- Ini Dia, 10 Rekomendasi Produk Perawatan Wajah Asal Korea yang Paling Banyak digunakan
- 6 Rekomendasi Produk Wardah, Merek Kosmetik Lokal yang Laris di Pasaran
- 9 Varian Produk Masker Roro Mendut Asli Indonesia yang Bisa Kamu Coba untuk Mempercantik Kulitmu (2023)
- Raih Wajah Putih Berseri dengan 30 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah yang Aman untuk Digunakan Sehari-hari dari Para Ahli (2023)
- Jangan Malas! Jaga Kulit tetap Sehat dengan Tips Perawatan Wajah untuk Pria dan 10 Rekomendasi Produknya
Yuk, Kenali Ciri Kulit Berminyak
Kulit berminyak memang sangat mengganggu penampilan. Anda tentu ingin segera bebas dari masalah kulit yang satu ini. Untuk itu, yuk kenali dulu ciri dari kulit berminyak!
Ciri pertamanya adalah kulit wajah tampak sangat mengkilap. Utamanya untuk di daerah zona T, wajah jadi tampak sangat berminyak. Hal ini bisa terjadi karena kelenjar minyak memproduksi minyak secara berlebih.
Ciri lainya adalah tampilan pori-pori sangat besar. Ini bisa terjadi karena minyak berlebih menumpuk di pori-pori kulit. Akibatnya, tampilan pori-pori membesar. Hal ini bisa jadi makin parah jika Anda malas mencuci muka, kerap berkeringat dalam jumlah banyak, dan tidak memakai sunscreen saat beraktivitas.
Muncul banyak komedo di wajah juga bisa menjadi ciri dari kulit berminyak. Penumpukan minyak pada T zone bisa membuat munculnya komedo. Apalagi jika minyak bercampur dengan sel kulit mati dan debu, ini bisa menyebabkan munculnya komedo hitam.
Jika Anda merasa kulit sangat sering berjerawat, maka hal ini juga bisa menjadi ciri bahwa Anda memiliki masalah kulit berjerawat. Masalah jerawat bisa muncul karena minyak berlebih di wajah menyumbat pori-pori di kulit wajah.
Itulah dia beberapa ciri dari kulit berminyak. Jika Anda salah satu yang mengalami ciri-ciri kulit berminyak, Anda bisa mulai mencoba mencari solusi untuk kulit berminyak, salah satunya adalah dengan menggunakan toner. Yuk, simak tips memilih toner untuk kulit berminyak di bawah ini!
Tips Memilih Toner untuk Kulit Berminyak
1. Pilih yang Bahannya Alami
Anda bisa mengutamakan toner dengan bahan alami. Ini lebih aman untuk kulit berminyak. Beberapa bahan alami yang kerap digunakan untuk toner kulit berminyak adalah lavender, aloe vera, tea tree, sandalwood, witch hazel, hingga salicylic acid. Bahan-bahan tersebut dikenal akan kemampuannya untuk mengurangi sebum pada kulit wajah dan menyeimbangkan kandungan minyak di wajah.
Pilihan bahan alami lainnya yang bisa Anda lirik adalah orange blossom, lemon dan rose. Bahan tersebut bisa mengurangi minyak di wajah dan juga bisa membuat kulit jadi terasa lebih segar. Ini juga bisa membantu memperkecil tampilan pori-pori.
2. Hindari yang Mengandung Mineral Oil dan Alkohol
Hindari toner dengan kandungan mineral oil dan juga alkohol. Kandungan mineral oil aman untuk kulit kering karena dapat membantu melembapkan namun buruk untuk kulit berminyak karena akan bikin kulit jadi makin berminyak. Toner dengan alkohol juga sebaiknya dihindari karena bisa mengurangi kelembapan kulit pada saat proses pembersihan. Kandungan alkohol yang terlalu tinggi juga bisa mengganggu keseimbangan minyak di kulit.
3. Pilih yang Dilengkapi Soothing Agent
Pilih toner untuk kulit berminyak yang sudah dilengkapi dengan soothing agent. Beberapa contoh bahan soothing agent adalah niacinamide, tea tree, aloe vera, dan centella asiatica.
Bahan niacinamide unggul dengan sifat anti peradangannya sehingga bikin kulit makin nyaman. Aloe vera hadir dengan kemampuan cooling sehingga bikin kulit makin tenang. Lalu, ada tea tree yang bisa menjadi soothing agent sekaligus antioksidan untuk memperkuat skin barrier. Bahan soothing agent lainnya adalah centella asiatica. Bahan ini bisa membantu menenangkan kulit yang meradang.
