditambah lagi, koneksi bluetooth-nya memukau, dan bisa tetap jelas dalam jarak yang cukup jauh. Dapatkan produk ini di Blibli seharga Rp 5.999.000.

Sennheiser PXC550

Sumber gambar www.cnet.com

Sennheiser muncul sebagai salah satu brand headphone dan audio berkualitas yang tentunya bisa menjadi pilihan jitu bagi Anda.

Salah satu produknya yang bisa Anda pertimbangkan adalah Sennheiser PXC 550 Wireless. Isolasinya mantab, dengan teknologi noise cancelling adaptif noisegard hybrid sehingga suara yang dihasilkan begitu mantap, karena kebisingan dari luar mampu tertutup sempurna.

Headphone ini juga sangat ringan, hanya sekitar 227 gram saja. Karena itu, headphone nirkabel satu ini sangat nyaman digunakan meski dalam waktu yang cukup lama.

Ditambah lagi teknologi bluetooth 4.2 yang mantap dan hemat daya, juga sangat baik menghantarkan sinyal suara. Headphone dengan daya tahan hampir 30 jam ini bisa Anda beli di Bhinneka seharga Rp 6.360.000.

Beats Studio Wireless

Sumber gambar www.itechdeals.com

Bicara masalah audio, jangan lupakan produk Beats dari Dr Dre. Produk yang dibuat dengan sepenuh hati untuk menawarkan kualitas audio terbaik dan pengalaman mendengarkan musik yang terbaik untuk Anda. Salah satunya adalah Beats Studio Wireless yang memiliki koneksi bluetooth yang kuat, bahkan hingga berjarak sekitar 9 meter.

Teknologi beats acoustic engine yang disematkan di dalamnya memberikan sensasi menarik dalam mendengarkan musik. Juga ada teknologi ANC yang mampu mengisolir suara bising dari luar untuk kualitas suara yang mumpuni. Bila Anda gunakan tanpa kabel, maka headphone ini memiliki daya baterai yang bertahan sampai 12 jam, loh. Dapatkan headphone Beats ini di Ibox dengan harga Rp 6.300.000.

Audio Technica ATH-AR3BT

Sumber gambar www.blibli.com

Selanjutnya ada produk andalan dari brand Audio Technica, yakni Audio Tecnica ATH-A3BT Headphone. Kualitas produk dari Audio Technica tentunya tidak bisa Anda ragukan lagi, termasuk produk yang satu ini. Diperkuat dengan koneksi bluetooth 4,1 yang super kencang, dan memiliki frekuensi suara dengan range yang lebar.

Anda akan tetap bebas bergerak dengan headphone yang satu ini, karena selain wireles, bobotnya juga sangat ringan, yakni hanya 190 gram saja. Ditambah harganya yang cukup terjangkau, yakni hanya Rp 1.500.000 saja. Anda bisa mendapatkannya di Blibli.

Creative Sound Blaster Jam

Sumber gambar www.amazon.com

Untuk headphone wireles dengan harga yang terjangkau lainnya, Anda bisa mempertimbangkan produk Creative Sound Blaster JAM. Dengan harga yang di bawah Rp 1 juta, headphone ini sudah memiliki kemampuan yang mumpuni.

Produk satu ini diperkuat pula dengan teknologi bluetooth 4.1 dan NFC, sangat membantu untuk Anda yang ingin mendengarkan musik juga bermain game dengan sensasi berbeda. Suara bass yang mantap, dipadu dengan treble yang bersih, menjadikan Anda akan semakin menikmati momen mendengarkan musik dengan headphone satu ini. Dapatkan produk ini di Priceza seharga Rp 728.000.

Marshall Major II Bluetooth

Sumber gambar www.tokopedia.com

Siapa yang bisa meragukan kualitas dari brand Marshall untuk urusan audio? Salah satu produk Marshall yang bisa Anda pertimbangkan adalah Marshall Major II Bluetooth. Kelebihan pertama dari produk ini adalah daya tahannya yang mencapai 30 jam, dengan charging yang tidak terlalu lama.

Tidak hanya itu, dengan frekuensi yang lebar, menjadikan suara bass, high dan mid yang sama mantanya. Tentunya, Anda akan sangat tertarik dengan kemampuan produk ini mengantarkan suara via bluetooth meski dalam jarak cukup jauh. Produk ini bisa Anda dapatkan di Tokopedia seharga Rp 1.899.000.

Jabra Move Wireless

Sumber gambar www.apac.jabra.com

Produk berikutnya adalah keluaran dari Jabra, yakni Jabra Move Wireless. Produk dengan teknologi DSP satu ini mampu menghantarkan suara sama baiknya, meski nirkabel ataupun menggunakan kabel. Ditambah lagi dengan desainnya yang unik dan klasik, dengan tema Skandinavia yang memukau.

Baterainya bisa bertahan sampai 8 jam ketika digunakan. Sedangkan saat standbay bisa bertahan sampai ratusan jam, loh. Headphone wireless dengan koneksi bluetooth satu ini bisa Anda beli seharga Rp 779.000 di JD.id.

From our editorial team

Belilah Headphone Sesuai dengan kantong atau Merek Favorit!

Dengan banyaknya pilihan headphone wireless yang ada di pasaran, membuat Anda tambah semakin bingung headphone mana yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Pertama adalah sesuaikan dengan bujet Anda, jangan sampai over budget belanja headphone namun ternyata yang Anda butuhkan hanyalah untuk sekadar mendengarkan lagu. Kecuali jika memang Anda fanatik dengan satu merek saja seperti Beats atau Marshall.