Yuk, Isi Rumah Baru Anda dengan 10 Barang Rumah Tangga Esensial Berikut Ini! (2023)

Yuk, Isi Rumah Baru Anda dengan 10 Barang Rumah Tangga Esensial Berikut Ini! (2023)

Tinggal di rumah baru, jelas dong butuh banyak sekali barang baru untuk bikin kita jadi lebih nyaman di rumah. Nah, tidak perlu beli sekaligus, beli saja dulu barang yang paling esensial. Yuk, cek rekomendasinya bersama kami!

Baca juga

Rumah Baru Wajib Diisi dengan Barang Rumah Tangga yang Esensial

Pasangan suami istri yang menempati rumah baru tentu tak sabar ingin mengisinya dengan aneka barang kebutuhan rumah tangga. Barang kebutuhan rumah tangga sendiri ada banyak jenisnya, mulai dari kebutuhan dapur, kebersihan, ruang tidur, peralatan masak dan lain sebagainya. Semua itu wajib dipenuhi untuk membuat Anda dan pasangan lebih nyaman menempati rumah baru.

Namun Anda dan pasangan tentu menyadari bahwa aneka kebutuhan rumah tangga tersebut bisa memakan banyak biaya. Supaya tidak terjadi pemborosan karena Anda dan pasangan membeli banyak barang sekaligus, maka Anda bisa mencoba mempertimbangkan membeli barang yang esensial saja sebagai permulaan. Dengan membeli barang yang esensial, maka kita bisa lebih nyaman di rumah karena kebutuhan dasar sudah terpenuhi. Selain itu dengan hanya mengisi rumah memakai barang rumah tangga yang esensial, rumah jadi terlihat lebih luas dan lapang karena tidak banyak barang yang dimasukkan ke dalam rumah.

Tips Membeli Barang Rumah Tangga

Utamakan Membeli yang Paling Dibutuhkan

Untuk pasangan suami istri yang baru menikah, wajar jika bingung menentukan perabot rumah tangga apa yang sebaiknya dimiliki dulu. Utamakan hanya membeli barang yang paling Anda dan pasangan butuhkan. Hindari membeli barang dengan fungsi yang sama untuk menghemat pengeluaran. Anda bisa memilih untuk membeli barang yang multifungsi karena selain bisa menghemat tempat juga bisa menghemat anggaran belanja.

Supaya lebih mudah, Anda dan pasangan bisa mulai membuat list barang yang paling dibutuhkan dalam setiap ruangan. Misalnya saja Anda memulai dari ruang tidur, pikirkan barang esensial apa yang harus ada di ruang tersebut. Lanjutkan untuk ruang berikutnya seperti ruang tamu, kamar mandi hingga dapur.

Sesuaikan dengan Budget

Berbelanja untuk kebutuhan rumah tangga memang menyenangkan. Tapi ada yang harus diingat yakni, tidak semua dari kita memiliki kelebihan uang untuk berbelanja barang kebutuhan rumah tangga sesuka hati. Anda dan pasangan bisa merencanakan budget khusus untuk membeli aneka barang kebutuhan rumah tangga. Saat budget terbatas, sebaiknya tidak memaksakan diri untuk membeli dulu. Belilah barang rumah tangga secara bertahap dari waktu ke waktu dimulai dari yang paling penting hingga barang yang fungsinya sekadar sebagai dekorasi.

Atau semisal memang Anda dan pasangan sangat membutuhkan barang tersebut, bisa saja Anda membeli barang bekas yang masih layak pakai. Namun jika memutuskan membeli barang bekas, cek dulu kualitasnya agar Anda tidak merugi dikemudian hari ya.

Pilih Model/Merek yang Disukai

Saat membeli aneka barang rumah tangga, ada baiknya Anda dan pasangan memilih merek yang disukai. Umumnya setiap kita pasti punya rekomendasi merek tertentu yang sudah terpercaya kualitasnya. Hal ini akan mempermudah kita saat akan membeli barang kebutuhan rumah tangga. Semisal untuk mesin cuci atau kulkas, Anda dan keluarga sudah lama mempercayai merek tertentu, maka tak ada salahnya kembali memilih produk dari merek tersebut untuk mengisi rumah baru Anda.