4. Pilih yang Non Komedogenik dan Teksturnya Ringan
Kulit berminyak cenderung rentan terhadap komedo dan jerawat. Oleh karena itu, Anda dapat mengutamakan untuk memilih toner yang non-komedogenik. Label non komedogenik artinya toner tersebut tidak akan menyumbat pori-pori kulit dan tidak akan menyebabkan munculnya jerawat baru.
Utamakan juga untuk memilih produk dengan tekstur ringan. Ini supaya toner tidak membebani kulit. Tekstur yang ringan bikin kulit jadi lembap tanpa berlebihan.
Medial Doctor Febrianti T. Aningrum
10 Rekomendasi Toner untuk Kulit Berminyak
1. N'PURE Centella Asiatica Face Toner
N'PURE Centella Asiatica Face Toner merupakan rekomendasi pertama kami. Toner yang satu ini bias jadi andalan untuk yang kulitnya berminyak. Cocok juga untuk yang kulitnya sedang berjerawat atau meradang. Selain efektif menghilangkan kotoran, debu, minyak, dan sisa makeup, produk ini bisa menyeimbangkan pH di kulit wajah.
Toner juga ampuh untuk membantu mencerahkan wajah. Bikin wajah jadi lebih segar dan juga lembut. Toner dibuat bebas alkohol, bebas SLS, bebas paraben dan mineral oil.
Real Centella Leaves | Green Tea | Jenis | SLS |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | Hydrating toner | ❌ |
Good Review
- ✅ Ini udah repurchase berkali-kali saking cocoknya, kalo ada jerawat langsung mendingan dan kempes, untuk kemerahan juga bisa, ga lengket tapi kebanyakan review dari temen yg aku suruh pake juga oke di mereka. Yangg jerawatan agak parah juga mendingan banget pake ini! emang best toner dan nyaman di kantong.
Bad Review
- ❌ Berharap bisa cocok sama produk ini karna ada bahan cicanya ternyata emang skincare cocok cocokan dan aku ga cocok sama tonernya malah bikin BO semuka muka, berharap cocok buat gantiin cosrx centella asiatica yang cukup price bagi aku.
2. Skintific Glycolic Acid Daily Clarifying Toner
Skintific Glycolic Acid Daily Clarifying Toner adalah pilihan lainnya dari kami. Dengan bahan utama Glycolic Acid, toner ini mampu membersihkan kulit dengan baik. Selain itu juga bisa bikin tekstur kulit jadi lembut, lembap, dan lebih kenyal. Ada kandungan PHA, Niacinamide dan 5X Ceramide juga di dalamnya. Ini dapat membantu menutrisi kulit, mencegah munculnya jerawat, dan bisa memperkuat skin barrier.
Toner juga mengandung bahan pencerah yang dapat meratakan warna kulit. Teksturnya ringan dan cepat diserap kulit. Tidak ada rasa lengket dan nyaman dipakai dalam keseharian. Tuang pada kapas lalu gosok pada kulit wajah dengan lembut.
Glycolic Acid | PHA | Niacinamide | 5X Ceramide |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | ✅ | ✅ |
Good Review
- ✅ Aku suka banget! Formulanya ringan dan ngga berbau kuat. Aku ngga tau apakah efek mencerahkannya bekerja, tapi tekstur kulitku improved; lebih lembut, terhidrasi, dan bruntusan lumayan berkurang. Biasanya, aku pakai ini untuk basahin kulit sebelum pakai moisturizer. Cocok banget buat yang suka skincare simple dan ngga aneh-aneh.
Bad Review
- ❌ Maaf banget skintific, gara-gara toner glycol ini mukaku jadi breakout huhuu. Awal pemakaian emang bagus, bikin aga cerahan. Tapi besoknya mukaku jadi merah-merah di daerah pipi. Aku kira bukan karena toner ini, tapi pas beberapa hari setelahnya aku pake ini lagi jadi muncul jerawat mendem di pipi. Sayang banget padahal masih banyak isinya.
3. Azarine Mild Purifying Toner
Azarine Mild Purifying Toner adalah rekomendasi berikutnya yang sayang untuk dilewatkan. Toner ini cocok untuk kulit berminyak, berjerawat, berkomedo, dan memiliki pori-pori besar. Hadir dengan Succinic Acid yang aman untuk kulit sensitif. Ada juga bahan seperti gliserin, centella asiatica, dan allantoin.
Berbagai bahan tersebut mampu menenangkan kulit, membuatnya jadi lebih lembap dan kenyal. Produk juga bisa mudah meresap karena teksturnya sangat ringan di kulit.
