Rawat Kulitmu yang Berharga dengan 10 Rekomendasi Pelembab Wajah Terbaik Ini (2023)

Rawat Kulitmu yang Berharga dengan 10 Rekomendasi Pelembab Wajah Terbaik Ini (2023)

Kulit yang lembap adalah idaman buat semua wanita. Jaga kelembapan kulitmu dengan rajin mengaplikasikan pelembap setiap hari. Melalui artikel ini, BP-Guide akan memberikan rekomendasi pelembap wajah untuk menjaga kesehatan kulitmu yang berharga.

Menggunakan Pelembab Wajah Sangat Penting untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

Untuk mendapatkan kulit yang sehat, kelembapan kulit harus selalu dijaga. Beragam aktivitas, terutama di luar ruangan dan di ruangan ber-AC dapat mengikis kelembapan kulit secara perlahan. Akibatnya kulit akan tampak kering, kusam, dan tidak sehat.

Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kelembapan kulit adalah dengan memakai pelembap wajah. Pelembap akan melindungi kulitmu, menjaganya tetap terhidrasi dan tidak kering. Baik itu kulit normal, kering, sensitif, berminyak, hingga berjerawat, kamu tinggal memilih jenis pelembap yang paling pas dan sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhanmu.

Hal-hal yang Perlu Diperhatikan Saat Memilih Pelembab Wajah

Pilih Pelembap Wajah yang Mengandung Bahan yang Sesuai dengan Jenis dan Kebutuhan Kulit

Memilih pelembap tidak boleh sembarang. Agar hasilnya bisa maksimal, kamu harus memilih pelembap yang sesuai dengan jenis kulitmu. Untuk itu, penting mengenali kulitmu sendiri dan apa yang dibutuhkannya. Ingat bahwa kulit seseorang berbeda dengan yang lain.

Jika kamu memiliki kulit kering, maka pelembap yang berbahan dasar minyak adalah pilihan terbaik. Dengan demikian, kadar minyak di dalam kulitmu akan lebih seimbang.

Berbeda dengan si pemilik kulit berminyak yang membutuhkan pelembap berbahan dasar air. Ini untuk mengontrol jumlah minyak berlebih pada wajah tetapi menjaganya agar tetap lembap. Pelembap yang berbahan dasar air juga cocok untuk jenis kulit normal dan kombinasi.

Sementara kulit dewasa atau mature sebaiknya menggunakan bahan minyak. Sedangkan kulit sensitif harus lebih berhati-hati dalam memilih pelembap. Pilih yang memiliki kandungan lidah buaya atau bahan lain yang menyejukkan kulit.

Hindari Pelembab Wajah dengan Bahan yang Dapat Memicu Alergi dan Ketidakcocokan pada Kulit

Saat membeli pelembab, teliti kandungan yang ada di dalamnya. Jangan sampai pelembab wajah yang kamu beli mengandung bahan yang bisa memicu alergi pada kulit.

Pertama, periksa kandungan bahan aktifnya. Gliserin, lanolin, dan petrolatum adalah 3 jenis bahan aktif yang paling banyak digunakan dalam pelembab. Namun ketiga bahan itu juga yang paling rentan menimbulkan alergi.

Kemudian kamu juga harus memastikan apakah pelembap wajahmu bersifat nonkomedogenik atau tidak. Jika terdapat label tersebut, maka pelembab wajahmu tidak akan menyumbat pori-pori. Pelembab jenis ini sangat cocok untuk kulit berminyak cenderung berjerawat.

Terakhir yang harus kamu cek saat membeli pelembab adalah label "hypoallergenic". Artinya produk tersebut cocok untuk kulit sensitif dan alergi. Meskipun demikian, tidak ada jaminan bahwa produk ini tidak akan menimbulkan alergi sama sekali, lho.

