Bikin Ruang Tamu Semakin Indah dengan 10 Rekomendasi Hiasan Dinding Ruang Tamu yang Oke Ini (2023)

Bikin Ruang Tamu Semakin Indah dengan 10 Rekomendasi Hiasan Dinding Ruang Tamu yang Oke Ini (2023)

Sebentar lagi Lebaran dan tentunya akan ada banyak tamu yang berkunjung ke rumah Anda, bukan? Sekarang, waktunya menghias ruang tamu Anda. Untuk itu, simak beberapa rekomendasi produk hiasan dinding terbaik untuk ruang tamu Anda berikut ini.

Mendekorasi Ruang Tamu Merupakan Sebuah Keharusan untuk Menghadirkan Sebuah Rumah yang Menarik

Sebagai ruang untuk menerima tamu yang berkunjung ke rumah, ruang tamu wajib Anda dekorasi semenarik mungkin agar para tamu merasa nyaman berada di rumah Anda. Untuk itu, pemilihan hiasan ruangan untuk ruang tamu perlu Anda perhatikan. Anda perlu memperhatikan hal-hal seperti ukuran, material, dan hal-hal lain agar dekorasi tersebut sesuai dan serasi dengan ruang tamu Anda.

Tips Menghias Ruang Tamu

Pilih Furnitur yang Tepat

Agar ruang tamu Anda menjadi ramah tamu, Anda perlu mempertimbangkan berbagai fitur yang Anda pilih untuk ruang tamu Anda.

Usahakan agar tidak terlalu banyak furnitur di ruang tamu Anda agar tidak terkesan sempit dan sumpek. Pilihlah furnitur yang minimalis, agar ruang tamu Anda terlihat luas. Furnitur yang bersifat multi fungsi juga membuat ruang tamu tidak terkesan sempit.

Tentukan Warna Ruangan

Warna sangat berpengaruh dengan suasana ruang tamu Anda. Untuk itu, Anda perlu menentukan warna yang dapat memberikan suasana nyaman untuk ruang tamu Anda. Pilihlah warna-warna yang cerah karena dapat menciptakan rasa nyaman. Ruangan pun menjadi terkesan lebih luas karena warna cerah dapat memantulkan cahaya.

Pencahayaan

Pencahayaan dari ruang tamu juga sangat berpengaruh kepada kenyamanan tamu yang berkunjung ke rumah Anda. Jangan memilih pencahayaan yang terlalu terang, karena akan membuat mata menjadi silau dan sakit. Jangan pula memilih lampu yang terlalu redup, karena membuat ruang tamu Anda menjadi lebih suram.

Manfaatkan pula pencahayaan alami dari sinar matahari dengan cara mengganti gorden jendela dengan warna yang lebih cerah dan tembus cahaya agar cahaya dapat menembus masuk ke ruang tamu Anda.

Posisikan Semuanya dengan Tepat

Tata letak dari ruang tamu Anda juga menentukan kenyamanan. Agar tampilan ruang tamu Anda terlihat lebih rapi, bersih, dan seimbang, susunlah berbagai furnitur dengan membentuk posisi simetris. Namun, furnitur yang Anda pilih juga harus sesuai dengan interior ruangan agar perpaduan tersebut membuat tampilan ruang tamu Anda menjadi serasi.

Jangan Lupa Menghias Dinding

Meski memiliki warna yang menarik, jika dinding masih kosong, ruang tamu Anda tetap saja terasa kosong dan tidak menarik. Karena itulah hiasan dinding perlu Anda perhatikan jika menghias ruang tamu. Gunakanlah hiasan dinding seperti lukisan, foto-foto unik, atau vas bunga yang menggantung dan dekorasi dinding lainnya untuk menghias dinding ruang tamu Anda.

10 Hiasan Dinding yang Cocok untuk Ruang Tamu Anda

Poster House Poster When The Sun Loses 30x45cm + Premium Frame Kayu 40x55cm Dengan Matboard

Sumber gambar www.dekoruma.com

Poster House Poster When The Sun Loses 30x45cm + Premium Frame Kayu 40x55cm Dengan Matboard adalah dekorasi dinding berupa poster yang berukuran 30x45 cm. Produk ini dibingkai dengan frame berukuran 40x55 cm.

Frame yang terbuat dari 100% kayu berkualitas ini memiliki lebar 1,5 cm dan tebal 3 cm. Posternya dicetak menggunakan kertas ivory paper 260, sehingga menghasilkan gambar yang lebih hidup. Anda bisa mendapatkan hiasan dinding ini di Dekoruma dengan harga Rp 185.000.

iwallyou Poster Set Plants

Sumber gambar www.dekoruma.com

iwallyou Poster Set Plants adalah poster yang terbuat dari bahan vinyl. Poster yang berukuran 33cm x 23cm x 3cm dan berat 2 kg ini memiliki gambar gambar tanaman yang menyegarkan. Poster dari iwallyou ini dapat membuat ruang tamu Anda menjadi lebih asri dan natural. Anda bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 460.800 dan pembelian dapat dilakukan di Dekoruma.

Jbrothers Print Canvas Mini WD32

Sumber gambar www.blibli.com

Jbrothers Print Canvas Mini WD32 adalah hiasan dinding yang terbuat dengan bahan canvas cotton yang berkualitas, tidak mudah rusak, dan awet. Kanvas mini yang berukuran 10 x 30 cm dan berat 3 cm ini didesain dengan modern, sehingga dapat membuat ruang tamu Anda lebih hidup.

