Baca juga
- Ingin Pakaian tetap Awet? Ini 10 Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik untuk Rumah Tangga Anda (2023)
- 10 Rekomendasi TV LED 2023 dengan Kualitas Gahar yang Siap Memanjakan Mata dan Nggak Kalah Asyik dengan Nonton di Bioskop
- Amatir atau Pro dalam Menjahit? Nggak Masalah dengan 10+ Mesin Jahit Portable yang Bikin Kegiatan Menjahit Jadi Lebih Mudah
- Suka Foto-foto atau Nge-game di Smartphone? Ini Dia 9+ Smartphone Vivo yang Cocok Buat Gaming dan Selfie
- Menjahit Tak Sulit Lagi dengan 10 Pilihan Mesin Jahit Portable yang Praktis dan Mudah Dibawa (2023)
Speaker Woofer Adalah Komponen yang Sangat Penting dalam Sound System
Speaker woofer atau speaker dengan nada berfrekuensi rendah (sekitar 40 Hz-1 kHz) merupakan komponen yang wajib ada dalam sistem audio. Adapun audio Hi-Fi adalah jenis sound system yang paling membutuhkan speaker woofer, mengingat suara bass-nya yang khas dan penggunaannya yang lebih praktis.
Kebutuhan speaker woofer yang integral pada sound system tersebut membuat BP-Guide perlu menyajikan saran-saran untuk memaksimalkan keempukan suara speaker woofer sekaligus berbagai jenis speaker ruangan ini yang recommended.
Cara Memaksimalkan Speaker Woofer supaya Empuk Didengar
Speaker yang ideal bukan hanya bersuara nyaring, tapi juga mantap sehingga hasil output suara yang dikeluarkan benar-benar maksimal.
Sebagaimana bentuk-bentuk audio rumahan lainnya seperti car audio, kejelasan dan pitch yang dihasilkan speaker woofer merupakan dua di antara banyak tolok ukur yang harus kita pertimbangkan saat memilih speaker woofer yang cocok.
Lebih dari sekadar kualitasnya, poin artikel BP-Guide kali ini akan memaparkan cara-cara memaksimalkan speaker woofer atau speaker rumahan yang kita miliki sehingga suaranya menjadi empuk dan enak didengar.
Lebih Cocok Digunakan di Dalam Ruangan
Nada rendah yang menjadi ciri khas speaker woofer lebih optimal bila digunakan di dalam ruangan dibandingkan bila digunakan di luar ruangan.
Suaranya yang empuk dan halus lebih cocok digunakan pada ruangan-ruangan yang mendukung sistem suara "3-way" untuk mendukung getaran dengan frekuensi di bawah 340 Hz seperti kebanyakan speaker woofer.
Karena itulah, kita perlu menghindari pemasangan dan penggunaan speaker woofer di luar ruangan karena frekuensi rendahnya menjadi tidak responsif di luar ruangan. Akibatnya, nada rendahnya menjadi tidak sedap didengar.
Diameter Speaker dan Magnet Mempengaruhi Suara
Mengingat magnet speaker merupakan alat pengubah energi listrik yang menancap pada sound system dari speaker woofer, maka magnet menjadi sesuatu yang perlu dipermak sehingga speaker woofer mengeluarkan suara terbaiknya. Cara "mempermak" magnet ini adalah dengan memperbesar ukurannya.
Selain magnet speaker, besarnya diameter speaker woofer juga perlu dipertimbangkan, yakni sekitar 8-10 inci untuk penggunaan dalam rumah. Ukuran diameter ini akan menghasilkan bunyi yang tidak berisik sehingga menjadi salah satu poin untuk cara memaksimalkan kekuatan speaker woofer pada artikel ini.
Merek Sangat Mempengaruhi
Bukan hanya desain unik dan menarik speaker saja yang perlu kita pertimbangkan, kita juga perlu memastikan merek produsen speaker tersebut, termasuk speaker woofer. Setiap produk memiliki spesialisasi tersendiri pada pembuatan speaker woofer. Tanda-tanda spesialisasi speaker woofer ini banyak.
Contohnya adalah merek-merek yang memproduksi tiga buah speaker output kanal yang dapat menghasilkan frekuensi yang berbeda-beda pada jajaran speaker-nya. Selain itu, untuk memastikan merek tersebut merupakan merek terpercaya dalam menghasilkan speaker woofer beresonansi sempurna, kita dapat melihat pada bahan baku pembuat speaker-nya, seperti box berbahan bubuk kayu untuk speaker woofer atau speaker rumahan yang nge-bass.