Succinic Acid | Gliserin | Jenis Kulit | Centella asiatica |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | Kulit berminyak, berjerawat, berkomedo, dan memiliki pori-pori besar | ✅ |
Good Review
- ✅ Di kulitku yang oily, lembabnya dapet tapi ga lebay. Cocok banget buat prep skin ke step skin care selanjutnya. Efek merapatkan kulitnya kurang dapat. Ga bikin breakout. Mungkin membantu mengurangi jerawat juga, tp belum yakin krn ini. Oil control lumayan. Harga murah meriah.
Bad Review
- ❌ Tergiur banget pas azarine ngeluarin toner tonernya yang ingredientsnya itu bener bener bagus keliatannya. Apalagi karena aku cocok pake sunscreennya, jadi aku penasaran untuk coba toner mereka. Kebetulan waktu itu jerawat aku lagi lumayan parah, pas pakai beberapa hari aku ga ngerasain ada efek apapun. Meredakan jerawat pun engga. Awalnya aku sabarin aja mungkin emang belum kasih efek. Tapi pas aku coba pake terus juga tetep sama aja ngga ada efek.
4. The Originote H-Llow Clarifying Toner
The Originote H-Llow Clarifying Toner sayang untuk dilewatkan begitu saja. Tergolong sebagai eksfoliting toner, produk ini bisa membersihkan kulit wajah dari minyak berlebih, sisa makeup, dan debu. Selain itu bisa juga mengontrol produksi minyak berlebih pada wajah dan mengeksfoliasi wajah dari dalam dan luar lapisan kulit tanpa iritasi.
Toner dapat membantu mencerahkan wajah berkat kandungan AHA, BHA, PHA dan Willow bark. Usai memakainya, kulit terasa lebih segar dan lebih kenyal. Teksturnya ringan dan nyaman saat diaplikasikan di kulit.
AHA | BHA | PHA | Willow bark |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | ✅ | ✅ |
Good Review
- ✅ Pertama kali pengen nambah skincare, langsung mau nyobakn toner ini buat eksfoliasi ternyata cocok dan mantul banget, yang awalnya komedoku hitam di pipi jadi bener hilang, yang wajahku bruntusan jadi glowing dan mulus, yang awalnya punya bekas jerawat jadi cepat memudar.
Bad Review
- ❌ Beli ini karena kata tante aku retinolnya bagus pemakaian pertama lsg berasa efeknya,kbtulan toner serum ku yg biasa emg mw abis pas lah lg diskon pula seminggu pake berasa g enak aja muka jd berasa kering pake toner ini dan ad muncul jrwt kcil2 huhuu.
5. The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Mattifying Toner
The Body Shop Tea Tree Skin Clearing Mattifying Toner adalah toner yang bisa jadi andalan Anda. Produk ini cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat. Toner ini bisa digunakan usai mencuci wajah. Selain bisa membersihkan kulit dari kotoran dan sisa makeup, produk ini juga bisa membersihkan pori-pori yang tersumbat.
Toner ini hadir dengan kandungan bahan-bahan alami berkualitas tinggi. Beberapa diantaranya adalah tea tree oil, gliserin, allantoin, serta ekstrak witch hazel. Produk akan membantu mengontrol minyak dan bikin wajah lebih cerah bebas kusam.
Tea tree oil | Gliserin | Jenis Kulit | Ekstrak witch hazel |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | Kulit berminyak dan berjerawat | ✅ |
Good Review
- ✅ Toner dengan tekstur cair dan menyegarkan untuk membersihkan residu pada wajah untuk tampilan kulit matte. Cocok untuk kulit berminyak dan berjerawat. Kandungan Community Fair Trade tea tree oil dari Kenya dan salicylic acid-nya membantu meredakan jerawat dan mengangkat sel kulit mati dengan lembut. Hasilnya? Kulit bersih bebas minyak dan tampilan jerawat berkurang!
Bad Review
- ❌ Saat pertama kali mau pakai produk ini pastikan dikocok dulu yaa, ada elemen yang mengendap di bagian bawah botolnya biar kecampur gitu harus dikocok. kalo di aku pribadi yang acne prone skin, ini gak cocok, saat pertama kali coba di kulit ada sensasi tingling dan panas.
6. Erha Acneact Witch Hazel & Zinc Gluconate Pore Minimizing Toner
Erha Acneact Witch Hazel & Zinc Gluconate Pore Minimizing Toner merupakan pilihan berikutnya. Produk ini cocok untuk semua jenis kulit termasuk kulit berminyak. Toner hadir dengan formula dermatologi yang dapat mengecilkan tampilan pori-pori kulit. Selain itu bisa juga merawat kulit berjerawat dan mengurangi tampilan sebum di kulit wajah.