Pastikan untuk Melakukan Tes Kulit Sebelum Membeli Pelembab

Untuk memastikan apakah pelembap pilihanmu menyebabkan alergi atau tidak, kamu bisa melakukan tes sederhana. Sebelum membeli, mintalah tester pada pihak penjual kemudian oleskan sedikit di bagian belakang telingamu. Tunggu hingga esok hari, jika kulit tidak menunjukkan tanda-tanda alergi maka produk tersebut pas buatmu.

Jika Tidak Bisa Melakukan Tes Kulit, Usahakan Membeli Pelembab Wajah Dalam Ukuran Kecil Terlebih Dahulu

Untuk menghindari pemborosan karena kamu membeli produk pelembap yang kurang cocok dengan kulitmu, sebaiknya kamu membeli sampel dahulu. Ini bisa dilakukan jika kamu tidak bisa mencoba tester produk tersebut.

Alternatif lain adalah membeli produk dengan ukuran yang kecil. Apalagi jika pelembap tersebut harganya mahal, kamu akan terhindar dari kerugian.

Gunakan Pelembab pada Wajah yang Masih agak Lembab

Cara yang benar mengoleskan pelembab adalah saat kondisi kulit wajah masih agak lembab. Jangan menunggu kulit sampai kering karena pelembap tidak akan terserap dengan maksimal. Wajah yang masih lembab akan membantu mengunci nutrisi pada pelembab agar bisa masuk hingga lapisan kulit terdalam.

Waktu yang ideal untuk mengoleskan pelembab adalah 10 detik setelah selesai mandi. Pada saat itu, kondisi wajahmu masih sangat lembab sehingga bisa menerima nutrisi yang masuk secara sempurna.

10 Pelembab Wajah Terbaik untuk Menjaga dan Merawat Kulit

The Face Shop Jeju Aloe Vera Soothing Gel

The Face Shop Jeju Aloe Vera Soothing Gel adalah pelembab dengan 99% kandungan lidah buaya berbentuk gel yang dingin dan melembabkan kulit. Pelembab ini bekerja dengan senyawa aktif dan kandungan vitamin yang diperoleh dari lidah buaya yang berasal dari Pulau Jeju, Korea.

Gunakan sebagai masker atau pelembab sebelum memakai kosmetik agar kondisi kulitmu tetap lembab terjaga. Dengan pemakaian teratur, bintik hitam dan flek akan tersamarkan dan pertumbuhan jerawat bisa dihambat.

Harga Rp. 61.500-80.000

The Body Shop Vitamin E Moisture Cream

Krim pelembab wajah yang satu ini memiliki formula ringan yang mudah diserap oleh kulit. Membuat kulit terasa lebih halus, segar, dan terlihat lebih cerah.

Kandungan biofermented hyaluronic acid yang didatangkan langsung dari Perancis, shea butter dari Ghana, dan lidah buaya dari Meksiko menghasilkan pelembab yang sempurna untuk kulitmu.

Pelembab ini tidak akan menyumbat pori-pori, tidak menyebabkan jerawat, dan bisa digunakan oleh semua jenis kulit. Kulit wajah pun terasa lebih halus dan segar.

Harga Rp. 169.000-209.000

Laneige Water Bank Gel Cream

Laneige Water Bank Gel Cream mampu melindungi produksi sebum berlebih selama 24 jam. Mengandung gen pelembab aktif yang mampu menjaga kelembaban alami kulit.

Air-wetting formula, hyaluronic acid mini, dan moisture biogene di dalamnya mampu meningkatkan tekstur kulit agar lebih lembab tanpa minyak berlebih.

Krim ini sangat cocok untuk kulit berminyak dan kulit kombinasi. Hadir dalam kemasan 50 ml yang ringkas sehingga mudah dibawa kemana-mana.

Harga Rp. 360.000-375.000

Neutrogena Oil Free Moisture Sensitive Skin

Pelembab dari Neutrogena ini diformulasikan khusus untuk kulit sensitif. Mudah diserap oleh kulit, tidak lengket, dan tidak menimbulkan minyak berlebih. Produk ini juga tidak mengandung parfum dan alkohol serta tidak menyumbat pori.