Poster dari Jbrothers ini juga dapat memberikan nuansa yang segar dan asri dengan gambar buah-buahan. Pembelian hiasan dinding dari Jbrothers ini dapat Anda lakukan di Blibli dengan harga hanya Rp 65.700.

Stiletto Living Wiremesh / Mesh Board - Putih Frame Natural (Kawat Anyam)

Sumber gambar www.dekoruma.com

Stiletto Living Wiremesh / Mesh Board - Putih Frame Natural (Kawat Anyam) adalah produk yang terbuat dari bahan besi dan dibingkai dengan kayu jati belanda. Produk yang berukuran 60cm x 2,5cm x 44,5cm dan berat 2,2 kg ini dapat digunakan sebagai tempat penyimpanan aneka pernak-pernik kecil. Pembelian hiasan dinding dari Stiletto Living ini dapat Anda beli di Dekoruma dengan harga hanya Rp 188.500.

Mendekor Maoke Putih | Rak Gantung Dinding Besi Unik Shabby Ambalan Pajangan

Sumber gambar www.blibli.com

Mendekor Maoke Putih | Rak Gantung Dinding Besi Unik Shabby Ambalan Pajangan adalah produk yang terbuat dari bahan besi berkualitas yang tidak gampang rusak dan patah. Didesain dengan gaya vintage, sehingga produk ini juga dapat difungsikan sebagai tempat meletakkan pajangan.

Rak gantung yang berukuran 18x12x31 cm ini memiliki bentuk sangkar burung yang dapat membuat ruang tamu Anda lebih menarik. Anda bisa mendapatkan rak gantung ini di Blibli dengan harga Rp 169.000.

Gulaliku Hanging Plaque Be Brave

Sumber gambar www.dekoruma.com

Gulaliku Hanging Plaque Be Brave adalah hiasan dinding yang terbuat dari kayu yang berisi kutipan motivasi. Berukuran 20x30x2 cm dan memiliki berat 1 kg, hiasan dinding ini didesain dengan permainan tipografi yang indah. Anda bisa mendapatkan produk ini dengan harga Rp 125.000 di Dekoruma.

Custom Wallsticker Hanging Wood Pajangan Kayu Laundry

Sumber gambar www.dekoruma.com

Custom Wallsticker Hanging Wood Pajangan Kayu Laundry adalah pajangan yang terbuat dari bahan kayu MDF yang tebal, sehingga kuat dan awet. Kemudian cetak gambarnya menggunakan print berkualitas yang antiair dan antiminyak.

Pajangan yang berukuran 20cm x 7cm x 1cm dan memiliki berat 0,25 kg ini sangat cocok untuk membuat tampilan rumah Anda menjadi lebih menarik. Anda bisa mendapatkan produk ini di Dekoruma dengan harga hanya Rp 42.000.

Hermosa PROMO BUY 2 GET 1 FREE! WALL ART/Papan Quote 40X30

Sumber gambar www.dekoruma.com

Hermosa PROMO BUY 2 GET 1 FREE! WALL ART/Papan Quote 40X30 adalah pajangan dinding yang merupakan papan bergambar yang terbuat dari kayu jati Belanda atau kayu pinus berkualitas. Pajangan yang berukuran 40cm x 30cm x 5cm dan memiliki berat 3 kg ini sangat cocok untuk memperindah tampilan dinding rumah Anda.

Anda bisa mendapatkan pajangan dari Gulaliku ini dengan harga Rp 268.000 dan pembelian dapat dilakukan di Dekoruma.

BiruTua Think Outside The Box

Sumber gambar www.dekoruma.com

BiruTua Think Outside The Box adalah poster kayu yang terbuat dari bahan MDF dan berwarna putih. Pajangan dinding yang memiliki ukuran 40cm x 30cm x 40cm dan berat 1 kg ini didesain sangat varitif. Hiasan ini dapat membuat tampilan ruang tamu Anda terlihat lebih keren.

Papan kayu dari biru tua ini memiliki tulisan yang dicetak dan di-coating khusus. Anda bisa mendapatkan produk ini di Dekoruma dengan harga hanya Rp 125.000.

Kite Design Sleeping Cloud

Sumber gambar www.dekoruma.com

Kite Design Sleeping Cloud adalah hiasan dinding berbentuk awan yang terbuat dari kayu yang awet dan tahan lama. Pajangan yang berukuran 35cm x 22cm x 1cm dan berat 0,5 kg ini dapat menghadirkan suasana yang ceria pada ruangan rumah Anda.

Hiasan dinding berwarna putih ini sangat cocok untuk ruang tamu Anda yang bergaya minimalis. Anda bisa mendapatkan hiasan dinding dari Kite Design dengan harga Rp 130.000 dan pembelian dapat dilakukan di Dekoruma.

From our editorial team

Hiasan Rumah yang Unik Menjadikan Interior Ruang Tamu Anda Semakin Menarik

Untuk menjadikan kesan ruang tamu yang menarik, tentunya Anda bisa mempertimbangkan hiasan rumah di atas. Dengan demikian, Anda bisa menjadikan rumah Anda semakin indah dan membuat tamu semakin betah. Tentunya, rekomendasi produk dari BP-Guide di atas bisa dipertimbangkan untuk menjadi pilihan jitu bagi Anda.