Doyan Nulis Meski Sudah Berkeluarga? Yuk, Dapetin Inspirasinya dari Widyanti Yuliandari; Seorang Ibu Sekaligus Blogger Kesehatan, Kecantikan, dan Lifestyle!

Doyan Nulis Meski Sudah Berkeluarga? Yuk, Dapetin Inspirasinya dari Widyanti Yuliandari; Seorang Ibu Sekaligus Blogger Kesehatan, Kecantikan, dan Lifestyle!

Tak ada yang mampu membatasi kemauan seseorang untuk berbagi jika sudah dilandasi dengan niat dan usaha. Yuk, ikuti perjalanan Widyanti Yuliandari dalam berbagi informasi dan pengalaman lewat interview dengan BP-Guide.id berikut ini!

Sekilas Tentang www.widyantiyuliandari.com

www.widyantiyuliandari.com adalah personal blog yang ditulis dan diedit sendiri oleh Widyanti Yuliandari. Ditulis berdasarkan pengalaman dan referensi yang bisa dipertanggungjawabkan, pembaca bisa mendapatkan banyak manfaat di berbagai bidang sesuai dengan kompetensi Widyanti. Berikut obrolan BP-Guide.id dengan Widyanti Yuliandari.

Intan

BP-Guide Intan

Senang sekali bbisa berbincang dengan Mba Widya di sini. Ngomong-ngomong soal widyantiyuliandari.com nih Mba,, sebenarnya apa sih jatidiri konten widyantiyuliandari.com yang sesungguhnya bagi Mba?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Konten widyantiyuliandari.com adalah representasi dari narablognya, Widyanti Yuliandari (WY). Segala pemikiran, ide, pengalaman WY yang dianggap bermanfaat bagi publik.
Intan

BP-Guide Intan

Wah menyenangkan sekali mendengarnya. Tak banyak orang yang ingin berbagi dengan tulus di masa kini. Kalau begitu, meski kami sudah tau, boleh dong share ke pembaca tentang siapa pendiri widyantiyuliandari.com? Bisa ceritakan asal-usul Anda?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Pemilik www.widyantiyuliandari.com adalah saya, Widyanti Yuliandari. Saat ini saya dipercaya sebagai ketua umum sebuah komunitas perempuan penulis terbesar di Indonesia yang beranggotakan 22 ribu penulis, yakni IIDN (Ibu-ibu Doyan Nulis). Kesibukan saya selain nge-blog adalah menulis buku, juga menghandle project penulisan buku-buku yang diterbitkan mandiri oleh komunitas, maupun bekerjasama dengan lembaga lain, juga membuka kelas-kelas blog dan menulis.

Selain di dunia menulis, saya juga masih memiliki impian dalam dunia akademik. salah satu cita-citanya adalah ingin menjadi blogger, penulis yang sekaligus ilmuwan. Kini saya sedang mempersiapkan impian untuk bisa melanjutkan studi ke jenjang doktoral.
Intan

BP-Guide Intan

Bagaimana pendapat Anda tentang perkembangan blogger lokal di Indonesia saat ini?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Secara kuantitas saya tidak mengamati perkembangannya. Secara kualitas dan kemauan untuk up-grade kapasitas blogging, teman-teman blogger saat ini terhitung penuh semangat. Dari sisi peluang, walau berkali-kali disebut-sebut akan tergeser oleh peluang platform lain, nyatanya hingga kini masih amat banyak blogger berhasil survive. Bahkan sejak pandemi di saat banyak pekerja dirumahkan, side job sebagai blogger terbukti telah mampu menyelamatkan perut banyak orang.
Intan

BP-Guide Intan

Bagaimana sejarah munculnya widyantiyuliandari.com?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Tadinya ngeblog sekadar untuk mengisi kebosanan. Lalu blog menjadi sarana
berbagi ide, branding dan sarana networking. Makin ke sini, blog menjadi suatu wadah untuk memperjuangkan idealisme saya untuk turut membangun peradaban.
Intan

BP-Guide Intan

Mengapa Anda tertarik pada blog/situs tersebut sehingga memilih untuk mendirikan blog/situs ini? Kenapa bukan yang lain?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Sebenarnya, saya tertarik pada beberapa platform. namun, hingga sekarang, bagi saya, di antara banyak saluran, blog tetap layak menjadi center.
Intan

BP-Guide Intan

Bicara soal masa depan, bagaimana rencana Anda kedepannya bagi widyantiyuliandari.com?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Salah satu cita-cita saya adalah memperkaya blog dengan berbagai produk. misalnya e-book. Ke depan juga ingin menambah tim untuk menghandle blog dan media seperti menghire fotografer dan admin.

