Baca juga

Apa Sebenarnya yang Dimaksud Desain Interior Minimalis?

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Seiring perkembangan industri desain interior, kita semakin sering mendengar istilah desain seperti gaya modern, industrial, eco-green, hingga gaya minimalis. Sebenarnya, apa sih yang dimaksud dengan gaya minimalis dalam desain interior?

Minimalis biasa berkaitan erat dengan gaya yang rapi, simpel, dan fungsional. Mengutip dari pufikhomes.com, desain interior minimalis biasanya ditandai dengan perabotan yang sedikit dan hemat dalam dekorasi.

Biasanya hal ini bisa dicapai melalui furnitur yang fungsional, multifungsi, berbentuk geometri dan kombinasi warnanya tidak lebih dari dua warna dasar.

  • Gaya Geometris. Dalam konsep interior minimalis, biasanya pemilihan furnitur dan desain ruangan lebih mengutamakan ergonomi, kenyamanan, dan fungsi, alih-alih mementingkan estetika desainnya.
  • Minim perabotan. Desain minimalis menuntut Anda untuk sebisa mungkin hanya memilih perabotan yang benar-benar menunjang aktivitas di ruangan tersebut.
  • Memilih warna monokrom. Elemen warna merupakan salah satu ‘senjata’ utama untuk eksplorasi konsep desain modern minimalis. Bukan hanya untuk estetika, pemilihan warna lebih mempertimbangkan kenyamanan untuk ruangan tersebut, karena warna akan berpengaruh pada pencahayaan, mood dan banyak hal lain terkait rasa saat berada di dalam ruangan. Maka, jangan heran jika banyak ruangan dengan desain minimalis memilih warna putih sebagai warna dominan.
  • Utamakan fungsinya. Hindari desain perabot yang tidak sesuai dengan peruntukannya, meski desain tersebut terlihat indah. Sebaliknya, Anda sebaiknya memilih perabot yang fungsional. Bahkan, akan lebih baik jika perabot tersebut memiliki beberapa fungsi sekaligus karena less is more.

Penerapan desain minimalis ini tidak hanya untuk tata ruang, desain bangunan ataupun pemilihan perabotan. Pemilihan tirai jendela rumah pun bisa dilakukan dengan tetap mengacu pada konsep desain minimalis.

Justru pemilihan tirai jendela rumah ini juga akan sangat berpengaruh pada konsep minimalis di rumah, karena tirai jendela akan membantu pengoptimalan fungsi jendela, menegaskan warna interior di rumah, hingga bisa memberi kesan pencahayaan dan space yang merupakan beberapa karakteristik desain rumah minimalis.

Bahkan, tirai jendela juga bisa menjadi dekorasi yang tetap fungsional untuk hunian minimalis. Jika salah pilih desain tirai jendela, bukan tidak mungkin ruangan akan menjadi terlihat penuh, sempit, atau terlalu ramai.

Tips Memilih Tirai Jendela Rumah Minimalis

Pilih Warna dengan Gradasi yang Sesuai

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Pertama kali yang harus Anda lakukan saat akan membeli tirai jendela rumah adalah menentukan warnanya. Sebaiknya, Anda memilih warna tirai dengan gradasi yang sesuai dengan warna ruangan secara keseluruhan.

Ada baiknya jika Anda meminta contoh kain tirai untuk bisa dibawa pulang ke rumah, sehingga Anda bisa mencocokkannya dengan warna-warna dinding, sofa, bantalan, dan elemen lain di ruangan tersebut.

Tidak hanya demi estetika, memilih warna tirai yang tepat sangat penting. Karena dipercaya juga mempengaruhi mood orang-orang yang berada di ruangan tersebut.

Ukur Tirai dengan Pas

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Jika Anda memilih tirai jendela untuk rumah minimalis, maka Anda harus memastikan ukurannya harus pas. Jika Anda ingin menciptakan tampilan yang elegan, pastikan panjang tirai tepat menyentuh lantai.

Akan tetapi, jika Anda ingin kesan bersih pada ruangan, pilih tirai yang panjangnya sedikit menggantung di atas lantai.

Pasang Tirai di Langit-Langit

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Trik ini bisa memberi kesan tirai yang tinggi dan panjang serta rapi. Tidak hanya itu, dengan memasang tirai di langit-langit menjadikan tirai lebih menonjol sebagai pusat perhatian sekaligus tidak makan banyak tempat di dinding yang membuat ruangan terasa lebih rapi, lapang, dan elegan.