30 Rekomendasi Speaker Woofer yang Bisa Dijadikan Pilihan
Speaker tidak hanya menjadi "barang wajib punya" untuk para penggemar musik yang telinganya sensitif dengan suara. Saat ini, speaker dapat menjadi salah satu teknologi yang paling dibutuhkan oleh manusia untuk menunjang aktivitas mereka.
Hal yang sama juga berlaku untuk speaker woofer pada artikel ini. Bagi kita yang penasaran dengan speaker woofer apa saja yang highly recommended, tidak ada salahnya membaca lebih lanjut pada poin-poin artikel BP-Guide berikut ini.
1. Boston Acoustics A 25
Kita yang mengincar speaker woofer untuk tujuan menciptakan home theater dapat melirik produk Boston Acoustics A 25 yang tergolong speaker woofer berkualitas premium ini. Bukan hanya desainnya yang kompak, Boston Acoustics A 25 juga dilengkapi dengan penguat suara built-in di dalamnya dan cakram penguatan untuk menghasilkan suara yang jernih dan berkualitas tinggi. Bahan polimer atau serat keramik pada speaker rumahan seharga Rp 5.510.164 di situs Bostonacoustics ini juga turut menghasilkan nada bass yang lembut pada speaker woofer satu ini.
2. Soundcrest Portable Speaker 12" SC-2812AUS
Desain portable yang terdapat pada produk speaker woofer bernama panjang Soundcrest Portable Speaker 12" SC-2812AUS ini membuatnya fleksibel untuk dipindah-pindah ke manapun kita pergi. Fasilitas radio yang terdapat pada speaker woofer berukuran 12 inci ini turut memberikan kemampuan untuk memainkan lagu-lagu lewat pemindahan data ke USB port maupun SD card. Speaker woofer yang berharga Rp 2.700.000 di situs Audio-digital ini juga memiliki microphone yang satu paket dengan harganya untuk membantu pengerasan suara sesuai yang kita inginkan.
3. Micca MB42
Gaya tangguh, klasik, dan tekstur alamiah yang terdapat pada speaker rumahan woofer bernama Micca MB42 ini membuatnya cocok dipasangkan dalam setting indoor apapun, termasuk rumah orang-orang yang menginginkan pengalaman home theater. Kombinasi ukurannya yang tidak terlalu memakan tempat dan kualitas suara yang jernih pada speaker ini membuatnya cocok untuk melatarbelakangi musik suatu tempat dan menyajikan home theater dalam rumah. Harga Micca seri MB42 ini dibanderol pada Rp 998.379 di Ebay.
4. Boston Acoustics A 225C
Boston Acoustics A 225C merupakan speaker rumahan yang cocok untuk kita yang ingin menyajikan home theater dalam jangka waktu yang lama, mengingat ketahanan speaker berbahan polimer keramik dan kaca ini yang lama.
Sensitivitasnya yang mencapai 89 dB membuat Boston Acoustics A 225C sanggup memainkan suara dalam film blu-ray, video games, atau musik favorit kita dengan leluasa. Bahan inovatif dan metode fabrikasi yang terdapat pada speaker woofer seharga Rp 2.500.000 di Audio Centre ini juga turut membuatnya menjadi salah satu speaker woofer recommendable pada artikel BP-Guide ini.
5. Lonpoo LP42
Suara jernih berfrekuensi 60 Hz-20 kHz pada speaker woofer Lonpoo LP42 menjadikan produk speaker rumahan ini sebagai salah satu speaker paling dinamis untuk penggunaan di dalam rumah. Sensitivitasnya yang mencapai 85 dB membuatnya mudah menghasilkan suara yang natural dan profesional. Selain itu, kayu hitam sebagai bahan utama pembentuk speaker woofer ini membuat speaker Lonpoo LP42 mampu menghasilkan nada bass yang siap menghibur pendengarnya. Harganya sendiri berada pada Rp 1.200.000 di Aliexpress.
6. Energy C50
Respons frekuensi datar pada 65 Hz hingga 20 kHz pada Energy C50 membuatnya dapat menghasilkan volume suara yang prima dan kualitas suara yang jernih sejernih kristal. Satu lagi kelebihan dari speaker rumahan ini adalah kemampuannya untuk dapat menempel pada dinding dengan bantuan Energy Macromount(TM) Bracket sebagai aksesori pendukungnya. Bracket pada Energy C50 juga didukung dengan bemper karet untuk alas bagian bawahnya sehingga tidak akan menyusahkan bila hendak dipasang di rumah.