Selain merek, Anda juga bisa memilih barang rumah tangga sesuai dengan model yang disukai. Misalnya saja untuk kulkas, Anda bisa membeli yang modelnya dua pintu jika menyukai model tersebut. Lalu untuk set sofa, Anda bisa memilih yang model dan warnanya minimalis jika menyukai desain minimalis. Dengan membeli barang rumah tangga sesuai dengan model yang disukai maka rumah akan terlihat jauh lebih nyaman untuk dihuni.

Bandingkan Harganya

Barang kebutuhan rumah tangga memang hadir dalam banyak variasi model, jenis, merek dan warna. Semua ini membuat kita jadi kebingungan menentukan mana yang terbaik untuk kita. Salah satu cara terbaik untuk menentukan mana barang yang harus kita beli adalah membandingkan harganya. Baik membeli secara online ataupun membeli secara langsung, kamu wajib membandingkan harga produk dari toko satu ke toko lainnya sebelum membelinya.

Pembandingan harga ini perlu dilakukan untuk menghemat biaya pengeluaran pembelian barang rumah tangga. Kamu patut curiga juga jika harga barang terlalu murah atau berada di bawah standar harga, bisa jadi kualitasnya buruk dan mengecewakan. Jika kamu berbelanja online, jangan lupa cek review pembeli juga untuk mengetahui apakah harga barang tersebut sudah sesuai dengan kualitas yang diberikan.

10 Rekomendasi Barang Rumah Tangga Esensial untuk Mengisi Rumah Pengantin Baru

Tempat Tidur Comforta Super Fit Silver

Sumber gambar www.tokopedia.com

Tempat tidur merupakan barang esensial pertama yang harus Anda miliki di rumah baru. Produk yang satu ini akan menunjang kualitas tidur Anda supaya jadi lebih baik. Jika tidur Anda nyenyak dan berkualitas, maka mood Anda akan jadi lebih baik keesokan harinya dan tubuh pun jadi lebih bugar. Saat tubuh sehat, maka Anda bisa lebih semangat beraktivitas kembali.

Anda bisa andalkan Comforta Super Fit Silver 160x200 sebagai pilihan. Kasur tanpa dipan sandaran ini dijamin bikin tidur Anda lebih pulas dan nyenyak. dengan ketebalan 25 cm, produk ini memiliki tingkat kekerasan medium sehingga nyaman untuk punggung dan tubuh. Kasur super fit ini memiliki tektur kain yang lembut sehingga kulit kita jadi nyaman saat bersentuhan langsung pada kasurnya. Dapatkan segera di Tokopedia dengan harga Rp 1.650.000.

Lemari Baju Best Furniture Whitty

Sumber gambar www.blibli.com

Berikutnya, ada lemari baju yang wajib Anda miliki untuk mengisi rumah baru. Tempat penyimpanan yang satu ini akan membuat rumah Anda jadi lebih tertata rapi karena baju-baju tersimpan dengan rapi dan bisa bebas debu saat akan digunakan. Saat memilih lemari baju, usahakan memilih yang besarnya sesuai dengan luas ruangan dan juga kebutuhan, dalam artian tidak terlalu besar dan juga tidak terlalu kecil. Lemari yang terlalu besar akan bikin ruangan tampak terlalu sempit. Sebaliknya lemari yang terlalu kecil tidak akan muat banyak baju Anda.

Anda bisa membeli Best Furniture Whitty Lemari Pakaian sebagai pilihan. Lemari yang satu ini hadir dengan desain simpel nan minimalis. Produk lemari 3 pintu ini lengkap dengan cermin untuk berhias dan mematut diri. Terbuat dari particle board, lemari ini hadir dalam ukuran 120x42x180 cm. Lemari warna putih ini cocok untuk tempat menyimpan pakaian, tas, bed cover dan lain sebagainya. Dapatkan segera di Blibli dengan harga Rp 825.000.

