Mengapa memilih berbisnis keripik pisang?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Ide bisnis keripik pisang ini terinspirasi dari keripik pisang cokelat oleh-oleh khas Lampung. Pada saat itu saya adalah salah satu penggemarnya. Setelah melakukan riset sederhana, saya menemukan bahwa penggemar keripik pisang cokelat sangat banyak. Namun karena produk tersebut adalah produk oleh-oleh, maka sulit ditemukan di luar kota Lampung. Saya melihat adanya peluang bisnis dari fakta tersebut. Akhirnya saya mencoba membuat keripik pisang sendiri yang bisa dijual ke berbagai kota di Indonesia atau bahkan dunia.
Pada awal berbisnis keripik pisang ini, kesulitan apa yang dihadapi?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Selain memulai langkah pertama, yang sulit pada saat awal adalah menemukan formula dan teknik produksi yang pas untuk membuat keripik pisang yang renyah dengan cita rasa berkualitas. Saya mendapatkan teknik dan formula yang pas dari hasil pembelajaran melalui browsing di internet, tanya ke teman yang ahli, dan mengulik secara mandiri.
Jenis pisang apa yang biasa digunakan untuk produk Zanana?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Kami menggunakan pisang spesial yang diambil dari daerah Jawa Barat dan Jawa Tengah.
Kebanyakan konsumen menyukai varian apa?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Varian kami yang paling best selling adalah Zanana Brown Chocolate.
Kalau sekarang, kendala apa yang menjadi tantangan?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Saat ini fokus kami adalah membangun organisasi dan perusahaan yang berkelanjutan, juga membangun jaringan distribusi untuk menjangkau konsumen yang lebih luas.
Saat ini cukup banyak produk keripik pisang rasa di pasaran. Apakah Zanana memiliki strategi khusus untuk menghadapinya?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Strategi kami adalah dengan fokus memastikan produk dan bisnis kami hari ini selalu lebih baik dari hari kemarin. Munculnya banyak merek snack baru di Indonesia memberikan kami wawasan dan sudut pandang baru sehingga kami bisa menemukan sesuatu untuk diperbaiki atau ditingkatkan pada perusahaan dan produk kami.
Apakah ada rencana menambah varian rasa baru atau membuat produk keripik lain yang bahannya bukan pisang misalnya?
Owner of CV Zanana Indonesia
Gazan Azka Ghafara
Iya tentunya. Untuk ke depan akan ada varian baru dari Zanana Chips dan akan ada merek-merek baru lainnya dari perusahaan kami dengan produk yang bahan baku utamanya bukan pisang.
Anda bisa mendapatkan produk Zanana Chips di Zanana Cips, Konspirasi Snack, Shopee, dan Tokopedia.
BP-Guide Eva