7. Energy C-200
Spesifikasi sistem Energy C-200 yang menitikberatkan pada bass reflex dan rear vented membuat salah satu speaker rumahan rekomendasi BP-Guide ini begitu cemerlang untuk menciptakan suara yang brilian. Speaker woofer komposit dengan bahan fiberglass dan bilik aluminium Hyperbolic (TM) ini juga memiliki kekuatan pada sensitivitas suaranya yang dapat mencapai 91 dB bila 2 speaker-nya digabung langsung dalam satu ruangan.
Selain itu, speaker woofer dengan rentang frekuensi suara 48 Hz hingga 20 kHz ini melalui proses panjang dalam pembuatannya. Proses yang panjang membuat Energy C-200 memiliki teknologi suara yang menawan dan menjadikannya memiliki daya tarik tersendiri. Dengan membeli speaker yang berharga Rp 4.000.000 di Kaskus, Anda akan merasa nyaman dan aman karena suara yang dihasilkan sangat jernih sehingga menambah hiburan dalam rumah kita.
8. Micca MB42-C
Bila kita adalah penikmat film atau musik yang memiliki dekorasi rumah yang agak ribet, maka Micca MB42-C dengan keahliannya dalam menghasilkan suara jernih yang seimbang pada soundtrack film dan musik ini dapat menjadi pilihan kita.
Kejernihan vokalnya yang sangat baik pada respons frekuensi 60 Hz-20 kHz dalam ruangan membuat pengalaman home theater dengan Micca MB42-C menjadi mirip dengan pengalaman dalam bioskop yang langsung dapat dinikmati dalam rumah.
Desain klasiknya yang kompak dan teksturnya yang alami membuatnya cocok untuk dipasang di bagian ruangan dalam manapun, termasuk yang dekorasinya "beraneka ragam". Harganya sendiri adalah Rp 1.100.000 di Ebay.
9. Tascam VL-S5
Tascam VL-S5 Powered Studio Monitor atau disingkat dengan Tascam VL-55 bukan hanya berguna sekadar menjadi speaker woofer untuk penggunaan rumahan. Alih-alih, statusnya sebagai "professional 2-way studio monitor" dan tenaga 5,25 Kevlar low woofer pada frekuensi rendah yang dimiliki Tascam VL-55 menjadikannya sebagai salah satu speaker woofer paling recommended untuk speaker yang tidak berisik di rumah.
Speaker rumahan ini juga dilindungi dengan sirkuit pelindung RF interference, output, dan heat. Hal ini membuatnya makin aman saat hendak dioperasikan. Bila kita tertarik untuk membelinya, maka BP-Guide menyarankan untuk menyiapkan uang yang lumayan besar untuk mendapatkan speaker ini,
10. Dual Electronics SBX6502
Selain Tascam VL-55, Dual Electronics SBX6502 yang berukuran 6,5 inci ini dapat menjadi alternatif two-way speaker yang dapat kita pertimbangkan. Fleksibilitas speaker bookshelf berdesain kompak dan ringan ini membuatnya mampu menghadirkan nuansa akustik yang khas saat kita memainkannya di dalam rumah. Kualitas suaranya yang jernih ini juga mampu mengakomodasi kebutuhan kita yang suka dengan hiburan musik nan menyenangkan dalam rumah. Speaker bisa dibeli dengan harga Rp 1.856.000 di Ebay.
11. Advanced Speaker 8D
Advanced K8D merupakan speaker portable yang menggunakan dual 8 woofer dengan tweeter sehingga power speaker ini dianggap kuat dan dapat menghasilkan suara dengan kualitas yang bagus. Dilengkapi dengan baterai di dalamnya dengan kapasitas 7 AH.
Speaker ini dilengkapi dengan fungsi multimedia yang lengkap seperti Bluetooth, AUX, USB Player, SD Card Player yang sudah dilengkapi dengan FM radio. Dilengkapi juga dengan fungsi recording dan remote control yang menambah keindahan speaker Advanced K8D ini.
12. Advanced K12D
Advanced masih mengeluarkan speaker Woofer lainnya yakni Advanced K12D yang hadir dengan desain pengangan jinjing dan roda tahan lama. Dilengkapi pula dengan konektivitas bluetooth untuk streaming musik secara nirkabel.
Hadir dengan baterai isi ulang, fungsi perekaman, lampu LED disko, 2 mikrofon nirkabel yang memudahkan penggunanya. Terbuat dari bahan ABS dan paduan aluminium dengana berat total sekitar 27 kg.
13. Advanced s-52
Speaker woofer yang dibandrol dengan harga terjangkau ini masih dikeluarkan oleh Advanced. Speaker dengan frekuensi 20 Hz - 20 KHz ini meenghadirkan radio sinyal hingga 80 dB.