Set Kursi Sofa L Premium Minimalis

Sumber gambar www.tokopedia.com

Untuk melengkapi ruang tamu, Anda butuh set kursi atau sofa. Barang rumah tangga yang satu ini penting untuk dimiliki ketika Anda akan menyambut tamu yang datang berkunjung. Pilih yang model sofa atau kursinya sesuai dengan tema ruangan. Semisal tema ruangannya etnik, maka Anda bisa memilih kursi berbahan kayu. Sementara jika Anda memiliki ruang tamu bergaya minimalis, maka Anda bisa meletakkan sofa minimalis di ruang tamu tersebut.

Anda bisa membeli Sofa L premium minimalis untuk melengkapi ruang tamu. Produk yang satu ini dijual kursi sofa saja tanpa meja. Diproduksi oleh Marga Jaya Furniture, kursi sofa ini hadir dalam ukuran 190 cm x 165 cm. Produk ini cocok untuk rumah minimalis. Anda bisa pesan yang warnanya sesuai dengan selera. Kursi sofa ini memakai bahan kain berkualitas dan juga memiliki busa density tinggi. Dapatkan segera di Tokopedia dengan harga Rp 2.200.000.

Mesin Cuci Samsung WW70J42G0KW

Sumber gambar www.bukalapak.com

Anda juga pastinya butuh mesin cuci di rumah. Alat yang satu ini akan meringankan pekerjaan Anda dalam mencuci dan mengeringkan baju. Saat cuaca tak menentu seperti sekarang, mesin cuci akan sangat membantu sehingga pakaian lebih cepat kering dan lebih bersih dalam waktu singkat. Gunakan produk mesin cuci yang mereknya sudah terpercaya sehingga Anda tidak terlalu bingung memilih produk.

Ada produk Samsung Mesin Cuci WW70J42G0KW yang bisa jadi pilihan. Produk yang satu ini hadir dengan sistem kerja motor Digital Inverter yang tidak bising. Selain lebih hemat listrik, mesin cuci ini juga tahan lama digunakan. Bergaransi 11 tahun, Anda bisa lebih tenang saat memakai mesin cuci yang satu ini. Desain mesin cucinya keren dengan sisi tabung yang unik menyerupai berlian. Produk ini memiliki tekstur drum yang lembut juga memiliki lubang-lubang kecil untuk pembuangan air mencegah kain tersangkut, sehingga pakaian tetap terawat. Meisn cuci ini berkapasitas 7 kg dan memiliki panel LED untuk sistem pengoperasian. Dapatkan segera di Bukalapak dengan harga Rp 2.760.000.

Jemuran Baju Anti Karat Lipat Gantung SINGLE

Sumber gambar www.tokopedia.com

Anda memiliki ruang terbatas untuk menjemur pakaian? Jangan khawatir, karena sekarang ada jemuran pakaian yang bisa hemat tempat. Anda bisa andalkan Jemuran Dinding Stainless Anti Karat Lipat Gantung SINGLE 1M 100CM. Produk yang satu ini adalah rak jemuran dengan sistem gantung di dinding. terbuat dari bahan stainless steel anti karat dengan finishing anodize, jemuranini memiliki border siku rounded yang aman untuk Anda. Rak ini mudah untuk dipasang dan juga bisa dilipat saat tida digunakan sehingga tak akan makan banyak tempat di rumah. Produk gantungan ini bisa menopang beban sampai 30Kg. Rak ukuran 100 x 35 x 30 cm ini bisa dibeli di Tokopedia dengan harga Rp 180.000.

Penyedot Debu BOLDe Vacuum Cleaner Super Hoover Turbo

Sumber gambar www.tokopedia.com

Untuk membersihkan rumah, Anda butuh penyedot debu yang serbaguna. Selain bisa membersihkan debu, alat ini juga akan bikin rumah jadi lebih bersih dan lebih nyaman dihuni. Anda bisa gunakan BOLDe Vacuum Cleaner Super Hoover Turbo / Vacum Penyedot Debu. Alat yang satu ini memakai HEPA Filter yang bisa menyedot debu-debu berukuran kecil. Hadir dengan 3 acc kepala penyedot, Anda bisa gunakan alat ini tunuk menyedot tungau di tempat tidur. Dengan green technology, alat ini dibanderol harga yang terjangkau. Bergaransi selama 1 tahun, Anda bisa lebih aman menggunakannya. Dapatkan segera di Tokopedia dengan harga Rp 274.800.

