Baca juga
- Ingin Pakaian tetap Awet? Ini 10 Rekomendasi Mesin Cuci Terbaik untuk Rumah Tangga Anda (2023)
- Amatir atau Pro dalam Menjahit? Nggak Masalah dengan 10+ Mesin Jahit Portable yang Bikin Kegiatan Menjahit Jadi Lebih Mudah
- Menjahit Jadi Lebih Mudah dengan 10 Pilihan Mesin Jahit Mini
- Yuk, Rapikan Rumput Halaman Rumah Lebih Mudah dan Cepat dengan 10+ Mesin Potong Rumput Berikut Ini
- 30 Rekomendasi Mesin Pompa Air Berkualitas untuk Memperlancar Suplai Air Bersih yang Direkomendasikan oleh Teknisi Pompa (2023)
Kini, Udara di Rumah Jadi Lebih Sehat dengan Bantuan Air Purifier
Tinggal di kota yang udaranya sudah banyak terkena polusi membuat kita sulit untuk mendapatkan udara yang bersih. Bahkan dalam rumah sekali pun. Hal ini tentu juga berdampak buruk untuk kesehatan. Sesuai dengan hasil penelitian dari lembaga pemerhati lingkungan Environmental Protection Agency (EPA), kondisi udara yang buruk juga dapat membuat kesehatan menurun.
Solusi untuk mendapatkan udara yang sehat di dalam rumah adalah dengan menggunakan alat elektronik canggih berupa pemurni udara atau yang dikenal dengan air purifier. Alat elektronik canggih ini bekerja dengan menyaring udara sehingga menghasilkan udara yang bersih dan sehat.
Udara yang telah disaring 95% bebas dari kuman, debu, bakteri, polusi, dan berbagai partikel lainnya yang tidak baik untuk kesehatan. Air purifier tidak sama dengan AC karena alat ini tidak dapat mendinginkan ruangan.
Tips Memilih Air Purifier yang Tepat
Cari Tahu Jenis-jenis yang Ada
Air purifier ini terdiri dari beberapa jenis yang memiliki fungsi yang berbeda. Jadi, sebelum Anda memutuskan untuk membeli, ketahui dulu masing-masing jenisnya dan pilihlah air purifier yang sesuai dengan kebutuhan. Berikut adalah beberapa jenis air purifier yang perlu Anda ketahui.
- Ozone
Alat pembersih udara yang satu ini dapat membunuh kuman yang mencemari udara. Namun jenis ini tidak dianjurkan untuk digunakan di rumah karena tergolong berbahaya. - UV Light Generator
Air purifier ini membunuh kuman dengan sistem cahaya UV. Namun alat ini tidak bisa membersihkan sisa jamur, kuman dan bakteri yang mati. Dan alat ini pun tidak bisa membersihkan debu dan bau yang ada di udara. - HEPA
Pada ruang ICU dan ruang operasi, air purifier jenis ini banyak digunakan karena mampu membersihkan udara dari partikel hingga ukuran terkecil. Cara kerja alat ini mirip dengan vakum. - Carbon Filter
Air purifier jenis ini dapat membersihkan udara dari bau dengan sangat cepat. Alat ini bekerja membersihkan udara dengan sistem prefilter. - Plasmacluster
Ini merupakan jenis air purifier yang dapat membunuh organisme bersel tunggal seperti kuman dikarenakan alat ini menghasilkan radikal OH dan melepaskannya ke udara.
Filter yang Digunakan
Sebelum memilih air purifier yang akan dibeli Anda juga harus tahu jenis filter yang digunakan. Berikut adalah jenis-jenis filter yang digunakan pada alat elektronik canggih air purifier berdasarkan elemen saringnya.
- Air Filter Tipe Oil Bath
Pada jenis filter ini elemen penyaring yang digunakan berbahan baja wol. Baja wol bermanfaat menyaring partikel halus. Sedangkan oli sebagai pendukung proses penyaringan bermanfaat untuk menyaring partikel kasar. - Air Filter Tipe Kertas
Pada tipe kertas ini, elemen penyaring yang digunakan memang terbuat dari kertas. Namun pada beberapa produk saringan kertasnya bisa dicuci dengan air untuk membersihkannya. - Air Filter Tipe Pre-Air Cleaner
Tipe ini memanfaatkan gaya sentrifugal untuk memisahkan partikel-partikel yang terhisap. Namun tipe saringan udara pusaran ini kurang maksimal dalam menyaring udara. - Air Filter Tipe Siklon
Untuk filter ini elemennya menggunakan kertas yang didesain mirip dengan sirip. Namun cara kerjanya hampir sama dengan tipe filter oil bath.
Sesuaikan dengan Luas Ruangan
Agar air purifier yang dibeli nanti bisa membersihkan udara dalam ruangan dengan maksimal, maka pertimbangkan tingkat CADR (Clean Air Delivery Rate) yang dimiliki air purifier. Makin besar tingkat CADR-nya maka makin baik pula filtrasi udaranya.