Memakan daya sekitar 20 Watt yang sudah dihadirkan dengan konektivitas bluetooth, mikrofon nirkabel, USB dan lainnya untuk memudahkan penggunanya. Remot control juga tersedia di dalamnya untuk memudahkan pengaturan.
14. Soundcrest SCW 0815
Speaker woofer lainnya bisa anda dapatkan dari merek Soundcrest dengan maksimal power 350 Watt yang dilengkapi dengan 15 steel basket, 2 aluminium voice coil serta magnet weight. Untuk anda yang menginginkan speaker woofer berukuran mini tidak ada salahnya mencoba speaker yang satu ini.
15. Speaker Portable Aiwa Was Double Woofer
Aiwa Was merupakan merek yang turut mengeluarkan jenis speaker woofer dengan konsep double woofer yang cocok digunakan pada acara indoor ataupun outdoor dan acara lain yang membutuhkan pengeras suara. Terbuat dari material plastik berwarna hitam.
Dilengkapi juga dengan dua mikrofon nirkabel sebanyak dua unit dengan baterai 12v7.5ah. Berat total speaker ini hampir mencapai 15.65 kg yang tersedia dalam beberapa variasi warna.
16. Elsound Woofer 12 inch
Elsound menghadirkan speaker woofer berukuran 12 inchi yang terbuat dari material magnet feritte dan material dalamnya terbuat dari bahan kertas. Material magnet berukuran 120x20 dengan frekuensi suara mencapai 100 Hz. Speaker ini bisa menjadi pilihan untuk acara tertentu yang membutuhkan pengeras suara.
17. Speaker Portable Transformer 12 Double Woofer 500 Watt
Spekaer Woofer Transformer ini hadir dengan 1 unit mic kabel Shure SM58B dengan 2 unit busa mic, 2 unit karet mic, dan 2 pcs mic wireless bawaan pabrik yang cocok sekali digunakan untuk kegiatan acara tertentu. Speaker woofer 12 inchi yang sudah dilengkapi juga dengan remote control dan USB untuk memudahkan para penggunanya dalam penggunaan.
18. Speaker Portable Aiwa Was 208LA
Speaker woofer dari Aiwa Was ini dihadirkan dengan konsep double woofer yang sudah dilengkapi dengan 2 buah microphone display dan 1 remote control yang memudahkan dalam penggunaannya. Terbuat dari material plastik dengan baterai 2x baterai aa.
Speaker ini bisa digunakan untuk acara indoor atau outdoor yang membutuhkan pengeras suara berkualitas. Respons frekuensi mencapai 50 Hz - 19 kHz.
19. Portable Speaker GMC 897R
Speaker portable GMC 897R ini hadir dengan teknologi woofer dengan super sound yang cocok digunakan pada acara karaoke ataupun senam lainnya. Bagian ukuran speaker hadir dengan ukuran 8 inchi LED dengan frekuensi suara mencapai 50 Hz.
Dilengkapi juga dengan USB, Kartu memory, FM Radio, Bluetooth, dan remote control untuk memudahkan dalam pengoperasian speaker. Berbagai tombol volume, next, dan pause tersedia untuk pengaturan musik.
20. Roadmaster Pro Beat 206 Speaker
Speaker aktif Roadmaster Pro Beat 206 ini hadir dengan woofer 6'' yang memiliki suara yang sangat bagus dan dashyat. Menghasilkan suara musik dengan power yang sangat kuat serta dilengkapi dengan light colorful LED.
Respons suara mencapai 20 Hz yang sudah dilengkapi dengan bluetooth, USB, FM Radio yang memudahkan dalam konektivitas musik. Tersedia juga microphone dan volume untuk pengaturan suara yang dikeluarkan.
21. Sharp ACTIVE CBOX
Speaker woofer ini dari Sharp dihadirkan dengan woofer 12''x2 yang sudah dilengkapi dengan USB, Bluetooth, dan Memory card untuk memudahkan konektivitas dan penyimpanan lagu. Ukurannya yang besar ini membuatnya cocok sekali digunakan dalam kegiatan atau acara besar sekalipun.
22. Advance M10
Advance M10 merupakan speaker woofer lainnya yang bisa menjadi pilihan anda dengan kabel power langsung ke listrik dengan input impedance 10k Ohm. Hadir dengan respon satelite 150 Hz - 10 kHz untuk subwoofer 20 Hz - 150 Hz.
Dilengkapi juga dengan tombol pengaturan volume dan bass serta tombol mode, prev-next, dan play/pause. Speaker ini didesain sangat menarik dan modern sehingga cocok digunakan untuk acara besar tertentu.