Toner ini bisa juga melembapkan dan menenangkan kulit yang kemerahan akibat jerawat. Teksturnya cair dan ringan di kulit. Tidak bikin kulit wajah jadi lengket dan begitu nyaman di kulit.
D-panthenol | Witch Hazel | Jenis Kulit | Zinc Gluconate |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | Semua jenis kulit | ✅ |
Good Review
- ✅ Aku emang cocok sama most of products dari acneact line nya Erha, termasuk toner ini. Suka dari pemakaian pertama. Jujur sebenarnya ga ada efek super spesial dari toner ini, hanya aku suka dengan performa dia buat kulitku lembap dikit tapi matte at the same time. Bantu control minyak di wajah juga.
Bad Review
- ❌ Padahal kandungannya bagus dan cocok untuk kulit berjerawat, pake ini 2-3 kali ada jerawat muncul di pipi dan idung. Pake sebelum makeup sih bagus karena jadi nempel makeupnya. Cuman sayang gak cocok jadi timbul jerawat.
7. Benton Aloe BHA Skin Toner
Benton Aloe BHA Skin Toner hadir dengan BHA 0.5%. Toner ini cocok untuk kulit berminyak. Produk juga hadir dengan Salicylic Acid untuk mengatasi permasalahan kulit berminyak dan berjerawat. Selain itu, ada juga kandungan Vegetable Glycerin. Bahan tersebut membantu melembapkan kulit dan mengunci kelembapan dalam kulit.
Toner juga dapat meningkatkan kualitas lapisan kulit dan pori-pori. Ini akan membantu mengangkat sel kulit mati dan juga komedo. Dikemas dalam plastic pump, isiannya 200 ml.
Salicylic Acid | Vegetable Glycerin | Jenis Kulit |
---|---|---|
✅ | ✅ | Kulit berminyak dan berjerawat |
Good Review
- ✅ Teksturnya cair kental, ada sedikit fragrance cuma tidak menggangu sama sekali, pump-nya mudah digunakan, 1-2 kali pump udah cukup buat seluruh wajah kalau di aku. Harganya memang pricey cuma worth bgt menurutku, dia ini ngurangin bruntusan dan tekstur kulit yang kurang halus kalau di aku. Masa pakainya sebelum expired itu setahun dan menurutku cukup untuk 1 botol ini untuk pemakaian 1 tahun.
Bad Review
- ❌ My first acid toner. Breakout lah aku, sampai sekarang masih berjuang untuk kulitku kembali bersih lagi. Sampai masa PAOnya berakhir isinya masih banyak, dan selama ini hanya menjadi pajangan di meja rias.
8. Wardah Acnederm Pore Refining Toner
Wardah Acnederm Pore Refining Toner adalah pilihan yang tepat. toner yang satu ini hadir dengan kemampuan untuk mengecilkan tampilan pori-pori. Efektif mengurangi minyak berlebih di kulit wajah dan melembapkan kulit. Produk juga bisa menghambat bakteri penyebab jerawat.
Toner ini teksturnya ringan dan cepat diserap ke wajah. Tuang produk pada kapas lalu usap ke seluruh wajah. Gunakan teratur untuk hasil yang lebih maksimal.
Ekstrak Witch Hazel | Zinc Gluconate | Alkohol | Glycerin |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | ❌ | ✅ |
Good Review
- ✅ Teksturnya cair. Sudah pasti lah ya cair karena toner. Aromanya sama kayak si cleanser nya. Aku lebih suka pakenya langsung ke tangan dari pada di tissue, jadi bisa ngerasain ademnya pake toner ini dan finishing nya bikin kulit jadi halus.
Bad Review
- ❌ Liat rekomendasi toner mana yg bagus dan product ini masuk ke salah satu daftar rekomendasi dan akhirnya ku tergoda dan membelinya. Secara dr harga cukup affordable dan mudah didapat di watson, jd ga perlu repot beli online. Hasilnya Sama sekali ga cocok pake ini, besok paginya setelah pakai ini lsg tumbuh jerawat.
9. COSRX AHA/BHA Clarifying Treatment Toner
COSRX AHA/BHA Clarifying Treatment Toner bisa jadi pilihan lainnya bagi Anda. Produk ini bisa bekerja dengan baik pada kulit berminyak dan berjerawat. Mampu menghilangkan sisa makeup, minyak berlebih, dan juga bisa mencegah komedo pada wajah. Toner ini akan mengangkat sel-sel kulit mati, memperbaiki dan menghaluskan tekstur wajah.