Kompor Gas Tanam 3 Tungku Suggo SG-301

Sumber gambar www.tokopedia.com

Peralatan wajib berikutnya yang harus ada di rumah baru adalah kompor. Alat yang satu ini penting untuk membantu Anda menyajikan aneka hidangan untuk keluarga tercinta. Anda bisa menjatuhkan pilihan pada Kompor Gas Tanam 3 Tungku Suggo SG-301. Produk yang satu ini memakai gas untuk pengoperasiannya. Terbuat dari bahan tempered glass yang tebal dan kokoh, produknya awet dan tahan lama digunakan. Mudah dibersihkan, produk ini bisa jadi kompor tanam atau bisa juga jadi kompor duduk biasa. Kompor ini memiliki ukuran 72 x 38 x 8,5 cm dan memiliki berat 12 kg. Dapatkan segera kompor ini di Tokopedia dengan harga Rp 650.000.

Lemari Es LG GN-B185SQBB Dua Pintu

Sumber gambar www.blibli.com

Untuk menyimpan bahan makanan agar tetap segar, kita membutuhkan lemari es. Alat elektronik yang satu ini juga bisa menjadi tempat menyimpan es batu untuk mempermudah Anda membuat aneka minuman dingin. Nah, Anda bisa pilih LG GN-B185SQBB Kulkas sebagai produk esensial rumah tangga. Lemari es yang satu ini hadir dalam model 2 pintu sehingga meminimalisir terjadinya bunga es. Berkapasitas 185 ml, Anda bisa menyimpan banyak sayur, buah dan bahan makanan di dalamnya. Dengan LED lighting, lemari es ini tampilannya begitu mewah. Dapatkan segera di Blibli dengan harga Rp 3.100.000.

Vicenza Panci Set Stainless Cookware Set V612

Sumber gambar www.tokopedia.com

Supaya memasak lebih mudah, Anda butuh aneka jenis panci di rumah. Agar lebih hemat, Anda bisa membeli sepaket panci sehingga lebih praktis juga. Ada produk Vicenza Panci Set Stainless Cookware Set V612 yang bisa jadi milik Anda. Produk ini terbuat dari stainless steel yang dilengkapi dengan gagang anti panas yang terbuat dari PVC. Satu set panci ini bisa membuat Anda lebih bersemangat dalam mengolah bahan makanan untuk disajikan bagi keluarga. Dalam satu setnya terdiri dari 2 buah panci kecil ukuran 16 cm, sebuah panci sedang 18 cm, sebuah panci ukuran 20 cm dan sebuah panci besar 24 cm. Ada juga sebuah penggorengan besar 24 cm. Dapatkan segera di Tokopedia dengan harga Rp 385.000.

Rak Piring Rak Piring Stainless/Dish Drainer

Sumber gambar www.tokopedia.com

Agar piring yang sudah dicuci bisa lebih cepat kering, maka kita butuh rak piring. Produk yang satu ini juga bisa membuat dapur jadi lebih tertata rapi dan indah karena piring jadi lebih tertata di tempatnya. Selain itu dengan hadirnya rak piring, kita jadi bisa lebih mudah menemukan aneka peralatan makan dan peralatan masak. Anda bisa gunakan Rak Piring Stainless/Dish Drainer. Produk yang satu ini terbuat dari bahan stainless steel krom sehingga lebih kokoh dan lebih awet. Alat yang satu ini mudah dibersihkan dan anti arat. Anda bisa meletakkan piring, gelas, sendok dan lain sebagainya. Produk ini tersedia di Tokopedia dengan harga Rp 145.800.

From our editorial team

Telitilah Kualitas Produk Rumah Tangga yang Akan Dibeli

Belanja kebutuhan peralatan rumah tangga memang menyenangkan. Namun alangkah baiknya jika Anda tak asal membeli hanya karena modelnya bagus saja. Teliti juga kualitas produknya, jika memungkinkan tanyakan apakah ada garansi produknya. Dengan begini, Anda tak akan rugi saat membeli produk peralatan rumah tangga. Untuk aneka produk rumah tangga esensial, Anda bisa cek di atas ya!

Tag