Jika ingin lebih kekinian, Anda bisa memasang batang gorden yang dilengkapi motor sehingga untuk membuka dan menutupnya Anda cukup menekan remote.

Pilih Model Gorden

Sumber gambar http://www.shutterstock.com/

Ada beragam model gorden yang dijual di pasaran. Untuk itu, Anda harus memilih model gorden yang sesuai dengan konsep rumah minimalis yang diusung.

Beberapa model gorden, seperti grommet, ripple fold atau inverted pleat bisa menjadi pilihan untuk rumah minimalis Anda. Anda juga bisa memilih tirai lipat yang kini tengah digandrungi oleh rumah-rumah minimalis.

Cara menggulung tirai lipat bervariasi, ada yang dinaikkan (Roman Blind), digulung (Roller Blind) atau dilipat ke samping (Vertical Blind).

Rekomendasi Model Tirai Jendela Rumah Minimalis

Tirai Vitrase Putih Polos

Tirai Vitrase Putih Polos adalah tirai pertama yang direkomendasikan untuk rumah minimalis Anda. Tirai ini sangat simpel, bisa menahan sinar matahari langsung untuk masuk ke dalam rumah, serta mampu menyamarkan agar bagian dalam rumah tidak terlalu terlihat dari luar rumah.

Warna putih polosnya bisa memberi kesan bersih dan lapang di dalam rumah, sekaligus sangat cocok untuk konsep warna apa pun yang diusung di dalam rumah. Tirai vitrase putih polos juga memberi kesan klasik dan elegan untuk hunian minimalis Anda.

Harga: Rp. 95.000-208.000

Horizontal Blind Kayu

Horizontal Blind berbahan kayu cocok untuk memberi kesan kasual di hunian minimalis Anda. Tirai jendela rumah berbahan kayu ini juga cukup awet dan kokoh, serta tidak mudah bengkok untuk menjadi penutup jendela di rumah Anda.

Biasanya horizontal blind atau kerai kayu ini dijual per meternya, sehingga harganya akan cukup bervariasi tergantung ukuran jendela rumah Anda. Bahan kayu yang digunakan untuk membuat tirai jendela ini juga bervariasi dan akan mempengaruhi harga serta bentuknya.

Maka, ada baiknya jika Anda mengukur dengan baik kebutuhan horizontal blind serta menggali informasi bahan kayu seperti apa yang Anda inginkan agar mendapatkan horizontal blind kayu yang benar-benar sesuai keinginan Anda.

Harga: Rp. 385.000-600.000

Tirai Roller Blind Dimout

Tirai Roller Blind Dimout adalah tirai yang sangat simple digunakan di rumah dengan konsep minimalis. Anda tidak perlu susah-susah untuk membuka dan menutupnya, melainkan cukup menarik tali atau rantai yang terdapat di sisi kanan atau kiri tirai.

Bahkan, kini telah ada roller blind dengan sistem elektrik yang dilengkapi remote untuk membuka dan menutupnya. Tirai model ini selain praktis juga minimalis karena tidak terdiri dari banyak gelombang yang terkadang bisa memberi kesan terlalu ramai untuk dalam ruangan.

Tirai roller blind juga cenderung memberi kesan bersih, karena mudah dibersihkan serta bahannya yang tidak mudah kotor seperti kain tirai jendela biasanya.

Harga: Rp. 121.000-329.000

Tirai Blackout Polos

Tirai Blackout Polos sangat cocok untuk Anda pilih sebagai tirai jendela kamar rumah Anda. Bahannya tebal dan tidak tembus pandang bisa menjaga privasi dan keamanan dalam ruangan Anda.

Untuk memberi kesan minimalis, pilih tirai blackout polos dengan gradasi warna yang senada dengan ruangan. Hindari tirai dengan motif yang terlalu ramai karena akan mengganggu konsep minimalis yang Anda usung di hunian Anda.

Tirai blackout polos ini biasanya dijual per meter sehingga harganya bervariasi tergantung ukuran yang Anda minta. Bahannya pun bermacam-macam, maka sebaiknya Anda mendiskusikannya secara detail sebelum membelinya.

Harga: Rp. 95.000-180.500

Tirai Lipat Roman Shade

Tirai Lipat Roman Shade memiliki desain yang modern, minimalis dan elegan. Dengan tirai jendela model Roman Shade ini Anda akan mudah untuk mengatur cahaya masuk.

Perawatannya pun mudah, bahkan bisa dibersihkan dengan vacuum cleaner. Bahan yang digunakan oleh tirai jendela rumah ini kain blackout untuk memastikan privasi dalam rumah Anda.