Teksturnya ringan dan nyaman di kulit. Ada kandungan AHA dan BHA yang bisa membantu mencerahkan kulit wajah. Kulit wajah jadi lebih kenyal dan kencang dengan pemakaian yang teratur.
AHA | BHA | Jenis Kulit |
---|---|---|
✅ | ✅ | Kulit berminyak dan berjerawat |
Good Review
- ✅ Ingredientsnya simple ga banyak kandungan lain yang ga begitu penting. Klaimnya 7% AHA kalo ga salah, di kulitku nyaman sih ga ngerasa sting atau perih. Overall buat halusin texture kulit oke banget aplagi buat daerah lipatan, bisa banget sampe ngangkat kotoran. untuk toner AHA termasuk gentle dan effective, recommended.
Bad Review
- ❌ Ngerasa agak kurang cocok pakai ini, karena suka muncul jerawat gede. Tapi di sisi lain, bikin kulit lebih halus juga? tapi aku ga nyaranin buat daily exfo, better pakai serum aja.
10. Sensatia Botanicals Tea Tree & Lemon Facial Toner
Sensatia Botanicals Tea Tree & Lemon Facial Toner adalah rekomendasi terakhir dari kami. Produk yang satu ini bisa membantu mengendalikan produksi sebum. Kulit jadi bebas minyak dan lebih lembap alami. Tekstur kulit jadi lebih kenyal dan kulit jadi tampak lebih segar dan cerah.
Bahan utama dari toner ini adalah minyak tea tree, minyak kulit lemon, dan belimbing. Ada juga aloe vera yang bisa bikin kulit jadi lebih tenang dan lebih lembap. Gunakan 2 kali sehari, pada pagi dan malam hari.
Tea tree oil | Minyak kulit lemon | Belimbing | Aloe vera |
---|---|---|---|
✅ | ✅ | ✅ | ✅ |
Good Review
- ✅ Produknya itu tu bagus banget buat calming kulit kalian yg bermasalah tapi di aku biasa aja efeknya kayak nyembuhin enggk buat tambah parah juga enggak cuma dia bikin lembab gtu enak bngt , tpi di muka saudaraku dia ngaruh bngt ngilangin jerawat, sedih bngt padahal aku cocok banget sama cleansernya.
Bad Review
- ❌ Toner pertama yang aku pakai juga. Tapi ga tau efeknya bisa buat apa di muka. ga tau efek positifnya apa. kalo ga dipake juga biasa aja gitu mukanya. Jerawat juga masih mekar dan blm ada membantu sama sekali. Repurchase? No.
Bagaimana Cara yang Tepat Merawat Kulit Berminyak?
Merawat kulit berminyak butuh usaha yang tepat. gunakan produk khusus untuk kulit berminyak supaya hasil yang didapat bisa lebih maksimal.
Pastikan rutin membersihkan kulit berjerawat pada pagi dan malam hari. Ini untuk memaksimalkan pembersihkan sisa makeup, kotoran, dan minyak pada wajah. Gunakan toner untuk kulit bemrinyak guna memaksimalkan proses pembersihan kulit sekaligus mempersiapkan kulit untuk menerima manfaat skincare berikutnya.
Setelahnya, pastikan untuk melembapkan kulit dengan moisturizer yang sifatnya non komedogenik dengan tekstur ringan di kulit. Jika hendak beraktivitas, gunakan sunscreen untuk melindungi kulit sehingga kulit bisa lebih aman dari paparan sinar UV.
Lakukan eksfoliasi secara rutin untuk kulit berminyak. Ini berfungsi untuk membersihkan sel-sel kulit mati di permukaan kulit.
Gunakan Toner dengan Bahan yang Tepat
Toner dengan kandungan bahan seperti asam salisilat, niacinamide, dan witch hazel bisa menjadi pilihan yang baik. Asam salisilat membantu membersihkan pori-pori dan mengurangi kemungkinan timbulnya jerawat, sementara niacinamide memiliki efek melembapkan dan mengurangi kemerahan pada kulit. Sementara itu, ekstrak witch hazel dapat memberikan efek menenangkan dan menyegarkan bagi kulit berminyak Anda. Dengan rutin menggunakan toner yang tepat, Anda dapat merasakan kulit yang lebih seimbang, halus, dan bebas kilau yang berlebihan.
Medial Doctor Febrianti T. Aningrum