23. Dynaudio Emit 10
Emit 10 berasal dari Esotec yang dirancang dengan sistem ganda sehingga memberikan kontrol gerakan dan sensitivitas yang lebih baik sehingga anda bisa mendengarkan respons frekuensi dan dinamika yang ditingkatkan. Dilengkapi dengan bass refleks ganda berkobar port pada bagian kotaknya.
24. Roadmaster Beat 212
Roadmaster menjadi merek lain yang mengeluarkan speaker woofer 12'' dengan suara yang sangat bagus dan bass yang menggelegar. Hadir dengan USB, Bluetooth, FM Radio yang memudahkan para penggunanya untuk konektivitas. Respons suara yang dihasilkan mencapai 20 Hz - 20 kHz.
25. Mackie Thump
Mackie Thump menghadirkan speaker woofer dengan 15A dengan daya keras 1300 Watt. Desain amplifier baru dengan teknologi Dynamic Bass Response yang menghasilkan suara dengan kecepatan yang luar biasa.
Desain sudut ganda nya dinilai sempurna untuk digunakan sebagai monitor panggung. Empat mode speaker khusus yang hadir untuk memudahkan dalam pengoptimalan sistem instan.
26. SQONE Big Woofer
Speaker bluetooth woofer ini hadir dengan versi bluetooth, wiireless speaker, dan lampu disko yang cocok digunakan untuk acara besar. Terdiri dari dua pilihan yang bisa anda pilih sesuai dengan kesukaan dan kebutuhan.
Speaker bluetooth ini dilengkapi juga dengan versi bluetooth dengan desaiin unik wireless speaker yang sudah disertai dengan microphone sehingga mudah dibawa kemana saja. Meski memiliki ukuran yang kecil, suara super bass yang kencang menghasilkan bass booster jernih sehingga cocok untuk anda yang suka karaoke.
27. Bismarck Double Woofer
Speaker portable 12 inchi ini hadir dengan double woofer yang dirancang dengan baterai isi ulang 12V. Dilengkapi dengan sistem konektivitas seperti USB, Card support yang memudahkan anda dalam konektivitas ketika ingin karaoke.
28. Mitsuyama BIg Sound
Mitsuyama juga turut mengeluarkan speaker wofer big sound yang dirancang dengan sumber daya AC 220V. Dilengkapi dengan TF Card, USB, Bluetooth, Remote, dan Mic port yang memudahkan dalam hal konektivitas ketika anda ingin berkaraoke.
29. Baretone Max 08 EB
Baretone Max juga menghadirkan portable speaker woofer yang dilengkapi dengan 2 buah mic wireless. Untuk konektivitas dilengkapi dengan Play USB, SD Card, MP3, FM Bluetotoh yang memudahkan para penggunanya dalam hal konektivitas untuk karaoke.
Jarak mik bisa digunakan hingga berjarak 45 meter dengan suara yang bagus, jernih, dan bersih. Cocok untuk acara rapat dan meeting yang membutuhkan suara bersih dan jernih.
30. KREZT WAS 8412 N
Speaker portable KREZT juga hadir dengan woofer 12 inchi dengan respons suara mencapai 50 Hz. Speaker ini terbuat dari bahan plastik yang ringan sehingga mudah dibawa kemana saja untuk acara apa saja.
Berat total hanya mencapai 16.6 kg dengan jinjingan di bagian atasnya cocok untuk acara besar tertentu.
Baca juga
- Ingin Pakaian tetap Awet? Ini 10 Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik untuk Rumah Tangga Anda (2023)
- 10 Rekomendasi TV LED 2023 dengan Kualitas Gahar yang Siap Memanjakan Mata dan Nggak Kalah Asyik dengan Nonton di Bioskop
- Amatir atau Pro dalam Menjahit? Nggak Masalah dengan 10+ Mesin Jahit Portable yang Bikin Kegiatan Menjahit Jadi Lebih Mudah
- Suka Foto-foto atau Nge-game di Smartphone? Ini Dia 9+ Smartphone Vivo yang Cocok Buat Gaming dan Selfie
- Gaming Seru Bersama 10 Laptop Asus Canggih
Spewaker woofer yang Mantap Bikin Lagu Makin Greget!
Tidak bisa sembarangan untuk mendapatkan kualitas terbaik dari speaker woofer kamu. Apalagi jika kamu memilih untuk digunakan dalam ruangan, tentu kualitasnya sangat terdengar jelas. Karena itu, semoga rekomendasi dari kami bisa jadi pilihan terbaikmu saat ini!