Teksturnya lembut dan ringan. Aman untuk digunakan setiap pagi dan malam hari, juga bisa dipakai sebagai dasar sebelum memakai make up.

Harga Rp. 159.000-195.000

Kiehl's Age Defender Moisturizer

Kulit yang sudah mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan seperti keriput dan garis halus harus segera disamarkan. Kiehl's Age Defender Moisturizer membantu mengangkat sel kulit mati dengan eksfoliasi ringan yang juga menghaluskan tekstur kulit.

Kandungan ekstrak linseed dan kafein di dalamnya terbukti mampu merevitalisasi kulit dan membuatnya tampak lebih awet muda. Formula khusus di dalam pelembab ini bekerja hingga ke permukaan kulit terdalam, membuatnya lebih elastis.

Harga Rp. 525.000-1.204.000

Sebamed Moisturizing Cream

Natural moisturizing complex dari pelembab Sebamed ini mampu membersihkan pori-pori tanpa menyebabkan kulit kering dan iritasi. Produk ini bekerja tidak hanya melembabkan kulit tetapi juga melindunginya dari radikal bebas.

Kandungan pH seimbang 5.5 bermanfaat untuk memperkuat asam kulit, sehingga pelembab ini adalah solusi yang tepat buat kulit sensitif yang mudah iritasi. Teksturnya yang ringan akan cepat meresap di kulit dan tidak lengket.

Harga Rp. 222.300-260.000

Olay Total Effect Day Cream

Krim pelembab siang hari dari Olay ini bekerja melawan 7 tanda penuaan pada kulit seperti garis halus, kerutan, pori-pori membesar, warna kulit tidak merata, kulit kasar, kering, dan kusam. Kandungan SPF 15 melindungi kulit dari bahaya sinar matahari.

Produk ini memiliki formula non-comedogenic yang tidak menyumbat pori serta bebas kandungan minyak sehingga tidak lengket di kulit, ringan, dan mudah meresap.

Harga Rp. 65.000-140.000

Mineral Botanica Face Brightening Day Cream

Mineral Botanica Face Brightening Day Cream kaya akan kandungan vitamin E yang mampu melawan radikal bebas sekaligus melembabkan kulit. Dilengkapi dengan ekstrak adansonia serta perlindungan dari UV, membuat kulit tampak lebih cerah dan sehat.

Harga Rp. 74.000-108.000

Safi Dermasafe Soothe and Hydrate Day Moisturizer

Krim pelembab pagi hari Safi Dermasafe Soothe and Hydrate Day Moisturizer hadir dalam tekstur gel yang ringan. Selain melembapkan dan mencerahkan kulit secara alami, produk ini juga memberikan efek sejuk dan menenangkan kulit.

Kandungan ekstrak licorice dan chamomile membantu mengurangi iritasi pada kulit dan meringankan rasa tidak nyaman. Dengan pemakaian teratur, kulit akan terasa lebih lembab dan kenyal.

Harga Rp. 103.200-143.000

Cetaphil Dermacontrol Moisturizer

Pelembab yang satu ini diformulasikan khusus untuk kulit berminyak dan berjerawat. Formulanya bekerja mengontrol minyak berlebih di wajah, membuatnya bebas kilap seharian. Dilengkapi dengan SPF 30 untuk memastikan kulit terlindungi dari sinar UV.

Cetaphil Dermacontrol Moisturizer telah lulus uji dermatologi, tidak menimbulkan komedo, tidak mengandung minyak, dan tidak mengandung pewangi buatan.

Harga Rp. 320.000-465.000
From our editorial team

Gunakan Pelembab Secara Rutin untuk Hasil Terbaik

Kulit wajah harus dirawat secara rutin agar tetap sehat, segar, dan bercahaya. Salah satu perawatan yang harus dilakukan adalah dengan menggunakan pelembab. Perhatikan tips penggunaan pelembab dalam artikel ini agar hasilnya maksimal. Yuk, segera miliki pelembab terbaik rekomendasi BP-Guide di atas!