Keistimewaan Widyantiyuliandari.com Dibandingkan dengan Blog Lainnya

Intan

BP-Guide Intan

Nah, bicara soal banyaknya blog di luar sana, apa kira-kira yang membedakan situs/blog Anda dengan lainnya? Keunggulan apa saja yang dimiliki?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Rujukan yang shahih. Saya mengupayakan segala informasi dapat dipertanggungjawabkan. Banyak konten yang saya bangun dari sumber jurnal-jurnal ilmiah internasional. Sisanya adalah pengalaman pribadi yang telah teruji lebih dari 10 tahun, misalnya tulisan-tulisan tentang bagaimana saya mengatur pola makan atau menjaga tubuh langsing.
Intan

BP-Guide Intan

Apakah ada trik/formula khusus untuk mengelolanya?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Tidak ada yang amat khusus. hanya diusahakan post minimal seminggu sekali. lalu secara berkala juga mengecek “kesehatan” situs dengan berbagai tools. Blogwalking sesekali juga masih saya lakukan untuk menjalin pertemanan dengan blogger lain.

Saya juga masih suka mengikuti lomba blog. Bagi saya kompetisi membuat saya terus belajar mencipta konten berkualitas jempolan. Hingga saat ini saya sudah memenangkan lebih dari 25 lomba blog.
Intan

BP-Guide Intan

Filosofi dalam menyediakan konten, bila ada?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Yang terpenting adalah memelihara kejujuran. Konten-konten saya tidak ada yang sifatnya gimmick, atau yang dibuat hanya sekadar untuk konten. Jika menyangkut pengalaman, misalnya review, maka saya akan benar-benar mencobanya.
Intan

BP-Guide Intan

Ada jenis konten apa saja di widyantiyuliandari.com hingga saat ini?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Yang terbanyak adalah tema kesehatan dan blogging/writing.
Ada juga tema-tema kecantikan dan perjalanan juga techno walau tidak sebanyak kedua konten yang disebut di awal.
Intan

BP-Guide Intan

Konten apakah yang terpopuler dan banyak dikunjungi atau bahkan mungkin sampai direquest oleh pengunjung?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Tema paling banyak dikunjungi adalah tentang pola makan sehat. Konten ini menjadi penyangga utama traffic ke blog saya sejak awal hingga sekarang.

kalau yang suka diminta teman-teman biasanya tentang blogging. Utamanya yang menyangkut trick memenangkan lomba blog atau mendapatkan job-job/peluang penghasilan dari blog.
Intan

BP-Guide Intan

Apakah ada jadwal khusus untuk posting di blog dan IG?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Tidak ada, tetapi kalau benar-benar sedang tidak amat sibuk, biasanya IG diupayakan setiap hari post. Untuk blog sepekan sekali, tidak ada hari khusus.
Intan

BP-Guide Intan

Apakah konten blog dan IG saling terkait dan berhubungan? Ataukah sedikit berbeda?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Kontennya tidak persis sama, namun tetap berhubungan.

Produk Kecantikan Favorit Widyanti

Intan

BP-Guide Intan

Tiap orang tentu memiliki alat kecantikan favorit untuk membuat diri terlihat makin menarik. Nah, untuk Anda sendiri, alat kecantikan favorit apa saja yang selama ini digunakan sehari-hari?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Pada dasarnya saya mencintai produk lokal, terutama yang telah memiliki legalitas misalnya berupa registrasi BPOM maupun halal MUI. Kondisi kulit saya juga tidak ada masalah berarti sehingga leluasa mencoba skincare dari sejumlah brand. Namun, belakangan saya suka menggunakan beberapa produk alami/organik yang diformulasikan oleh kawan-kawan saya sendiri misalnya Marun Botanical.