Sebelum membelinya, pastikan Anda mengukur jendela dengan baik agar tirai jendela Roman Shade yang dibuat pas dengan ukuran jendela rumah Anda.

Harga: Rp. 319.000-894.000

Tirai Jendela Linen

Tirai Jendela Linen memang tidak bisa menghalau cahaya dari luar untuk masuk ke dalam ruangan. Namun, tirai jendela rumah yang satu ini tetap berfungsi untuk menutup jendela agar tidak terlalu terlihat dari luar rumah.

Tidak hanya itu, tirai jendela linen bisa menjadi dekorasi ruangan yang minimalis untuk hunian Anda, sehingga ruangan terlihat lebih estetik namun tetap simple dan elegan.

Untuk mendapatkan kesan tidak terlalu ramai, Anda bisa memilih tirai jendela linen dengan warna earthy tone atau warna-warna netral seperti putih, kuning gading, dan lain-lain.

Harga: Rp. 117.500-681.000

Roller Blind Zebra

Tirai Roller Blind Zebra bisa menjadi pilihan jika Anda bosan dengan model tirai jendela yang itu-itu saja.

Dengan tirai roller blind zebra, Anda bisa mengatur intensitas cahaya yang masuk ke ruangan dengan lebih mudah, bahkan bisa memblokir cahaya agar tidak masuk sama sekali.

Tirai jendela model ini juga mudah dibersihkan, tahan air dan jamur. Tirai Roller Blind Zebra mudah dipasang dan bisa menahan panas yang baik.

Harga: Rp. 273.000-520.000

Tirai Jendela Hitam Minimalis

Tirai Jendela Hitam Minimalis bisa memberi kesan monokrom secara instan di rumah Anda. Meski warna hitam jarang dipilih sebagai warna tirai jendela, warna ini sangat netral dan cenderung cocok dipadankan dengan tema dekorasi apa pun.

Agar tidak terlalu polos, Anda bisa memilih tirai jendela hitam dengan kain bertekstur atau bermotif simple, misalnya motif serat kayu. Dijamin, tirai jendela rumah Anda akan semakin eye catching sekaligus berfungsi optimal menghalau cahaya dari luar.

Harga: Rp. 130.000-145.000

Tirai Jendela Putih Polos

Tirai Jendela Putih Polos bisa menjadi alternatif lain jika warna hitam tampak terlalu ‘nyentrik’. Tirai jendela warna putih bisa memberi kesan bersih dan lapang untuk rumah dengan lahan terbatas.

Untuk menambah rasa lapang, Anda bisa memasang tirai jendela putih polos di langit-langit dan menjuntai hingga tepat menyentuh lantai.

Jika Anda ingin kesan yang lebih elegan, pilih bahan tirai jendela yang glossy dan tidak kaku, namun tetap tebal agar tetap bisa menahan cahaya ketika tirai ditutup.

Harga: Rp. 133.000-312.100

Schottis Ikea

Schottis Ikea adalah tirai jendela lipas yang sangat praktis karena pemasangannya tidak perlu bor, melainkan cukup menempelnya di jendela yang diinginkan.

Tirai juga dapat dibuka dengan mudah dengan cara menguncinya menggunakan klip yang telah disediakan. Lalu, ketika Anda ingin menutup tirai sepenuhnya Anda bisa mengencangkannya ke bagian bawah jendela menggunakan pengait dan simpul yang juga telah disediakan.

Tirai jendela lipat ini berukuran 190 x 90 cm, namun bisa Anda sesuaikan dengan ukuran jendela Anda hanya cukup dengan memotongnya. Perawatannya tirai lipan ini juga mudah, yaitu hanya dengan kain lap atau vacuum perlahan menggunakan sikat yang lembut di bagian tirai yang dirasa kotor.

Jangan mencuci apalagi mengeringkan tirai ini dengan mesin karena bisa merusak bagian-bagian tirai. Bahan tirai jendela lipat Schottis Ikea ini adalah 100% Poliester dan plastic polipropilena.

Harga: Rp. 54.900-139.900
From our editorial team

Pilih Tirai yang Tepat Sesuai Konsep Ruangan di Rumah

Pemilihan tirai jendela memberikan kesan yang cukup krusial karena ukurannya terbilang besar dan cukup menyita visual dalam ruangan. Jadi, pastikan untuk memilih jenis tirai dan warna yang tepat, sesuai dengan tone warna yang ada di ruangan atau furniturnya. Yuk, bikin ruangan di rumahmu semakin nyaman dengan memilih tirai jendela yang tepat.