Selain itu tingkat CADR-nya juga harus disesuaikan dengan besar ruangan agar jangkauannya optimal. Kalau ruangan kecil, air purifier dengan tingkat CADR rendah sudah cukup untuk membersihkan udara dalam ruangan. Namun untuk ruangan besar tentu tingkat CADR-nya juga harus besar.
Fitur Tambahan Lainnya
Sebagai elektronik canggih yang bisa menghasilkan udara sehat, air purifier juga diciptakan dengan berbagai fitur tambahan. Karena itu, fitur-fitur yang ada pada air purifier juga perlu Anda pertimbangkan. Berikut adalah beberapa fitur tambahan yang ada pada air purifier.
- CADR
Seperti yang telah dikatakan sebelumnya, CADR merupakan fitur yang berfungsi untuk mengetahui kemampuan air purifier dalam menjernihkan udara. Makin besar CADR-nya tentu makin bagus. - ACH
ACH (Air Changes per Hour) merupakan fitur tambahan yang fungsinya cukup penting pada sebuah air purifier. Melalui fitur ini kita akan tahu besar udara yang berganti setiap jamnya. Makin besar nilai ACH artinya makin bagus pula air purifier tersebut. - Energi
Fitur ini juga perlu diperhatikan karena makin besar energi yang dibutuhkan air purifier, maka makin besar pula konsumsi daya listriknya. Air purifier mengkonsumsi daya mulai dari 50 - 200 watt. Air purifier dengan konsumsi daya besar tentu membuat biaya listrik juga meningkat. - 3D Circulation Flow
Fitur yang satu ini dapat membuat air purifier lebih sempurna dalam menyaring udara. - Plasmacluster
Air purifier dengan teknologi plasmacluster dapat menghasilkan ion-ion positif dan negatif yang bermanfaat untuk membunuh kuman, virus, dan jamur yang ada di udara.
Rekomendasi Air Purifier Terbaik
Blueair Pure 411 Particle and Carbon Filter Diva Air Purifier
Blueair Pure 411 Particle and Carbon Filter Diva Air Purifier jadi rekomendasi pertama untuk air purifier. Penjernih udara ini cocok untuk ruangan berukuran 15 m2. Tingkat CADR-nya 180 m3/h dan perputaran udara per jamnya 5x dengan menggunakan filter kombinasi.
Daya listrik yang digunakan alat ini 1.5-10 watt. Alat ini dapat menangkap hingga 99% partikel berbahaya di udara serta mampu menyerap bau dan gas. Tingkat kebisingan elektronik canggih ini 17 - 46 DB. Anda bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 2.682.000 dengan garansi distributor 2 tahun.
Samsung Air Purifier AX34R3020WW
Rekomendasi elektronik canggih penjernih udara selanjutnya adalah Samsung Air Purifier AX34R3020WW. Alat ini dilengkapi dengan 4 lampu indikator untuk mengetahui tingkat kebersihan udara. Tingkat CADR 264 CFM Ft3/Min dan cocok digunakan untuk ruangan sebesar 34 m2.
Alat ini menggunakan HEPA filter yang mampu membersihkan udara dari bakteri, partikel-partikel kecil berbahaya, bau, dan debu hingga 99%. Filternya bisa dilepas pasang sehingga mudah untuk dibersihkan. Alat ini ramah anak karena dilengkapi dengan kunci, Anda bisa membelinya di Bhinneka dengan harga Rp 1.999.000.
Daikin Air Purifier MC30VVM-H
Daikin Air Purifier MC30VVM-H (Made in Korea) merupakan air purifier yang bisa Anda jadikan pilihan yang cocok untuk ruangan seluas 21,5 m2. Tipe penyaringnya menggunakan HEPA filter dengan tingkat kebisingan dB 19/29/44.
Alat dengan teknologi streamer ini membersihkan udara dari kuman dan bakteri yang berbahaya untuk kesehatan serta bau tak sedap. Teknologi streamer terbukti ampuh untuk melumpuhkan toxins (enterotoxins), norovirus, tuberculosis, virus influenza (type A, H1N1), avian influenza (type A, H5N1), staphylococcus aureus, bacillus coli, dan pseudomonas aeruginosa.
Selain itu dengan teknologi ini beberapa alergen dapat didekomposisi. Seperti alergen jamur dan alergen makhluk hidup. Kelebihan lainnya adalah alat ini tidak akan membuat kulit jadi kering. Konsumsi daya listrik alat ini sebesar 5,5 watt. Anda bisa membelinya di JD dengan harga Rp 1.899.000.
Sharp Air Purifier FP-J30Y-P
Sharp Air Purifier FP-J30Y-P merupakan air purifier dengan tambahan fitur Plasmacluster High Density Ions yang membuat udara jadi murni dan sehat. Ion plasmacluster dengan aktif mencari mikroorganisme dan melumpuhkannya serta menekan pertumbuhan bakteri alergen yang ada di udara.
