Bingung Ingin Liburan Ke Mana Saat Pandemi? Kepoin Aja Obrolan dengan Fahmi dari Catperku.com!

Bingung Ingin Liburan Ke Mana Saat Pandemi? Kepoin Aja Obrolan dengan Fahmi dari Catperku.com!

Sumber gambar catperku.com

Sudah siap berlibur sambil menerapkan protokol kesehatan? Yuk, kepoin obrolan dengan Fahmi dari Catperku.com untuk dapat inspirasi seputar traveling kamu!

Catperku.com, Buah dari Petualangan Perjalanan Fahmi

Intan

BP-Guide Intan

Banyak yang udah pernah denger tentang Catperku.com. Tapi kita pengen tahu nih dari ownernya sendiri. Jadi, apa sih jatidiri konten catperku.com itu sebenarnya?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Catperku.com ini sebenarnya adalah sebuah travel blog yang bercerita tentang perjalanan traveling penulisnya. Jadi sebagian besar tulisan yang ada di catperku.com ini adalah berdasarkan pengalaman pribadi.
Intan

BP-Guide Intan

Sebagai pendiri Catperku.com, bisa ceritakan sedikit tentang diri Anda?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Saya biasa dipanggil fahmi, pernah bekerja sebagai software engineer, namun sekarang bekerja sebagai content strategist untuk sebuah perusahaan.
Intan

BP-Guide Intan

Bagaimana pendapat Anda tentang perkembangan travel blogger lokal di Indonesia saat ini?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Sebenarnya perkembangan travel blogger lokal ini cukup bagus, namun sepertinya sedang terhenti sejenak karena pandemi.
Intan

BP-Guide Intan

Bisa dijelaskan bagaimana sejarah munculnya catperku.com?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

catperku.com sendiri muncul karena saya sering berbagi pengalaman traveling di media sosial pada facebook pada tahun 2011. Karena merasa kurang pas untuk berbagi tulisan, jadilah saya bikin catperku.com ini.
Intan

BP-Guide Intan

Mengapa Anda tertarik pada blog/situs tersebut sehingga memilih untuk mendirikan blog/situs ini? Kenapa bukan yang lain?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Karena bisa menulis dengan bebas tanpa ada penghalang.
Intan

BP-Guide Intan

Bicara soal masa depan, bagaimana rencana Anda kedepannya bagi catperku.com?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Rasanya bakal terus menulis di catperku sampai tidak bisa menulis lagi. Karena catperku.com ini bukan hanya sekedar website travel blog, tapi juga merupakan rumah untuk bercerita.
Sumber gambar catperku.com

Keistimewaan Catperku.com Dibanding Blog Sejenis

Intan

BP-Guide Intan

Apa bedanya situs/blog Anda dengan lainnya? Keunggulan apa saja yang dimiliki?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Sebagian besar cerita adalah pengalaman pribadi, yang menurut saya pengalaman setiap orang itu unik dan tidak bisa diduplikasi.
Intan

BP-Guide Intan

Apakah ada trik/formula khusus untuk mengelolanya?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Tidak ada trik khusus, tapi diusahakan ketika menulis seperti sedang bercerita di depan pembaca.
Intan

BP-Guide Intan

Filosofi dalam menyediakan konten, bila ada?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Menulis sesuai gaya sendiri.
Intan

BP-Guide Intan

Ada jenis konten apa saja di catperku.com hingga saat ini?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Karena catperku adalah travel blog, jadi semuanya tulisan bertema traveling. Subtopiknya ada kuliner, adventure, dan touring.
Intan

BP-Guide Intan

Konten apakah yang terpopuler dan banyak dikunjungi atau bahkan mungkin sampai direquest oleh pengunjung?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Konten itinerary traveling dan travel guide.
Sumber gambar catperku.com
Intan

BP-Guide Intan

Selain catperku.com, kami melihat Anda juga populer di Instagram. Bisa ceritakan lebih banyak tentang akun Instagram Anda?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Akun instagram catperku sebenarnya muncul karena mengikuti perkembangan media sosial. Biasanya saya gunakan untuk bercerita secara langsung ketika dalam perjalanan sekaligus sebagai catatan untuk menulis lebih lengkap di blog.
Intan

BP-Guide Intan

Apakah ada jadwal khusus untuk posting di blog dan IG?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Tidak ada, mengalir saja selama ini
Intan

BP-Guide Intan

Tiap orang tentu memiliki produk tertentu yang dibawa untuk memudahkan mereka saat traveling. Nah, untuk Anda sendiri, produk favorit apa yang biasa dibawa saat traveling?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Selama traveling saya biasa membawa beberapa kamera, andalan beberapa brand kamera seperti Fujifilm, Sony dan Go Pro.

Tips Travelling Saat Pandemi

Intan

BP-Guide Intan

Apakah Anda memiliki tips traveling saat pandemi yang bisa dibagikan pada para pembaca di sini?
Fahmi

Travel Blogger at Catperku.com Fahmi

Selama pandemi mungkin sebaiknya hindari traveling yang harus naik kendaraan umum. Cari tujuan yang sepi dan tidak memerlukan interaksi dengan orang. Paling aman ya road trip dengan mobil ke tempat tempat sepi yang masih alami.

Nah, jadi buat kamu-kamu yang ingin dapet inspirasi seputar traveling, langsung aja yuk kunjungi Catperku.com ! Pastinya kamu bakal dapat banyak hal baru yang membuka pikiran dan semangatmu!

Tag