Ada juga yang sedang saya pakai dan saya sukai yakni brand lokal asal lombok yakni Organic Lombok. Sedangkan untuk produk kosmetik seperti foundation, BB cushion, lipstick dll, saya terhitung sering menggunakan brand lokal sejuta umat yakni Wardah.
Intan

BP-Guide Intan

Apakah Anda memiliki tips tampil menarik, make up, skin care, atau hair treatment yang bisa dibagikan pada para pembaca di sini?
Widyanti Yuliandari

Owner at widyantiyuliandari.com Widyanti Yuliandari

Pada usia saya yang sudah 40 plus-plus, saya menyimpulkan bahwa cantik dan menarik itu dasarnya adalah sehat. Maka sebelum repot mengeluarkan budget yang amat besar untuk sejumlah produk kecantikan dan treatment di pusat-pusat kecantikan, jangan lupa memelihara kesehatan tubuh terlebih dahulu. Banyak makan buah, sayur, cukup hidrasi dari air putih, istirahat cukup dan manajemen stres yang baik.

Selanjutnya skincare maupun hair care, untuk pemilihan produknya yang terpenting adalah aman dan cocok, bukan harus yang mahal. Juga penting diperhatikan adalah kesabaran dalam melakukan perawatan. Make up bagi saya optional. Setiap orang memiliki selesar dalam menggunakan atau bahkan memilih tidak menggunakannya.

Rekomendasi Makeup Widyanti Yuliandari

Natural Day Cream

Pelembab wajah yang satu ini hadir dengan kandungan bahan-bahan nautural yang melembabkan kulit, meregenerasi sel-sel kulit, sekaligus melindungi kulit dari pengaruh buruk sinar matahari dan radikal bebas.

Teksturnya lembut, ringan, cepat meresap dan tidak lengket di kulit. Tak perlu khawatir, produk ini cocok untuk semua jenis kulit.

Komposisi utama: Aqua, aloe vera extract, hempseed oil, capric triglyceride, moringa seed oil, raspberry oil, cetearyl olivate, sorbitan olivate, glycerine, chamomile extract, pro-vitamin B5, raspberry extract, Pelargonium graveolens oil, Lavandula angustifolia oil, Citrus reticulata oil, vitamin E, sodium benzoate, potassium sorbate, allantoin, preservative eco.

Exp : 6 Bulan setelah tanggal produksi.
Isi : 20 ml

Harga Rp. 135.000

Spiruvita

Spiruvita terbuat dari 100% spirulina produksi Organic Lombok.
Memiliki kandungan Arthospira Plantesis 450 mg, tiap kapsulnya bermanfaat untuk membantu menjaga kesehatan kulit dan tubuh jika diminum secara teratur 3 kali satu kapsul tiap hari.

Beberapa manfaat spiruvita antara lain:
1. sebagai suplemen makanan
2. membantu menurunkan berat badan
3. membantu mengurangi kolesterol
4. mencegah penyakit jantung
5. meningkatkan metabolisme
6. mengelola diabetes
7. kandungan antioksidan yang tinggi dalam spiruvita membantu melindungi sel tubuh dari kerusakan yang dapat menyebabkan kanker
8. spiruvita membantu penderita alergi dengan memblokir pelepasan histamin

Selain itu spiruvita juga diperkaya dengan vitamin c, vitamin e dan selenium sebagai antioksidan yg diyakini dapat menyatukan warna kulit dan membantu melindungi sel-sel dan jaringan kulit kita dari kerusakan.

Sebagai bahan yang padat akan nutrisi, jika digunakan sebagai masker dapat membantu:
1. menghilangkan kandungan racyn dan bahan kimia pada kosmetik yang green goddes gunakan
2. mencerahkan kulit wajah, mengurangi bintik-bintik hitam dan memperkecil pori-pori wajah
3. menghaluskan tekstur dan mengambalikan elastisitas kulit
4. menghilangkan jerawat dan bekas jerawat serta membersihkan komedo

Harga Rp. 140.000

Wardah Instaperfect

Paket produk kecantikan dari Wardah ini berasal dari lini produk Instaperfect. Paket Instaperfect Mineral BB Cushion, Porefection, Matte Fit Powder Foundation ini terdiri dari:

Wardah Instaperfect MINERALIGHT MATTE BB Cushion 15 g
Wardah Instaperfect POREFECTION Skin Primer 20 ml
Wardah Instaperfect MATTE FIT Powder Foundation 13 g

FREE Wardah Instaperfect HYPERGETIC Precise Black Liner 1 g

Harga Rp. 321.650
Tag