Alat ini cocok untuk ruangan seluas 23 m2 dan filter yang digunakan berjenis HEPA. Dilengkapi juga dengan lampu indikator untuk mengetahui waktu penggantian filter. Alat yang mengkonsumsi daya maksimal sebesar 50 watt ini bisa didapatkan di Bhinneka dengan harga Rp 1.460.000.
Panasonic F-PXF35AHN Nanoe Air Purifier
Panasonic F-PXF35AHN Nanoe Air Purifier ini direkomendasikan untuk Anda yang memiliki anggota keluarga perokok aktif. Alat ini mampu mengurangi bau rokok hingga 90% setelah 2 jam karena dilengkapi dengan teknologi nano. Nano merupakan kapsul yang terbungkus air berisi radikal OH berlimpah yang bermanfaat untuk menghilangkan hidrogen dari berbagai macam virus, bakteri, dan alergen.
Teknologi ini juga mampu menekan virus influenza hingga 99.9%. Alat ini cocok digunakan untuk membersihkan udara di ruangan seluas 30 m2. Filter pada alat ini dapat digunakan hingga 3 tahun. Anda bisa membeli alat ini di Blibli dengan harga Rp 1.898.000.
Xiaomi Upgraded OLED Display Mi Home Smart Air Purifier 2S
Xiaomi Upgraded OLED Display Mi Home Smart Air Purifier 2S merupakan air purifier yang dilengkapi dengan layar OLED untuk menampilan index PM2.5, temperatur, wifi link, humidity, dan working mode. Tingkat CARD-nya 310m3/jam sehingga mampu memurnikan udara dengan lebih baik dan efisien. Alat ini menyaring udara dengan tiga tahapan.
Mulai dari menyaring partikel besar seperti debu, rambut, partikel mikro, dan bakteri patogen. Karbon aktif yang juga terdapat pada alat ini efektif menghilangkan bau di udara. Dengan Custom Japan Nidec Motor, konsumsi daya alat ini hanya sebesar 4.8 watt. Anda bisa membelinya di Tokopedia dengan harga Rp 2.079.000.
ATWFS N0243 Air Purifier
ATWFS N0243 membutuhkan daya sebesar 7 watt agar bisa menghasilkan udara yang bersih dari debu dan asap. Alat ini juga efektif membunuh 90% bakteri berbahaya untuk kesehatan karena berfungsi sebagai sterilizer (pembunuh bakteri) dan deodorization (penghilang bau).
Alat ini pun akan menghasilkan udara yang baik untuk metabolisme tubuh hingga meningkatkan fungsi paru-paru dan jantung. Bahkan udara yang dihasilkan juga mampu meredakan gejala pusing dan rasa lelah. Alat ini juga dilengkapi dengan Switch Automatic Cycle yang bisa dipasang di tembok atau ditaruh di lantai.
Cara menggunakannya juga mudah karena dilengkapi dengan power on/off keys, working time cycle indikator light, power indicator, dan ozone working time indicator light. Anda bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 325.000.
Nobico P0102 Air Purifier
Nobico P0102 Air Purifier juga merupakan rekomendasi air purifier dengan harga terjangkau. Alat ini menghasilkan udara yang lebih sehat dan aman untuk dihirup karena dapat membunuh zat-zat berbahaya yang terkandung dalam udara.
Selain itu alat ini juga bisa menghilangkan bau tak sedap dalam ruangan. Alat ini terbuat dari material ABS + acrylic panel dengan desain yang trendi. Anda bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 545.000.
Sanken Air Purifier SAP-300
Sanken Air Purifier SAP-300 merupakan elektronik canggih yang mampu memurnikan udara dari partikel yang bisa mengganggu kesehatan seperti kuman, virus, kotoran, dan debu. Udara sehat yang dihasilkan membuat kesehatan paru-paru dan saluran pernapasan lebih terjaga. Alat ini memiliki 4 pilihan kecepatan dengan daya listrik 50 watt. Dilengkapi dengan ion air dan time controller, Anda bisa membeli alat ini di Tokopedia dengan harga Rp1.249.000.
Cuckoo C-Eco Model Air Purifier Pemurni Udara
Cuckoo C-Eco Model Air Purifier Pemurni Udara merupakan alat pembersih udara yang cocok untuk penggunaan rumahan atau pun kantor. Alat ini memiliki 6 tahap penyaringan dengan 3 filter yang ukurannya 1.5 x lebih besar.
Alat ini dilengkapi dengan plasma ionizer yang dapat menghasilkan udara lebih segar dan sehat. Daya yang digunakan sebesar 33 watt dengan area jangkauan luas 38 m2. Anda bisa membelinya di Blibli dengan harga Rp 8.000.000 dan gratis 1 tahun servis serta penggantian filter.
Pasang Air Purifier di Rumah
Kesehatan keluarga merupakan hal terpenting yang perlu kita perhatikan. Agar keluarga di rumah terlindung dari berbagai virus, bakteri, dan kuman berbahaya pengganggu kesehatan, pasanglah air purifier di rumah. Salah satu dari beberapa air purifier rekomendasi BP-Guide ini bisa Anda jadikan pilihan tepat.